Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Rakercab Pramuka Jembrana 2025, Fokus Tingkatkan Kompetensi Para Pembina

Rakercab Pramuka Jembrana 2025, Fokus Tingkatkan Kompetensi Para Pembina

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Minggu, 20 Jul 2025
  • visibility 292
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Rapat Kerja Cabang (Rakercab) Tahun 2025 yang merupakan agenda rutin Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Jembrana digelar di Aula Lantai II Jimbarwana, Kantor Bupati Jembrana pada Minggu (20/7).

Rakercab ini dibuka secara resmi oleh Sekda Jembrana I Made Budiasa dengan penyerahan Palu Rakercab kepada perwakilan Kwarcab Jembrana yang juga didampingi Sekretaris Kwarda Bali dan disaksikan seluruh peserta.

banner 336x280

Rakercab menjadi saat yang sangat penting, karena sebagai momentum penyampaian laporan kegiatan dan keuangan tahun 2024, program kerja untuk tahun 2025 serta rencana program kerja tahun 2025.

Sekda Budiasa yang mewakili Bupati Jembrana menyampaikan kegiatan Rakercab wajib dilaksanakan sebagai pengendalian operasional Kwartir Cabang setiap tahun. Selain itu, Rakercab ini juga sangat penting untuk menyusun program kerja yang memang harus dilaksanakan berdasarkan kebutuhan.

“Masukkan program-program yang bermanfaat serta mudah dikerjakan dan sesuaikan dengan ketersediaan anggaran,” ungkapnya.

Sekda Budiasa yang juga selaku Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Jembrana mengharapkan hasil rakercab ini juga dapat disesuaikan dengan program kerja di masing-masing kwartir ranting.

“Saya juga berpesan agar semua hasil Rakercab dapat dibahas juga di tingkat ranting sehingga terjadi sinergi antara program kegiatan kwarcab dengan ranting,” ucapnya.

Pihaknya juga menekankan pentingnya peningkatan kemampuan dan kualitas pembina Pramuka untuk bisa mendidik generasi muda agar berwatak, berkepribadian, berkarakter, berjiwa patriot dan memiliki jiwa bela negara yang didasari atas nilai-nilai Tri Satya dan Dasa Dharma Pramuka.

“Kegiatan ini juga diharapkan mampu untuk meningkatkan kompetensi Pembina yang disesuaikan dengan kurikulum pendidikan serta pelatihan kepramukaan,” tegasnya.

Sementara itu, Sekretaris Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Bali, Ni Luh Putu Widyantari mengapresiasi dilaksanakannya Rakercab Pramuka Jembrana Tahun 2025.

“Saya mengucapkan selamat dan sukses atas terselenggaranya Rapat Kerja Cabang ini yang merupakan momentum penting bagi Kwartir Cabang Jembrana untuk mengevaluasi program kerja yang telah dilaporkan dan yang akan dilaksanakan dan direncanakan di tahun 2026,” ucapnya.

Pihaknya mengharapkan program-program kerja yang disusun agar sesuai dengan visi misi baik di Kwarcab Jembrana maupun Kwarda Bali.

“Ini merupakan hal yang sangat penting, tentunya akan menyusun rencana strategis ke depannya serta melaksanakan program kerja sesuai visi-misi Kwartir Pramuka Cabang Jembrana dan sejalan dengan visi misi di Kwarda Bali,” tandasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tamba Serahkan Simbolis Tunjangan Profesi Guru Cair 8,6 Miliar Bagi Guru Tersertifikasi

    Tamba Serahkan Simbolis Tunjangan Profesi Guru Cair 8,6 Miliar Bagi Guru Tersertifikasi

    • calendar_month Rabu, 15 Nov 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 397
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Para guru di kabupaten Jembrana tampak sangat berbahagia. Pasalnya, Tunjangan Profesi Guru (TPG) Triwulan III bagi para guru yang telah tersertifikasi sudah mulai dicairkan. Total anggaran untuk TPG Triwulan III di Kabupaten Jembrana sebesar Rp 8.668.269.900,00 atau lebih dari dari 8,6 miliar rupiah. TPG tersebut diserahkan Bupati Jembrana I Nengah Tamba secara […]

  • Kembang-Ipat Bangun “Chemistry” saat Jajal Sirkuit Rally Perancak

    Kembang-Ipat Bangun “Chemistry” saat Jajal Sirkuit Rally Perancak

    • calendar_month Selasa, 10 Jun 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 595
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan bersama Wakil Bupati I Gede Ngurah Patriana Krisna (Ipat) menjajal sirkuit rally di desa Perancak, Kecamatan Jembrana, Senin (9/6). Bahkan, Kembang-Ipat juga mengajak Kapolres dan Dandim 1617/Jembrana untuk turut serta menjajal sirkuit legend di Jembrana ini. Hadirnya para pimpinan daerah Jembrana ini, menunjukkan komitmennya dalam mendukung ajang […]

  • Bupati Bangga Sukses Menggelar Kejurnas Sprint Rally Putaran I Nasional

    Bupati Bangga Sukses Menggelar Kejurnas Sprint Rally Putaran I Nasional

    • calendar_month Senin, 5 Feb 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 447
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Kejurnas Sprint Rally Putaran I Nasional yang dilaksanakan di Sirkuit Perancak, Desa Perancak, Kecamatan Jembrana berlangsung sukses. Balapan selama dua hari, dari tanggal 3 dan 4 Pebruari 2024 sukses menjadi ajang kompetisi pereli serta menghibur masyarakat pecinta otomotif di Bali. Terjun dalam Kejurnas tersebut, para pereli menempuh jarak sepanjang 4,7 km diatas […]

  • Ayah Tiri Rudapaksa Bocah SD Hingga Pendarahan

    Ayah Tiri Rudapaksa Bocah SD Hingga Pendarahan

    • calendar_month Sabtu, 27 Jul 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 467
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Nasib tragis dialami bocah SD di salah satu desa di Kecamatan Negara, Jembrana. Korban diduga diperkosa ayah tirinya hingga mengalami pendarahan selama tujuh hari dan robek pada dinding rahim. Korban yang mengalami taruma kini dirawat di rumah sakit. Informasi yang berhasil dihimpun, pelaku berinisial RZ, saat ini telah ditetapkan sebagai tersangka dan […]

  • Pulang Kampung, Danrem 163/Wira Satya Bersilaturahmi dengan Tokoh Puri Kilian Bangli

    Pulang Kampung, Danrem 163/Wira Satya Bersilaturahmi dengan Tokoh Puri Kilian Bangli

    • calendar_month Sabtu, 21 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 500
    • 0Komentar

    Bangli suarajembrana.com – Dalam rangkaian kunjungan kerjanya ke Kabupaten Bangli, Danrem 163/Wirasatya Brigjen TNI Ida I Dewa Agung Hadisaputra, S.H., yang juga merupakan putra daerah Bangli menyempatkan diri untuk bersilaturahmi dengan Tokoh Puri Kilian Bangli. Silaturahmi ini tidak hanya untuk mempererat hubungan antara TNI dan tokoh masyarakat, tetapi juga untuk membangun sinergi yang kuat dalam […]

  • Mengutamakan Kenyamanan Umat, Bupati Tamba Tata seluruh Genah Melasti di Jembrana

    Mengutamakan Kenyamanan Umat, Bupati Tamba Tata seluruh Genah Melasti di Jembrana

    • calendar_month Jumat, 23 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 677
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Nengah Tamba terus berkomitmen untuk menyediakan tempat keagamaan khususnya genah (lokasi) Melasti yang representatif bagi umat Hindu. Tak hanya di Desa Pulukan, sesuai dengan komitmen awalnya, Bupati Tamba juga memberikan bantuan pembangunan di setiap genah melasti di Kabupaten Jembrana senilai Rp.1 miliar. “Masing-masing tempat melasti di Jembrana kita bantu […]

expand_less