Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Bupati Kembang Soroti Kebersihan Pasar Umum Negara Bahagia

Bupati Kembang Soroti Kebersihan Pasar Umum Negara Bahagia

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Sabtu, 24 Mei 2025
  • visibility 373
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan meninjau langsung Pasar Umum Negara Bahagia, Sabtu (24/5). Kedatanganya tersebut untuk menyapa pedagang dan mendengar berbagai keluhan pedagang secara langsung.

Hal utama yang menjadi sorotan Kembang adalah soal kebersihan pasar. Ia menemukan sampah-sampah berserakan disekitar areal pasar. Kondisi itu membuat lingkungan pasar terlihat jorok tidak sebanding dengan bangunan pasar yang sudah berdiri dengan megah.

banner 336x280

Bupati Kembang mengatakan UPTD (Unit Pelaksana Teknis Daerah) pengelola pasar Jembrana seperti tidak menjaga dan merawat pasar ini dengan baik.

“Kepala UPTD pasar ini sepertinya lalai dalam menjaga kebersihan pasar, saya lihat banyak sekali sampah dibiarkan begitu saja,” ungkap Kembang saat rapat evaluasi dengan para pengelola pasar.

Ia ingin pasar ini kedepan bisa ramai dikunjungi masyarakat dan bisa bermanfaat sesuai dengan fungsinya. Secara tegas, ia meminta kepada pengelola dan pedagang pasar untuk melaksanakan bersih bersih secara berkala demi meningkatkan kenyamanan para pedagang dan pengunjung pasar.

“Saya simpulkan sepertinya pasar ini tidak ada pengelola, sampah dimana mana. UPTD sebagai pengelola semestinya harus bertanggung jawab terhadap yang paling utama kebersihan dan yang kedua fungsi dari pasar ini. Upaya upaya kebersihan bersih bersih sepertinya tidak dilakukan,” tegasnya.

Kembang juga menginstruksikan upaya menjaga kebersihan pasar dilakukan secara berkala serta memiliki pola dan konsep yang jelas.

“Saya minta setiap minggu secara berkala semua lakukan bersih-bersih. Jadi pengelola punya konsep soal kebersihan pasar, berlaku disemua pasar. Dan persoalan kebersihan pasar ini menjadi tannggung jawab semua, bukan dibebankan pada satu orang,” imbuhnya.

Selain persoalan kebersihan, Bupati Kembang juga menampung aspirasi pedagang terkait kondisi infrastruktur untuk menambah akses jembatan di lantai bawah dari gedung A ke gedung B untuk upaya meramaikan pasar.

“Terkait usulan penambahan jembatan di lantai bawah kami akan kaji terlebih dahulu untuk menyesuaikan APBD,” tandasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Jembrana Tolak Joged Bumbung Erotis Yang Menyimpang Dari Pakem

    Bupati Jembrana Tolak Joged Bumbung Erotis Yang Menyimpang Dari Pakem

    • calendar_month Sabtu, 25 Nov 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 492
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Tari Joged Bumbung dalam pementasannya oleh beberapa pihak telah terjadi penyimpangan dari pakem dan tata pementasan Tari Joged Bumbung yang berpotensi memenuhi kualifikasi pornografi dan pornoaksi, baik dalam pertunjukan langsung maupun media sosial. Hal tersebut sangat disayangkan oleh Bupati Jembrana I Nengah Tamba. Menurutnya, Tari Joged Bumbung harus dihormati, dilindungi, dan dilestarikan […]

  • RAT KPN Satya Bakti Tahun Buku 2024, Capai Peningkatan SHU 76,48%

    RAT KPN Satya Bakti Tahun Buku 2024, Capai Peningkatan SHU 76,48%

    • calendar_month Sabtu, 25 Jan 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 301
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Koperasi Pegawai Negeri (KPN) Satya Bakti menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tahun Buku 2024 di Gedung Auditorium Kabupaten Jembrana, Sabtu (25/1). RAT yang dilaksanakan ini merupakan agenda rutin tahunan yang bertujuan untuk mengevaluasi kinerja koperasi, membahas laporan pertanggungjawaban pengurus, serta merumuskan rencana kerja untuk tahun mendatang. Ketua KPN Satya Bakti I Wayan Sudiasa […]

  • Kabupaten Jembrana Menerima Alokasi DIPA dan TKD Tahun Anggaran 2024

    Kabupaten Jembrana Menerima Alokasi DIPA dan TKD Tahun Anggaran 2024

    • calendar_month Senin, 11 Des 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 391
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pemerintah Provinsi Bali melakukan penyerahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Buku Alokasi Transfer ke Daerah (TKD) Tahun Anggaran 2024 untuk Provinsi dan 9 Kabupaten/Kota se-Bali bertempat di Gedung Wiswa Sabha Utama, Kantor Gubernur Bali, Senin (11/12). Secara digital Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Alokasi Transfer Ke Daerah (TKD) Tahun Anggaran […]

  • Hilirisasi Sektor Kakao, Jembrana Akan Segera Miliki Pabrik Cokelat

    Hilirisasi Sektor Kakao, Jembrana Akan Segera Miliki Pabrik Cokelat

    • calendar_month Selasa, 5 Des 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 413
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bicara soal Kakao, Kabupaten Jembrana selama ini sudah dikenal memiliki nilai ekonomi tinggi serta penghasil biji kakao kelas dunia. Bahkan sudah mampu mengekspor ke beberapa negara ekpor dan negara asia lainnya dan dipercaya sebagai bahan baku pembuatan cokelat dari produk produk cokelat ternama dunia. Tak mau sebagai penghasil biji kakao saja , […]

  • Difasilitasi Ada 30 Masjid Disiapkan Untuk Menampung Para Pemudik

    Difasilitasi Ada 30 Masjid Disiapkan Untuk Menampung Para Pemudik

    • calendar_month Jumat, 28 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 427
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Ada 30 masjid siap menampung para pemudik yang tertahan perjalanannya saat Hari Suci Nyepi. Para pemudik bisa beristirahat di rumah ibadah tersebut selama Nyepi, Sabtu (29/3/2025). Kapolres Jembrana, AKBP Endang Tri Purwanto, katakan puluhan masjid itu berlokasi di Jalan Nasional Denpasar-Gilimanuk. “Ada sekitar 30 masjid yang sudah kami koordinasikan,” ujarnya Jumat (28/3/2025). Endang […]

  • Antisipasi Cuaca Ekstrim Kodim 1617 Bersinergi Dengan BPBD 

    Antisipasi Cuaca Ekstrim Kodim 1617 Bersinergi Dengan BPBD 

    • calendar_month Rabu, 6 Des 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 317
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bertempat di Kantor BPBD Kabupaten Jembrana, Kelurahan Dauhwaru, Kecamatan Jembrana, Kabupaten Jembrana, Kodim 1617/Jembrana bersinergi dengan BPBD Kabupaten Jembrana melaksanakan Apel Bersama Gelar Peralatan dalam rangka Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana. Rabu (06/11/2023) Apel dipimpin oleh Kalaksa BPBD Kabupaten Jembrana, I Putu Agus Artana Putra, S.Sos dengan dihadiri oleh Kasdim 1617/Jembrana, Mayor Inf I […]

expand_less