Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » TNI dan Polri » Babinsa Yeh Kuning Dampingi Warga Kurang Mampu Penerima Bantuan Beras 

Babinsa Yeh Kuning Dampingi Warga Kurang Mampu Penerima Bantuan Beras 

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Selasa, 28 Nov 2023
  • visibility 531
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com + Babinsa Desa Yeh Kuning, Koramil 1617-01/Negara, Serka Made Yartama menghadiri sekaligus melaksanakan pengamanan dan pendampingan penyaluran pembagian bantuan pangan berupa beras dari Dinas Sosial Kabupaten Jembrana seberat 10 kg kepada warga masyarakat yang dianggap kurang mampu, kegiatan ini bertempat di Desa Yehkuning, Kecamatan Jembrana, Kabupaten Jembrana. Senin (27/11/2023).

Baca juga : Petikan Gitaris Legend Band Kenwa Asli Jembrana

banner 336x280

Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya, Perbekel desa Yeh Kuning, Gusti Made Adiasa Susila, Kepala Kewilayahan seDesa Yeh Kuning dan Perwakilan dari Dinas Sosial, adapun jumlah warga yang menerima pembagian beras di desa Yeh kuning sebanyak 56 Orang dan tiap kepala Rumah tangga menerima 10 Kilogram beras.

Di kesempatan tersebut, Kepala Desa Yehkuning menyampaikan bahwa pembagian tersebut dari Dinas Sosial Kabupaten Jembrana, melalui Pemerintah Desa memberikan bantuan beras kepada warga yang layak mendapatkan bantuan guna meringankan beban masyarakat terutama yang kurang mampu.

Baca juga : Kasdim 1617/Jembrana Hadiri Tradisi Lomba Makepung Lampit Bupati Jembrana Cup 2023

“Kegiatan yang dilaksanakan ini sebagai bentuk kepedulian pemerintah kepada masyarakat pra sejahtera serta diharapkan dengan bantuan yang di berikan, kami berharap dengan adanya bantuan ini masyarakat bisa terbantu, laju inflasi bisa terkendali dan diharapkan beras yang dibagikan untuk dikonsumsi bukan diperjual belikan,” Tuturnya,

Babinsa Desa Yeh Kuning Serka Made Yartama yang turut hadir dalam kegiatan tersebut mengatakan bahwa kehadirannya guna memantau dan melaksanakan pengamanan penyaluran pembagian bantuan tersebut agar berjalan dengan tertib, lancar dan aman.

Baca juga : Inspirasi Merdeka Belajar Kreatif dan Berinovasi Dalam Dunia Pendidikan

“Tugas kami membantu Pemerintah dalam setiap kegiatan agar diharapkan kegiatan bisa berjalan dengan lancar dan tertib, ada kalanya masyarakat yang seharusnya mendapatkan bantuan akan tetapi jumlah terbatas sehingga tidak mendapatkannya, ini menjadi permasalahan di wilayah, untuk itu kami selaku babinsa hadir memberikan penjelasan agar program tersebut berjalan dengan lancar dan bantuan ini agar tepat sasaran kepada warga yang benar-benar membutuhkan karena penerima bantuan sudah melewati seleksi dari Pemerintah Desa,” pungkas Serka Made Yartana. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Penyandang Disabilitas dan Perempuan Rawan Sosial Ekonomi di Jembrana Mendapatkan Sembako

    Penyandang Disabilitas dan Perempuan Rawan Sosial Ekonomi di Jembrana Mendapatkan Sembako

    • calendar_month Kamis, 22 Agt 2024
    • account_circle Izzoel
    • visibility 836
    • 0Komentar
  • Bupati dan Wabup Jembrana Terima Tanda Alumni Kehormatan Usai Retret, Motivasi Untuk Mengabdi dan Melayani

    Bupati dan Wabup Jembrana Terima Tanda Alumni Kehormatan Usai Retret, Motivasi Untuk Mengabdi dan Melayani

    • calendar_month Jumat, 27 Jun 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 588
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Retret, atau orientasi kepemimpinan bagi Kepala Daerah gelombang kedua di Kampus Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Jatinangor, Jawa Barat, berakhir, Kamis (26/6/2025) hari ini. Penutupan retret ditandai dengan rangkaian parade Manggala, yang dilangsungkan di Lapangan Parade Kampus Lembah Manglayang. Setelah itu, Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya menyematkan pin tanda alumni kehormatan […]

  • Pemkab Jembrana Ajukan 625 Formasi ASN di Tahun 2024

    Pemkab Jembrana Ajukan 625 Formasi ASN di Tahun 2024

    • calendar_month Jumat, 31 Mei 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 363
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Sebanyak 625 Formasi telah diajukan Pemkab Jembrana untuk CPNS dan PPPK Tahun Anggaran 2024. Formasi tersebut terdiri dari 15 formasi CPNS, 30 formasi PPPK untuk Tenaga Kesehatan, 15 formasi PPPK untuk Guru, dan 565 formasi PPPK Teknis. Usulan tersebut masih dalam tahap verifikasi di Menpan RB, untuk kemudian disetujui formasi resmi. Sebelumnya […]

  • Winasa Resmi Bebas Setelah 10 Tahun Mendekam di Balik Jeruji Besi

    Winasa Resmi Bebas Setelah 10 Tahun Mendekam di Balik Jeruji Besi

    • calendar_month Sabtu, 6 Jul 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 412
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Mantan Bupati Jembrana, I Gede Winasa, resmi bebas setelah 10 tahun mendekam di balik jeruji besi. Sebelum kembali ke kediamannya, Winasa menyempatkan diri untuk melakukan ritual pembersihan diri atau melukat di Pantai Yeh Kuning, Kecamatan Mendoyo, Kabupaten Jembrana. Winasa keluar dari Rutan Kelas II Negara sekitar pukul 18.55 WITA, didampingi oleh putranya, […]

  • Pemkab Jembrana Naikkan Gaji Tenaga Kontrak

    Pemkab Jembrana Naikkan Gaji Tenaga Kontrak

    • calendar_month Senin, 8 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 617
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana pada awal tahun 2024 ini menaikkan gaji pegawai yang berstatus tenaga kontrak. Kenaikan itu untuk pegawai kontrak yang sebelumnya mendapat gaji sebesar Rp1.265.000 naik menjadi Rp 1.5 juta. Kepastian Itu disampaikan Bupati Jembrana I Nengah Tamba saat memimpin apel rutin awal bulan ASN dan pegawai Non ASN di lingkup […]

  • Dekatkan Pelayanan Masyarakat, Bupati Tamba Soft Launching MPP Jembrana

    Dekatkan Pelayanan Masyarakat, Bupati Tamba Soft Launching MPP Jembrana

    • calendar_month Jumat, 20 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 520
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Mall Pelayanan Publik (MPP) Jembrana menjadi salah satu solusi Pemerintah Daerah Kabupaten Jembrana untuk mendekatkan pelayanannya kepada masyarakat. MPP Jembrana memberikan berbagai macam pelayanan kepada masyarakat. Terdapat 23 macam layanan, 1 instansi Pemerintah Provinsi Bali, termasuk 14 instansi dari perangkat daerah dan 8 instansi vertikal BUMN dan BUMD, yang bisa diakses masyarakat […]

expand_less