Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Semarak Kemerdekaan Babinsa Latih Gerak Jalan Ajang HUT RI Ke-79

Semarak Kemerdekaan Babinsa Latih Gerak Jalan Ajang HUT RI Ke-79

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Kamis, 1 Agt 2024
  • visibility 395
  • comment 0 komentar

Gianyar suarajembrana.com – Sukawati, Dalam rangka Menyambut hari Kemerdekaan RI 17 Agustus 2024 yang ke 79, Babinsa Batubulan Ramil 1616-05/Sukawati Koptu I Kadek Sudarmayasa bersama Babinkamtibmas Batubulan Aiptu I Wayan Semadiyasa berikan latihan baris-berbaris.

Hal ini bangunkan semangat anak-anak sekolah SMPN 5 Sukawati Desa Batubulan, yang akan mengikuti lomba gerak jalan Kabupaten Gianyar pada tanggal 7 Agustus bagi peserta putri dan 8 Agustus 2024 untuk peserta Putra, dengan jarak tempuh untuk putra 8 KM dan Putri 4 KM. Kamis (1/8/2024)

banner 336x280

Selain memberikan pelatihan baris-berbaris Babinsa Batubulan Koptu I Kadek Sudarmayasa juga memberikan bimbingan dan motivasi kepada calon peserta lomba gerak jalan dalam peringatan HUT RI yang ke 79 tahun 2024. “Hari ini saya merasa sangat berbahagia bisa berdiri di hadapan kalian, siswa-siswi SMPN 5 Sukawati yang luar biasa. Saya ingin berbagi sedikit motivasi dengan kalian, semoga bisa memberikan semangat dan inspirasi,” ungkapnya.

Koptu I Kadek Sudarmayasa juga mengingatkan bahwa kalian semua yang ikut serta adalah anak-anak yang hebat. Baik yang putra maupun yang putri, memiliki potensi yang luar biasa. Tidak ada yang tidak mungkin selama kalian mau berusaha dan percaya pada diri sendiri.

“Waktu adalah salah satu aset paling berharga yang kita miliki. Gunakanlah waktu dengan bijak. Hindari hal-hal yang tidak produktif dan fokuslah pada kegiatan yang bisa mengembangkan potensi diri kalian,” papar Sudarmayasa.

Ia juga menekankan, kerja sama dan solidaritas. “Ingat kalian tidak sendirian. Di sini ada teman-teman yang siap membantu dan mendukung. Belajarlah untuk bekerja sama dan saling menghargai. Dengan bersama-sama, kalian bisa mencapai lebih banyak hal,” tegasnya

Koptu I Kadek Sudarmayasa berpesan, kegagalan bukanlah akhir dari segalanya, justru dari kegagalan kita bisa belajar dengan banyak hal. Jangan pernah menyerah ketika menghadapi kesulitan. Bangkit dan coba lagi dengan meneladani semangat juang para pahlawan yang telah mendahului kita. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kompak, Bupati dan Wabup Jembrana Terjun Langsung pimpin Gotong Royong Pasca Banjir di Pekutatan

    Kompak, Bupati dan Wabup Jembrana Terjun Langsung pimpin Gotong Royong Pasca Banjir di Pekutatan

    • calendar_month Jumat, 16 Jan 2026
    • account_circle Ed27
    • visibility 51
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan, didampingi Wakil Bupati I Gede Ngurah Patriana Krisna (Ipat), menunjukkan aksi nyata dalam merespons bencana banjir yang melanda Banjar Pasar (Lapangan Bawah), Desa Pekutatan, Kecamatan Pekutatan, Jumat (16/1). Tidak hanya hadir untuk memantau, kedua pucuk pimpinan Kabupaten Jembrana tersebut langsung ikut bergotong royong bersama warga. Dengan menggunakan […]

  • Dandim 1617 Berikan Motivasi SMAN 1 Negara Pencerahan Wawasan Kebangsaan

    Dandim 1617 Berikan Motivasi SMAN 1 Negara Pencerahan Wawasan Kebangsaan

    • calendar_month Senin, 24 Jul 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 443
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dandim 1617/Jembrana Letkol Inf.Teguh Dwi Raharja,S.sos berkolaborasi bersama 2 anggota Akmil di SMAN 1 Negara pengungkapan wawasan kebangsaan. Sebanyak 1400 siswa dan siswi mendapatkan ilmu yang sangat bermanfaat, dengan harapan generasi muda penerus bangsa agar memiliki cita-cita. Jangan terpengaruh hal-hal yang negatif, terjerumus yang bukan budaya malah merusak kehidupan, Senin (24/07). Komandan […]

  • Gerak Cepat, Bupati Kembang Kunjungi Warga Musibah Kebakaran di Desa Pergung

    Gerak Cepat, Bupati Kembang Kunjungi Warga Musibah Kebakaran di Desa Pergung

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 485
    • 0Komentar

    suarajembrana.com Kebakaran yang terjadi pada tanggal 16 Agustus 2025, pukul 19.50 wita di Desa Pergung, menghanguskan 1 rumah warga. Dengar kabar tersebut, Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan bergerak cepat meninjau langsung lokasi kebakaran rumah warga yang berlokasi di Desa Pergung, Kecamatan Mendoyo, Sabtu (16/8) malam. Kehadiran orang nomor satu di Jembrana ini sebagai wujud […]

  • Seorang Nenek Jatuh di Sumur Sedalam 25 Meter

    Seorang Nenek Jatuh di Sumur Sedalam 25 Meter

    • calendar_month Sabtu, 30 Sep 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 470
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Kejadian tragis yang menimpa nenek Sumiyati ini diduga disebabkan oleh dinding pengaman sumur yang rendah. Sumiyati yang berniat mengambil air untuk wudu justru tercebur ke dalam sumur yang memiliki kedalaman lebih dari 25 meter. Kejadian ini menjadi peringatan bagi masyarakat untuk lebih berhati-hati dalam menjaga keselamatan lingkungan sekitar, khususnya sumur yang menjadi […]

  • Kunker Danrem 163/Wira Satya dan Rombongan ke Mako Yonif 741/GN

    Kunker Danrem 163/Wira Satya dan Rombongan ke Mako Yonif 741/GN

    • calendar_month Jumat, 6 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 607
    • 0Komentar

    Jembrana, suarajembrana.com – Kunjungan Kerja Danrem 163/Wira Satya Brigjen TNI Ida Idewa Hadisaputra, S.H. didampingi Ibu Ketua Persit KCK Koorcab Rem 163 PD IX/Udayana Ny. Ayu Agung Hadisaputra beserta rombongan tiba di Makoyonif 741/GN, Linkungan Tinyeb, Kelurahan Banjar Tengah, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana. Dalam rangka memberi pengarahan kepada seluruh Anggota Yonif 741/GN dan ibu Anggota […]

  • Cuplikan Video Durasi 2 Menit Sikap I Gede Patriana Krisna Mengejutkan Publik

    Cuplikan Video Durasi 2 Menit Sikap I Gede Patriana Krisna Mengejutkan Publik

    • calendar_month Rabu, 10 Jul 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 338
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Video pernyataan I Gede Patriana Krisna, atau yang akrab disapa Ipat, mengenai niatnya untuk mendampingi I Made Kembang Hartawan dari Partai PDIP dalam Pilkada Jembrana 2024 telah mengejutkan publik. Ipat saat ini menjabat sebagai Wakil Bupati Jembrana dan pada Pilkada sebelumnya berpasangan dengan I Nengah Tamba dari Partai Demokrat. Dalam video berdurasi […]

expand_less