Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Rangkaian Hari Bhayangkara Ke-78 Lakukan Baksos Menjaga Kelestarian Alam dan Ekosistem

Rangkaian Hari Bhayangkara Ke-78 Lakukan Baksos Menjaga Kelestarian Alam dan Ekosistem

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Jumat, 28 Jun 2024
  • visibility 278
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara Ke-78, Polres Jembrana mengadakan kegiatan bakti sosial yang bertempat di Kurma Asih, pantai Perancak, Jumat (28 Juni 2024). Kegiatan ini melibatkan sekitar 80 peserta, termasuk anggota Polres Jembrana dan perwakilan masyarakat Desa Perancak.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Jembrana, AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si., bersama Wakapolres Jembrana, Kompol I Made Katon, S.H., serta para perwira, brigadir, dan ASN Polri Polres Jembrana.

banner 336x280

Dalam sambutannya, Kapolres Jembrana menyampaikan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas kesehatan yang diberikan, sehingga kegiatan bakti sosial ini dapat terlaksana dengan baik. “Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Bhayangkara ke-78. Kami dari kepolisian turut berpartisipasi dalam menjaga kelestarian lingkungan dan kebersihan pantai, serta ekosistem di wilayah Jembrana,” ujar AKBP Endang Tri Purwanto.

Beliau juga menambahkan bahwa panjangnya garis pantai di Kabupaten Jembrana, dari Pekutatan hingga Gilimanuk, membutuhkan perhatian dan kepedulian bersama, terutama karena aktivitas di pantai sangat berperan dalam menggerakkan perekonomian masyarakat, terutama para nelayan.

“Kegiatan bakti sosial ini mencakup bersih-bersih pantai, pelepasan tukik, dan pembagian sembako kepada warga yang membutuhkan. Seluruh rangkaian acara berlangsung dengan aman dan lancar, serta mendapatkan respons positif dari masyarakat yang terlibat,” ungkapnya.

Kapolres juga tegaskan, kegiatan ini tidak hanya sebagai bentuk peringatan Hari Bhayangkara, tetapi juga sebagai upaya Polres Jembrana dalam mewujudkan masyarakat yang lebih sadar lingkungan dan ikut serta dalam melestarikan alam. “Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan masyarakat dapat lebih peduli dan berperan aktif dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan sekitar,” pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Intensifkan Patroli Tekankan Potensi Keamanan dan Ketertiban

    Intensifkan Patroli Tekankan Potensi Keamanan dan Ketertiban

    • calendar_month Minggu, 21 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 283
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Satuan Tugas Gabungan Polres Jembrana intensifkan patroli keliling Kota Jembrana dalam upaya menekan potensi gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas). Kegiatan patroli tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Jembrana, AKBP Endang Tri Purwanto, pada Sabtu malam (21/1/24). Dalam wawancara usai patroli, Kapolres Endang menyampaikan, kami menjaga Kamtibmas menjelang Pemilu agar kondusif dan merespons […]

  • Bhabinkamtibmas Dorong Upaya Program Pekarangan Pangan Bergizi Bagi Masyarakat

    Bhabinkamtibmas Dorong Upaya Program Pekarangan Pangan Bergizi Bagi Masyarakat

    • calendar_month Selasa, 26 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 372
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Polres Jembrana melalui Bhabinkamtibmas Desa Pulukan terus berupaya mendorong ketahanan pangan masyarakat dengan mengawal program Pekarangan Pangan Bergizi (P2B). Pada Selasa (26/8), Bhabinkamtibmas mendampingi salah seorang warga, Finda Yanti, yang mengelola lahan tanaman lombok di Banjar Pulukan, Desa Pulukan, Kecamatan Pekutatan, Jembrana. Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas bersama pemilik lahan melakukan pemantauan perkembangan tanaman […]

  • Kapolres Jembrana Berikan Bea Siswa Kepada Anak Anggota Polri Berprestasi

    Kapolres Jembrana Berikan Bea Siswa Kepada Anak Anggota Polri Berprestasi

    • calendar_month Kamis, 27 Jun 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 292
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K, M.S.i., berikan bea siswa kepada anak anggota Polri yang berprestasi bertempat di Loby Mako Polres Jembrana. Kamis ( 27/6/2024 ) Penyerahan bea siswa tersebut di rangkaikan dengan kegiatan apel siang personil Polres Jembrana yang di hadiri oleh Waka Polres Jembrana Kompol I Made Katon, S.H., […]

  • Sukses JSDDD, Bupati Tamba Didapuk Menteri Desa menjadi Pembicara Tingkat Nasional

    Sukses JSDDD, Bupati Tamba Didapuk Menteri Desa menjadi Pembicara Tingkat Nasional

    • calendar_month Selasa, 16 Jul 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 275
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Nengah Tamba dipercaya oleh Kementrian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi RI menjadi pembicara pada Seminar Nasional Inovasi dan Teknologi untuk Pembangunan Desa Berkelanjutan yang digelar di Ballroom Bank NTB Syariah, Lombok, NTB, Selasa (16/7/2024). Kepercayaan itu atas sukses Program Jembrana Satu Data Dari Desa (JSDDD) Jembrana, dan telah mendapat […]

  • Akulturasi Budaya Tiga Umat, Hiasi Petik Laut di Desa Candikusuma

    Akulturasi Budaya Tiga Umat, Hiasi Petik Laut di Desa Candikusuma

    • calendar_month Sabtu, 3 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 293
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Berbeda dari wilayah lain di Kabupaten Jembrana, pelaksanaan upacara petik laut di Desa Candikusuma, Kecamatan Melaya dihiasi dengan akulturasi budaya dari tiga umat yakni, hindu, muslim, dan kristiani. Selain doa bersama lintas agama, akulturasi budaya tersebut juga ditunjukkan dengan tarian Bali, dan qasidah rebana. Kemudian upacara petik laut diakhiri dengan pakelem dengan […]

  • Kasus Pencurian Alat Kendaraan dan Uang Tunai di TPS3R Desa Bedulu

    Kasus Pencurian Alat Kendaraan dan Uang Tunai di TPS3R Desa Bedulu

    • calendar_month Rabu, 21 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 313
    • 0Komentar

    Gianyar suarajembrana.com – Telah terjadi kasus pencurian di wilayah Desa Bedulu yang bertempat TPS3R dimana terjadi pelepasan dua buah spion sepeda motor Viar, pencurian dua buah senter kepala dan uang sebesar nominal Rp.200.000. Diperkirakan pelaku pencurian melakukan aksinya dengan cara melompati pintu pagar, dan kasus ini sudah di laporkan ke Polsek Blahbatuh, Rabu (21/8/2024) Menurut […]

expand_less