Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Pemkab Jembrana Gelar Kick Off Integrasi Layanan Kesehatan Primer

Pemkab Jembrana Gelar Kick Off Integrasi Layanan Kesehatan Primer

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Selasa, 10 Sep 2024
  • visibility 1.319
  • comment 0 komentar

Jembrana, suarajembrana.com – Guna mewujudkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat secara optimal dan menyeluruh, Pemerintah Kabupaten Jembrana melalui Dinas Kesehatan menggelar Kick Off Integrasi Layanan Kesehatan Primer (ILP), di Auditorium Pemkab Jembrana, Selasa (10/09/2024).

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Bupati Jembrana I Nengah Tamba, ditandai dengan pemukulan Gong dilanjutkan dengan penyerahan 9 sepeda motor secara simbolis kepada Puskesmas se Kabupaten Jembrana.

banner 336x280

Bupati Tamba mengatakan bahwa, penyelenggaraan integrasi layanan primer tidak hanya menjadi tanggungjawab dari sektor Kesehatan, tetapi perlu dukungan dari semua sektor, mulai dari tahap perencanaan, pelaksanaan sampai dengan monitoring dan evaluasi.

“Peran masyarakat serta pemerintah desa/kelurahan sangat penting dalam mengimplementasikan. Maka saya minta kepada seluruh elemen untuk dapat mendukung dan bersama melaksanakan kebijakan ini,” ucapnya.

Lebih lanjut, Pihaknya mengatakan dengan diberikannya bantuan Sepeda motor kepada puskesmas yang ada di Jembrana, diharapkan dapat memberikan pelayanan yang lebih cepat kepada masyarakat.

“Kita mendapatkan bantuan dari Kementrian pusat, berupa 9 sepeda motor. ini merupakan bagian daripada alat transportasi. Saya harap dengan ini, dapat menjangkau pelayanan yang lebih cepat kepada masyarakat,” harapannya.

Bupati Tamba mengapresiasikan kepada semua pihak yang telah bekerjasama, sehingga acara ini dapat berjalan dengan baik.

“Saya menyambut baik dilaksanakannya acara ini dan terima kasih kepada semua pihak, karena acara berjalan dengan baik, dan ditingkatkan lagi pelayanannya,” ujarnya

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Jembrana , Dr. Made Dwipayana mengatakan Pelayanan Kesehatan di Kabupaten Jembrana sudah cukup Bagus dan terus berbenah sesuai dengan kebutuhan masyarakat, namun demikian masih banyak yang harus kita benahi mulai dari anggaran, sarana dan prasarana termasuk alat kesehatan, sarana transportasi, SDM dan juga manajemen Pelayanannya. Sehubungan hal tersebut pihaknya menyambut baik adanya Transformasi Pelayanan Kesehatan yang terintegrasi mulai dari layanan Dasar, Lanjutan di Rumah Sakit sampai dengan Teknologi Informasi Kesehatan.

“Hari ini kita awali dengan Kick Off Intergrasi Layanan Primer mulai dari Posyandu hingga Puskemas, kedepan saya harap transformasi ini menyentuh RSU Negara dengan Transformasi 7 Layanan Unggulan seperti Jantung, Urologi, Neurologi dan sebagainya. Sehingga pada akhirnya Pembangunan Kesehatan yang berkelanjutan ini dapat terlaksana dengan baik dan masyarakat Jembrana tidak perlu lagi ke daerah lain untuk mendapatkan pelayanan yang sederhana sampai Canggih,” pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bhabinkamtibmas Edukasi Anak Sekolah Disiplin Menimba Ilmu

    Bhabinkamtibmas Edukasi Anak Sekolah Disiplin Menimba Ilmu

    • calendar_month Senin, 3 Jun 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 354
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dunia pendidikan merupakan dinamika yang ditempuh dengan penuh rasa tanggungjawab. Secara berkesinambungan pendidikan itu ada 3 peran, peran utama orang tua, peran masyarakat dan juga peran guru. Anak-anak butuh belaian kasih dan sayang. Baik pendidikan di rumah, sekolah dan lingkungan. Dalam kesimpulannya, pendidikan memiliki peran yang sangat penting untuk masa depan individu […]

  • Cegah Penyalahgunaan Senjata Api, Waka Polres Jembrana Sidak Pemeriksaan Senjata Api

    Cegah Penyalahgunaan Senjata Api, Waka Polres Jembrana Sidak Pemeriksaan Senjata Api

    • calendar_month Senin, 23 Des 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 324
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Dalam rangka memastikan disiplin dan meminimalisasi potensi penyalahgunaan senjata api (senpi), Polres Jembrana melaksanakan kegiatan pemeriksaan senpi dan amunisi kepada para personelnya. Kegiatan ini dilaksanakan pada Senin, 23 Desember 2024, pukul 08.45 hingga 10.00 Wita, bertempat di halaman depan Mapolres Jembrana. Pemeriksaan senpi ini dilakukan sesuai dengan Surat Telegram Kapolri Nomor ST/2729/XII/WAS./2024 tanggal […]

  • Pelatihan Manajemen Kasus Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak Serta TPPO

    Pelatihan Manajemen Kasus Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak Serta TPPO

    • calendar_month Kamis, 30 Okt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.353
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan membuka kegiatan Pelatihan Manajemen Kasus Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak serta Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) yang berlangsung di Ballroom Gedung Kesenian Ir. Soekarno, Kamis (30/10). Pelatihan ini menghadirkan Kepala Kejaksaan Negeri Jembrana dan Kapolres Jembrana sebagai narasumber. Bupati Kembang menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas […]

  • Ny Candrawati Tamba dampingi PJ Ketua Dekranasda Bali

    Ny Candrawati Tamba dampingi PJ Ketua Dekranasda Bali

    • calendar_month Rabu, 24 Apr 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 330
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pj Ketua Dekranasda didampingi Ketua Dekranasda Jembrana Ny. Candrawati Tamba dan beberapa pengurus Dekranasda Kabupaten Jembrana menyampaikan apresiasi kepada para pelaku IKM terus berupaya mempertahankan dan mengembangkan usaha produktif. Kunjungan ke sejumlah pelaku IKM Jembrana pada Rabu (24/4), juga untuk memberikan motivasi dan bimbingan agar pelaku akan senantiasa tumbuh di Jembrana. Adapun […]

  • Pulang Kampung, Danrem 163/Wira Satya Bersilaturahmi dengan Tokoh Puri Kilian Bangli

    Pulang Kampung, Danrem 163/Wira Satya Bersilaturahmi dengan Tokoh Puri Kilian Bangli

    • calendar_month Sabtu, 21 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 512
    • 0Komentar

    Bangli suarajembrana.com – Dalam rangkaian kunjungan kerjanya ke Kabupaten Bangli, Danrem 163/Wirasatya Brigjen TNI Ida I Dewa Agung Hadisaputra, S.H., yang juga merupakan putra daerah Bangli menyempatkan diri untuk bersilaturahmi dengan Tokoh Puri Kilian Bangli. Silaturahmi ini tidak hanya untuk mempererat hubungan antara TNI dan tokoh masyarakat, tetapi juga untuk membangun sinergi yang kuat dalam […]

    • calendar_month Selasa, 12 Des 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 364
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Memperingati Hari Juang TNI AD TA 2023 yang puncaknya akan diperingati pada tanggal 15 Desember 2023 mendatang, Kodim 1617/Jembrana menggelar kegiatan Bakti Sosial Donor Darah, bekerja sama dengan Unit Transfusi Darah (UTD) Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Jembrana Bakti Sosial berlangsung di Aula Makodim 1617/Jembrana, Jalan Ngurah Rai No. 135 Negara, Selasa […]

expand_less