Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Ny Candrawati Tamba dampingi PJ Ketua Dekranasda Bali

Ny Candrawati Tamba dampingi PJ Ketua Dekranasda Bali

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Rabu, 24 Apr 2024
  • visibility 379
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Pj Ketua Dekranasda didampingi Ketua Dekranasda Jembrana Ny. Candrawati Tamba dan beberapa pengurus Dekranasda Kabupaten Jembrana menyampaikan apresiasi kepada para pelaku IKM terus berupaya mempertahankan dan mengembangkan usaha produktif. Kunjungan ke sejumlah pelaku IKM Jembrana pada Rabu (24/4), juga untuk memberikan motivasi dan bimbingan agar pelaku akan senantiasa tumbuh di Jembrana.

Adapun IKM (Industri Kecil Menengah) yang dikunjungi yakni pengrajin Jam Tangan Kayu di Desa Medewi, Pengrajin Bali Rajut di kelurahan Sangkaragung, Pengrajin Sepatu dan Tas di Desa Batuagung serta Pengrajin Anyaman Lidi (Ingke) di desa Tukadaya.

banner 336x280

Penjabat (Pj) Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Bali, Ny. drg. Ida Setiawati Mahendra Jaya menyebut beberapa kerajinan di Kabupaten Jembrana mempunyai kualitas yang sudah baik.

“Seperti pengrajin sepatu endek adalah inovasi dari produk turunan tenun yg memanfaatkan limbah kain tenun. Kalau jam tangan kayu satu-satunya di Bali dan itu memang unik, sedangkan Bali Rajut dia kualitasnya ekspor dan inovasinya banyak, Selain itu juga ada ingke lidi yang memiliki kualitas sangat baik dari lidi pohon kelapa gading,“ katanya saat menemui beberapa pengrajin di Kabupaten Jembrana.

Pihaknya juga berharap ke depan para pengrajin IKM Kabupaten Jembrana dapat meningkatkan pemasaran ke level yang lebih tinggi, jika ada peluang hasil kerajinan Kabupaten Jembrana dapat Go International.

“Mudah-mudahan para pelaku usaha dapat terus meningkatkan ekonominya, serta kegiatan ini salah satu bentuk dukungan pemerintah dengan memberikan ruang berpromosi seperti dalam ajang pameran daerah,“ jelasnya.

Sementara itu, Ketua Dekranasda Jembrana Ny. Candrawati Tamba mengucapkan terimakasih kepada Pj Dekranasda Bali yang kunjungan ini dianggap sebagai langkah penting dalam memperkuat industri yang didasarkan pada inovasi masyarakat.

“Sebagai upaya untuk mendorong pertumbuhan ekonomi lokal, tentunya melalui berbagai kreasi dan inovasi hal ini adalah suatu keharusan untuk menghidupkan ekonomi lokal dan memberdayakan ekonomi masyarakat sekitar tentunya,” ungkapnya.

Keberhasilan pengrajin merupakan pionir yang nyata bahwa potensi besar terdapat dalam limbah kayu yang bisa diubah menjadi produk bernilai tinggi.

“Kerjasama antar-desa ini diharapkan dapat memperkuat industri ini secara keseluruhan dan memungkinkan lebih banyak warga untuk terlibat dalam pengembangan industri kreatif ini,” tandasnya.  ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Angkringan Lek Paido Sajikan Kuliner Nuansa Malam

    Angkringan Lek Paido Sajikan Kuliner Nuansa Malam

    • calendar_month Senin, 7 Agt 2023
    • account_circle Izzoel
    • visibility 470
    • 0Komentar

    Jembrana,suarajembrana.com– Sajian kuliner angkringan dengan berkonsep memanjakan lidah konsumen. Harga murah, nikmat, dan tongkrongan sederhana tapi sehat itulah yang kian di buru para pembeli. Buka sore hingga petang demi menopang tambahan ekonomi keluarga. Membuktikan kepada sang suami konsep angkringan dengan menu sajian yang sehat toping gurih dan lezat. Pemilik angkringan Lek Paido Ita Ayuna (26) […]

  • Dandim 1617 Jembrana Ingatkan Program Unggulan Kesejahteraan Masyarakat

    Dandim 1617 Jembrana Ingatkan Program Unggulan Kesejahteraan Masyarakat

    • calendar_month Senin, 18 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 371
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Personel jajaran Kodim 1617/Jembrana, anggota Kanminvetcad IX/23 Negara serta personil Yonif 741/GN, baik militer maupun PNS melaksanakan upacara pengibaran bendera bulanan tanggal 17 Maret Tahun 2024, bertempat di Lapangan Upacara Mako Yonif 741/GN, Jalan Udayana No.60 Lingkungan Tinyeb, Kelurahan Banjar Tengah, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana, Senin (18/03) . Bertindak selaku Inspektur Upacara […]

  • Subsatgas Binluh Ops Patuh Agung 2025 Polres Jembrana Gencar Sosialisasi di Jalan

    Subsatgas Binluh Ops Patuh Agung 2025 Polres Jembrana Gencar Sosialisasi di Jalan

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 180
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Dalam rangka meningkatkan kesadaran dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas, Subsatgas Binluh Operasi Patuh Agung 2025 Polres Jembrana melaksanakan kegiatan penyuluhan dan pemasangan spanduk imbauan di Jalan Umum Udayana, Negara, Rabu (16/7/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 10.00 hingga 12.00 WITA ini dipimpin langsung oleh Kasubsatgas Binluh, AKP I Nyoman Pasar, S.H., bersama sejumlah […]

  • Pemkab Jembrana Sambut Baik, Green Mangrove Action Program di KTH Lindu Segara Tanjung Pasir Desa Tuwed

    Pemkab Jembrana Sambut Baik, Green Mangrove Action Program di KTH Lindu Segara Tanjung Pasir Desa Tuwed

    • calendar_month Senin, 19 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 468
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana menyambut baik, Green Mangrove Action Program (MAP) yang diinisiasi oleh PT Pertamina Trans Kontinental (PTK) sebagai bentuk Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) atau Corporate Social Responsibility (CSR) PTK di bawah pilar Pertamina Transko Care Environment, yaitu program TJSL yang berfokus pada pelestarian lingkungan. Berlangsung di kawasan mangrove KTH […]

  • Seni dan Budaya Melatih Diri Dengan Suara-Suara Alam Wujud Konsep Jati Diri

    Seni dan Budaya Melatih Diri Dengan Suara-Suara Alam Wujud Konsep Jati Diri

    • calendar_month Minggu, 20 Okt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 393
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Seni dan budaya hasil kreativitas manusia yang saling berkaitan dan tidak dapat dipisahkan. Seni budaya adalah segala sesuatu yang diciptakan manusia yang memiliki nilai etika dan estetika serta tercapai secara turun-temurun. Sedangkan menulis puisi dan membaca puisi merupakan kreativitas keterampilan bahasa serta kemampuan analisis. Literasi pengembangan sastra yang tak pernah luntur oleh […]

  • Masikian Festival di Tutup, ST. Kembang Sari Desa Banyubiru Juara I Lomba Ogoh-Ogoh Jembrana

    Masikian Festival di Tutup, ST. Kembang Sari Desa Banyubiru Juara I Lomba Ogoh-Ogoh Jembrana

    • calendar_month Jumat, 8 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 353
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Gelaran Masikian Festival Tahun 2024 yang mengangkat tema “Abhitah Yowana Catha” telah berlangsung sukses dengan menghadirkan lomba ogoh-ogoh dewasa, ogoh-ogoh mini dan sketsa ogoh-ogoh selama tiga hari dari tanggal 5-7 Maret di Gedung Kesenian Ir. Soekarno. Pada malam terakhir, Kamis (7/3) gelaran Masikian Festival secara resmi ditutup oleh Bupati Jembrana, I Nengah […]

expand_less