Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Nelayan Pengambengan Resah Anjloknya Harga Hasil Tangkap

Nelayan Pengambengan Resah Anjloknya Harga Hasil Tangkap

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Sabtu, 31 Agt 2024
  • visibility 663
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Nasib nelayan di Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Pengambengan, Jembrana, tengah mengalami kesulitan menjual hasil tangkap akibat anjloknya harga ikan. Banyak pabrik pengolahan ikan yang enggan membeli hasil tangkapan nelayan dengan harga wajar.

Seorang belantik ikan di PPN Pengambengan Dahlan, mengeluhkan penurunan harga yang drastis. “Dulu harga ikan bisa mencapai harga Rp.3.000 per kilogram, sekarang cuma Rp.1.500. Hal ini membauat nelayan sangat dirugikan,” ujarnya, Jumat (30/8/2024).

banner 336x280

Kondisi ini membuat banyak nelayan merugi karena biaya operasional yang tinggi tidak sebanding dengan pendapatan yang diperoleh. Dahlan mengaku kesulitan menjual ikan hasil tangkapan nelayan. “Biasanya saya bisa jual satu ton, sekarang cuma 200 kilogram. Sisanya terpaksa dibuang karena tidak laku,” keluhnya.

Senada dengan Dahlan, Risqi, belantik pula, juga mengeluhkan hal yang sama. Ia pun menduga penurunan harga ini terkait dengan isu sidak di Pelabuhan Muncar, Banyuwangi. “Katanya ada sidak, jadi perusahaan di sini takut mengambil ikan,” ujarnya.

Menanggapi permasalahan ini, Kepala Dinas Perhubungan, Kelautan dan Perikanan Jembrana, I Ketut Wardananaya, menyatakan akan mencari solusi. “Untuk hari ini, ikan sudah terserap, tapi kita akan koordinasi dengan pabrik untuk memastikan harga tidak terus turun,” kata Wardananaya.

Wardananaya mengakui bahwa pihaknya tidak bisa mengintervensi harga pasar ikan. Namun, ia akan berupaya mencari solusi terbaik agar nelayan tidak terus merugi. “Kami akan koordinasi dengan semua pihak terkait untuk mencari solusi yang terbaik,” tegas Wardananaya pada awak media. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kapolres Jembrana Dukung Event Off Road JEJAC 4WD Merah Putih Adventure Challenge #2

    Kapolres Jembrana Dukung Event Off Road JEJAC 4WD Merah Putih Adventure Challenge #2

    • calendar_month Minggu, 3 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 646
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Dalam semangat memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80 dan Hari Ulang Tahun Kota Negara ke-130, Event Off Road JEJAC 4WD Merah Putih Adventure Challenge #2 resmi dibuka di Anjungan Cerdas Mandiri (ACM) Rambutsiwi, Desa Yehembang Kangin, Kecamatan Mendoyo, Kabupaten Jembrana, Minggu (3/8/2025). Kapolres Jembrana, AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati, S.H., S.I.K., M.I.K., turut […]

  • Bupati Kembang Buka Pengembangan Kapasitas Usaha untuk Penerima Bantuan Modal PNM

    Bupati Kembang Buka Pengembangan Kapasitas Usaha untuk Penerima Bantuan Modal PNM

    • calendar_month Jumat, 3 Okt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 870
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Sebanyak 680 pelaku usaha mikro di Kabupaten Jembrana mengikuti kegiatan Pengembangan Kapasitas Usaha bagi penerima bantuan modal usaha dari PT Permodalan Nasional Madani (PNM), yang dibuka langsung oleh Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan di Ballroom Gedung Kesenian Ir. Soekarno, Jumat (3/10). Kegiatan yang mayoritas pesertanya adalah ibu-ibu ini juga dihadiri oleh Wakil […]

  • Polres Jembrana Turut Andil dalam Penyerahan 21 Korban Selamat KMP Tunu Pratama Jaya di Posko Terpadu Ketapang

    Polres Jembrana Turut Andil dalam Penyerahan 21 Korban Selamat KMP Tunu Pratama Jaya di Posko Terpadu Ketapang

    • calendar_month Jumat, 4 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 851
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Sebanyak 21 orang korban selamat dari insiden tenggelamnya Kapal Motor Penumpang (KMP) Tunu Pratama Jaya resmi diserahkan kepada pihak terkait di Posko Terpadu Penanganan KMP Tunu Pratama Jaya, Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, Kamis (3/7/2025) sore. Penyerahan dilakukan sekitar pukul 16.34 WIB dan dipimpin oleh Mayor Laut (P) Sigit Setyobudi selaku Pasops Lanal Denpasar. Dalam […]

  • Wabup Ipat Hadiri Perayaan Paskah PWKI Kabupaten Jembrana

    Wabup Ipat Hadiri Perayaan Paskah PWKI Kabupaten Jembrana

    • calendar_month Sabtu, 10 Mei 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 260
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Wakil Bupati Jembrana Patriana Krisna menghadiri perayaan Paskah PWKI (Persatuan Wanita Kristen Indonesia) DPC Jembrana pada Sabtu 10/05/2025, di Panti Asuhan Widya Asih 2, Desa Blimbingsari, Kecamatan Melaya, Jembrana. Perayaan Paskah ini mengambil tema “Damai Sejahtera Kristus di Tengah Keluarga”, dengan Sub Tema “Peran Perempuan dalam mewujudkan Damai Sejahtera di Rumah Tangga”. Wabup […]

  • Lomba Gema Takbir, Usung Kreativitas dan Inovasi Generasi Muda Pesisir

    Lomba Gema Takbir, Usung Kreativitas dan Inovasi Generasi Muda Pesisir

    • calendar_month Senin, 31 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 657
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Sebanyak 25 tim peserta tumpah ruah di depan Kantor Desa Pengambengan, Kecamatan Negara, Jembrana Bali. Rangkaian jelang Idul Fitri 1 Syawal 1446 Hijriah, yang mana jatuh pada Hari Senin 31 Maret 2025. Dengan merebut total hadiah Rp.9 juta dan juga piala bergilir. Peserta ada katagori anak-anak dan remaja. Kegiatan positif menggairahkan kalangan generasi […]

  • Negaroa Football Festival III 2025 Digelar, Ajang Pembinaan Pemain Sepak Bola Usia Dini

    Negaroa Football Festival III 2025 Digelar, Ajang Pembinaan Pemain Sepak Bola Usia Dini

    • calendar_month Sabtu, 28 Jun 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 652
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna (Ipat), secara resmi membuka Turnamen Negaroa Football Festival III Sepak Bola Usia Dini 2025 yang berlangsung di Stadion Pecangakan, Sabtu (28/6). Pembukaan turnamen ini ditandai dengan tendangan pertama oleh Wabup Ipat sebagai simbol dimulainya kompetisi. Turnamen ini diikuti oleh 21 tim dari berbagai kategori usia, […]

expand_less