Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Kapolres Jembrana Berhasil Ungkap Kasus Curat di GOGO Fried Chicken

Kapolres Jembrana Berhasil Ungkap Kasus Curat di GOGO Fried Chicken

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Jumat, 5 Jan 2024
  • visibility 395
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., Msi. menggelar Press Release di Aula Polres Jembrana terkait ungkap kasus pencurian dengan pemberatan (Curat) yang terjadi di rumah makan GOGO Fried Chicken, Jalan Hayam Wuruk, Desa Dangintukadaya, Kecamatan Jembrana yang kejadiannya tersebut terjadi pada Hari Rabu, 27 Desember 2023 lalu, sekira pukul 23.00 WITA.

Kerugian yang dialami pemilik toko sebesar Rp 8.094.000,- (delapan juta sembilan puluh empat ribu rupiah). Adapun identitas pelaku berinisial IGN MPSA (27) tahun yang hanya pekerjaan serabutan. Barang bukti yang diamankan diantaranya uang tunai Rp 61.000,- (enam puluh satu tibu rupiah), 1 buah tangga kayu, 1 unit mesin Electronic Cash Register/Mesin Kasir merk SHARP EX-A217W Warna Putih, dan 1 buah anak kunci.

banner 336x280

Kapolres membeberkan untuk motif pelaku karena sakit hati diberhentikan dari pekerjaan di GOGO Fried Chicken, sedangkan modus operandi pelaku yaitu dengan mengambil mesin kasir dengan mematikan meteran listrik untuk mematikan CCTV, masuk melalui lobang ventilasi dapur, merusak kawat penutupnya, dan keluar melalui pintu dapur ke halaman belakang.

Lebih lanjut disampaikan oleh Kapolres terkait kronologis penangkapan terhadap pelaku. Berdasarkan laporan polisi dan olah TKP, Sat Reskrim Polres Jembrana berhasil menangkap pelaku IGN MPSA pada 28 Desember 2023.

“Saat interogasi, pelaku mengakui perbuatannya dan menggunakan uang hasil kejahatannya untuk bermain judi, Michat, dan kebutuhan pribadi,” ungkap Kapolres.

Pasal yang disangkakan terhadap pelaku dikenakan Pasal 363 ayat (1) ke-5 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan dengan ancaman hukuman 7 tahun penjara.

Terakhir, Kapolres Jembrana mengimbau masyarakat untuk selalu waspada dan berkoordinasi dengan kepolisian demi menjaga keamanan lingkungan.

“Kami akan terus berupaya memberikan perlindungan serta menindak tegas pelaku kejahatan untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Jembrana,” pungkas AKBP Endang Tri Purwanto, Kapolres Jembrana di hadapan awak media. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Penemuan Dua Remaja Hanyut di Sungai Gelar Dinyatakan Meninggal Dunia

    Penemuan Dua Remaja Hanyut di Sungai Gelar Dinyatakan Meninggal Dunia

    • calendar_month Selasa, 1 Okt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 374
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dua remaja berusia 14 tahun, berinisial DA dan RF, dilaporkan hilang di objek wisata Sungai Gelar, Banjar Palungan Batu, Desa Batuagung, Kecamatan Jembrana, Kabupaten Jembrana, Bali pada hari Senin (30/9/2024). Salah satu korban, DA, ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Korban DA ditemukan oleh warga setempat yang turut melakukan pencarian pada pukul 23.50 […]

  • MPLS di SMA Negeri 1 Negara Kasat Resnarkoba Tekankan Bahaya Narkoba dan Kenakalan Remaja

    MPLS di SMA Negeri 1 Negara Kasat Resnarkoba Tekankan Bahaya Narkoba dan Kenakalan Remaja

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 304
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Dalam rangka Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun Pelajaran 2025/2026, Satuan Reserse Narkoba Polres Jembrana turut ambil bagian dalam memberikan edukasi kepada para peserta didik baru di SMA Negeri 1 Negara, Jumat (25/7/2025). Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 08.00 Wita di halaman apel sekolah tersebut menghadirkan Kasat Resnarkoba Polres Jembrana, AKP I Gede […]

  • Polres Jembrana Gelar Latihan Pra Operasi Mantap Brata Agung 2023-2024

    Polres Jembrana Gelar Latihan Pra Operasi Mantap Brata Agung 2023-2024

    • calendar_month Selasa, 3 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 383
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Polres Jembrana dengan komitmen tinggi untuk memastikan keamanan selama proses pemilu 2024, telah menggelar Latihan Pra Operasi Mantap Brata Agung 2023-2024. Kegiatan ini berlangsung pada hari Selasa, 3 Oktober 2023, di GOR Krisna Jvara, Kecamatan Jembrana. Latihan ini dihadiri oleh sejumlah pejabat utama Polres Jembrana, termasuk Waka Polres Jembrana Kompol Fudin Ismail, […]

  • Wabup Ipat Resmikan Gedung Baru SDK Marsudirini, Perkuat Komitmen Terhadap Pendidikan Swasta

    Wabup Ipat Resmikan Gedung Baru SDK Marsudirini, Perkuat Komitmen Terhadap Pendidikan Swasta

    • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 602
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna meresmikan gedung baru SDK Marsudirini dan gedung Biara, Senin (28/7). Peresmian ini menandai langkah maju dalam peningkatan fasilitas pendidikan di Kabupaten Jembrana serta menegaskan komitmen pemerintah daerah dalam mendukung peran penting sekolah swasta dalam mencerdaskan generasi muda. Dalam sambutannya, Wabup Patriana Krisna (Ipat) menyampaikan apresiasinya […]

  • Cuaca Buruk Kapal KMP Nusa Makmur Terseret Arus di Selat Bali

    Cuaca Buruk Kapal KMP Nusa Makmur Terseret Arus di Selat Bali

    • calendar_month Minggu, 2 Jul 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 480
    • 0Komentar

    Jembrana (suarajembrana.com) – Cuaca buruk melanda perairan Selat Bali. Hujan dan gelombang tinggi mengakibatkan terganggunya aktivitas penyeberangan dari Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali, menuju Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, demikian sebaliknya. Akibatnya Kapal Motor Penumpang (KMP) Nusa Makmur sempat terseret arus saat hendak berlayar dari Gilimanuk menuju Ketapang pada Sabtu (1/7/2023) siang. Setelah dievakuasi, kapal tersebut akhirnya diberangkatkan […]

  • SMAN 1 Melaya Diberikan Wejangan Wawasan Kebangsaan

    SMAN 1 Melaya Diberikan Wejangan Wawasan Kebangsaan

    • calendar_month Rabu, 26 Jul 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 539
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com- SMAN 1 Melaya mendapatkan wejangan wawasan kebangsaan langsung dari Dandim 1617/Jembrana yang berkolaborasi dengan Taruna Akmil yang salah satunya juga sama putra daerah asli Jembrana. Di gelar di aula sekolah yang berjumlah 371 siswa dan siswi. Berbekal wawasan kebangsaan yang memiliki karakter budi perkerti yang tulus ikhlas, menanamkan jiwa moralitas, dan pendirian kokoh […]

expand_less