Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Bang-Ipat Lepas Ekspor 64.800 Produk Telur Tetas ke Uni Emirat Arab

Bang-Ipat Lepas Ekspor 64.800 Produk Telur Tetas ke Uni Emirat Arab

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Sabtu, 22 Mar 2025
  • visibility 655
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Mendukung program pemerintah pusat untuk meningkatkan ketahanan pangan dan ekonomi secara nasional, Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan dan Wakil Bupati I Gede Ngurah Patriana Krisna melepas ekspor 64.800 telur tetas (HE) PT. Charoend Pokphand Jaya Farm ke Uni Emirat Arab bertempat di Desa Tued, Kecamatan Melaya Sabtu (22/3).

Telur yang diekspor merupakan telur dengan kualitas terbaik yang dihasilkan dari Farm Bali Unit 2 di Banjar Awen, Kelurahan Lelateng.

banner 336x280

Dalam sambutanya Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan memberikan apresiasi terhadap pelaku usaha yang terus melakukan peningkatan ekspor.

“Atas nama Pemerintah Daerah, saya mengucapkan selamat atas pelepasan ekspor. Ini membuktikan bahwa produk unggas asal jembrana telah siap bersaing dan bisa menembus pasar dunia,” ujarnya.

Disamping telah berhasil memenuhi kebutuhan ekspor Bupati Kembang berharap pelaku usaha perunggasan agar dapat berkontribusi dalam penyediaan komoditas untuk masyarakat setempat dan juga menyerap tenaga lokal untuk kesejahtraan bersama.

“Tentu yang kita harapkan juga seluruh aktivitas di charoend ini dapat bermanfaat buat masyarakat dan lingkungan seperti contoh mengutamakan tenaga kerja lokal dan juga bersinergi dengan kegiatan adat,” imbuhnya.

Sementara itu General Manager PT. Charoend Pokphand Jaya Farm Bali Ahmad Adri Zamsafi menyampaikan dalam kurun waktu sebulan pihaknya telah melakukan ekspor sebanyak tiga kali ke Uni Emirat Arab.

“Dibulan ini kami sudah memberangkatkan 3 kali. Pengiriman Pertama dan kedua sebanyak 57.600 dan yang ketiga ini 64.800 di hari ini,” tandasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sukra Negara Santuni Keluarga Korban Tenggelam di Sungai Gelar

    Sukra Negara Santuni Keluarga Korban Tenggelam di Sungai Gelar

    • calendar_month Jumat, 25 Okt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 108
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pejabat sementara (Pjs) Bupati Jembrana, I Ketut Sukra Negara menyampaikan duka cita mendalam kepada keluarga korban tenggelam terseret arus saat mandi di sekitar wisata Sungai Gelar, Banjar Palungan Batu, Desa Batuagung, Jembrana, pada Senin (30/9/2024) lalu. Ucapan tersebut disampaikan langsung oleh Pjs Bupati Jembrana saat menyerahkan santunan duka cita kepada keluarga korban […]

  • HARPI Jembrana Gelar Lomba Tata Rias Pengantin Kejuang Atau Ngidih Se-Bali

    HARPI Jembrana Gelar Lomba Tata Rias Pengantin Kejuang Atau Ngidih Se-Bali

    • calendar_month Minggu, 25 Mei 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 93
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bertepatan dengan Hari Ulang Tahun Ke – 13, DPC HARPI (Himpunan Ahli Rias Pengantin Indonesia) Melati Kabupaten Jembrana menggelar Lomba Tata Rias Pengantin Kejuang Atau Ngidih Se-Bali bertempat di Gedung Pendopo Kesari, Minggu (25/5). Dibuka langsung oleh Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan didampingi istri Ny. Ani Setiawarini Kembang Hartawan ditandai dengan pemotongan […]

  • Babinsa Ingatan, Jaga Ketahanan Pangan dan Ekosistem Perairan Lingkungan

    Babinsa Ingatan, Jaga Ketahanan Pangan dan Ekosistem Perairan Lingkungan

    • calendar_month Senin, 29 Jul 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 377
    • 0Komentar

    Gianyar suarajembrana.com – Samplangan, Babinsa Kelurahan Samplangan Koramil 1616-01/Gianyar Sertu I Komang Yudiartana dan Bhabinkamtibmas Samplangan Aiptu Ida Bagus Made Suartana menghadiri undangan penebaran benih Ikan Nila di Embung Water Swim dan Kali Subak Kwalon Bukit Jangkrik, Kelurahan Samplangan, Senin (29/7/2024). Sertu I Komang Yudiartana mengatakan, dalam upaya menambah kekayaan hayati perairan, Desa Adat Bukit […]

  • Tugas dan Fungsi Pokli Dalam Roda Pemerintahan Daerah

    Tugas dan Fungsi Pokli Dalam Roda Pemerintahan Daerah

    • calendar_month Jumat, 25 Agt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.158
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Masyarakat awam bertanya tentang apa tugas dan fungsi Pokli. Petugas Pokli (Kelompok Tenaga Ahli) yamg dibentuk berdasarkan kebutuhan pemerintah dalam mewujudkan pemerintahan yang baik, khususnya efektifitasnya dan ketetapan pengambilan keputusan dalam penyelenggaraan pembangunan di daerah, pemikiran serta sumber daya manusia yang memiliki keahlian serta ketrampilan dalam mendukung pencapaian program pembangunan daerah, dengan […]

  • Pjs Sukra Negara Sambangi Ruang Kantor OPD serta Kunjungi Kantor Lurah Gilimanuk

    Pjs Sukra Negara Sambangi Ruang Kantor OPD serta Kunjungi Kantor Lurah Gilimanuk

    • calendar_month Rabu, 9 Okt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 337
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Jembrana, I Ketut Sukra Negara melakukan kunjungan ke sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di kawasan Civic Center Pemkab Jembrana yang hari ini (Rabu, 9/10) dimulai dari Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga serta Staf Ahli Bupati Jembrana. Selain bertemu dengan Kepala OPD, Pjs Sukra Negara juga menyempatkan diri untuk […]

  • Jembrana Menggelar Tawur Kesanga di Catus Pata Simpang Sudirman

    Jembrana Menggelar Tawur Kesanga di Catus Pata Simpang Sudirman

    • calendar_month Minggu, 10 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 317
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dipusatkan di Catus Pata Perempatan Kantor Bupati Jembrana, Simpang Jalan Jenderal Sudirman Negara-Dauhwaru, Minggu (10/3). Pecaruan dipuput oleh lima Sulinggih, yakni Ida Bhagawan Dharma Yoga Grya Dharma Sunia, Ida Pedanda Gede Sigara Grya Sigaran Batuagung, Ida Sri Mpu Pande Istri Galuh Santika Putri Grya Taman Tigaron, Ida Pandita Mpu Rastra Prabu Wibawa […]

expand_less