Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Karateka Jembrana Sabet Dua Medali Perunggu di SEA Games 2025

Karateka Jembrana Sabet Dua Medali Perunggu di SEA Games 2025

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Senin, 15 Des 2025
  • visibility 606
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Prestasi gemilang ditorehkan atlet muda asal Jembrana Ni Made Dwi Kartika Aprianti (Ade), yang berhasil menorehkan mendali perunggu dari dua kategori Female Kumite -61 Kg dan Female Team Kumite Sea Games 2025.

Ini sekaligus menjadi kado akhir tahun bagi masyarakat jembrana, dimana Ade tampil luar biasa di ajang olahraga terbesar di Asia Tenggara.

banner 336x280

Pelatih I Putu Deddy Mahardika saat dihubungi Via Telpon ( 15/12) , menyampaikan pada pertandingan babak awal, Ade tampil dominan saat menghadapi Poovanesan Madhuri (Malaysia). Melaju ke babak semifinal, Ade harus mengakui keunggulan Butsuwan Maneeevan (Thailand) setelah kalah tipis. Meski gagal melaju ke final, Ade bangkit pada laga perebutan tempat ketiga menunjukkan performa solid dan sukses mengalahkan Lumbao Joan Denise memastikan satu medali perunggu bagi kontingen Indonesia.

“Ade meraih medali perunggu di nomor Female Kumite -61 Kg. Ade menang atas Poovanesan Madhuri (Malaysia) 14–5, kalah tipis di semifinal dari Butsuwan Maneeevan (Thailand) 6–7, lalu menutup laga perebutan perunggu dengan kemenangan 6–3 atas Lumbao Joan Denise,” ujarnya.

Selain turun di nomor Female Kumite -61 Kg, Ade juga memperkuat tim Indonesia pada Kumite Beregu Putri (Female Team Kumite) dan berhasil meraih medali perunggu. Dengan demikian, Ade menutup kejuaraan dengan dua medali perunggu dari kategori Female Kumite -61 Kg dan Female Team Kumite.

“Ade juga bertanding pada nomor Kumite Beregu Putri (Female Team Kumite). Pada babak penyisihan, Indonesia menang atas Filipina. Namun di semifinal, Indonesia harus kalah dari Thailand. Pada laga perebutan medali perunggu, tim Indonesia berhasil mengalahkan Myanmar,” tandasnya.

Mengetahui hal tersebut, Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan mengungkapkan kebanggaan yang luar biasa terhadap prestasi gemilang yang ditorehkan Ni Made Dwi Kartika Aprianti (Ade) di kancah internasional.

“Prestasi ini menjadi kado yang sangat luar biasa bagi masyarakat Jembrana. Sekali lagi, atas nama pemerintah dan seluruh masyarakat, saya mengucapkan selamat kepada Ade.” ungkapnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kompak Tamba-Ipat Hadiri HUT ke 2 Paguyuban Kelian Dinas/Kaling Kecamatan Mendoyo

    Kompak Tamba-Ipat Hadiri HUT ke 2 Paguyuban Kelian Dinas/Kaling Kecamatan Mendoyo

    • calendar_month Selasa, 23 Apr 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 353
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pasangan Bupati Jembrana I Nengah Tamba bersama Wakil Bupati Jembrana I Gede Ngurah Patriana Krisna (Ipat) kompak hadir dalam peringatan Hari Ulang Tahun Paguyuban Kelian Dinas/Kepala Lingkungan (Kaling) Kecamatan Mendoyo yang Ke II di Kantor Camat Mendoyo, Selasa (23/4). Dibentuknya paguyuban ini sendiri, agar di internal sebagai kepala kewilayahan, antar satu lingkungan […]

  • Festival Umbu Landu Paranggi Mengenang Sosok Sang Guru Para Penyair

    Festival Umbu Landu Paranggi Mengenang Sosok Sang Guru Para Penyair

    • calendar_month Minggu, 13 Agt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 510
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Komunitas Kertas Budaya Indonesia menggelar acara Lesehan Seni Budaya Festival Landu Panggi tahun 2023. Bernama lengkap Umbu Wulang Landu Paranggi adalah seniman Indonesia berasal dari Sumba yang sering disebut sebagai tokoh misterius dalam dunia sastra Indonesia sejak 1960-an. Ia lebih dikenal sebagai sosok “di belakang layar” yang mendorong para penyair muda untuk […]

  • Menjabat 3,5 Tahun I Nengah Tamba Pamit Purna Tugas

    Menjabat 3,5 Tahun I Nengah Tamba Pamit Purna Tugas

    • calendar_month Rabu, 19 Feb 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 381
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Nengah Tamba didampingi istri Ny. Candrawati Tamba menyampaikan salam perpisahan kepada para aparat Sipil Negara (ASN) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jembrana. Mengingat, pada 19 Februari 2025, I Nengah Tamba sudah memasuki purna tugas dari jabatannya sebagai Bupati Jembrana selama 1 periode atau efektif selama 3 setengah tahun. Hal itu […]

  • Tersangka Korupsi Unit BRI Rugikan Negara Capai Rp. 1,7 Milyar Ditetapkan Kejari Jembrana

    Tersangka Korupsi Unit BRI Rugikan Negara Capai Rp. 1,7 Milyar Ditetapkan Kejari Jembrana

    • calendar_month Selasa, 15 Apr 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 780
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Jembrana, Dr. Salomina Meyke Saliama, S.H., M.H., secara resmi menetapkan SPRD sebagai tersangka dalam perkara dugaan tindak pidana korupsi pada unit kerja PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk di BRI Unit Ngurah Rai – BRI BO Negara. Tersangka SPRD yang sebelumnya menjabat sebagai Mantri di BRI Unit Ngurah Rai […]

  • Kisah Sejarah Dakwah Datuk Guru Haji Muhammad Sa’id Abad 1887 Masehi

    Kisah Sejarah Dakwah Datuk Guru Haji Muhammad Sa’id Abad 1887 Masehi

    • calendar_month Minggu, 12 Mei 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 751
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Kisah sejarah Islam di Loloan pada abad 1887 Masehi dikisahkan keturunan ke-IV dalam hitungan keluarga besar. Salah satu keturunannya adalah tokoh Loloan Muhammad Idris Bin Sa’ad (71) tahun merupakan tokoh penggiat dan pelestari kesenian Burdah. Dalam perjalanan dakwah Datuk Guru Haji Muhammad Sa’id merupakan alim ulama yang cukup disegani sampai saat ini. […]

  • Kejari Jembrana Tetapkan Dugaan Korupsi Kasir LPD Desa Baluk

    Kejari Jembrana Tetapkan Dugaan Korupsi Kasir LPD Desa Baluk

    • calendar_month Senin, 22 Apr 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 371
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Penetapan tersangka dugaan tindak pidana korupsi terhadap pengelolaan Dana Lembaga Perkreditan Desa (LPD) Desa Adat Baluk, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana di gelar hari Senin, 22 April 2024 bertempat Kejaksaan Negeri Jembrana Telah dilaksanakan penetapan tersangka NKP (46 tahun) dalam perkara dugaan tindak pidana korupsi pengelolaan Dana Lembaga Perkreditan Desa (LPD) Desa Adat […]

expand_less