Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Wabup Jembrana Dorong Koperasi Lebih Inovatif

Wabup Jembrana Dorong Koperasi Lebih Inovatif

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Selasa, 30 Jul 2024
  • visibility 480
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Puncak Hari Koperasi ke-77 tahun 2024 Kabupaten Jembrana digelar di Gedung Mendopo Kesari, Selasa (30/7). Guna meneguhkan peran strategis koperasi dalam mengantarkan Jembrana Emas 2026, untuk itu Hut Koperasi Ke-77 di Jembrana menggagas tema “Koperasi Mitra Pemerintah Dalam Membangun Ekonomi Kerakyatan Menuju Jembrana Emas 2026”.

Wakil Bupati Jembrana I Gede Ngurah Patriana Krisna (Ipat),  Ketua Dekopinda Jembrana serta Dinas terkait hadir dalam acara tersebut yang dipadati oleh seluruh koperasi se Jembrana.

banner 336x280

Dalam sambutanya Wabup Ipat mengatakan momentum ini agar digunakan untuk menyempurnakan gerakan menjawab tantangan zaman yang terus berubah. Percepat kemampuan adaptasi lebih inovatif dan akuntabel agar koperasi dapat memberikan maanfaat lebih besar kepada anggota dan lingkungannya.

“Akuntabilitas koperasi harus diperkuat, tata kelola koperasi harus semakin baik sehingga koperasi semakin dipercaya untuk menaruh harapan dan mengembangkan usahanya,” ujarnya

Lanjut Ipat mengungkapkan peran koperasi menjadi sangat strategis dalam mengonsolidasikan para pelaku usaha seperti contoh pembangunan Rumah Produksi Bersama (RPB) Komoditi kakao Jembrana yang dikelola oleh koperasi untuk mengolah komoditi unggulan rakyat agar menghasilkan produk berkualitas dan bernilai tinggi.

“Koperasi telah menjelma menjadi solusi untuk memberikan kepastian pembelian produk, kepastian terhadap akses inovasi teknologi, akses kemitraan dan bahkan akses permodalan,” ucapnya.

Ia berharap lebih banyak lagi koperasi koperasi yang menyediakan inovasi dan teknologi sehingga menjadi ekosistem usaha yang lebih menjanjikan bagi generasi muda untuk berkiprah.

“Mari manfaatkan kehadiran koperasi multipihak sebagai terobosan untuk menarik minat dan bakat anak anak muda yang terbukti unggul,” ungkap Wabup Ipat.

Sementara itu Ketua Panitia I Made Sudana menjelaskan serangkaian kegiatan Hut Koperasi Ke-77 di Jembrana sudah dilaksanakan dari bulan Juni hingga bulan Juli dengan diisi berbagai kegiatan.

“Kita sudah mulai dari bulan juni dengan melaksanakan penilaian koperasi berprestasi, kegiatan sosial seperti gerakan kebersihan lingkungan dan penyerahan bingkisan kepada keluarga stunting  persembahyangan dan diklat pengelola koperasi untuk meningkatkan kompetensi,” jelasnya.

Made Sudana berharap dengan peringatan kegiatan ini bisa bersama-sama dapat terus bersemangat dan bersinergi dalam memajukan koperasi di Kabupaten Jembrana serta mengawal koperasi menjadi koperasi aktif dan sehat.

“Kami berharap gerakan koperasi dapat bersinergi sebagai gerakan mitra pemerintah yang berkontribusi bagi penguatan dan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan bangsa khususnya di Kabupaten Jembrana,” harapnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Komandan Seskoad Tinjau KKL binsat Pasis Seskoad di Yonzipur 18/YKR

    Komandan Seskoad Tinjau KKL binsat Pasis Seskoad di Yonzipur 18/YKR

    • calendar_month Kamis, 29 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 626
    • 0Komentar

    Gianyar suarajembrana.com – Komandan Sekolah Staf dan Komando Angkatan Darat (Seskoad), Mayjen TNI Agus Prangarso, S.Sos. beserta jajaran pejabat teras Seskoad, melaksanakan peninjauan terhadap kegiatan Kuliah Kerja Lapangan (KKL) Pembinaan Satuan (Binsat) Perwira Siswa (Pasis) Seskoad di Yonzipur 18/YKR, Bali, Kamis (29/08/2024). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya peningkatan pemahaman perwira siswa Seskoad dalam peningkatan […]

  • Tumbuhkan Semangat Nasionalisme, Waka Polres Jembrana Bagikan Bendera Merah Putih Bersama PPDI

    Tumbuhkan Semangat Nasionalisme, Waka Polres Jembrana Bagikan Bendera Merah Putih Bersama PPDI

    • calendar_month Sabtu, 9 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 681
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Menjelang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Waka Polres Jembrana Kompol I Ketut Darta, S.H., M.H., bersama jajaran turut berpartisipasi dalam kegiatan pembagian Bendera Merah Putih di Perempatan Jalan Sudirman, Kelurahan Dauhwaru, Kecamatan Jembrana, Sabtu (9/8). Kegiatan ini digagas oleh Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) Kabupaten Jembrana, dan diikuti oleh […]

  • JobStreet Express Perluas Lowongan Kerja Semi Terampil bagi Para Pejuang Kerja di Bali

    JobStreet Express Perluas Lowongan Kerja Semi Terampil bagi Para Pejuang Kerja di Bali

    • calendar_month Selasa, 21 Nov 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 386
    • 0Komentar

    Denpasar suarajembrana.com, 21 November 2023 – Dalam misi untuk membangun Indonesia dengan memperluas kesempatan #PastiDapatKerja, JobStreet Express, bagian dari Jobstreet by SEEK, teknologi pencarian kerja terkemuka di Indonesia terus membangun jejaring di berbagai kota besar di Indonesia. JobStreet Express yang hadir sejak Oktober 2022, kini telah memiliki puluhan ribu mitra perusahaan di Bali, Lombok, Yogyakarta, […]

  • Tamba Pastikan Pengaman Pantai Pebuahan di Bangun Tahun ini

    Tamba Pastikan Pengaman Pantai Pebuahan di Bangun Tahun ini

    • calendar_month Senin, 29 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 420
    • 0Komentar

    Jembrana – Pengaman pantai (Sea Wall) di pantai Pebuahan Banyubiru Kecamatan Negara sepanjang 1,9 km segera terealisasikan. Bantuan tersebut bersumber dari Kementrian PUPR RI. Kepastian Bantuan juga tidak terlepas dari pengecekan langsung Tim Kementerian PUPR tahun lalu yang turun untuk melihat kondisi di Pantai Pebuahan. Kepastian itu disampaikan Bupati Jembrana I Nengah Tamba saat memberikan […]

  • Diduga Manipulasi SK Pegawai Kontrak, Sejumlah Jajaran Pimpinan OPD Dipanggil Kepolisian

    Diduga Manipulasi SK Pegawai Kontrak, Sejumlah Jajaran Pimpinan OPD Dipanggil Kepolisian

    • calendar_month Selasa, 11 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 461
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jembrana dikabarkan dipanggil oleh pihak Polres Jembrana. Pemanggilan ini diduga terkait dengan kasus manipulasi Surat Keputusan (SK) pegawai kontrak. Dari informasi yang dihimpun mengatakan bahwa pemanggilan dimulai pada Senin (10/3). Pada hari itu, empat pimpinan OPD dijadwalkan untuk hadir, namun hanya tiga […]

  • Lima Petinju Jembrana Borong Enam Medali Emas

    Lima Petinju Jembrana Borong Enam Medali Emas

    • calendar_month Kamis, 1 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 414
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Wakil Bupati Jembrana IGN Patriana Krisna memberikan apresiasi kepada Persatuan Tinju Amatir (Pertina) Kabupaten Jembrana yang telah meraih prestasi di Kejuaraan Viver Open Sparring Series 2. Apresiasi itu Ia sampaikan saat menerima audiensi Pertina Jembrana , Rabu (31/7) di ruang kerja Wabup Jembrana. Lima petinju Jembrana iru berhasil memborong enam medali emas […]

expand_less