Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Wabup Jembrana Dorong Koperasi Lebih Inovatif

Wabup Jembrana Dorong Koperasi Lebih Inovatif

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Selasa, 30 Jul 2024
  • visibility 456
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Puncak Hari Koperasi ke-77 tahun 2024 Kabupaten Jembrana digelar di Gedung Mendopo Kesari, Selasa (30/7). Guna meneguhkan peran strategis koperasi dalam mengantarkan Jembrana Emas 2026, untuk itu Hut Koperasi Ke-77 di Jembrana menggagas tema “Koperasi Mitra Pemerintah Dalam Membangun Ekonomi Kerakyatan Menuju Jembrana Emas 2026”.

Wakil Bupati Jembrana I Gede Ngurah Patriana Krisna (Ipat),  Ketua Dekopinda Jembrana serta Dinas terkait hadir dalam acara tersebut yang dipadati oleh seluruh koperasi se Jembrana.

banner 336x280

Dalam sambutanya Wabup Ipat mengatakan momentum ini agar digunakan untuk menyempurnakan gerakan menjawab tantangan zaman yang terus berubah. Percepat kemampuan adaptasi lebih inovatif dan akuntabel agar koperasi dapat memberikan maanfaat lebih besar kepada anggota dan lingkungannya.

“Akuntabilitas koperasi harus diperkuat, tata kelola koperasi harus semakin baik sehingga koperasi semakin dipercaya untuk menaruh harapan dan mengembangkan usahanya,” ujarnya

Lanjut Ipat mengungkapkan peran koperasi menjadi sangat strategis dalam mengonsolidasikan para pelaku usaha seperti contoh pembangunan Rumah Produksi Bersama (RPB) Komoditi kakao Jembrana yang dikelola oleh koperasi untuk mengolah komoditi unggulan rakyat agar menghasilkan produk berkualitas dan bernilai tinggi.

“Koperasi telah menjelma menjadi solusi untuk memberikan kepastian pembelian produk, kepastian terhadap akses inovasi teknologi, akses kemitraan dan bahkan akses permodalan,” ucapnya.

Ia berharap lebih banyak lagi koperasi koperasi yang menyediakan inovasi dan teknologi sehingga menjadi ekosistem usaha yang lebih menjanjikan bagi generasi muda untuk berkiprah.

“Mari manfaatkan kehadiran koperasi multipihak sebagai terobosan untuk menarik minat dan bakat anak anak muda yang terbukti unggul,” ungkap Wabup Ipat.

Sementara itu Ketua Panitia I Made Sudana menjelaskan serangkaian kegiatan Hut Koperasi Ke-77 di Jembrana sudah dilaksanakan dari bulan Juni hingga bulan Juli dengan diisi berbagai kegiatan.

“Kita sudah mulai dari bulan juni dengan melaksanakan penilaian koperasi berprestasi, kegiatan sosial seperti gerakan kebersihan lingkungan dan penyerahan bingkisan kepada keluarga stunting  persembahyangan dan diklat pengelola koperasi untuk meningkatkan kompetensi,” jelasnya.

Made Sudana berharap dengan peringatan kegiatan ini bisa bersama-sama dapat terus bersemangat dan bersinergi dalam memajukan koperasi di Kabupaten Jembrana serta mengawal koperasi menjadi koperasi aktif dan sehat.

“Kami berharap gerakan koperasi dapat bersinergi sebagai gerakan mitra pemerintah yang berkontribusi bagi penguatan dan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan bangsa khususnya di Kabupaten Jembrana,” harapnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tiga Hari Pelaksanaan Pameran UMKM Jembrana, Transaksi Tembus Ratusan Juta Rupiah

    Tiga Hari Pelaksanaan Pameran UMKM Jembrana, Transaksi Tembus Ratusan Juta Rupiah

    • calendar_month Jumat, 13 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 459
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pameran UMKM dalam rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun Kota Negara ke 129 dan Soft Opening Pasar Negara Bahagia berhasil menjadi magnet bagi ribuan masyarakat yang hadir setiap harinya. Pameran yang diselenggarakan mulai tanggal 10-14 September 2024 ini diikuti oleh lebih dari 106 peserta baik dari pengerajin, kuliner serta berbagai instansi juga ikut […]

  • Ipat Ajukan Surat Pengunduran Diri Wakil Bupati Periode 2020-2024

    Ipat Ajukan Surat Pengunduran Diri Wakil Bupati Periode 2020-2024

    • calendar_month Rabu, 31 Jul 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 342
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Ngurah Patriana Krisna (Ipat) sudah menandatangani surat pengunduran diri sebagai Wakil Bupati Jembrana periode 2020-2024. Surat itu ditunjukan Ipat secara langsung pada Selasa kemarin (30/7/2024) dan sudah diserahkan ke protokol untuk dikirim ke Kementerian Dalam Negeri serta instansi terkait. Saat dikonfirmasi langsung terkait keputusan tersebut, kata Ipat, beralasan untuk fokus dalam proses […]

  • Pemerintah Gerak Cepat, Bupati Kembang Tinjau Lokasi Terdampak Bencana Alam di Jembrana

    Pemerintah Gerak Cepat, Bupati Kembang Tinjau Lokasi Terdampak Bencana Alam di Jembrana

    • calendar_month Minggu, 1 Jun 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 452
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan mengecek langsung beberapa titik terdampak bencana di wilayah Jembrana pada Minggu (1/6). Hujan deras pada hari sebelumnya mengakibatkan beberapa wilayah terendam banjir, serta senderan jebol. Bahkan jembatan penghubung Banjar Yehbuah menuju Pangkung Kwa dan Banjar Tembles putus karena tingginya volume air. Kembang saat meninjau didampingi Kepala Dinas […]

  • Hari Kesatuan Gerak PKK ke-52 di Jembrana, Tamba Ipat ikuti Lomba Sambung Lagu

    Hari Kesatuan Gerak PKK ke-52 di Jembrana, Tamba Ipat ikuti Lomba Sambung Lagu

    • calendar_month Selasa, 11 Jun 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 313
    • 0Komentar

    Jembrana  suarajembrana.com – Puncak Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-52 di wilayah Kabupaten Jembrana berlangsung meriah. Dengan mengusung tema  “Bergerak Bersama PKK, Mewujudkan Keluarga Sejahtera Menuju Indonesia maju”, acara tersebut diisi dengan berbagai kegiatan menarik, salah satunya adalah lomba sambung lagu yang diikuti oleh para pejabat Pemkab Jembrana dan instansi terkait. Acara yang digelar […]

  • Peringatan Maulid Nabi, Merajut Kedamaian dan Kerukunan di Tengah di Dinamika Sosial

    Peringatan Maulid Nabi, Merajut Kedamaian dan Kerukunan di Tengah di Dinamika Sosial

    • calendar_month Kamis, 4 Sep 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 2.712
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1447 H. Acara ini bukan sekadar perayaan keagamaan, melainkan sebuah inisiatif strategis untuk merajut kedamaian dan kerukunan, terutama di tengah dinamika sosial yang terjadi di berbagai daerah. Suasana khidmat dan penuh kebersamaan menyelimuti Pendopo Kesari, Kabupaten Jembrana, pada Kamis (4/9/2025). Berbagai elemen masyarakat, mulai dari Forum Komunikasi […]

  • Bupati Tamba Berharap Koperasi Dapat Mengoptimalkan Potensi dan Berkualitas

    Bupati Tamba Berharap Koperasi Dapat Mengoptimalkan Potensi dan Berkualitas

    • calendar_month Minggu, 4 Feb 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 365
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Koperasi Wanita Dharma Santi Kabupaten Jembrana melaksanakan rapat anggota tahunan (RAT) untuk tahun buku 2023 di Gedung Pendopo Kesari, Negara, Minggu (4/2). RAT Kopwan Dharma Santi dihadiri langsung oleh Bupati Jembrana I Nengah Tamba bersama ibu Candrawati Tamba, Ketua Dekopinda Jembrana, Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Jembrana dan ratusan anggota Kopwan tersebut. […]

expand_less