Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Wabup Jembrana Dorong Koperasi Lebih Inovatif

Wabup Jembrana Dorong Koperasi Lebih Inovatif

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Selasa, 30 Jul 2024
  • visibility 485
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Puncak Hari Koperasi ke-77 tahun 2024 Kabupaten Jembrana digelar di Gedung Mendopo Kesari, Selasa (30/7). Guna meneguhkan peran strategis koperasi dalam mengantarkan Jembrana Emas 2026, untuk itu Hut Koperasi Ke-77 di Jembrana menggagas tema “Koperasi Mitra Pemerintah Dalam Membangun Ekonomi Kerakyatan Menuju Jembrana Emas 2026”.

Wakil Bupati Jembrana I Gede Ngurah Patriana Krisna (Ipat),  Ketua Dekopinda Jembrana serta Dinas terkait hadir dalam acara tersebut yang dipadati oleh seluruh koperasi se Jembrana.

banner 336x280

Dalam sambutanya Wabup Ipat mengatakan momentum ini agar digunakan untuk menyempurnakan gerakan menjawab tantangan zaman yang terus berubah. Percepat kemampuan adaptasi lebih inovatif dan akuntabel agar koperasi dapat memberikan maanfaat lebih besar kepada anggota dan lingkungannya.

“Akuntabilitas koperasi harus diperkuat, tata kelola koperasi harus semakin baik sehingga koperasi semakin dipercaya untuk menaruh harapan dan mengembangkan usahanya,” ujarnya

Lanjut Ipat mengungkapkan peran koperasi menjadi sangat strategis dalam mengonsolidasikan para pelaku usaha seperti contoh pembangunan Rumah Produksi Bersama (RPB) Komoditi kakao Jembrana yang dikelola oleh koperasi untuk mengolah komoditi unggulan rakyat agar menghasilkan produk berkualitas dan bernilai tinggi.

“Koperasi telah menjelma menjadi solusi untuk memberikan kepastian pembelian produk, kepastian terhadap akses inovasi teknologi, akses kemitraan dan bahkan akses permodalan,” ucapnya.

Ia berharap lebih banyak lagi koperasi koperasi yang menyediakan inovasi dan teknologi sehingga menjadi ekosistem usaha yang lebih menjanjikan bagi generasi muda untuk berkiprah.

“Mari manfaatkan kehadiran koperasi multipihak sebagai terobosan untuk menarik minat dan bakat anak anak muda yang terbukti unggul,” ungkap Wabup Ipat.

Sementara itu Ketua Panitia I Made Sudana menjelaskan serangkaian kegiatan Hut Koperasi Ke-77 di Jembrana sudah dilaksanakan dari bulan Juni hingga bulan Juli dengan diisi berbagai kegiatan.

“Kita sudah mulai dari bulan juni dengan melaksanakan penilaian koperasi berprestasi, kegiatan sosial seperti gerakan kebersihan lingkungan dan penyerahan bingkisan kepada keluarga stunting  persembahyangan dan diklat pengelola koperasi untuk meningkatkan kompetensi,” jelasnya.

Made Sudana berharap dengan peringatan kegiatan ini bisa bersama-sama dapat terus bersemangat dan bersinergi dalam memajukan koperasi di Kabupaten Jembrana serta mengawal koperasi menjadi koperasi aktif dan sehat.

“Kami berharap gerakan koperasi dapat bersinergi sebagai gerakan mitra pemerintah yang berkontribusi bagi penguatan dan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan bangsa khususnya di Kabupaten Jembrana,” harapnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bantu evakuasi Rumah Warga Roboh di Kecamatan Melaya

    Bantu evakuasi Rumah Warga Roboh di Kecamatan Melaya

    • calendar_month Senin, 29 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 446
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Babinsa Koramil 1617-03/ Melaya Serda I Ketut Nur Merta bantu evakuasi rumah warga yang atapnya roboh diakibatkan intensitas curah hujan yang tinggi dan disertai angin kencang kejadian ini terjadi di Banjar Sarikuning Desa Tukadaya, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana, Minggu (28/01/2024). Babinsa Desa Tukadaya Serda I Ketut Nur Merta bersama Bhabinkamtibmas dan BPBD […]

  • Menjabat 3,5 Tahun I Nengah Tamba Pamit Purna Tugas

    Menjabat 3,5 Tahun I Nengah Tamba Pamit Purna Tugas

    • calendar_month Rabu, 19 Feb 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 349
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Nengah Tamba didampingi istri Ny. Candrawati Tamba menyampaikan salam perpisahan kepada para aparat Sipil Negara (ASN) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jembrana. Mengingat, pada 19 Februari 2025, I Nengah Tamba sudah memasuki purna tugas dari jabatannya sebagai Bupati Jembrana selama 1 periode atau efektif selama 3 setengah tahun. Hal itu […]

  • Kepolisian Atur Lalu Lintas Dampak Dari Kemacetan Hingga 300 Meter di Pelabuhan Gilimanuk

    Kepolisian Atur Lalu Lintas Dampak Dari Kemacetan Hingga 300 Meter di Pelabuhan Gilimanuk

    • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 370
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Antrean kendaraan, khususnya truk barang, tampak mengular di kawasan Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali, pada Kamis (17/7). Peningkatan arus kendaraan menuju pelabuhan ini dipicu oleh kepadatan lalu lintas jelang waktu pengiriman logistik antar pulau. Pantauan di lapangan, deretan truk bahkan mencapai sekitar 300 meter dari pintu masuk parkir manuver hingga ke depan Pasar Gilimanuk. […]

  • Lomba Paduan Suara dan Sambung Lagu, Merukunkan Warga Meningkat Rasa Nasionalisme

    Lomba Paduan Suara dan Sambung Lagu, Merukunkan Warga Meningkat Rasa Nasionalisme

    • calendar_month Sabtu, 23 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 430
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Lomba sambung lagu meriahkan semarak kemerdekaan di HUT RI Ke 80 di Dusun Ketapang Muara, Desa Pengambengan, Kecamatan Negara. Ide kreatif yang dilaksanakan inisiatif masyarakat. Baik hadiah lomba bahkan pemasangan panggung. Gebyar kegiatan dilaksanakan selama 3 hari (Jumat 22 Agustus hingga 24 Agustus 2025). Antusias dari anak-anak hingga orang tua. Lomba antar RT […]

  • AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati Hadiri Pembukaan SPPG Yayasan Bali Merta Yoga

    AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati Hadiri Pembukaan SPPG Yayasan Bali Merta Yoga

    • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 329
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Kapolres Jembrana AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati, S.H., S.I.K., M.I.K. menghadiri kegiatan pembukaan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Yayasan Bali Merta Yoga yang berlangsung di Kelurahan Baler Bale Agung, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana, Selasa (19/8). Acara yang dibuka secara resmi oleh Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan, S.E., M.M. tersebut juga dihadiri oleh […]

  • Menikmati Sapo Tahu dan Ayam Rica-Rica Sajikan Khas Kuliner Tionghoa

    Menikmati Sapo Tahu dan Ayam Rica-Rica Sajikan Khas Kuliner Tionghoa

    • calendar_month Selasa, 28 Nov 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 576
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Sapo tahu adalah salah satu jenis masakan yang berasal dari Tiongkok. Sapo tahu ini awalnya dikenal sebagai masakan bagi para vegetarian karena bahan-bahannya tidak menggunakan daging atau ikan, melainkan hanya sayur dan rempah-rempah. Akan tetapi di Parivara Resto menampilkan dengan rempah dan olahan daging cumi dan daging ayam serta udang. Sementara ayam […]

expand_less