Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Wabup Ipat Semangati Atlet di E-Sport Jembrana Major 2024 

Wabup Ipat Semangati Atlet di E-Sport Jembrana Major 2024 

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Sabtu, 10 Agt 2024
  • visibility 387
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Wakil Bupati Jembrana I Gede Ngurah Patriana Krisna yang juga selaku Ketua KONI Kabupaten Jembrana membuka pertandingan E-Sports Jembrana Major 2024 di Gedung Auditorium Jembrana, Sabtu (10/8).

Sebanyak 84 tim mengikuti laga E-Sports Jembrana Major 2024 yang dibagi kedalam 4 divisi pertandingan, diantaranya Free Fire, PUBG, Mobile Legend dan E-Football. Kompetisi ini dilaksanakan selama dua hari yaitu tanggal 10 dan 11 Agustus 2024.

banner 336x280

Dalam sambutanya Wabup Ipat menyambut baik dan positif terselenggaranya kompetisi ini, ia meyakini di Kabupaten Jembrana akan lahir atlet-atlet e-sport yang berprestasi dan membanggakan di masa yang akan datang.

“Tingkatkan kualitas dan kemampuan, dengan semangat dan ketekunan pasti akan membuahkan hasil yang baik,” ucapnya.

Lanjutnya, kompetisi seperti ini sangat penting untuk sering dilaksanakan dan diikuti oleh para pemain. Selain berlatih, melalui kompetisi juga dapat mengasah mental para pemain untuk bagaimana menghadapi situasi dalam tekanan selama pertandingan.

“Latihan dan kompetisi tentu berbeda, dalam kompetisi suasana dan adrenalinnya berbeda. Dalam kompetisi kita juga berlatih tidak hanya berlatih skil namun berlatih mental yang lebih banyak,” ungkap Wabup Ipat.

Melihat para peserta yang sebagian besar masih remaja, tak lupa Wabup Ipat berpesan untuk tetap mengutamakan pendidikan. Para peserta diminta untuk dapat mengatur waktu bagaimana antara belajar dan bermain harus sama-sama berjalan dengan baik.

“Tentunya juga jangan lupa belajar, walaupun mengikuti olahraga E-Sports harus bisa membagi waktu antara belajar dan E-Sports itu sendiri,” tandasnya.

Sementara itu, Ketua ESI Jembrana, I Gede Ari Wirya Jaya menyampaikan kompetisi kali ini dibuka guna memberikan kesempatan para atlet muda Jembrana untuk berlatih dan bertanding untuk menjaring bibit-bibit atlet E-Sports Jembrana.

“Pertandingan Jembrana Major ini kami selenggarakan untuk mencari bibit-bibit atlet E-Sports yang ada di Jembrana. Jembrana memiliki potensi atlet E-sports yang banyak. Bahkan beberapa atlet E-Sports Jembrana telah mempu menjadi juara dalam pertandingan tingkat Nasional,” pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Program Cegah Stunting, Bupati Tamba Dorong Gemar Makan Ikan Sejak Dini

    Program Cegah Stunting, Bupati Tamba Dorong Gemar Makan Ikan Sejak Dini

    • calendar_month Selasa, 27 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.130
    • 0Komentar

    Jembrana, suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Nengah Tamba terus mendorong gemar makan ikan sejak dini. Tak hanya mencerdaskan anak, makan ikan juga dapat mencegah stunting. “Kita berusaha untuk mendorong masyarakat, terutama ibu-ibu hamil dan balita serta anak-anak, agar gemar mengonsumsi ikan,” ujar Bupati Tamba, saat Kampanye Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan), di Balai Desa Manistutu, […]

  • Dandim 1617/Jembrana Berikan Motivasi Ke Generasi Muda di Mushollah Miftahusshollah

    Dandim 1617/Jembrana Berikan Motivasi Ke Generasi Muda di Mushollah Miftahusshollah

    • calendar_month Minggu, 2 Jul 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 427
    • 0Komentar

    Jembrana (suarajembrana.com) – Masih dalam rangkaian perayaan Idul Adha 1444 H, Dandim 1617/Jembrana Letkol Inf Teguh Dwi Raharja S.Sos menghadiri kegiatan Silahturahmi dan Ramah Tamah dalam rangka Hari Raya Idul Adha 1444 H di Mushollah “Miftahusshollah” Dusun Tengah, Desa Tegalbadeng Barat, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana. Sabtu (01/07/2023) Tampak hadir pula dalam kegiatan tersebut diantaranya Bupati […]

  • Polres Jembrana Menggelar Deklarasi Damai dan Doa, Undang Dua Paslon Pilkada 2024

    Polres Jembrana Menggelar Deklarasi Damai dan Doa, Undang Dua Paslon Pilkada 2024

    • calendar_month Senin, 23 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 358
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dua Paslon (Pasangan Calon) Bupati dan Wakil Bupati Jembrana yakni I Made Kembang Hartawan dan I Gede Ngurah Patriana Krisna (Bang Ipat) serta I Nengah Tamba dan I Made Suardana (Tamba-Dana) berkomitmen untuk mewujudkan Pilkada 2024 damai di Kabupaten Jembrana. Hal tersebut dibuktikan dengan kehadiran mereka dalam acara deklarasi damai dan doa […]

  • Gandeng FKUB, Pjs Bupati Jembrana Tegaskan Netralitas ASN dan Larangan Kampanye di Tempat Ibadah

    Gandeng FKUB, Pjs Bupati Jembrana Tegaskan Netralitas ASN dan Larangan Kampanye di Tempat Ibadah

    • calendar_month Selasa, 8 Okt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 317
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Menjelang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) 2024, Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Jembrana, I Ketut Sukra Negara, menekankan pentingnya netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) serta larangan keras kampanye di tempat-tempat ibadah. Hal ini disampaikan dalam pertemuan bersama Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) dan Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Kabupaten Jembrana, Selasa (8/10/2024) di Ruang […]

  • Antisipasi Maraknya Praktek Judi Online Kodim/1616 Gianyar Sidak Telpon Genggam Personil

    Antisipasi Maraknya Praktek Judi Online Kodim/1616 Gianyar Sidak Telpon Genggam Personil

    • calendar_month Senin, 29 Jul 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 325
    • 0Komentar

    Gianyar suarajembrana.com – Makodim 1616/Gianyar, berkaitan dengan maraknya praktek ilegal judi online yang terjadi di lingkungan masyarakat maupun yang terjadi dilingkungan Aparat Pemerintahan. Dan untuk mengantisipasi hal tersebut masuk di lingkungan TNI, Kodim 1616/Gianyar langsung mengambil langkah dengan melaksanakan sidak pemeriksaan telpon genggam terhadap seluruh personil yang dipimpin langsung oleh Dandim 1616/Gianyar Letkol Cpn. I […]

  • Menjelang Kuningan dan Nyepi, Bupati Tamba Salurkan Beras CPP Tahap II

    Menjelang Kuningan dan Nyepi, Bupati Tamba Salurkan Beras CPP Tahap II

    • calendar_month Jumat, 8 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 406
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dalam rangka menyambut Hari Raya Kuningan dan Hari Suci Nyepi serta memasuki bulan Ramadhan Pemkab Jembrana kembali melanjutkan distribusi beras Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) tahap II tahun 2024 ke masing-masing desa/kelurahan, Kamis (7/3). Bantuan beras CPP tersebut diserahkan secara simbolis oleh Bupati Jembrana I Nengah Tamba didampingi istri Ny Candrawati Tamba serta […]

expand_less