Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Seluruh Sekretaris OPD dan Sekdes di Kabupaten Jembrana Ikuti Pelatihan Komunitas Publik

Seluruh Sekretaris OPD dan Sekdes di Kabupaten Jembrana Ikuti Pelatihan Komunitas Publik

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Rabu, 27 Sep 2023
  • visibility 124
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Dalam rangka meningkatkan transparansi dan efisiensi penyampaian informasi publik, Pemerintah Kabupaten Jembrana telah melaksanakan pelatihan komunikasi publik yang melibatkan Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi, dari Sekretaris OPD hingga Sekretaris Desa/Kelurahan. Pelatihan ini dilakukan sebagai respon terhadap kebutuhan masyarakat akan informasi yang cepat, akurat, dan mudah dipahami.

Pelatihan yang dilaksanakan di Gedung Kesenian Ir Soekarno ini diresmikan oleh Bupati Jembrana, I Nengah Tamba. Menurut Tamba, Undang-Undang Keterbukaan Informasi Publik merupakan landasan hukum penerapan program ini dan mengingatkan semua pihak tentang pentingnya memberikan informasi yang tepat dan benar kepada masyarakat.

banner 336x280

“Setiap organisasi perangkat daerah mempunyai kewajiban dalam menyediakan dan melayani permohonan informasi publik secara cepat, tepat waktu dan dengan cara yang sederhana” ujar Bupati.

Bersama dengan Sekda Jembrana, I Made Budiasa, Bupati Tamba berharap agar seluruh Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi dapat memahami dan menerapkan materi yang telah disampaikan para narasumber dalam pelaksanaan tugas sehari-hari. “Hal ini merupakan langkah strategis untuk memastikan bahwa setiap informasi yang disajikan kepada masyarakat dilakukan dengan benar dan sesuai ketentuan yang berlaku,” katanya.

Aspek penting lain dari pelatihan ini, sepert yang disampaikan oleh Kepala Dinas Kominfo Jembrana, I Ketut Eko Susila Artha Permana, adalah untuk memberikan sosialisasi tentang keterbukaan informasi publik, kebijakan terkait dengan standar pelayanan informasi publik, dan penanganan sengketa informasi. Eko Susila menyampaikan tujuan pelatihan ini adalah meningkatkan pemahaman dan kemampuan para Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi dalam menyediakan dan menyampaikan informasi kepada masyarakat.

“Dengan berhasilnya pelaksanaan pelatihan ini, diharapkan akan tercipta sistem penyebaran informasi publik yang lebih baik lagi. Pemerintah Kabupaten Jembrana terus berkomitmen untuk menjaga transparansi dan akurasi informasi, serta meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat,” pungkasnya. *

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bocah 8 Tahun Hanyut Terseret Arus Ditemukan Nelayan

    Bocah 8 Tahun Hanyut Terseret Arus Ditemukan Nelayan

    • calendar_month Minggu, 3 Sep 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 357
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Upaya tim gabungan akhirnya menemukan titik terang, setelah masuk masa pencarian 2 hari jenazah Muhammad Bintang Rihaldi (8) tahun yang tinggal di Dusun Ketapang Lampu Desa Pengambengan. Ditemukan 2 mil (4 km) dari awal saat tenggelam, saat itu ditemukan seorang nelayan Samsudin asal Banjar Rening Desa Cupel. Penemuan jenazah kisaran pukul 08.05 […]

  • Bupati Kembang Perintahkan Perbaikan Sekolah Gunakan Anggaran BTT

    Bupati Kembang Perintahkan Perbaikan Sekolah Gunakan Anggaran BTT

    • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 429
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan, menginstruksikan Dinas Pendidikan untuk segera memperbaiki bangunan Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Budeng yang mengalami kerusakan parah. Instruksi tersebut disampaikan langsung oleh Bupati Kembang saat meninjau kondisi sekolah pada Kamis (24/7). Dalam kunjungannya, Bupati Kembang menyampaikan bahwa pemerintah daerah akan memanfaatkan anggaran Belanja Tak Terduga (BTT) untuk […]

  • Polisi Menangkap Terduga Pelaku Begal di Pelabuhan Gilimanuk

    Polisi Menangkap Terduga Pelaku Begal di Pelabuhan Gilimanuk

    • calendar_month Jumat, 14 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 577
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Polisi akhirnya menangkap Heri Kiswanto (34) di Pelabuhan Gilimanuk, Jumat (14/3/2025). Heri merupakan terduga pelaku pembegalan yang beraksi di Kecamatan Melaya, Jembrana. Penangkapan Heri bermula dari pemeriksaan rutin yang dilakukan personel Polsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk di Pos 1 (pos pemeriksaan keluar Bali) sekitar pukul 04.10 wita. Saat itu, petugas mengamati seorang pemotor yang […]

  • Kapolda Bali Komitmen Ciptakan Rekrutmen yang Bersih, Transparan, Akuntabel dan Humanis

    Kapolda Bali Komitmen Ciptakan Rekrutmen yang Bersih, Transparan, Akuntabel dan Humanis

    • calendar_month Sabtu, 20 Apr 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 352
    • 0Komentar

    Denpasar suarajembrana.com – Polri secara konsisten terus melakukan regenerasi dalam hal perekrutan personel yang berkompeten untuk berkarir pada Korp Bhayangkara. Saat ini Polri melalui Polda Bali kembali membuka penerimaan anggota polri melalui jalur Taruna/Taruni Akpol, Bintara tugas umum maupun kompetensi khusus serta Tamtama Polri. Berkaitan dengan hal tersebut, Kapolda Bali Irjen. Pol. Ida Bagus Kade […]

  • Pencerahan Maulid Nabi Muhammad SAW Tanamkan Keimaman dan Kerukunan Umat Beragama

    Pencerahan Maulid Nabi Muhammad SAW Tanamkan Keimaman dan Kerukunan Umat Beragama

    • calendar_month Kamis, 19 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 772
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Tanamkan kerukunan umat beragama sebagai umat Islam dan kokohkan jiwa keIslaman dengan keimanan serta ketaqwaan. Indonesia bukan negara Islam tapi negeri yang beraneka corak agama dan juga kepercayaan. Ini perlu dijadikan acuan agar negeri ini makmur serta kaya akan hasil alamnya. Maulid Nabi Muhammad merupakan suri tauladan, lahirnya beliau membawa rahmat bagi […]

  • Bupati Tamba Apresiasi Semangat Krama Ngaben Masal Desa Yehembang Kauh

    Bupati Tamba Apresiasi Semangat Krama Ngaben Masal Desa Yehembang Kauh

    • calendar_month Sabtu, 3 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 329
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Nengah Tamba menghadiri Upacara Pitra Yadnya Kinembulan lan Atma Wedana Nyekah Masal , Desa Adat Yehembang Kauh, Kecamatan Mendoyo. Upacara Pitra Yadnya Kinembulan lan Atma Wedana Nyekah Masal ini diikuti 71 sawa yang melaksanakan ngaben dan mukur, sedangkan untuk ngelungah 54, dan mungkah 6. “Untuk biaya ngaben dari masing-masing […]

expand_less