Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Sekda Budiasa Harapkan Koperasi Dharma Santi Optimalkan Potensi Nilai Ekonomi

Sekda Budiasa Harapkan Koperasi Dharma Santi Optimalkan Potensi Nilai Ekonomi

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Minggu, 16 Feb 2025
  • visibility 494
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Koperasi Wanita Dharma Santi menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) tahun buku 2024 yang diikuti oleh ratusan anggota koperasi di Mendopo Kesari, Negara, Minggu (16/2).

RAT juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah kabupaten Jembrana, I Made Budiasa, Penasehat dan Pengurus Koperasi Dharma Santi serta ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Jembrana.

banner 336x280

Ditahun 2024, Koperasi Dharma Santi mengalami penurunan jumlah anggota, hal tersebut dikarenakan sejumlah faktor seperti anggota yang pensiun maupun pindah tugas. Koperasi Dharma Santi mencatatkan jumlah seluruh anggota sebanyak 725 orang.

Di bidang permodalan, Koperasi Dharma Santi mencatatkan permodalan dari kekayaan sendiri sejumlah Rp.3,1 Miliar ditambah dengan kewajiban yang ditangani sebesar Rp.856 juta sehingga permodalan yang dimiliki koperasi Dharma Santi sebesar Rp.3,9 Miliar. Sedangkan untuk sisa hasil usaha (SHU) yang diperoleh sebesar Rp.191 juta.

Sekda Budiasa menyebutkan koperasi ditengah himpitan krisis dan serba ketidakpastian hari ini harus semakin memiliki kemampuan adaptasi lebih cepat, lebih inovatif dan akuntabel sehingga dapat memberikan manfaat yang besar kepada anggota dan lingkungan.

“Kami mengingatkan agar produktivitas koperasi harus terus diperkuat, tata kelola koperasi harus lebih baik sehingga koperasi semakin dipercaya oleh masyarakat,” ucapnya.

Pihaknya berharap dengan semakin baiknya pengelolaan koperasi di kabupaten Jembrana, dapat menjadi pilihan bagi masyarakat untuk membantu meningkatkan perekonomiannya.

“Kita ingin koperasi menjadi pilihan rasional bagi tiap-tiap warga Jembrana untuk memenuhi harapan dan mengembangkan usahanya,” ujarnya.

Sekda Budiasa juga mengharapkan pengurus koperasi dapat memaksimalkan potensi yang ada agar koperasi Dharma Santi semakin berkembang dan dapat bersaing dan memberikan manfaat yang luas baik anggota maupun lingkungan.

“Dalam rangka meningkatkan kemandirian koperasi kami berharap kepada seluruh manajemen yang ada di koperasi untuk dapat mengoptimalkan potensi yang dimiliki koperasi wanita Dharma Santhi dan bisa menjadi koperasi berkualitas di segala aspek sehingga koperasi siap bersaing dan menjadi terdepan,” ucapnya.

Terkait dengan menurunnya tingkat partisipasi keanggota koperasi, Sekda Budiasa meminta agar Dharma Wanita dapat mengoptimalkan seluruh anggotanya untuk dapat ikut menjadi anggota koperasi Dharma Santi.

“Saya berharap, Dharma Wanita disetiap OPD dapat mengajak seluruh anggotanya untuk ikut bergabung menjadi anggota koperasi Dharma Santhi termasuk juga bagi istri ASN yang baru,” tutupnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jelang Nyepi dan Lebaran, Pemkab Jembrana Gelar Pasar Murah di 5 Titik Lokasi

    Jelang Nyepi dan Lebaran, Pemkab Jembrana Gelar Pasar Murah di 5 Titik Lokasi

    • calendar_month Jumat, 21 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 538
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Jelang Hari Raya Nyepi dan Idul Fitri Tahun 2025, Pemerintah Kabupaten Jembrana menggelar Pasar Murah untuk menjaga kestabilan harga. Sebanyak lima titik lokasi disiapkan, di awali dari Kantor Perbekel Pengambengan, Kecamatan Negara, Jumat (21/3). Produk yang dijual pada kegiatan pasar murah tersebut adalah barang kebutuhan pokok masyarakat diantaranya Beras (Beras SPHP), Minyak Goreng, […]

  • Datangi Jembrana, Influencer Asal Rusia Mr. “Thank You” Sumbang Tiga Bantuan

    Datangi Jembrana, Influencer Asal Rusia Mr. “Thank You” Sumbang Tiga Bantuan

    • calendar_month Minggu, 4 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 397
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Influencer sekaligus selebriti asal Rusia Sergey Kosenko atau populernya dikenal sebagai Mr. Thank You mengunjungi Kabupaten Jembrana Bali. Di Jembrana, Sergei (Mr Than You) yang telah keliling Dunia untuk mambantu orang-orang yang tidak mampu itu, menyalurkan tiga bantuan didampingi Bupati Jembrana I Nengah Tamba pada sabtu (3/8). Adapun ketiga penerima bantuan diantaranya […]

  • Polres Jembrana Gelar Acara Pisah Sambut Pejabat, Pertahankan Kualitas Pelayanan

    Polres Jembrana Gelar Acara Pisah Sambut Pejabat, Pertahankan Kualitas Pelayanan

    • calendar_month Minggu, 8 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 313
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Polres Jembrana menggelar acara pisah sambut pejabat yang dilaksanakan pada Sabtu 7 Oktober 2023, bertempat di Taman Pujasera Polres Jembrana. Acara ini bertujuan untuk menyambut pergeseran jabatan beberapa pejabat Polres Jembrana, termasuk Waka Polres Jembrana, Kabag Log, Kapolsek Melaya, Kasat Reskrim, dan Kasat Binmas. Acara tersebut dihadiri oleh Kapolres Jembrana AKBP I […]

  • Gerak Cepat Pemkab Jembrana, Normalisasi Sungai Pasca Banjir dan Bangkitan Jiwa Gotong Royong

    Gerak Cepat Pemkab Jembrana, Normalisasi Sungai Pasca Banjir dan Bangkitan Jiwa Gotong Royong

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.404
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Pasca musibah banjir yang terjadi dibeberapa wilayah di Kabupaten Jembrana beberapa hari yang lalu, Bupati I Made Kembang Hartawan bersama Wabup IGN Patriana Krisna, Jumat (12/9/2025), meninjau langsung progres normalisasi di DAM Kaliakah dan DAM Baluk yang merupakan jalur Sungai (tukad) Remojo. Normalisasi ini dilakukan sebagai respons cepat pemerintah daerah untuk mencegah terulangnya […]

  • Kisah Si Kura Menjadi Maskot KPU Lahir Dari Guru Pemerhati Lingkungan 

    Kisah Si Kura Menjadi Maskot KPU Lahir Dari Guru Pemerhati Lingkungan 

    • calendar_month Senin, 10 Jun 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 445
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Maskot Pilkada 2024 yang diluncurkan KPU Jembrana adalah perwujudan kura-kura laut (penyu) yang bernama Si Kura. Konsep Si Kura merupakan singkatan dari Demokrasi Kedaulatan Rakyat Jembrana. “Filosofi Si Kura sendiri sangat bagus, yakni kemandirian, ketangguhan, kebebasan dan kesetiaan.”Proses berawal kecintaan terhadap satwa kura yang dilindungi dan perlu pengawasan lebih ketat. Guru MI […]

  • Putri Kapha Yoga Melatih Mental dan Menyatu Dengan Alam

    Putri Kapha Yoga Melatih Mental dan Menyatu Dengan Alam

    • calendar_month Rabu, 23 Agt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 501
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Selain baik untuk tubuh, yoga juga dikenal sebagai olahraga yang dapat mengendalikan stres dan mengurangi rasa mudah gelisah. Lantaran, senam yoga adalah salah satu dari enam ajaran filsafat Hindu yang berfokus kepada kekuatan pikiran dengan melakukan meditasi untuk mengontrol seluruh pikiran dan panca indera, serta tubuh secara menyeluruh. Instruktur senam Yoga Ni […]

expand_less