Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Ratusan Penari Rejang Renteng Iringi Prosesi Pemelaspas Jalan Terusan Pura Dang Kahyangan Rambut Siwi

Ratusan Penari Rejang Renteng Iringi Prosesi Pemelaspas Jalan Terusan Pura Dang Kahyangan Rambut Siwi

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Jumat, 20 Sep 2024
  • visibility 331
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Serangkaian upacara melaspas jalan terusan yang terletak di kaki tebing Pura Dang Kahyangan Rambut Siwi, Kecamatan Mendoyo, sebanyak 560 orang menari Rejang Renteng secara massal. Upacara melaspas dipuput oleh Ida Pranda Istri dari Griya Gede Tamansari Tibu Sambi, Jumat (20/9/2024). Para penari berasal dari berbagai organisasi wanita di Kecamatan Mendoyo dan Kecamatan Pekutatan.

Sebelumnya dengan kondisi curam dan beratnya medan menuju lokasi dibawah selama ini menyulitkan akses pemangku dan pamedek yang tangkil. Teranyar, jalan tersebut sudah mudah dilalui oleh pemedek yang akan melakukan persembahyangan disana.

banner 336x280

Hal ini dapat memudahkan akses pemedek untuk sembahyang dan melaksanakan yadnya. Jalan tersebut juga menghubungkan dengan Pura Segara, Pura Goa Dasar, dan Pura Goa Tirta yang berada di kaki tebing Pura Luhur Rambut Siwi.

Selain mempermudah akses ke beberapa pura yang ada di kaki tebing Pura Rambut Siwi, proyek jalan yang dikelilingi tebing-tebing alami itu dirancang menjadi destinasi wisata baru di Kabupaten Jembrana.

Menurutnya, Pembangunan jalan ini juga memanfaatkan keindahan alam sekitar sebagai daya tarik wisata. “Kami ingin mengakses jalan ini bukan hanya untuk kepentingan keagamaan. Tetapi juga bisa menjadi destinasi wisata mengingat pemandangan yang ditawarkan sangat luar biasa dan natural,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas PUPR Jembrana, I Wayan Sudiarta menuturkan secara teknis pembangunan akses jalan simpang Pura Luhur Rambut Siwi menuju 3 pura yang berada di kaki tebing sudah sesuai perhitungan dan segi perencanaannya. Proyek yang didanai Bantuan Keuangan Khusus (BKK) Kabupaten Badung ini akan memudahkan akses menuju pura-pura suci di kawasan Pura Rambut Siwi

“Untuk lebar jalan sendiri, kurang lebih 10 meter sehingga memudahkan akses lalu lintas pemedek saat melaksanakan persembahyangan,” jelasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Tamba Tandatangani MoU Dengan PT Petroil untuk Pembangunan Kawasan Pelabuhan Gilimanuk

    Bupati Tamba Tandatangani MoU Dengan PT Petroil untuk Pembangunan Kawasan Pelabuhan Gilimanuk

    • calendar_month Jumat, 14 Feb 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 260
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Nengah Tamba, mengungkapkan rasa bangga dan bahagia atas terjalinnya kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Jembrana dan PT Petroil yang telah berlangsung selama hampir dua tahun terakhir. Dalam acara penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) pada Jumat (14/1/2025), di Executive Room Pemkab Jembrana. Bupati Tamba menyatakan bahwa meskipun masa jabatannya akan berakhir pada […]

  • Inspirasi Merdeka Belajar Kreatif dan Berinovasi Dalam Dunia Pendidikan

    Inspirasi Merdeka Belajar Kreatif dan Berinovasi Dalam Dunia Pendidikan

    • calendar_month Sabtu, 25 Nov 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 444
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Siswa siswi di dunia pendidikan dituntut kreatif dan berinovasi dalam belajar. Kemandirian peserta didik di tuntut dapat bergerak lincah dan mandiri di jalur pendidikan itu sendiri. Penyemangat dalam belajar tentu bisa dilantunkan dalam sebuah tembang, sehingga muncul inovasi dalam belajar mandiri dan mengenal langsung alami. Judul Merdeka Belajar diciptakan oleh Ni Made […]

  • Hari Kartini, PKK Jembrana Berbagi Dengan Tenaga Panggul Pasar Negara

    Hari Kartini, PKK Jembrana Berbagi Dengan Tenaga Panggul Pasar Negara

    • calendar_month Senin, 21 Apr 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 338
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Dalam semangat memperingati Hari Kartini sekaligus menyambut Hari Raya Galungan dan Kuningan, Tim Penggerak PKK Kabupaten Jembrana menggelar kegiatan sosial bertajuk PKK Berbagi dan Menyapa, yang menyasar para pedagang serta tenaga panggul di Pasar Umum Negara, Senin (21/4). Kegiatan ini menjadi momen istimewa untuk berbagi dan menyapa langsung para pejuang ekonomi di tingkat […]

  • Mendem Pedagingan Karya Melaspas dan Ngenteg Linggih Pura Majapahit

    Mendem Pedagingan Karya Melaspas dan Ngenteg Linggih Pura Majapahit

    • calendar_month Jumat, 21 Jun 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 374
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Nengah Tamba melaksanakan mendem pedagingan pada Karya Melaspas dan Ngenteg Linggih Pura Majapahit, Desa Baluk, Kecamatan Negara, Jembrana, Kamis (20/6). Turut ngupasaksi pada prosesi mendem pedagingan tersebut yakni Raja Klungkung, Ida Dalem Semara Putra, Panglingsir Puri Satria/Puri Agung Denpasar, Anak Agung Ngurah Oka Ratmadi (Cok Rat), Panglingsir Puri Agung […]

  • Bupati Tamba Hadiri Pengukuhan Bendesa di Tiga Desa Adat

    Bupati Tamba Hadiri Pengukuhan Bendesa di Tiga Desa Adat

    • calendar_month Minggu, 24 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 304
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bertepatan dengan Rahina Purnama Kadasa, Minggu (24/3), Bupati Jembrana I Nengah Tamba secara marathon menghadiri acara Pengukuhan Bendesa dan Prajuru Desa Adat di wilayah kecamatan Melaya dan Negara. Diawali dengan pengukuhan Bendesa dan Prajuru Desa Adat Melaya yang dilaksanakan di Wantilan Pura Puseh Desa Adat Melaya, kemudian pengukuhan Bendesa dan Prajuru Desa […]

  • Apresiasi Bupati Tamba Dukung Ahmad Azmi, Wakili Bali pada MTQ Nasional di Kaltim

    Apresiasi Bupati Tamba Dukung Ahmad Azmi, Wakili Bali pada MTQ Nasional di Kaltim

    • calendar_month Selasa, 3 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.547
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Ahmad Azmi Maulana, pemuda asal desa Tuwed, Kecamatan Melaya memperoleh kesempatan untuk bisa mewakili provinsi Bali dalam ajang Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional XXX di Kalimantan Timur. Sebagai pemuda asal Jembrana yang mewakili Bali, dirinya mendapat dukungan penuh dari Bupati Jembrana I Nengah Tamba untuk dapat berkompetisi di tingkat nasional. Bupati Tamba […]

expand_less