Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Perusahaan Perikanan dan Perusahaan Beras Sepakat Wujudkan Jembrana Emas

Perusahaan Perikanan dan Perusahaan Beras Sepakat Wujudkan Jembrana Emas

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Selasa, 10 Sep 2024
  • visibility 1.168
  • comment 0 komentar

Jembrana, suarajembrana.com – Sebanyak 7 perusahaan perikanan yang ada di Desa Pengambengan dan Desa Tegalbadeng Barat, serta 1 perusahaan beras yang ada di Desa Tegalbadeng Barat ramah tamah dengan Bupati Jembrana I Nengah Tamba, SH. Ramah tamah antara pemerintah daerah para perusahaan ini untuk menyepakati program pemerintah Jembrana tetap berjalan dan tanpa kendala apapun, Senin (09/September/2024).

Perusahaan-perusahaan tersebut antara lain PT. Indocitra Jaya Samudera, PT. Indo Hamafish, PT. Sarana Tani Pratama, PT. Bumi Bali Mina, UD Samudra Kencana, PT. Bali Maya Permai FCI, PT. Indo Bali dan PT. Jaya Baru. Bertempat di Rumah Makan Depot AK Desa Tegal Badeng Barat.

banner 336x280

Bupati Jembrana I Nengah Tamba SH. menyampaikan tentang beberapa program pemerintahan ke depan terkait sektor perikanan serta juga mengharapkan agar perusahaan tetap terus dapat beroperasi. “Bersyukur telah membantu menyerap lapangan pekerjaan bagi masyarakat Jembrana,” ungkapnya.

Hadir Pimpinan PT. STP (Sarana Tani Pratama) Sunarto yang lebih dikenal dengan sapaan Seihu dan Saiin, ada juga I Made Witanya selaku pimpinan dari PT. Indo Citra Jaya Samudera, Dwi dan Yanuar dari PT. Indo Bali, Ardian Anugrah dan Eka Sabara dari PT. Bali Maya Permai, Nita bersama Kadek Budi dari PT. Indo Hamafish, Atik dari UD Samudra Kencana, Eka dari PT. Bumi Bali Mina, serta perwakilan dari PT. Jaya Baru.

I Nengah Tamba pun berpesan selama berdirinya perusahaan ini tetap menyerap karyawan lokal, serta mengedukasi terhadap masyarakat terkait dampak lingkungan. “Sehingga program pemerintah yang ada perusahaan perikanan di Pengambengan tetap mendukung penuh Program Jembrana Emas 2026,” tegasnya.

Dari 7 perusahaan perikanan dan perusahaan beras sepakat mewujudkan program Bupati Jembrana Emas tahun 2026. “Ramah tamah yang humanis ini tetap terjaga dan berharap sangat program pemerintah tetap berjalan tanpa hambatan,” ungkap Sekretaris Forum Perikanan Eka Sabara. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kapolres Jembrana Turun Langsung Beri Bantuan Program Minggu Kasih

    Kapolres Jembrana Turun Langsung Beri Bantuan Program Minggu Kasih

    • calendar_month Minggu, 3 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 272
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Kepedulian terhadap masyarakat terus ditunjukkan oleh Polres Jembrana. Pada Minggu (3/8/2025), Kapolres Jembrana AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati, S.H., S.I.K., M.I.K., kembali turun langsung ke tengah masyarakat dalam kegiatan Minggu Kasih dengan memberikan bantuan sembako di Banjar Anyar Kelod, Desa Penyaringan, Kecamatan Mendoyo. Dalam kegiatan tersebut, Kapolres didampingi oleh Kapolsek Mendoyo Kompol I […]

  • Pelaku Curanmor Di Bekuk Polres Jembrana, Juliana: Harap Masyarakat Waspada

    Pelaku Curanmor Di Bekuk Polres Jembrana, Juliana: Harap Masyarakat Waspada

    • calendar_month Jumat, 6 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 406
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Satuan Reskrim Polres Jembrana telah berhasil mengungkap kasus pencurian kendaraan bermotor jenis sepeda motor di dua lokasi berbeda. Kejadian pertama terjadi di pinggir Jalan Denpasar-Gilimanuk, Banjar Cepaka, Desa Pangyangan, Kecamatan Pekutatan, Kabupaten Jembrana pada hari Senin tanggal 25 September 2023 sekitar pukul 21.00 Wita. Pemilik sepeda motor, Komang Adi Setyawan, kehilangan kendaraannya […]

  • Sekda Provinsi Bali Apresiasikan TKSK Bali di HUT Ke-15 Tahun

    Sekda Provinsi Bali Apresiasikan TKSK Bali di HUT Ke-15 Tahun

    • calendar_month Jumat, 11 Okt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 500
    • 0Komentar

    Denpasar suarajembrana.com – Meriah dan sederhana tapi bermakna ujung terdepan TKSK (Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan) Provinsi Bali merangkai HUT ke 15 tahun. Di ruang cempaka Bappeda Provinsi Bali hadir pula kalangan OPD, dibuka langsung Sekda Dewa Made Indra didampingi Kadis Sosial Provinsi Bali Dr. Drh. Luh Ayu Aryani, M.P. TKSK se Bali berjumlah 53 di […]

  • Penemuan Dua Remaja Hanyut di Sungai Gelar Dinyatakan Meninggal Dunia

    Penemuan Dua Remaja Hanyut di Sungai Gelar Dinyatakan Meninggal Dunia

    • calendar_month Selasa, 1 Okt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 359
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dua remaja berusia 14 tahun, berinisial DA dan RF, dilaporkan hilang di objek wisata Sungai Gelar, Banjar Palungan Batu, Desa Batuagung, Kecamatan Jembrana, Kabupaten Jembrana, Bali pada hari Senin (30/9/2024). Salah satu korban, DA, ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Korban DA ditemukan oleh warga setempat yang turut melakukan pencarian pada pukul 23.50 […]

  • Kurban di Masjid Muhammadiyah Jembrana Gunakan Pembungkus Ramah Lingkungan Play Button

    Kurban di Masjid Muhammadiyah Jembrana Gunakan Pembungkus Ramah Lingkungan

    • calendar_month Sabtu, 7 Jun 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 891
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Usai menjalankan ibadah sholat Idul Adha pada hari Jumat (6/6/2025). Hari ini warga Muhammadiyah Jembrana mengadakan penyembelihan hewan kurban. Yang terdiri dari 8 ekor sapi dan 4 ekor kambing. Untuk pemotongan hewan kurban di laksanakan di RPH (Rumah Potong Hewan) di daerah Lingkungan Terusan, Kelurahan Lelateng, Kecamatan Negara. Sementara untuk kambing terdiri 2 […]

  • Inspirasi Kebangkitan Umat Islam di Mulai dari Masjid Menuju Masjid

    Inspirasi Kebangkitan Umat Islam di Mulai dari Masjid Menuju Masjid

    • calendar_month Minggu, 13 Apr 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 545
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Dalam sejarah terjadinya peristiwa yang luar biasa, yang dikenal dengan peristiwa Isro Mi’raj Baginda Nabi Muhammad SAW, di mulai dari Masjidil Haram di Makkah menuju Masjidil Aqsa Baitul Maqdis di Palestina, lalu naik sampai ke Sidratul Muntaha, untuk menerima anugerah perintah ibadah shalat. Setelah mendapatkan anugerah perintah ibadah shalat, kemudian Baginda Nabi Muhammad […]

expand_less