Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Pemkab Jembrana Gelar Karya Melaspas lan Mecaru di Pura Pesimpangan Besakih

Pemkab Jembrana Gelar Karya Melaspas lan Mecaru di Pura Pesimpangan Besakih

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Rabu, 9 Apr 2025
  • visibility 458
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Bertepatan puncak karya piodalan di Pura Pesimpangan Besakih, Pemerintah Kabupaten Jembrana menggelar karya suci melaspas lan mecaru pada Anggara Kasih Julungwangi, Selasa (8/4/2025). Kegiatan ini sebagai wujud bhakti dan upaya penyucian secara niskala terhadap lingkungan pura serta seluruh aktivitas pemerintahan.

Upacara suci tersebut di puput oleh Ida Pedanda Gede Putra Talikup dari Griya Kawulu Biau, Banjar Gunung Biau, Desa Muncan. Prosesi diiringi dengan banten bebangkit dan caru panca sata, yang merupakan sarana utama dalam rangkaian upacara melaspas dan mecaru untuk menetralisir unsur leteh dan memohon kerahayuan jagat.

banner 336x280

Kegiatan pujawali ini diikuti langsung oleh Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan, didampingi oleh Wakil Bupati I Gede Ngurah Patriana Krisna, Sekretaris Daerah I Made Budiasa, serta jajaran kepala perangkat daerah dan staf Pemkab Jembrana.

Bupati Kembang Hartawan mengatakan Pura Pesimpangan Besakih merupakan salah satu dari dua pura di Besakih yang menjadi amongan Pemkab Jembrana.

“Sebagai pangempon, sudah pasti saat pujawali umat di Jembrana, khususnya Pemerintah Kabupaten Jembrana wajib ngaturang bhakti,” ucapnya.

Melalui kegiatan ini, Pemkab Jembrana berharap seluruh jajaran mampu terus menjaga keharmonisan antara aspek sekala dan niskala dalam setiap langkah pembangunan daerah.

“Kami melaksanakan yadnya ini sebagai bentuk rasa syukur dan permohonan restu kehadapan Ida Sang Hyang Widhi Wasa agar seluruh aktivitas pemerintahan berjalan lancar, penuh berkah, dan selalu dalam lindungan-Nya,” ujar Bupati Kembang. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • LP3H Sinergi Dengan Pemkab Jembrana, Percepat Sertifikasi Halal bagi UMKM

    LP3H Sinergi Dengan Pemkab Jembrana, Percepat Sertifikasi Halal bagi UMKM

    • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 2.172
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Lembaga Pendampingan Proses Produk Halal (LP3H) Bimas Islam Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jembrana siap bersinergi dengan Pemkab Jembrana dalam memberi fasilitas pendampingan sertifikasi halal bagi pelaku Usaha Mikro dan Kecil (UMK). Kegiatan ini menjadi upaya nyata untuk mendukung penguatan daya saing produk lokal sekaligus memastikan keamanan dan kehalalan produk yang beredar di masyarakat. […]

  • Perbaikan Lampu Penerangan Wujudkan Keamanan Pengguna Jalan Umum

    Perbaikan Lampu Penerangan Wujudkan Keamanan Pengguna Jalan Umum

    • calendar_month Rabu, 31 Jul 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 332
    • 0Komentar

    Gianyar suarajembrana.com – Untuk mewujudkan keamanan dan kenyamanan bagi para pengguna jalan, Babinsa Desa Sumita Ramil 1616-01/Gianyar Koptu I Made Juliarta melaksanakan pengamanan kegiatan perawatan/perbaikan lampu penerangan jalan umum di wilayah Desa Sumita oleh Dinas Perhubungan Kabupaten Gianyar Kepala Teknisi I Wayan Eka di lingkungan Banjar Sema, Desa Sumita, Kec.Kab.Gianyar. Rabu (31/7/2024) Babinsa Desa Sumita […]

  • Puncak Upacara Pecaruan dan Ngebeji Pujawali Pura Niti Praja

    Puncak Upacara Pecaruan dan Ngebeji Pujawali Pura Niti Praja

    • calendar_month Senin, 13 Jan 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 269
    • 0Komentar

      suarajembrana.com – Pujawali di Pura Niti Praja Pemkab Jembrana akan dilaksanakan pada Anggara Umanis Wuku Wayang Purnamaning Sasih Kapitu, Selasa (14/1). Rangkaian piodalan Pura Niti Praja Pemkab Jembrana dimulai hari ini, Senin (13/1). Diawali dengan prosesi pecaruan di utama mandala dan persembahyangan bersama serta Ngebeji di Pura Taman Beji Kelurahan Dauhwaru, upacara tersebut diikuti […]

  • Terinspirasi dari Harimau Bali, Gong Kebyar Wanita Kecamatan Melaya Tampilkan Tabuh Kreasi “Shardula”

    Terinspirasi dari Harimau Bali, Gong Kebyar Wanita Kecamatan Melaya Tampilkan Tabuh Kreasi “Shardula”

    • calendar_month Kamis, 29 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 458
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Semarak HUT kota Negara ke-129 menyuguhkan berbagai kegiatan seni dan budaya, salah satunya pementasan gong kebyar wanita duta dari masing-masing kecamatan se-Jembrana. Pada Rabu (28/8/2024)  lomba gong kebyar wanita menampilkan Sekaa Gong Kebyar “Kusumasari” Banjar Moding Desa Candikusuma, Kecamatan Melaya. Ratusan penonton yang mayoritas merupakan pendukung dari kontestan nampak sudah memenuhi Balai […]

  • Dinamika Anak Muda Jangan Takut Jadi Petani Bawang Merah, Petani Itu Adalah Sultan Play Button

    Dinamika Anak Muda Jangan Takut Jadi Petani Bawang Merah, Petani Itu Adalah Sultan

    • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.014
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Anak muda bangkit dari keterpurukan dalam arungi arah kehidupan. Tak gentar bereksperimen di dunia bisnis, tumbang satu tumbuh seribu akal. Dukungan dan inovasi membuatnya bangkit jadi petani bawang merah. Walau sempat gagal menanam cabai dan bawang merah karena struktur hara tanah dengan ph yang tentu beda. Intinya jatuh bangun dan bangkit berjuang. Modal […]

  • Babinsa Sidak Villa dan Home Stay di Desa Kemenuh Sukawati

    Babinsa Sidak Villa dan Home Stay di Desa Kemenuh Sukawati

    • calendar_month Kamis, 1 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 290
    • 0Komentar

    Gianyar – Babinsa Desa Kemenuh Serka I Gede Jayasa bersama Bendesa Adat Tengkulak Kaja, Kelihan Dinas dan Pecalang melaksanakan Sidak di Villa dan Home Stay yang berada diwilayah Desa Adat Tengkulak Kaja Desa Kemenuh, Kamis (1/8/24) Serka I Gede Jayasa tegaskan, sidak yang dilaksanakan Babinsa Desa Kemenuh juga memberikan penekanan serta himbauan kepada Tamu/WNA tentang […]

expand_less