Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Pemkab Jembrana Gelar Karya Melaspas lan Mecaru di Pura Pesimpangan Besakih

Pemkab Jembrana Gelar Karya Melaspas lan Mecaru di Pura Pesimpangan Besakih

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Rabu, 9 Apr 2025
  • visibility 568
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Bertepatan puncak karya piodalan di Pura Pesimpangan Besakih, Pemerintah Kabupaten Jembrana menggelar karya suci melaspas lan mecaru pada Anggara Kasih Julungwangi, Selasa (8/4/2025). Kegiatan ini sebagai wujud bhakti dan upaya penyucian secara niskala terhadap lingkungan pura serta seluruh aktivitas pemerintahan.

Upacara suci tersebut di puput oleh Ida Pedanda Gede Putra Talikup dari Griya Kawulu Biau, Banjar Gunung Biau, Desa Muncan. Prosesi diiringi dengan banten bebangkit dan caru panca sata, yang merupakan sarana utama dalam rangkaian upacara melaspas dan mecaru untuk menetralisir unsur leteh dan memohon kerahayuan jagat.

banner 336x280

Kegiatan pujawali ini diikuti langsung oleh Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan, didampingi oleh Wakil Bupati I Gede Ngurah Patriana Krisna, Sekretaris Daerah I Made Budiasa, serta jajaran kepala perangkat daerah dan staf Pemkab Jembrana.

Bupati Kembang Hartawan mengatakan Pura Pesimpangan Besakih merupakan salah satu dari dua pura di Besakih yang menjadi amongan Pemkab Jembrana.

“Sebagai pangempon, sudah pasti saat pujawali umat di Jembrana, khususnya Pemerintah Kabupaten Jembrana wajib ngaturang bhakti,” ucapnya.

Melalui kegiatan ini, Pemkab Jembrana berharap seluruh jajaran mampu terus menjaga keharmonisan antara aspek sekala dan niskala dalam setiap langkah pembangunan daerah.

“Kami melaksanakan yadnya ini sebagai bentuk rasa syukur dan permohonan restu kehadapan Ida Sang Hyang Widhi Wasa agar seluruh aktivitas pemerintahan berjalan lancar, penuh berkah, dan selalu dalam lindungan-Nya,” ujar Bupati Kembang. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Desa Pulukan Terpilih Untuk Program Desa Cantik Tahun 2024

    Desa Pulukan Terpilih Untuk Program Desa Cantik Tahun 2024

    • calendar_month Rabu, 4 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 596
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Desa Pulukan terpilih untuk mengikuti program Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) yang merupakan program percepatan nasional yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas desa dalam mengidentifikasi kebutuhan data dan potensi yang dimiliki desa. Kick Off Desa Cantik Pulukan dilaksanakan oleh Bupati Jembrana I Nengah Tamba Tamba didampingi Kepala BPS Jembrana, Kepala UPTD KPH Bali […]

  • Tamat Sudah Kurir Buku Pembobol 9 Sekolah Dasar di Jembrana

    Tamat Sudah Kurir Buku Pembobol 9 Sekolah Dasar di Jembrana

    • calendar_month Rabu, 5 Jul 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 443
    • 0Komentar

    Jembrana (suarajembrana.com) – Maraknya kasus pencurian di sejumlah Sekolah Dasar Negeri (SDN) di Kabupaten Jembrana akhirnya terungkap. Pelaku yang menyantroni sekolah-sekolah selama beberapa bulan terakhir ini ternyata didalangi I Gusti Putu Hartawan (40). Aparat Polres Jembrana membekuk Hartawan pada Senin (3/7/2023). Kasatreskrim Polres Jembrana AKP Androyuan Elim menjelaskan kasus ini bermula dari laporan seorang guru […]

  • Kembang Ipat Kompak Ikuti Retreat, Siap Kawal Program Strategis Nasional Pemerintah Pusat

    Kembang Ipat Kompak Ikuti Retreat, Siap Kawal Program Strategis Nasional Pemerintah Pusat

    • calendar_month Senin, 23 Jun 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 371
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan, bersama Wakil Bupati, I Gede Ngurah Patriana Krisna, mengikuti kegiatan Retreat Kepala Daerah Gelombang II yang digelar di Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat, mulai Minggu (22/6) hingga Kamis (26/6) 2025 mendatang. Kegiatan ini diikuti oleh 86 Kepala Daerah dari seluruh Indonesia, termasuk pasangan […]

  • D’Ghost Band Lantunkan Cinta Terlarang Terlanjur Jatuh Dalam Pelukan Play Button

    D’Ghost Band Lantunkan Cinta Terlarang Terlanjur Jatuh Dalam Pelukan

    • calendar_month Jumat, 11 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 2.688
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – D’Ghost Band lahir karena tertarik ingin menjajal aliran musik baru dari awalnya sebagai solois, kini tergabung di organisasi band. Band ini didirikan 14 februari 2025. Single kedua menceritakan tentang kisah sepasang kekasih yang menjalin hubungan terlarang. Sepasang kekasih yang sama sama mendapatkan kenyamanan dari orang lain dan memilih tinggal dalam hubungan tersebut bahkan […]

  • Kapolres Jembrana Dukung Diresmikannya Yayasan Tiga Srikandi Bali

    Kapolres Jembrana Dukung Diresmikannya Yayasan Tiga Srikandi Bali

    • calendar_month Senin, 25 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 4.292
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Kapolres Jembrana AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati, S.H., S.I.K., M.I.K., menghadiri kegiatan peresmian Sentra Pangan Bergizi (SPPG) Yayasan Tiga Srikandi Bali yang berlokasi di Jl. Pecangakan, Br. Sebual, Desa Dangintukadaya, Senin (25/8). Acara peresmian berlangsung sejak pukul 08.20 Wita dengan dihadiri Wakil Bupati Jembrana I Gede Ngurah Patriana Krisna, Dandim 1617/Jembrana Letkol Inf […]

  • Diduga Mengantuk, Mobil Hantam Taman Median Jalan di Negara

    Diduga Mengantuk, Mobil Hantam Taman Median Jalan di Negara

    • calendar_month Selasa, 29 Agt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 444
    • 0Komentar

    Jembrana suara Jembrana.com – Diduga mengantuk, sebuah mobil tiba tiba menabrak taman median yang berada di tengah jalan sebagai pemisah jalur, Selasa 29 Agustus 2023. Kecelakaan tunggal atau Out of Control ini terjadi di jalur Denpasar Gilimanuk, Kelurahan Baler Baler Agung, Kecamatan Negara, Jembrana. Dari informasi, peristiwa kecelakaan terjadi sekitar pukul 07.30 wita. Kecelakaan tunggal […]

expand_less