Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Pangdam IX/Udayana Tinjau Program Makan Bergizi Gratis di Jembrana

Pangdam IX/Udayana Tinjau Program Makan Bergizi Gratis di Jembrana

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Selasa, 14 Jan 2025
  • visibility 325
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Pangdam IX/Udayana, Mayjen TNI Muhammad Zamroni, S.IP., M.Si., melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Jembrana guna meninjau pelaksanaan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Dapur Sehat dan pelaksanaan Makan Bergizi Gratis (MBG) di SMP Negeri 2 Negara, Selasa (14/1).

Tiba di Lokasi Yayasan BBG (Boga Bahagia Jembrana) Pangdam yang didampingi pejabat Kodam IX/Udayana disambut Bupati I Nengah Tamba bersama Forkopimda Jembrana melaksanakan pengecekan SPPG (Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi) Dapur Sehat.

banner 336x280

Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan pelaksanaan Dapur Sehat berjalan sesuai dengan rencana dan memastikan kesiapan seluruh stakeholder dalam mendukung mekanisme pelayanan Makan Bergizi Gratis (MBG) yang merupakan program Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming.

Pada kesempatan itu, Pangdam Zamroni menyatakan sangat antusias dengan program makan bergizi gratis, karena ide awal pemerintah itu dapur-dapur ini didirikan di tanah-tanah TNI. Para komandan kodim yang mengorganisir dan mengatur dimana akan titik-titik akan pembangunan dapur serta distribusinya ke titik-titik mana saja.

Diwilayah Bali ini, Pangdam Zamroni menyebut Kodim yang pertama mendirikan dapur itu di Karangasem. “Tetapi saat implementasi, kita dikejutkan bahwa di Jembrana pelaksanaan program ini sudah lebih dulu bahkan sudah berjalan selama satu minggu. Jadi yang dikarangasem itu baru bergerak kemarin dan kita tinjau pelaksanaannya belum optimal, masih mencari pola yang baik,” ucapnya.

Melihat pelaksaan program di Jembrana, Jenderal Bintang Dua tersebut mengaku terdapat perbedaan yang mencolok, terutama pada tenaga kerja yang didapur jauh lebih efisien dan tidak sembrawut dibandingkan dengan Karangasem, karena baru bergerak kemarin.

“Jadi saya kira di Jembrana sudah berpengalaman, sudah seminggu berjalan dan sudah terpola dengan baik. Mudah-mudahan ini bisa kita tingkatkan kualitasnya mulai dari pelayanan, kualitas makanan sehingga program pemerintah yang sangat baik ini bisa bermanfaat dalam memenuhi kebutuhan gizi masyarakat, terutama anak-anak dan keluarga kurang mampu,” ungkapnya.

Sementara itu, Bupati I Nengah Tamba mengucapkan terimakasih atas kunjungan Pangdam IX/Udayana Ke jembrana melihat secara langsung proses bagaimana dapur penyedia daripada makan bergizi yang sudah berjalan 1 minggu di Jembrana.

“Astungkara, beliau (Pangdam IX/Udayana) sudah melihat dan menilai secara langsung dari dapur di Yayasan BBG (Boga Bahagia Jembrana) sampai proses distribusi dan pelaksanaan MBG di SMP Negeri 2 Negara,” tutupnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Prajurit Garuda Laksanakan Lomba Tonting Rangkaian Hari Juang Kartika

    Prajurit Garuda Laksanakan Lomba Tonting Rangkaian Hari Juang Kartika

    • calendar_month Senin, 11 Des 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 673
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dalam rangka perlombaan Peleton Beranting Yudha Wastu Pramuka Jaya serta memperingati Hari Juang Kartika pada Tahun 2023, Satuan Yonif 741/GN melaksanakan latihan Peleton Beranting (Tonting) yang dipimpinan oleh Danyonif 741/GN Mayor Inf SY. Gafur Thalib, S.I.P., M.Si. Senin (11/12/23). Memupuk keperkasaan prajurit disiplin, tanggung jawab dan setia kawan. Danyonif 741/GN Mayor Inf […]

  • MPLS di SMA Negeri 1 Negara Kasat Resnarkoba Tekankan Bahaya Narkoba dan Kenakalan Remaja

    MPLS di SMA Negeri 1 Negara Kasat Resnarkoba Tekankan Bahaya Narkoba dan Kenakalan Remaja

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 304
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Dalam rangka Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun Pelajaran 2025/2026, Satuan Reserse Narkoba Polres Jembrana turut ambil bagian dalam memberikan edukasi kepada para peserta didik baru di SMA Negeri 1 Negara, Jumat (25/7/2025). Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 08.00 Wita di halaman apel sekolah tersebut menghadirkan Kasat Resnarkoba Polres Jembrana, AKP I Gede […]

  • Tamba Pastikan Pengaman Pantai Pebuahan di Bangun Tahun ini

    Tamba Pastikan Pengaman Pantai Pebuahan di Bangun Tahun ini

    • calendar_month Senin, 29 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 487
    • 0Komentar

    Jembrana – Pengaman pantai (Sea Wall) di pantai Pebuahan Banyubiru Kecamatan Negara sepanjang 1,9 km segera terealisasikan. Bantuan tersebut bersumber dari Kementrian PUPR RI. Kepastian Bantuan juga tidak terlepas dari pengecekan langsung Tim Kementerian PUPR tahun lalu yang turun untuk melihat kondisi di Pantai Pebuahan. Kepastian itu disampaikan Bupati Jembrana I Nengah Tamba saat memberikan […]

  • Gratis! Puluhan Peserta Ikuti Pelatihan Satpam Gada Pratama 

    Gratis! Puluhan Peserta Ikuti Pelatihan Satpam Gada Pratama 

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.543
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Siapkan tenaga keamanan handal, pemkab jembrana latih puluhan satpam Gada Pratama. Sebanyak 30 orang peserta mengikuti pelatihan Satpam Kualifikasi Gada Pratama yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Jembrana bekerja sama dengan PT Asta Nadi Karya Utama. Pelatihan yang digelar secara gratis ini berlangsung selama 10 hari dan menjadi salah satu program Bupati dan Wakil […]

  • Sebanyak 35 Anggota DPRD Jembrana Masa Bakti 2024-2029 Resmi Dilantik

    Sebanyak 35 Anggota DPRD Jembrana Masa Bakti 2024-2029 Resmi Dilantik

    • calendar_month Selasa, 13 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 120
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – DPRD Kabupaten Jembrana menggelar Rapat Paripurna dengan agenda Pengucapan Sumpah Janji Pimpinan DPRD Kabupaten Jembrana Masa Jabatan Tahun 2024-2029. Sebanyak 35 anggota DPRD Jembrana periode 2024-2029 resmi dilantik dan diambil sumpah/janjinya bertempat di Ruang Sidang Utama DPRD Kabupaten Jembrana, Selasa (13/8). Ketua DPRD Jembrana sementara dijabat oleh Ni Made Sri Sutharmi dari […]

  • Seorang Pemuda Tewas Tersambar Petir Saat Memancing Cumi di Perairan Gilimanuk

    Seorang Pemuda Tewas Tersambar Petir Saat Memancing Cumi di Perairan Gilimanuk

    • calendar_month Kamis, 27 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 636
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Kejadian tragis menimpa seorang remaja warga Lingkungan Penginuman, Kelurahan Gilimanuk, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana. Kamis (27/3/2025) Siang. Pria naas tersebut bernama Supri (26) tahun dan tewas tersambar petir saat mancing cumi-cumi mengunakan perahu kecil bersama seorang perempuan di perairan pantai selat Bali tepatnya di perairan belakang Monumen Pahlawan di Cekik Gilimanuk. Dari informasi […]

expand_less