Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Kembang Hartawan Tegaskan Kelola Sampah, Wajib Bagi ASN Miliki Teba Modern

Kembang Hartawan Tegaskan Kelola Sampah, Wajib Bagi ASN Miliki Teba Modern

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Senin, 2 Jun 2025
  • visibility 404
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Bupati I Made Kembang Hartawan mewajibkan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Jembrana memiliki “Teba Modern” dirumah masing masing. Instruksi itu berlaku bagi seluruh pejabat eselon II kebawah, staf hingga pegawai non ASN.

banner 336x280

Bahkan secara tegas, bupati juga mengisyaratkan adanya sanksi bagi pejabat yang tidak mengindahkan instruksi itu. Keputusan ini diambil sebagai salah satu inovasi dalam pengelolaan sampah berbasis sumber. Terlebih saat ini persoalan sampah menjadi hal pelik disemua daerah sehingga penanganan sampah akan menjadi tanggung jawab bersama.

Data komposisi timbulan sampah di Jembrana, sekitar 60-70 persen adalah sampah organik rumah tangga dan pasar. Sementara kondisi TPA Peh juga sudah mengalami over koasitas.

Kebijakan ini juga diambil bupati Jembrana, sebagai bentuk tindaklanjut dari Peraturan Gubernur Bali Nomor 47 Tahun 2019 dan dipertegas lagi dengan Surat Edaran Gubernur Bali Nomor 09 Tahun 2025 tentang Gerakan Bali Bersih Sampah.

“Saya menginstruksikan rekan-rekan ASN untuk menciptakan teba modern di lingkungan OPD masing-masing. Minimal ada satu teba modern disetiap kantor, silahkan dibuat dengan batas waktu 2 minggu dari sekarang,” ucap Bupati Kembang saat apel rutin Pemkab Jembrana, Senin (2/6/2025).

Selain dilingkungan kantor Pemkab Jembrana, Kembang juga menginstruksikan ASN maupun Non ASN membuat Teba Modern di rumah masing-masing.

“Instruksi ini berlaku dari dari pejabat paling tinggi hingga staf. Pejabat eselon II/Kepala OPD sampai dengan 3 minggu, Eselon III sampai dengan 4 minggu, serta Eselon IV, pejabat fungsional dan staf pelaksana sampai dengan 6 minggu atau 1,5 bulan,” tegasnya.

Laporan implementasi dan dokumentasi pengelolaan sampah berbasis sumber ini, akan menjadi bagian dari penilaian kinerja unit kerja maupun individu. “Nanti saya akan sidak dimasing-masing OPD maupun dirumah ASN secara langsung,” ungkap Bupati Kembang.

Teba Modern sendiri merupakan area hijau multifungsi yang bisa dikembangkan di lingkungan. Di dalamnya terdapat pengolahan limbah organik menjadi kompos. Kompos kemudian digunakan untuk penghijauan lingkungan sekitar.

“Jadi minimal sampah yang dihasilkan baik di lingkungan kantor, sekolah, sampai skup yang paling kecil di rumah tangga mampu kita kelola sendiri. Nanti saat panen dari Teba Modern ini kan berupa pupuk organik, ya untuk tanaman-tamanan yang ada disekitaran ini. Sedangkan yang berbau plastik kita akan kumpulkan juga dan kemudian diangkut ke TPA,” pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Tamba Menghadiri Apel Peringatan HUT Bhayangkara ke-78

    Bupati Tamba Menghadiri Apel Peringatan HUT Bhayangkara ke-78

    • calendar_month Senin, 1 Jul 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 229
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Hadir Pada Upacara Hari Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024, Bupati Jembrana I Nengah Tamba tampak khidmat mengikuti serangkaian acara yang digelar oleh Polda Bali bertempat di Lapangan Puputan Margarana Niti Mandala Renon, Denpasar, Senin (1/7). Ditemui usai upacara Bupati Jembrana I Nengah Tamba didampingi Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto dan Dandim 1617/Jembrana […]

  • Bupati Tamba Buka Langsung Baksos Ke XXXIII Forum Kedokteran Gigi

    Bupati Tamba Buka Langsung Baksos Ke XXXIII Forum Kedokteran Gigi

    • calendar_month Jumat, 2 Feb 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 239
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bakti Sosial (Baksos) ke XXXIII Forum Kedokteran Gigi (FKG) Unmas dengan mengusung tema Satu Aksi Berbagi Senyum Sehat Untuk Jembrana dibuka langsung oleh Bupati Jembrana I Nengah Tamba di Gedung Sentra Tenun Jembrana, Jumat (2/2). Kegiatan Baksos tersebut dilaksanakan di Kecamatan Mendoyo dari tanggal 1 – 3 Pebruari 2024. Usai membuka Baksos […]

  • Inspirasi Merdeka Belajar Kreatif dan Berinovasi Dalam Dunia Pendidikan

    Inspirasi Merdeka Belajar Kreatif dan Berinovasi Dalam Dunia Pendidikan

    • calendar_month Sabtu, 25 Nov 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 333
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Siswa siswi di dunia pendidikan dituntut kreatif dan berinovasi dalam belajar. Kemandirian peserta didik di tuntut dapat bergerak lincah dan mandiri di jalur pendidikan itu sendiri. Penyemangat dalam belajar tentu bisa dilantunkan dalam sebuah tembang, sehingga muncul inovasi dalam belajar mandiri dan mengenal langsung alami. Judul Merdeka Belajar diciptakan oleh Ni Made […]

  • Pemkab Jembrana Sertakan 100 SPPKD Tahap IV ke 478 SPPKD

    Pemkab Jembrana Sertakan 100 SPPKD Tahap IV ke 478 SPPKD

    • calendar_month Rabu, 10 Jul 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 238
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Sebanyak 100 Surat Perjanjian Pemakaian Kekayaan Daerah (SPPKD) kembali diserahkan kepada warga di Kelurahan Gilimanuk pada tahap IV (empat). Sebelumnya pada tahap I,II, dan III sebanyak 378 SPPKD telah diserahkan kepada masyarakat. Jadi total keseluruhan yang sudah diserahkan sebanyak 478 SPPKD. “Penyerahan ini wujud keseriusan Pemerintah Kabupaten Jembrana dalam menuntaskan permasalahan Hak […]

  • Peluncuran Maskot dan Jingle Pilkada Jembrana 2024

    Peluncuran Maskot dan Jingle Pilkada Jembrana 2024

    • calendar_month Minggu, 9 Jun 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 202
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Mewakili Bupati Jembrana, Sekda I Made Budiasa menghadiri acara peluncuran maskot dan jingle Pilkada Kabupaten Jembrana tahun 2024, yang diselenggarakan oleh KPU Kabupaten Jembrana di Gedung Kesenian Ir. Soekarno, pada Sabtu (08/06/2024). Mengapresiasi peluncuran maskot dan jingle itu, Sekda Budiasa berharap masyarakat Kabupaten Jembrana semakin antusias menyambut Pilkada 2024. “Mengingat Pilkada adalah […]

  • Bupati Tamba Berikan Bantuan Sosial Bagi Veteran di Hari Kemerdekaan

    Bupati Tamba Berikan Bantuan Sosial Bagi Veteran di Hari Kemerdekaan

    • calendar_month Sabtu, 17 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 263
    • 0Komentar

    Jembrana  suarajembrana.com – Tepat di hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 tahun 2024, Bupati Jembrana, I Nengah Tamba, bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Jembrana menggelar acara tatap muka dengan para veteran dan janda veteran di Kabupaten Jembrana, Sabtu (17/8). Bertempat di Pendopo Kesari, acara tersebut berlangsung penuh khidmat dengan pemberian bantuan sosial berupa […]

expand_less