Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Kapolres Jembrana Memberikan Penghargaan Kepada Siswi SMPN 1 Negara Bacakan Deklarasi Damai

Kapolres Jembrana Memberikan Penghargaan Kepada Siswi SMPN 1 Negara Bacakan Deklarasi Damai

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Rabu, 11 Okt 2023
  • visibility 432
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Bertempat di SMP Negeri 1 Negara yang berlokasi di Jalan Ngurah Rai, Kelurahan Dauhwaru, Kecamatan Jembrana, Kabupaten Jembrana, Rabu (11/10/2023) telah berlangsung acara penyerahan Piagam Penghargaan kepada dua siswi berprestasi yang telah membacakan Deklarasi Damai dan Puisi. Acara ini diselenggarakan dari pukul 08.00 hingga 08.25 Wita dan disaksikan oleh para tamu undangan serta seluruh Siswa-siswi SMPN 1 Negara.

Dalam acara ini, Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K.,M.I.K. memberikan Piagam Penghargaan kepada dua siswi yang berprestasi, yaitu Ni Putu Vidya Nirmala Kelas IX A dan Ni Made Pritalaras Kelas IX B.

banner 336x280

Para siswi ini dipuji atas prestasi luar biasa mereka, yang tidak hanya membanggakan sekolah, tetapi juga Kabupaten Jembrana secara keseluruhan. Kapolres Jembrana dalam sambutannya menyampaikan apresiasinya terhadap pencapaian mereka dan mengajak seluruh Siswa-siswi untuk berhati-hati dalam penggunaan media sosial, menjaga hubungan baik antar teman, serta terus semangat dalam belajar untuk mencapai prestasi yang lebih tinggi.

Acara ini dihadiri juga oleh Kabag Log Polres Jembrana AKP Ni Made Srianti, S.H., M.H., Kasat Binmas Polres Jembrana AKP Ida Bagus Ketut Terisana, S.H., Kapolsek Kota Jembrana Ipda Richard Damianus Pengan, KBO Satbinmas Polres Jembrana Ipda I Putu Widiartama, S.H., Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Negara I Ketut Tastra, S.Pd., M.Pd., para guru SMPN 1 Negara, serta para Siswa-siswi SMPN 1 Negara, dengan jumlah keseluruhan yang hadir mencapai 1.091 orang.

Acara berlangsung dengan tertib dan lancar, mencerminkan semangat kebersamaan dan prestasi di SMP Negeri 1 Negara. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Terpesona Lomba Jukung Memeriahkan Petik Laut Desa Air Kuning, Bupati Tamba: Kita dukung penguatan tradisi

    Terpesona Lomba Jukung Memeriahkan Petik Laut Desa Air Kuning, Bupati Tamba: Kita dukung penguatan tradisi

    • calendar_month Minggu, 21 Jul 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 463
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Puluhan Peserta ikuti Lomba Jukung Layar Bupati CUP I dalam acara Petik Laut, Pada Minggu, 21 Juli 2024 di Desa Air Kuning, yang sudah menjadi tradisi turun temurun masyarakat pesisir. Tasyakuran petik laut ini serangkaian Peringatan Tahun Baru Islam / Asyura Tahun 1446 H, yang juga dilaksanakan setiap memasuki bulan Muharram. Dibuka […]

  • Ribuan Masyarakat Jembrana Bahagia Ikuti Jalan Santai

    Ribuan Masyarakat Jembrana Bahagia Ikuti Jalan Santai

    • calendar_month Sabtu, 2 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 287
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Memperingati tiga tahun kepemimpinan dan pengabdian pasangan Bupati I Nengah Tamba bersama Wabup IGN Patriana Krisna (Tamba-Ipat) , ribuan warga tumpah ruah mengikuti jalan santai diseputaran kota Negara, Sabtu (2/3/2024). Tidak ketinggalan, jalan santai yang mengambil start di areal Gedung Kesenian Bung Karno (GKBK) yang diikuti oleh kalangan siswa-siswi SMP dan SMA/SMK […]

  • Kembang Tekankan Langkah Cepat Penanganan Paska Banjir, Fokus Pemulihan dan Mitigasi Bencana

    Kembang Tekankan Langkah Cepat Penanganan Paska Banjir, Fokus Pemulihan dan Mitigasi Bencana

    • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.432
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan hari ini (16/9), memimpin rapat koordinasi darurat bersama seluruh jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan kepala desa/lurah untuk memastikan penanganan pasca-banjir berjalan efektif dan cepat. Arahan ini disampaikan sebagai langkah lanjutan penanganan pasca banjir di Jembrana akibat curah hujan ekstrem. Dalam rapat yang diadakan di Aula Jimbarwana […]

  • Sukses! Lomba Burung Berkicau Kapolres Cup Jembrana ke-XI Ramaikan Hari Bhayangkara ke-79

    Sukses! Lomba Burung Berkicau Kapolres Cup Jembrana ke-XI Ramaikan Hari Bhayangkara ke-79

    • calendar_month Minggu, 22 Jun 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 744
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-79, Polres Jembrana sukses menggelar Lomba Burung Berkicau Kapolres Cup Jembrana ke-XI pada Minggu, 22 Juni 2025. Bertempat di halaman depan Mako Polres Jembrana, acara ini berlangsung meriah dari pukul 11.00 wita hingga 18.30 WITA dan berhasil menyedot perhatian para kicau mania dari seluruh penjuru Jembrana. Acara yang […]

  • Umat Kristiani Jembrana Gelar Perayaan Natal Bersama

    Umat Kristiani Jembrana Gelar Perayaan Natal Bersama

    • calendar_month Sabtu, 6 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 355
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Umat Kristiani Kabupaten Jembrana rayakan Natal Tahun 2023 bersama yang dipusatkan di Gedung Kesenian DR. IR. Soekarno, Jumat (5/1). Perayaan natal tahun ini terasa istimewa karena kali pertama digelar secara bersama serta dihadiri langsung Bupati Jembrana I Nengah Tamba dan Wakil Bupati I Gede Ngurah Patriana Krisna bersama jajaran Forkopimda, dan FKUB […]

  • Babinsa Yehembang Kauh Terjun Langsung Amankan Odalan

    Babinsa Yehembang Kauh Terjun Langsung Amankan Odalan

    • calendar_month Rabu, 27 Des 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 402
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Babinsa Desa Yehembang kauh Koramil 1617-02/Mendoyo, Sertu Zaenal Efendi terjun langsung melaksanakan pengamanan kegiatan upacara Odalan di Pura Puseh, Desa Adat Munduk Anggrek Kaja, Kecamatan Mendoyo, Kabupaten Jembrana yang di Puput oleh Ida Pandita Munduk Anggrek, Rabu (27/12/2023). Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya, Ketua DPRD Kabupaten Jembrana, Ibu Sri Sutarmi, Jro Bendesa […]

expand_less