Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Jembrana Kota Wisata Otomotif, Anjungan Cerdas Rambut Siwi Bakal Miliki Sirkuit Road Race

Jembrana Kota Wisata Otomotif, Anjungan Cerdas Rambut Siwi Bakal Miliki Sirkuit Road Race

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Minggu, 14 Apr 2024
  • visibility 333
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Nengah Tamba menjadikan Gumi Makepung sebagai kota barometer otomotif di Bali. Itulah sebabnya, Pemerintah Kabupaten Jembrana akan segera membangun sirkuit road race berkelas di sekitar Anjungan Cerdas Rambut Siwi (ACR), Yehembang Kangin, Kecamatan Mendoyo, Jembrana.

“Saya rencanakan di bulan Oktober 2024 sudah start, dan di akhir tahun ini sudah kita bisa pakai untuk perdana dalam rangka opening,“ ujar Bupati Tamba saat meninjau lokasi, Sabtu (13/4/2024) kemarin.

banner 336x280

Mantan anggota DPRD Provinsi ini juga mengungkapkan bahwa Anjungan Cerdas Rambut Siwi sudah menjadi aset Pemkab Jembrana dengan luas 4,3 Hektare itu akan segera dimanfaatkan fungsinya sebagai kegiatan otomotif.

“Karena gedung ini tidak bisa kita intervensi dengan kegiatan apapun, terkecuali ada semacam kegiatan lain diluar penunjang gedung ini,“ jelas Tamba.

Pihaknya berharap keberadaan sirkuit ini nantinya bisa menjadikan Jembrana sebagai barometer otomotif yang bisa mendatangkan penggemar balapan dari berbagai daerah di Bali.

“Kita hari ini turun langsung untuk melihat situasi di lapangan untuk menyempurnakan lagi konsep desain yang sudah kita kerjakan seperti road race, Slalom dan Drive. Jadi ini semua komplit pas juga sebagai kebutuhan Jembrana sebagai kota barometer otomotif,“ tandasnya.™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kick Off Pelestarian Alam Korem 163/Wira Satya Tanam Pohon dan Bersihkan Lingkungan

    Kick Off Pelestarian Alam Korem 163/Wira Satya Tanam Pohon dan Bersihkan Lingkungan

    • calendar_month Kamis, 4 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 411
    • 0Komentar

    Bangli suarajembrana.com – Danrem 163/Wira Satya Brigjen Agus M. Latif mendampingi Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Harfendi, S.I.P.,M.Sc memimpin kegiatan Kick Off Pelestarian Alam Kodam IX/Udayana di Wilayah Korem 163/Wira Satya, di Area Pura Pasar Agung, Gunung Batur, Kintamani, Bangli. pada Kamis (4/1/2024). Kick Off Pelestarian Alam ini dilaksanakan dalam rangka menindaklanjuti kebijakan Kasad Jenderal TNI […]

  • Peluncuran Maskot dan Jingle Pilkada Jembrana 2024

    Peluncuran Maskot dan Jingle Pilkada Jembrana 2024

    • calendar_month Minggu, 9 Jun 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 297
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Mewakili Bupati Jembrana, Sekda I Made Budiasa menghadiri acara peluncuran maskot dan jingle Pilkada Kabupaten Jembrana tahun 2024, yang diselenggarakan oleh KPU Kabupaten Jembrana di Gedung Kesenian Ir. Soekarno, pada Sabtu (08/06/2024). Mengapresiasi peluncuran maskot dan jingle itu, Sekda Budiasa berharap masyarakat Kabupaten Jembrana semakin antusias menyambut Pilkada 2024. “Mengingat Pilkada adalah […]

  • Kecelakaan Maut di Jalur Denpasar Gilimanuk, Satu Orang Meregang Nyawa

    Kecelakaan Maut di Jalur Denpasar Gilimanuk, Satu Orang Meregang Nyawa

    • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 698
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Sebuah kecelakaan lalu lintas melibatkan tiga kendaraan terjadi di ruas Jalan Utama Denpasar-Gilimanuk, Kabupaten Jembrana, pada Jumat (15/8/2025). Peristiwa yang terjadi di pagi hari ini mengakibatkan satu orang meninggal dunia. Menurut keterangan Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Jembrana, Inspektur Polisi Satu (Iptu) Aldri Setiawan, kecelakaan ini terjadi sekitar pukul 06.15 Wita […]

  • Rehabilitasi Anjungan Cerdas Rambut Siwi dimulai, Fokus Perbaikan Lima Bangunan Utama

    Rehabilitasi Anjungan Cerdas Rambut Siwi dimulai, Fokus Perbaikan Lima Bangunan Utama

    • calendar_month Jumat, 17 Nov 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 469
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Rehabilitasi Anjungan Cerdas Rambut Siwi (ACR) yang berlokasi di Kecamatan Mendoyo mulai dikerjakan. Rehabilitasi sekaligus untuk inventarisasi dan evaluasi infrastruktur terbangun sehingga dapat memberi manfaat sesuai fungsinya yang selanjutnya akan menjadi aset pemerintah daerah Kabupaten Jembrana. Pelaksanaan rehabilitasi itu juga ditinjau langsung Bupati Jembrana I Nengah Tamba beserta jajaran, Kamis (16/11). Rehabilitasi […]

  • Manfaat Komsos Edukasi Warga Terkait Pompa Pertanian Sistem Subak

    Manfaat Komsos Edukasi Warga Terkait Pompa Pertanian Sistem Subak

    • calendar_month Rabu, 31 Jul 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 380
    • 0Komentar

    Gianyar suarajembrana.com – Guna memantau situasi wilayah Binaan, Babinsa Desa Batubulan Kangin Serka I Nengah Metra bersama Bhabinkamtibmas Desa Batubulan Kangin, Aiptu I Kadek Sukadana, lakukan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Pekaseh Subak Asak Sandan I Ketut Dura dan Bpk I Wayan Widya selaku Pekaseh lama dan sekaligus merupakan Jero Mangku Sedayu. Rabu (31/7/2024) Babinsa Desa […]

  • Tiga Pemancing Selamat, Satu Korban Pemancing Terseret Arus Ombak di Perairan Perancak

    Tiga Pemancing Selamat, Satu Korban Pemancing Terseret Arus Ombak di Perairan Perancak

    • calendar_month Minggu, 23 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 918
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Seorang pemancing bernama Komang Soma Merta atau biasa disapa Komang Amo, warga Tegal Badeng Barat, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana, Bali, dilaporkan hilang setelah terseret ombak di Perairan Perancak, Jembrana, pada Sabtu (22/3/2025). Kejadian ini terjadi saat korban memperbaiki katir jukung yang rusak di tengah cuaca buruk. Sebelumnya, Komang Soma Merta atau Komang Amo […]

expand_less