Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Bupati Tamba Hadiri Pujawali di Pura Dang Kahyangan Jati

Bupati Tamba Hadiri Pujawali di Pura Dang Kahyangan Jati

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Rabu, 17 Jul 2024
  • visibility 401
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Serangkaian Piodalan di Pura Dang Kahyangan Jati di Banjar Ketapang Muara, Desa Pengambengan, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana, Bupati Jembrana I Nengah Tamba didampingi Istri Ny. Candrawati Tamba menghadiri sekaligus melaksanakan persembahyangan, Selasa (16/7) malam.

Piodalan Pura Dang Kahyangan Jati digelar setiap enam bulan sekali yakni, pada hari soma pon sinta, atau disebut juga soma ribek, dua hari sebelum Rerahinan Pagerwesi.

banner 336x280

Dihadapan pemedek, Bupati Tamba menyampaikan bahwa ia dipercaya oleh Kementrian Desa, Pembangunan Daerah tertinggal dan transmigrasi RI menjadi pembicara pada seminar nasional inovasi dan tekhnologi untuk pembangunan Desa berkelanjutan.

Kepercayaan itu atas suksesnya program Jembrana Satu Data Dari Desa (JSDDD) dan telah mendapat pengakuan dari Pemerintah Pusat dengan penghargaan sekian kalinya sebagai program inovasi yang kreatif dan berdampak positif dari daerah.

“Penghargaan ini sangat luar biasa, kita akan sempurnakan lagi di Tahun 2025. Dan ini akan menjadi tempat kunjungan daripada birokrasi se Indonesia,” ucapnya.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Tamba juga menghaturkan punia senilai Rp.10 Juta. Pihaknya pun mengapresiasi umat dalam melaksanakan yadnya, dengan dilandasi semangat gotong-royong dan tulus ikhlas.

“Dengan didasari rasa tulus ikhlas dalam beryadnya, niscaya upacara ini akan berjalan labda karya,” ujar Bupati Tamba.

Mantan anggota DPRD Provinsi Bali itu juga mengajak para pemangku agar senantiasa ngerestiti (mendoakan) agar jagat ini selalu diberikan keselamatan dan ketentraman.

“Kepada jero mangku agar tidak pernah henti mendoakan jagat agar selalu diberikan kerahayuan, karena kita akan menuju Jembrana Emas, astungkara bisa kita capai. Untuk itu, kedepannya jika Jembrana Emas sudah kita capai, astungkara untuk pembiayaan-pembiayaan seperti upakara piodalan ida betara sareng sami nenten malih keweh,“ pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Tamba Sebut TPI Pengambengan Bakal Menjadi Destinasi Wisata Perikanan

    Bupati Tamba Sebut TPI Pengambengan Bakal Menjadi Destinasi Wisata Perikanan

    • calendar_month Sabtu, 20 Jul 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 400
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Nengah Tamba mengatakan dengan potensi yang tinggi serta telah masuknya investasi, Pelabuhan Perikanan Pengambengan ( PPI ) di Kecamatan Negara bakal menjadi destinasi wisata perikanan di Jembrana. Keberadaan pelabuhan perikanan juga akan mendukung pengembangan wisata bahari di Kabupaten Jembrana . Dengan masuknya investasi , diyakini akan dapat dirasakan manfaatnya […]

  • Sampaikan Duka Cita, Kembang Hartawan Serahkan Bantuan Kepada Warga Korban Bencana Alam

    Sampaikan Duka Cita, Kembang Hartawan Serahkan Bantuan Kepada Warga Korban Bencana Alam

    • calendar_month Kamis, 15 Mei 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 487
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan menyerahkan bantuan kepada dua keluarga warga Jembrana korban bencana alam, bertempat di Rumah Jabatan Bupati Jembrana, pada Rabu (14/5).Bantuan itu sekaligus sebagai wujud kepedulian pemerintah daerah kepada warganya yang terdampak bencana alam. Diketahui, cuaca ekstrem yang melanda wilayah Kabupaten Jembrana beberapa waktu lalu telah mengakibatkan korban jiwa. […]

  • Meriah, Ratusan Penari Anak Dalam Festival Tari Ke VII

    Meriah, Ratusan Penari Anak Dalam Festival Tari Ke VII

    • calendar_month Senin, 29 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 429
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Nengah Tamba membuka secara resmi Festival Tari Bali VII dengan tema “Harmoni Dalam Keberagaman” di Gedung Kesenian Ir. Soekarno, Minggu (28/1). Kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap tahunnya tersebut diikuti oleh ratusan penari yang mayoritas anak-anak yang berasal dari Sanggar Tari Bali Pradnya Swari. Menariknya tidak hanya anak-anak normal secara […]

  • Restu Sang Ayah, Anak Meniti Karir Sejak Dini Adalah Pintu Jalan Kesuksesan Play Button

    Restu Sang Ayah, Anak Meniti Karir Sejak Dini Adalah Pintu Jalan Kesuksesan

    • calendar_month Senin, 9 Jun 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 447
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Kesuksesan itu ibarat pedang tajam, yang perlu diasah terus menerus. Tak hanya doa saja, tapi perlu diwujudkan dengan sarana dan prasarana serta keuletan dalam meniti karir. Anak merupakan tongkat estafet dalam kehidupan. Usai kita tentu anak merupakan penerus sebuah wujud cita-cita. Kalah, jatuh, dan gagal bukan merupakan usai segalanya. Butuh keberanian, keuletan, dan […]

  • Waspada, Pelaku Pencurian Motor Bermotif Memanfaatkan Kelengahan Korban

    Waspada, Pelaku Pencurian Motor Bermotif Memanfaatkan Kelengahan Korban

    • calendar_month Rabu, 5 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 475
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Kasus tindak pidana pencurian sepeda motor kembali terjadi di wilayah hukum Polres Jembrana. Kali ini, seorang pria Efendi (45) tahun berhasil diamankan pihak kepolisian setelah mencuri sepeda motor Yamaha Jupiter MX milik seorang warga di halaman Kedai Anggun, Banjar Baluk I, Desa Baluk, Kecamatan Negara. Awal kejadian bermula pada Selasa, 25 Februari 2025, […]

  • Revitalisasi Pasar Umum Negara Dimulai, Ditargetkan Rampung Juli 2024

    Revitalisasi Pasar Umum Negara Dimulai, Ditargetkan Rampung Juli 2024

    • calendar_month Senin, 18 Sep 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 414
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Tahapan revitalisasi gedung baru Pasar Umum Negara (PUN) telah dimulai dengan prosesi Pengeruakan (upacara memulai pembangunan baru) yang dipuput oleh Ida Pedanda Gede Ketut Putra Kemenuh, Griya Kemenuh Suka Taman Ketugtug, Loloan Timur pada rahina Redite Umanis Merakih, Minggu (17/9). Diawali dengan pecaruan, kemudian persembahyangan bersama dan berlanjut mendem citak dasar (peletakan […]

expand_less