Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Apel Rutin, ASN Jembrana Doakan Korban Musibah Kapal Tenggelam

Apel Rutin, ASN Jembrana Doakan Korban Musibah Kapal Tenggelam

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Senin, 7 Jul 2025
  • visibility 270
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Rasa duka mendalam atas tragedi tenggelamnya kapal di Selat Bali yang terjadi beberapa waktu lalu mendapat perhatian khusus dari Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna. Dalam apel rutin yang digelar di halaman Kantor Bupati Jembrana, Senin (7/7), Wabup Ipat mengajak seluruh jajaran ASN dan masyarakat untuk mendoakan para korban.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Jembrana, saya mengajak seluruh pegawai dan masyarakat untuk menundukkan kepala sejenak dan mendoakan para korban. Semoga yang belum ditemukan segera ditemukan dalam keadaan terbaik, dan yang telah berpulang mendapatkan tempat layak di sisi Tuhan Yang Maha Esa,” ungkap Wabup.

banner 336x280

Selain menyampaikan empati atas tragedi kemanusiaan tersebut, Wabup juga menyinggung berbagai isu strategis daerah yang menjadi perhatian pemerintah, salah satunya sektor pertanian yang dinilai semakin tertekan oleh berbagai tantangan.
Wabup Ipat menyoroti alih fungsi lahan pertanian sebagai ancaman nyata terhadap keberlanjutan sektor pertanian di Jembrana. Ia menegaskan pentingnya kolaborasi antara Dinas Pertanian dan Pangan dengan Dinas PUPRPKP dalam menjaga tata ruang sesuai dengan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) dan Peta Lahan Sawah yang Dilindungi (LSD).

“Jika memang sawah tidak boleh dialihfungsikan, maka jangan coba-coba bermain-main. Ini menyangkut masa depan anak cucu kita. Sekali lahan pertanian berubah fungsi, sangat sulit untuk dikembalikan,” tegasnya.

Masalah lain yang turut disorot adalah sulitnya distribusi air ke lahan pertanian. Wabup menyebut perlunya langkah-langkah konkret, seperti pengerukan sedimen di bendungan dan pemanfaatan sumur bor. Ia juga menekankan pentingnya beralih ke pompa air bertenaga listrik dan tenaga surya untuk efisiensi biaya. Minimnya minat generasi muda terhadap pertanian juga menjadi sorotan. Wabup menyebut perlu adanya iklim kondusif dan program pelatihan berbasis teknologi untuk menarik minat kaum muda agar terjun ke dunia pertanian.

“Transformasi menuju smart farming harus menjadi prioritas. Digitalisasi pertanian bukan lagi pilihan, tapi sudah menjadi kebutuhan,” katanya.

Ia juga menyampaikan langkah strategis pemerintah di tahun 2025, yakni menghidupkan kembali dana talangan kepada KUD dan koperasi kakao. Melalui skema ini, KUD diharapkan dapat membeli gabah dari petani dan mengolahnya menjadi beras untuk kemudian disalurkan kepada ASN.

“Meski kualitas beras belum sempurna, yang penting kita telah membantu petani dan menjaga harga gabah tetap stabil,” jelasnya.

Wabup Ipat juga menyoroti penyebaran rabies yang semakin meluas di Jembrana. Hingga kini tercatat ada 64 kasus positif rabies di lima kecamatan. Ia menekankan bahwa penanganan rabies bukan hanya tugas dinas teknis, tetapi menjadi tanggung jawab seluruh elemen masyarakat.

“Vaksinasi hewan penular rabies, terutama anjing, harus digencarkan di seluruh wilayah. Ini adalah langkah efektif untuk menekan penyebaran dan melindungi kesehatan masyarakat,” pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polres Jembrana Berbakti Menghijaukan Lingkungan Jelang HUT ke-72 Humas Polri

    Polres Jembrana Berbakti Menghijaukan Lingkungan Jelang HUT ke-72 Humas Polri

    • calendar_month Jumat, 13 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 411
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dalam rangka memperingati HUT ke-72 Humas Polri pada tahun 2023, Polres Jembrana melaksanakan kegiatan bakti sosial penghijauan lingkungan di Areal Mantu Cager, Desa Manistutu, Kecamatan Melaya, Jembrana. Ratusan pohon durian dan alpokat ditanam guna meningkatkan kehijauan dan menjaga keseimbangan ekosistem. Wakapolres Jembrana Kompol I Made Katon, S.H., menyampaikan, di balik untaian kalimat […]

  • Kisah Si Kura Menjadi Maskot KPU Lahir Dari Guru Pemerhati Lingkungan 

    Kisah Si Kura Menjadi Maskot KPU Lahir Dari Guru Pemerhati Lingkungan 

    • calendar_month Senin, 10 Jun 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 563
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Maskot Pilkada 2024 yang diluncurkan KPU Jembrana adalah perwujudan kura-kura laut (penyu) yang bernama Si Kura. Konsep Si Kura merupakan singkatan dari Demokrasi Kedaulatan Rakyat Jembrana. “Filosofi Si Kura sendiri sangat bagus, yakni kemandirian, ketangguhan, kebebasan dan kesetiaan.”Proses berawal kecintaan terhadap satwa kura yang dilindungi dan perlu pengawasan lebih ketat. Guru MI […]

  • Bupati Tamba Berikan Bantuan Sosial Bagi Veteran di Hari Kemerdekaan

    Bupati Tamba Berikan Bantuan Sosial Bagi Veteran di Hari Kemerdekaan

    • calendar_month Sabtu, 17 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 373
    • 0Komentar

    Jembrana  suarajembrana.com – Tepat di hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 tahun 2024, Bupati Jembrana, I Nengah Tamba, bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Jembrana menggelar acara tatap muka dengan para veteran dan janda veteran di Kabupaten Jembrana, Sabtu (17/8). Bertempat di Pendopo Kesari, acara tersebut berlangsung penuh khidmat dengan pemberian bantuan sosial berupa […]

  • Dandim 1617/Jembrana Pimpin Apel Kehormatan dan Renugan Suci di Kesatrian Kusuma Mandala

    Dandim 1617/Jembrana Pimpin Apel Kehormatan dan Renugan Suci di Kesatrian Kusuma Mandala

    • calendar_month Kamis, 17 Agt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 414
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dandim 1617/Jembrana Letkol Inf.Teguh Dwi Raharja,S.sos langsung pimpin apel kehormatan dan renungan suci dalam rangka Memperingati Hari Kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia. Acara ini berlangsung di TMP (Taman Makam Pahlawan) Kesatrian Kusuma Mandala Negara Jembrana-Bali walau kondisi hujan, Kamis (17/8/2023) dini hari. Dalam acara tersebut dihadiri pula Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gede […]

  • Bupati Tamba Jalani Coklit Pilkada Serentak 2024

    Bupati Tamba Jalani Coklit Pilkada Serentak 2024

    • calendar_month Senin, 24 Jun 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 358
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Nengah Tamba menjalani pencocokan dan penelitian (Coklit) untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak pada Senin ( 24/6). Kesempatan itu Bupati juga mengucapkan terima kasih kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), serta pejabat dari Provinsi Bali serta mengajak masyarakat mensukseskan pelaksanaan coklit secara serentak dimulai hari […]

  • Pameran Kerajinan dan UMKM di HUT Kota Negara Ke 130 Siap di Gelar

    Pameran Kerajinan dan UMKM di HUT Kota Negara Ke 130 Siap di Gelar

    • calendar_month Rabu, 13 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 378
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Dalam rangka memeriahkan Hut Kota Negara ke 130 Tahun 2025, Pemerintah Kabupaten Jembrana kembali menggelar Pameran Kerajinan dan UMKM di areal Parkir Kantor Pemkab Jembrana. Kegiatan ini dijadwalkan berlangsung selama 18 hari, mulai 14 hingga 31 Agustus 2025. Terdapat 126 stan yang disediakan oleh panitia. Dari total stan yang tersedia, 78 unit dialokasikan […]

expand_less