Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Jembrana Kembali Tuan Rumah Tarkam Kemenpora, Pertandingan Empat Cabor

Jembrana Kembali Tuan Rumah Tarkam Kemenpora, Pertandingan Empat Cabor

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Jumat, 23 Agt 2024
  • visibility 546
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Kabupaten Jembrana kembali terpilih menjadi tempat penyelenggaraan Kejuaraan Antar Kampung (Tarkam) 2024. Event tersebut diinisiasi Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) tahun ini mempertandingkan empat Cabang Olahraga (Cabor). Diantaranya Fun run, lomba senam, bola volly dan bulu tangkis.

banner 336x280

Pembukaan Tarkam Kemenpora tahun 2024 dilaksanakan di Depan Kantor Bupati Jembrana, diikuti peserta dari seluruh Kecamatan di Kabupaten Jembrana, Jumat (23/8)

Acara dibuka oleh Sekretaris Deputi Bidang Pemberdayaan Pemuda Kemenpora, Triyono didampingi Bupati Jembrana I Nengah Tamba.

Dalam sambutanya, Triyono mengatakan, Bali memang ada 9 Kabupaten/Kota, tapi yang terpilih untuk kejuaraan tarkam untuk di bali ada 2 kabupaten yang dipilih yaitu Kabupaten Gianyar dan Kabupaten Jembrana.

” Ini tidak ada intervensi dari jajaran disdikpora kabupaten Jembrana, tetapi ini murni bagaimana perhatian kemenpora untuk bisa memajukan kejuaraan ataupun atlit-atlit yang nantinya bisa berpentas di dunia nasional maupun internasional,” ucapnya

Lebih lanjut, pihaknya menjelaskan Tarkam ini bertujuan untuk menggali atlit-atlit yang ada di daerah, sehingga dengan diadakan acara ini diharapkan dapat menggali potensi atlit yang ada di daerah.

“Kita tahu bahwa atlit-atlit munculnya dari daerah, sehingga dengan kejuaraan antar kampung ini kita bisa menggali potensi yang ada dan bisa memunculkan atlit-atlit yang ada di daerah,” jelasnya.

Pihaknya berharap, dengan adanya kegiatan ini perekonomian daerah bisa meningkat, karena didalam kegiatan ini ada UMKM yang ikut terlibat.

“Kita berharap dengan adanya tarkam ini, perekonomian yang ada di daerah bisa meningkat, karena dengan adanya kegiatan tarkam ini, UMKM bisa ikut terlibat didalam kegiatan tarkam yang kita laksanakan,” harapnya.

Bupati Jembrana I Nengah Tamba mengapresiasi Kemenpora karena Kabupaten Jembrana kembali terpilih menjadi lokasi Kejuaraan Antar Kampung (Tarkam).

“Kami ucapkan terimakasih kepada Kemenpora yang pada hari ini Jembrana kembali ditunjuk sebagai penyelenggara dari pada kegiatan olahraga antar kampung, mudah mudahan tahun depan anggaranya lebih diperbesar dan dipilih kembali Jembrana sebagai tuan rumah,” ucapnya.

Lebih lanjut, Bupati Tamba berharap kepada seluruh peserta/atlit yang ikut dalam tarkam ini untuk selalu menjaga sportifitas, agar pelaksanaan tarkam bisa berjalan dengan baik.

“Kepada seluruh peserta/ atlit yang ikut, Selamat mengikuti daripada kejuaraan ini, agar menjunjung tinggi sportifitas dan rasa kebersamaan kita, agar pelaksanaan tarkam ini berjalan dengan baik,” harapannya

Sementara, Kepala Bidang Kepemudaan dan Olahraga Jembrana, I Komang Trilaksmana menjelaskan Kabupaten Jembrana menjadi tuan rumah Tarkam Kemenpora untuk kedua kalinya, dan di tahun ini ada 4 cabor yang dipertandingkan.

“Ini kedua kalinya kita menjadi tuan rumah penyelenggaraan tarkam ini. Di tahun ini ada 4 cabor yang dipertandingkan yaitu fun run, lomba senam, bola volly dan bulu tangkis. dan untuk hadiah juara langsung dari Kemenpora, karena Anggaran kegiatan ini semua dari Kemenpora,” pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kuatkan Ketahanan Pangan dan Perekonomian Kecil Masyarakat

    Kuatkan Ketahanan Pangan dan Perekonomian Kecil Masyarakat

    • calendar_month Jumat, 23 Jun 2023
    • account_circle Izzoel
    • visibility 261
    • 0Komentar

    Jembrana -SUARA JEMBRANA –  Perang tak akan menyelesaikan bahkan mensejahterakan rakyat. Bahkan justru akibat perang dan konflik justru menjerumuskan ke jurang kemiskinan dan memperburuk bidang ekonomi baik itu nasional dan internasional. Hal ini ditegaskan Dewan Pembina dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto secara tegaskan garis lurus baik di daerah secara umum. Ketua DPC Partai […]

  • Unik, Gelar Lomba Debat Dalam Peringatan Bulan Bahasa Bali

    Unik, Gelar Lomba Debat Dalam Peringatan Bulan Bahasa Bali

    • calendar_month Senin, 12 Feb 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 168
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Peringatan Bulan Bahasa Bali ke- 6 di Kabupaten Jembrana dipusatkan di areal Pura Jagatnatha,Senin (12/2).Dibuka Sekda I Made Budiasa dengan pemukulan gong, peringatan ini diisi berbagai kegiatan, Wimbakara (lomba) yang melibatkan berbagai kategori peserta mulai dari tingkat SD hingga SMA/SMK. Yang menarik, turut digelar lomba debat bahasa Bali diikuti perwakilan Sekehe Teruna […]

  • Giliran Kecamatan Melaya Dibantu Beras Cadangan Pangan Pemerintah 

    Giliran Kecamatan Melaya Dibantu Beras Cadangan Pangan Pemerintah 

    • calendar_month Rabu, 7 Feb 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 229
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bantuan Pangan dari pemerintah kembali disalurkan di Kabupaten Jembrana. Kali ini giliran kecamatan Melaya, setelah sebelumnya sudah disalurkan di empat kecamatan lainnya. Distribusi Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) Pemerintah Tahap I tahun 2024 , wujud kepedulian dan perhatian Pemerintah kepada masyarakat dengan tujuan mengurangi beban pengeluaran bagi penerima bantuan manfaat. Masing masing kepala […]

  • Gencarkan Penanganan Stunting Balita, Babinsa Monitoring di Posyandu Desa Sidan

    Gencarkan Penanganan Stunting Balita, Babinsa Monitoring di Posyandu Desa Sidan

    • calendar_month Selasa, 6 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 204
    • 0Komentar

    Gianyar suarajembrana.com – Target penurunan angka stunting terus berjalan dan fokus pada penurunan prevalensi di desa. Penanganan stunting memang harus ada komitmen bersama seluruh stakeholder terkait sehingga angka prevalensi di bisa menurun Salah satunya Babinsa Desa Sidan Sertu I Wayan Mardika melaksanakan monitoring kegiatan Posyandu di Banjar Jageperang, Desa Sidan Kecamatan, Kabupaten Gianyar, Selasa (6/8/24). […]

  • Anak Raudhatul Athfal Se-Jembrana Ikuti Simulasi Manasik Haji

    Anak Raudhatul Athfal Se-Jembrana Ikuti Simulasi Manasik Haji

    • calendar_month Sabtu, 24 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 567
    • 0Komentar

    Jembrana, suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Nengah Tamba Membuka Simulasi Manasik Haji Tahun 2024 bersama Anak Raudhatul Athfal (RA), Guru dan Orang Tua Wali di Alun-Alun Kota Negara pada hari Sabtu 24/8/2024. Kegiatan yang diikuti oleh 1.600 peserta ini bertujuan untuk memperkenalkan kepada anak-anak tentang konsep haji sejak dini. Sebagai rukun islam yang kelima yang […]

  • Intensitas Hujan Tinggi, Rumah dan Relokasi Pasar Umum Negara Roboh

    Intensitas Hujan Tinggi, Rumah dan Relokasi Pasar Umum Negara Roboh

    • calendar_month Sabtu, 27 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 178
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Cuaca dengan Intensitas Tinggi disertai angin kencang melanda Kabupaten Jembrana, Sabtu (27/1/24) yang mengakibatkan satu rumah warga dan areal Relokasi Pasar Umum Negara roboh. Berdasarkan Informasi yang di peroleh, sekitar Pukul 16.30 Wita rumah salah satu warga yang bernama Sumbir Simon (62) berukuran 5X6 Meter di Lingkungan Ketapang, Kelurahan Lelateng, Kecamatan Negara, […]

expand_less