Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » PMI Jembrana Salurkan Bantuan Pipanisasi Kepada Kelompok Air Bersih Merta Jati

PMI Jembrana Salurkan Bantuan Pipanisasi Kepada Kelompok Air Bersih Merta Jati

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Selasa, 30 Apr 2024
  • visibility 193
  • comment 0 komentar

Jembrana – Ketua PMI Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna menyalurkan bantuan pipanisasi kepada kelompok masyarakat penyedia air bersih Merta Jati di Lingkungan Pancardawa, Kelurahan Pendem, Kecamatan Jembrana, Selasa (30/4).

banner 336x280

Total sebanyak 750 pipa diserahkan dengan nilai bantuan mencapai Rp 89.175.000 dari program Disaster Response Emergency Fund (DREF) yang nantinya digunakan untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas penyaluran air bersih oleh masyarakat dan kepada masyarakat.

Patriana Krisna yang akrab disapa Ipat ini, mengharapkan bantuan pipanisasi ini dapat membantu masyarakat khususnya di lingkungan Pancardawa untuk dapat memperoleh air bersih yang lebih baik.

“Saya harapkan bantuan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk kepentingan bersama, sehingga masyarakat dapat memperoleh air bersih yang berkualitas,” ucapnya.

Pihaknya juga meminta kepada anggota kelompok untuk menjaga dan memelihara bantuan yang telah diterima agar penyaluran air bersih kepada anggota kelompoknya dapat dinikmati berkelanjutan.

“Saya minta agar bantuan ini dapat dipertanggungjawabkan, jaga dan pelihara secara baik agar bisa memberikan manfaat yang lama,” tegas Ipat.

Sementara ketua Kelompok Merta Jati, Nyoman Nuarga mengungkapkan instalasi pipa air yang sudah ada belum dapat menyalurkan air bersih secara maksimal kepada semua anggota, oleh karena itu adanya bantuan pipanisasi sangat disambut antusias oleh kelompok yang beranggotakan 30 orang ini.

“Jarak sumber air ke rumah masyarakat kurang lebih 4 kilometer, sudah ada pipa air, karena yang lama kecil kemudian dengan bantuan ini diganti dengan yang lebih besar,” ucapnya.

Lebih lanjut, kata Nuarga, pemasangan pipa bantuan ini akan dikerjakan secara bergotong-royong yang akan mulai dikerjakan besok.

“Pengerjaan swadaya oleh anggota kelompok yang dibantu oleh PMI kabupaten Jembrana, kita mulai kerjakan besok,” pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mempererat Hubungan Antara Babinsa dan Warga Masyarakat

    Mempererat Hubungan Antara Babinsa dan Warga Masyarakat

    • calendar_month Kamis, 21 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 154
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Babinsa Desa Pohsanten Koramil 1617-02/Mendoyo Kopka Andi Sepriadi bersama Polprades, melaksanakan kegiatan komsos dengan warga binaan I Ketut Dermen, seorang petani berusia (47) tahun, yang tinggal di Banjar Dangin Pangung Jangu, Desa Pohsanten, Kecamatan Mendoyo, Kabupaten Jembrana. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara Babinsa dan warga masyarakat, Rabu (20/03). Kopka Andi […]

  • Pemkab Jembrana Rintis Kawasan Perdesaan Catursari Agrowista

    Pemkab Jembrana Rintis Kawasan Perdesaan Catursari Agrowista

    • calendar_month Kamis, 27 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 284
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana, Bali mulai merintis Kawasan Perdesaan Catusari Agrowisata yang meliputi lima desa di Kecamatan Melaya. Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna mengatakan kawasan perdesaan di Kabupaten Jembrana sudah ditetapkan dengan Peraturan Bupati (Perbup) Kabupaten Jembrana Nomor 7 Tahun 2023 tentang penetapan kawasan perdesaan dan rencana pembangunan kawasan perdesaan catusari […]

  • Rapat Paripurna, Ada Tiga Ranperda Dijadikan Perda Tahun 2025 di Kabupaten Jembrana

    Rapat Paripurna, Ada Tiga Ranperda Dijadikan Perda Tahun 2025 di Kabupaten Jembrana

    • calendar_month Senin, 13 Jan 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 339
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Rapat Paripurna I DPRD Kabupaten Jembrana Masa Persidangan I Tahun Sidang 2024/2025 yang dilaksanakan pada Hari Senin, 13 Januari 2025 bertempat di Ruang Sidang Utama DPRD Kabupaten Jembrana menetapkan tiga Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) menjadi Peraturan Daerah (Perda). Rapat paripurna dipimpin langsung Ketua DPRD Jembrana, Ni Made Sri Sutharmi. Penetapan dalam agenda sidang […]

  • Bupati Tamba Mendem Pedagingan Pura Melanting Pasar Umum Negara

    Bupati Tamba Mendem Pedagingan Pura Melanting Pasar Umum Negara

    • calendar_month Senin, 16 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 306
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Nengah Tamba didampingi Ny. Candrawati Tamba menghadiri upacara pecaruan lan mendem pedagingan Pura Melanting Pasar Umum Negara, Senin (16/9). Bupati Tamba secara langsung melaksanakan mendem pedagingan pada palinggih Padmasana yang dilanjutkan dengan peletakan daksina linggih oleh pemangku setempat. Hal tersebut juga kemudian dilanjutkan dengan mendem pedagingan dan peletakan daksina […]

  • Kodim 1617/Jembrana Gelar Karya Bakti Kick Off Pelestarian Alam Kodam IX/Udayana

    Kodim 1617/Jembrana Gelar Karya Bakti Kick Off Pelestarian Alam Kodam IX/Udayana

    • calendar_month Kamis, 4 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 176
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Kodim 1617/Jembrana Gelar Karya Bakti Kegiatan Kick Off Pelestarian Alam Kodam IX/Udayana Di Wilayah Korem 163/Wira Satya, bertempat di Sirkuit All In One Banjar Ketapang, Desa Pengambengan, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana. Kamis (04/01/2023). Hadir dalam kegiatan tersebut, Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Jembrana A.A.Komang Sapta Negara,SE.,MM, Kasdim 1617/Jembrana Mayor Inf I Gd […]

  • DEMO DAY KEWIRAUSAHAAN MANDIRI CIPUTRA BERSAMA UNTRIM STARTUP EXHIBITION

    DEMO DAY KEWIRAUSAHAAN MANDIRI CIPUTRA BERSAMA UNTRIM STARTUP EXHIBITION

    • calendar_month Kamis, 9 Nov 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 183
    • 0Komentar

    Tritma Mulya suarajembrana.com – Dengan visi menjadikan sumberdaya manusia unggul yang berdaya saing international serta memiliki jiwa wirausaha, Universitas Triatma Mulya bersama Universitas Ciputra melaksanakan kegiatan demo day sebagai bagian dari program Kewirausahaan Mandiri sekaligus juga melaksanakan UNTRIM Startup Exhibition. Melibatkan 25 tim mahasiswa yang menampilkan berbagai ide kreatif seperti produk olahan seperti Coklat Heaven, […]

expand_less