Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Wakil Bupati Jembrana, Kapolres, dan Kasdim Ajak Generasi Muda Lawan Perundungan

Wakil Bupati Jembrana, Kapolres, dan Kasdim Ajak Generasi Muda Lawan Perundungan

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Minggu, 12 Nov 2023
  • visibility 470
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Perundungan atau bullying menjadi topik hangat yang sering terjadi pada anak-anak khususnya yang sudah memasuki masa remaja.

Saat ini, perundungan tidak hanya dilakukan secara fisik saja. Perundungan dengan komentar-komentar negatif terutamanya melalui berbagai platform media sosial banyak ditemui dan tidak jarang bisa memberikan trauma bagi korban perundungan tersebut.

banner 336x280

Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna (Ipat) mengajak generasi muda untuk mengambil sikap melawan dan mencegah perundungan baik yang terjadi di sekolah maupun lingkungan tempat tinggal.

Hal tersebut disampaikan Wabup Ipat saat memberikan arahan pada acara Sarasehan Wawasan Kebangsaan yang bertema ‘Intimidasi, Kekerasan, Bully dan Etika Moral Generasi Muda’ kepada Purna Paskibraka Indonesia (PPI) kabupaten Jembrana di Pendopo Kesari, Sabtu (11/11) malam.

“Bully biasa terjadi diantara kalangan remaja, misalkan saling mengejek dan lain sebagainya, karena sejatinya mereka ini berusaha untuk menjadi dominan, berusaha untuk menunjukan siapa diri mereka,” ucap Wabup Ipat.

Sambungnya, perundungan juga bisa terjadi karena ketidakmampuan memberikan prestasi sehingga mengambil tindakan singkat dengan cara mencoba menjatuhkan teman lainnya.

“Ketika ada satu orang yang tidak memiliki prestasi tapi dia ingin menunjukan diri, maka dia akan mencari cara-cara bagaimana merendahkan yang lain, dengan cara membully, mengejek, dan lain sebagainya. Dengan harapan yang dibully ini akan semakin rendah dan yang membully ini akan muncul sebagai dominan,” imbuhnya.

Hal tersebut, kata Wabup Ipat, tidak dapat dibiarkan terus-menerus. Tindakan perundungan seperti itu harus dihentikan baik oleh korban maupun oleh orang lain.

“Itu yang harus diwaspadai dan dilawan. Dilawan dengan menunjukan prestasi, jangan membalas dengan cara membully lagi. Dan apabila sudah kelewat batas, maka adik-adik bisa melaporkan ke pihak berwenang,” tegasnya.

Sementara itu Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gde Juliana mengatakan di Kabupaten Jembrana seperti fenomena gunung es, yang terlihat hanya ujung kecilnya saja. Terutama berkaitan dengan kekerasan terhadap anak termasuk perempuan.

“Jadi fenomena gunung es ini terlihat kecil tetapi di dasarnya yang tidak terlihat masih cukup banyak hal ini tentu dipengaruhi oleh berbagai faktor salah satu faktornya adalah keengganan baik itu korban, lingkungan ataupun orang tua untuk menyampaikan adanya kekerasan terhadap anak yang dilakukan baik oleh orang dewasa maupun sesama remaja,” ujarnya.

Lanjut, Juliana menjelaskan salah satu hal yang sangat perlu diantisipasi adalah terkait dengan kekerasan seksual, yang mana kekerasan seksual sering terjadi pada anak-anak dan perempuan.

Pihaknya juga mengatakan korban kekerasan seksual kerap kali juga menjadi korban perundungan. Tidak jarang, korban kekerasan seksual sering mendapat ejekan maupun dikucilkan oleh lingkungannya.

“Adanya kekerasan seksual, kekerasan fisik akan berujung pada perundungan, mungkin sudah menjadi korban kemudian diejek oleh temannya, kemudian terus dibully akhirnya korban ini menjadi korban kekerasan dan perundungan,” ujarnya.

Dengan adanya teknologi tidak mengecilkan atau mengurangi dampak perundungan, bahkan dengan teknologi informasi seperti media sosial yang tidak digunakan dengan bijak seperti pemberitaan tentang kekerasan seksual sering mendapat perundungan atau bully.

“Cek dulu informasi yang mungkin diterima, tidak langsung dishare. Jangan sampai adik-adik membantu para pelaku yang ingin melakukan perundungan terhadap seseorang,” tandasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ada 9 Titik Wilayah di Jembrana Terdampak Cuaca Ekstrim

    Ada 9 Titik Wilayah di Jembrana Terdampak Cuaca Ekstrim

    • calendar_month Jumat, 7 Jul 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 522
    • 0Komentar

    Jembrana (suarajembrana.com) – BPBD Jembrana melaporkan sedikitnya ada 9 titik peristiwa bencana alam yang disebabkan oleh cuaca ekstrem yang terjadi pada Kamis-Jumat 7 Juli 2023. Diantaranya 6 titik lokasi banjir yang menyebabkan sejumlah rumah warga tergenang dan 3 titik lokasi peristiwa pohon tumbang. Saat ini, tim sedang melakukan penanganan lebih lanjut. Menurut data yang diperoleh […]

  • Dampingi Kakao dan Kelapa Genjah Disiapkan Menjadi Komoditi Pertanian Unggulan Jembrana

    Dampingi Kakao dan Kelapa Genjah Disiapkan Menjadi Komoditi Pertanian Unggulan Jembrana

    • calendar_month Jumat, 2 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 400
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Kakao dan Kelapa menjadi komoditi pertanian unggulan Kabupaten Jembrana. Selain pengembangan kakao, Bupati Jembrana I Nengah Tamba juga fokus mengembangkan kelapa dengan membagikan bibit pada Gerakan Penanaman Kelapa Gumi Banten (Nyuh Gading) Upakara Usada di Subak Abian Kerta Bakti, Banjar Kantulampa, Desa Manistutu, pada hari Jumat 2/8/2024. Total 11.000 Bibit kelapa dan […]

  • Wakapolres Turut Memeriahkan Festival Budaya Loloan Jaman Lame 2023

    Wakapolres Turut Memeriahkan Festival Budaya Loloan Jaman Lame 2023

    • calendar_month Minggu, 22 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 478
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Sabtu (21/10/2023), Kapolres Jembrana yang diwakili oleh Wakapolres Kompol I Made Katon, S.H. turut hadir memeriahkan puncak Festival Budaya Loloan dengan tema “Ayo Medayoan Ke Loloan atau Bertamu Ke Loloan.” Kegiatan yang berlangsung dari pukul 19.44 hingga 21.45 Wita di Jln. Gunung Agung, Loloan Timur ini dihadiri juga oleh Wakil Bupati Jembrana, […]

  • Kick Off Pelestarian Alam Korem 163/Wira Satya Tanam Pohon dan Bersihkan Lingkungan

    Kick Off Pelestarian Alam Korem 163/Wira Satya Tanam Pohon dan Bersihkan Lingkungan

    • calendar_month Kamis, 4 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 407
    • 0Komentar

    Bangli suarajembrana.com – Danrem 163/Wira Satya Brigjen Agus M. Latif mendampingi Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Harfendi, S.I.P.,M.Sc memimpin kegiatan Kick Off Pelestarian Alam Kodam IX/Udayana di Wilayah Korem 163/Wira Satya, di Area Pura Pasar Agung, Gunung Batur, Kintamani, Bangli. pada Kamis (4/1/2024). Kick Off Pelestarian Alam ini dilaksanakan dalam rangka menindaklanjuti kebijakan Kasad Jenderal TNI […]

  • Uji Coba Mesin Pengolahan Sampah Jadi RDF, Bupati Optimis Atasi Gunung Sampah Peh

    Uji Coba Mesin Pengolahan Sampah Jadi RDF, Bupati Optimis Atasi Gunung Sampah Peh

    • calendar_month Kamis, 11 Jul 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 378
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bantuan mesin pengolahan sampah menjadi RDF (Refuse Derived Fuel) di kabupaten Jembrana dari PT Wisesa Global Solusindo mulai diujicobakan di TPA Peh, Desa Kaliakah, Kamis (11/7). Untuk memastikan mesin dapat beroperasi sesuai harapan, Bupati Jembrana I Nengah Tamba hadir melihat langsung uji coba mesin serta juga secara langsung mencoba menyalakan mesin yang […]

  • Tim Penggerak PKK Jembrana Ajak Sebarluaskan Komitme

    Tim Penggerak PKK Jembrana Ajak Sebarluaskan Komitme

    • calendar_month Senin, 16 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 322
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Para ketua Tim Penggerak (TP) PKK di kabupaten Jembrana mulai dari tingkat Desa/Kelurahan hingga kabupaten mengikuti kegiatan Sosialisasi Perlindungan Perempuan dan Anak yang dilaksanakan di Kebun Raya Jagatnatha, Minggu (15/10). Kegiatan sosialisasi yang diselenggarakan oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Jembrana secara outdoor ini diisi langsung Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) […]

expand_less