TNI dan Polri Sambangi Tomas Demi Wujudkan Keamanan dan Ketertiban
- account_circle Ed27
- calendar_month Kamis, 1 Agt 2024
- visibility 240
- comment 0 komentar

Gianyar suarajembrana.com – Dalam rangka memelihara tali komunikasi dengan warga binaan, Babinsa Desa Sumita Ramil 1616-01/Gianyar Koptu I Made Juliarta dan Babhinkamtibmas Desa Sumita Aipda Putu Gede Paramita S.H. Melaksanakan Kegiatan Komsos dengan salah satu Tomas (Tokoh Masyarakat) Desa Sumita yang merupakan Kepala Dusun Banjar Siih Desa Sumita yaitu I Ketut Sarjana dirumahnya. Kamis (1/7/2024)
Koptu I Made Juliarta mengatakan, dengan maksud untuk mewujudkan kamtibmas di wilayah binaan. Bersama Bhabinkamtibmas Sumita kedatangannya di kediaman Kepala Dusun I Ketut Sarjana di rumah pribadinya di Banjar Siih Desa Sumita, komsos ini juga dilakukannya untuk memelihara tali silaturahmi dengan para tokoh masyarakat dengan tujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman terhadap warga.
“Komsos tersebut dilakukan pembahasan terkait kondisi sosial masyarakat dan situasi keamanan yang ada di lingkungan Banjar Siih,” jelasnya.
Ia pun memberikan pesan-pesan keamanan kepada Kepala Dusun serta menghimbau agar melaporkan bila ada informasi menonjol yang terjadi di wilayah Banjar Siih kepada pihak keamanan. ™
- Penulis: Ed27

Comment