Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Terpesona Lomba Jukung Memeriahkan Petik Laut Desa Air Kuning, Bupati Tamba: Kita dukung penguatan tradisi

Terpesona Lomba Jukung Memeriahkan Petik Laut Desa Air Kuning, Bupati Tamba: Kita dukung penguatan tradisi

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Minggu, 21 Jul 2024
  • visibility 601
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Puluhan Peserta ikuti Lomba Jukung Layar Bupati CUP I dalam acara Petik Laut, Pada Minggu, 21 Juli 2024 di Desa Air Kuning, yang sudah menjadi tradisi turun temurun masyarakat pesisir.

Tasyakuran petik laut ini serangkaian Peringatan Tahun Baru Islam / Asyura Tahun 1446 H, yang juga dilaksanakan setiap memasuki bulan Muharram.

banner 336x280

Dibuka secara langsung oleh Bupati Jembrana I Nengah Tamba, Petik Laut sebagai upaya melestarikan tradisi masyarakat pesisir, dan ungkapan rasa syukur atas hasil tangkap yang melimpah.

“Terimakasih kepada seluruh nelayan yang telah ikut berperan aktif untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat jembrana, khususnya dalam penyediaan ikan,” ungkap Bupati Tamba dalam sambutannya.

Bupati Tamba mengatakan dari tahun ke tahun Pemerintah Kabupaten Jembrana juga selalu berupaya meningkatkan kesejahteraan serta kapasitas para nelayan dengan berbagai program/kegiatan pemberdayaan masyarakat nelayan, maupun dari anggaran.

“Untuk penguatan tradisi senantiasa kita dukung. Petik laut dari tahun ketahun sudah kita bantu. Hari ini anggarannya kita gunakan dari kecamatan dan desa senilai 100 juta mudah-mudahan bisa dipergunakan dengan baik,” ujarnya.

Saat itu, Bupati juga menjelaskan terkait Irigasi yang rencananya akan menjadi program prioritas di tahun 2025. “Masalah irigasi bapak bupati di tahun 2025 akan fokus ke masalah irigasi kita untuk memperbaiki bendungan-bendungan, memperbaiki juga saluran-saluran irigasi, parit-parit atau dam-dam kecil sebagai salah satu yang menopang untuk kesejahteraan petani kita,” ucap Bupati Tamba.

Lebih lanjut, program Irigasi ini nantinya sebagai salah satu sarana pendukung bagi para Petani Kabupaten Jembrana untuk menyambut Jembrana Emas 2026.

“Jadi kita menyambut jembrana emas ini semua kita siapkan, pertaniannya juga kita siapkan, karena pada saat Jembrana menjadi kunjungan wisata nanti jangan sampai kita tidak punya sayur, tidak punya buah. Sayur buah harus dari kita untuk dimakan oleh wisatawan yang datang ke Jembrana,” tandasnya.

Sementara Perbekel Desa Air Kuning Samsudin mengatakan terkait Lomba Jukung Layar diikuti oleh 50 peserta perwakilan dari 5 Banjar yang masing-masing Banjar 10 peserta.

“Untuk Juara I nantinya akan mendapat hadiah 1,5 juta, juara II Rp.1 juta, juara III Rp.750 ribu, dan juara IV Rp.500 ribu, peserta yang belum beruntung juga akan kita berikan hadiah apresiasi Rp.200 ribu kepada masing-masing peserta,” jelasnya.

Samsudin juga mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Jembrana yang telah mendukung anggaran dalam acara Petik Laut sebagai bentuk melestarikan tradisi. “Terima Kasih kepada pemerintah kabupaten jembrana khususnya bapak bupati yang selalu mendukung acara kami,” pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Doa Akbar di Jembrana, Serukan Kebersamaan menuju Pilkada Damai

    Doa Akbar di Jembrana, Serukan Kebersamaan menuju Pilkada Damai

    • calendar_month Rabu, 7 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 441
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Sukses gelaran Jembrana Bersholawat, kini kembali Pemkab Jembrana bersinergi dengan Polres dan Kodim 1617 Jembrana menyelenggarakan Doa Akbar Jembrana yang digelar di panggung terbuka, Gedung Kesenian Ir. Soekarno, Selasa malam (6/8/2024). Dipadati ribuan umat muslim dari seantero wilayah di Jembrana, Doa Akbar Jembrana disi dengan berbagai macam kegiatan seperti doa lintas agama (6 […]

  • Bupati Tamba Serahkan Santunan Warga Meninggal Kecelakaan Kerja

    Bupati Tamba Serahkan Santunan Warga Meninggal Kecelakaan Kerja

    • calendar_month Rabu, 25 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 499
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Nengah Tamba menyerahkan santunan Jaminan Kecelakaan kerja dari BPJS Ketenagakerjaan kepada Alm. I Wayan Sudarsa bertempat di Banjar Katulampo, Desa Manistutu, Selasa (24/10). Diketahui Alm. I Wayan Sudarsa merupakan petani penyadap kelapa yang mengalami musibah saat memanjat pohon kelapa dan jatuh dari ketinggian 10 meter. Saat mendatangi rumah korban, […]

  • Pasar Murah Diskoperindag Diserbu Warga Loloan Barat Jembrana

    Pasar Murah Diskoperindag Diserbu Warga Loloan Barat Jembrana

    • calendar_month Jumat, 5 Apr 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 450
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Jelang Hari Raya Idul Fitri Tahun 2024, Pemerintah Kabupaten Jembrana menggelar pasar murah di enam lokasi berbeda. Pasar murah di Kelurahan Loloan Barat, Kecamatan Negara, menjadi lokasi terakhir yang diselenggarakan pada Jumat (5/4). Berbagai jenis bahan pokok seperti beras, minyak goreng, telur, gula dan bumbu dapur disediakan dengan harga lebih murah dibanding […]

  • Peringatan HARKITNAS ke-116 , Bangun Optimisme Sambut Indonesia Emas 2045

    Peringatan HARKITNAS ke-116 , Bangun Optimisme Sambut Indonesia Emas 2045

    • calendar_month Senin, 20 Mei 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 301
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana memperingati Hari Kebangkitan Nasional ke-116 dengan menggelar upacara bendera di Stadion Pecangakan Negara, Senin (20/5/2024). Tampil sebagai inspektur upacara, Wakil Bupati Jembrana I Gede Ngurah Patriana Krisna (Ipat) membacakan sambutan tertulis dari Menteri Komunikasi dan Informatika RI Budi Arie Setiadi. Lahirnya organisasi Boedi Oetomo 20 Mei 1908 telah menumbuhkan […]

  • Operasi Patuh Malam Hari di Jembrana, Fokus Jalur Rawan Pelanggaran

    Operasi Patuh Malam Hari di Jembrana, Fokus Jalur Rawan Pelanggaran

    • calendar_month Jumat, 18 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 347
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Satgas 3 Penegakan Hukum (Gakkum) Operasi Patuh Agung 2025 Polres Jembrana kembali menggelar kegiatan razia lalu lintas, kali ini dilaksanakan pada Kamis malam (17/7), di kawasan Jalan Sudirman, Jembrana. Kegiatan berlangsung mulai pukul 20.00 hingga 21.00 WITA dengan menyasar pelanggaran pada jalur rawan laka dan langgar. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kasatgas III […]

  • Truk Pengangkut Barang Bekas Terbakar di Pelabuhan Gilimanuk

    Truk Pengangkut Barang Bekas Terbakar di Pelabuhan Gilimanuk

    • calendar_month Senin, 22 Sep 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 510
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Penyeberangan Gilimanuk dikagetkan oleh terbakarnya sebuah truk bermuatan barang-barang bekas yang sedang mengantri di Dermaga MB 1 Pelabuhan Penyeberangan ASDP Gilimanuk. Peristiwa ini terjadi pada Minggu 21/9/2025 sekitar pukul 19.00 Wita. Truk naas yang dikemudikan Mujiono (51), asal Desa Blumbang Bening, Dukuh Bendo, Blitar, Jawa Timur, terbakar pada saat tengah menunggu giliran naik […]

expand_less