Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Terpesona Lomba Jukung Memeriahkan Petik Laut Desa Air Kuning, Bupati Tamba: Kita dukung penguatan tradisi

Terpesona Lomba Jukung Memeriahkan Petik Laut Desa Air Kuning, Bupati Tamba: Kita dukung penguatan tradisi

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Minggu, 21 Jul 2024
  • visibility 439
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Puluhan Peserta ikuti Lomba Jukung Layar Bupati CUP I dalam acara Petik Laut, Pada Minggu, 21 Juli 2024 di Desa Air Kuning, yang sudah menjadi tradisi turun temurun masyarakat pesisir.

Tasyakuran petik laut ini serangkaian Peringatan Tahun Baru Islam / Asyura Tahun 1446 H, yang juga dilaksanakan setiap memasuki bulan Muharram.

banner 336x280

Dibuka secara langsung oleh Bupati Jembrana I Nengah Tamba, Petik Laut sebagai upaya melestarikan tradisi masyarakat pesisir, dan ungkapan rasa syukur atas hasil tangkap yang melimpah.

“Terimakasih kepada seluruh nelayan yang telah ikut berperan aktif untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat jembrana, khususnya dalam penyediaan ikan,” ungkap Bupati Tamba dalam sambutannya.

Bupati Tamba mengatakan dari tahun ke tahun Pemerintah Kabupaten Jembrana juga selalu berupaya meningkatkan kesejahteraan serta kapasitas para nelayan dengan berbagai program/kegiatan pemberdayaan masyarakat nelayan, maupun dari anggaran.

“Untuk penguatan tradisi senantiasa kita dukung. Petik laut dari tahun ketahun sudah kita bantu. Hari ini anggarannya kita gunakan dari kecamatan dan desa senilai 100 juta mudah-mudahan bisa dipergunakan dengan baik,” ujarnya.

Saat itu, Bupati juga menjelaskan terkait Irigasi yang rencananya akan menjadi program prioritas di tahun 2025. “Masalah irigasi bapak bupati di tahun 2025 akan fokus ke masalah irigasi kita untuk memperbaiki bendungan-bendungan, memperbaiki juga saluran-saluran irigasi, parit-parit atau dam-dam kecil sebagai salah satu yang menopang untuk kesejahteraan petani kita,” ucap Bupati Tamba.

Lebih lanjut, program Irigasi ini nantinya sebagai salah satu sarana pendukung bagi para Petani Kabupaten Jembrana untuk menyambut Jembrana Emas 2026.

“Jadi kita menyambut jembrana emas ini semua kita siapkan, pertaniannya juga kita siapkan, karena pada saat Jembrana menjadi kunjungan wisata nanti jangan sampai kita tidak punya sayur, tidak punya buah. Sayur buah harus dari kita untuk dimakan oleh wisatawan yang datang ke Jembrana,” tandasnya.

Sementara Perbekel Desa Air Kuning Samsudin mengatakan terkait Lomba Jukung Layar diikuti oleh 50 peserta perwakilan dari 5 Banjar yang masing-masing Banjar 10 peserta.

“Untuk Juara I nantinya akan mendapat hadiah 1,5 juta, juara II Rp.1 juta, juara III Rp.750 ribu, dan juara IV Rp.500 ribu, peserta yang belum beruntung juga akan kita berikan hadiah apresiasi Rp.200 ribu kepada masing-masing peserta,” jelasnya.

Samsudin juga mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Jembrana yang telah mendukung anggaran dalam acara Petik Laut sebagai bentuk melestarikan tradisi. “Terima Kasih kepada pemerintah kabupaten jembrana khususnya bapak bupati yang selalu mendukung acara kami,” pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Tamba Berikan Penghargaan Kepada Paskibraka Jembrana

    Bupati Tamba Berikan Penghargaan Kepada Paskibraka Jembrana

    • calendar_month Sabtu, 24 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 761
    • 0Komentar

    Jembrana, suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Nengah Tamba memberikan piagam penghargaan kepada anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) yang merupakan Siswa-siswi terpilih dari SMA/Sederajat bertempat di Rumah Jabatan Bupati, Sabtu (24/8). Tak hanya piagam penghargaan, atas keberhasilan dan kesuksesan Paskibraka menjalankan tugas mengibarkan dan menurunkan Bendera Merah Putih pada peringatan HUT RI ke-79 yang sebelumnya […]

  • Gerak Cepat Pemkab Jembrana Bantu Penanganan Evakuasi Korban Kapal Tenggelam di Selat Bali Play Button

    Gerak Cepat Pemkab Jembrana Bantu Penanganan Evakuasi Korban Kapal Tenggelam di Selat Bali

    • calendar_month Kamis, 3 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 365
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana menunjukkan respons cepat dan sigap dalam menangani musibah kapal tenggelam Kapal Motor Penyebrangan (KMP) Tunu Prathama Jaya yang terjadi di perairan Selat Bali, kamis dini hari (3/7). Segera setelah menerima laporan, Bupati Jembrana, I Madé Kembang Hartawan menugaskan Sekda Jembrana, I Madé Budiasa bersama unsur terkait, dikerahkan ke lokasi kejadian […]

  • Tahun ini, Ada 59 Subak di Jembrana Dapat Perbaikan Irigasi

    Tahun ini, Ada 59 Subak di Jembrana Dapat Perbaikan Irigasi

    • calendar_month Kamis, 19 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 533
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Nengah Tamba menegaskan kembali komitmennya akan penguatan sistem irigasi guna mendukung penguatan pangan dan perekonomian masyarakat. Komitmen itu diwujudkan dengan berbagai perbaikan sarana irigasi dalam sistem pengairan sawah disubak. Tercatat tahun ini sebanyak 59 subak di Jembrana mendapat perbaikan irigasi. Bantuan selama tiga tahap itu bersumber dari Kementerian PUPR […]

  • Kodim 1617/Jembrana Dengan Bulog Berkolaborasi Gelar Pasar Murah

    Kodim 1617/Jembrana Dengan Bulog Berkolaborasi Gelar Pasar Murah

    • calendar_month Rabu, 6 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 286
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Tentunya kegiatan pasar murah yang telah diselenggarakan oleh Dinas Koperasi, UKM dan perdagangan Kabupaten Jembrana bekerjasama dengan Kodim 1617/Jembrana dan Badan Urusan Logistik mendapat apresiasi yang positif dari masyarakat karena dapat memberikan manfaat bagi masyarakat. Adanya pasar murah ini juga memberikan dampak positif bagi usaha kecil dan menengah UKM yang memproduksi bahan-bahan […]

  • Kolaborasi Apik Koperasi KSS dan Pipiltin Cocoa Lahirkan Cokelat Premium Raya Jembrana

    Kolaborasi Apik Koperasi KSS dan Pipiltin Cocoa Lahirkan Cokelat Premium Raya Jembrana

    • calendar_month Minggu, 5 Okt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 985
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Kolaborasi luar biasa ditunjukan Koperasi Kakao Kerta Samaya Samaniya (KSS) dengan Pipiltin Cocoa, produsen cokelat bean to bar asli Indonesia dengan meluncurkan produk terbaru bernama “Raya Jembrana”, sebuah cokelat single origin yang berasal dari Jembrana, Bali. Peluncuran “Raya Jembrana” dengan citarasa Kakao Jembrana tersebut dilaksanakan di Alun – Alun Indonesia, Grand Indonesia, West […]

  • Mutiara di Balik Tembok-Tembok Industri 

    Mutiara di Balik Tembok-Tembok Industri 

    • calendar_month Jumat, 8 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 419
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dalam perjalanan mendirikan Pondok Pesantren Darussalam Dusun Kelapabalian Desa Pengambengan Kecamatan Negara Bali, KH Ustad Sya’rani Yasin mengalami banyak tantangan dan perjuangan yang tidak mudah. Namun, semua itu berhasil diatasi dengan tekad kuat dan semangat yang tinggi, Jumat (08/03). Salah satu tantangan terbesar adalah terkait dengan kebutuhan finansial untuk mendirikan pondok pesantren. […]

expand_less