Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Pemerintah » Tamba Lantik 2 Pejabat Eselon II Dengan Membuktikan Dedikasi Serta Tauladan

Tamba Lantik 2 Pejabat Eselon II Dengan Membuktikan Dedikasi Serta Tauladan

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Senin, 12 Feb 2024
  • visibility 234
  • comment 0 komentar

Jembrana – Dua Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di kabupaten Jembrana yang kosong akhirnya terisi. Bupati Jembrana, I Nengah Tamba melantik pejabat Asisten Pemerintah dan Kesejahteraan Rakyat (Asisten I) Setda dan Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Jembrana di Aula Jimbarwana Kantor Bupati Jembrana, Senin (12/2).

banner 336x280

Turut hadiri juga, Wakil Bupati Jembrana I Gede Ngurah Patriana Krisna, Sekda I Made Budiasa dan seluruh pimpinan OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Jembrana.

Sebelumnya, Pemerintah Kabupaten Jembrana telah melaksanakan lelang bagi jabatan Asisten Pemerintah dan Kesejahteraan Rakyat (Asisten I) Setda dan Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Jembrana.

Hasil akhir lelang jabatan Asisten I Setda Jembrana, I Ketut Armita (Kepala Bagian Hukum Setda Jembrana) memperoleh nilai tertinggi dengan skor 81,49 mengungguli I Nyoman Sunarya (Kepala Bidang Angkutan Jalan, Dinas Perhubungan Bali) pada posisi kedua dengan skor 81,30, dan I Ketut Santiyasa (Kepala Bagian Organisasi dan Perpustakaan Setda Jembrana) pada posisi ketiga dengan skor 76,72.

Sedangkan lelang jabatan Kalaksa BPBD Jembrana, I Putu Agus Artana Putra (Sekretaris BPBD Jembrana) meraih nilai tertinggi dengan skor 76,56 mengguli kandidat lainnya yaitu Try Karyna Ambaradadi (Kepala Bidang Ketertiban Umum dan Ketenteraman Masyarakat Satpol PP Jembrana) pada posisi kedua dengan skor 75,93 dan I Kade Arianta (Sekretaris Kecamatan Melaya) pada posisi ketiga dengan skor 72,41.

Dari hasil lelang jabatan tersebut, I Ketut Armita, yang sebelum menjabat sebagai Kepala Bagian Hukum, dilantik dan diambil sumpahnya untuk menduduki jabatan Asisten I Setda Kabupaten Jembrana, sedangkan I Putu Agus Artana Putra dilantik sebagai Kepala Pelaksana BPBD yang sebelumnya duduk sebagai Sekretaris Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Jembrana.

Dalam sambutannya, Bupati Tamba berharap pejabat yang dilantik dapat melaksanakan tugas barunya dengan baik. Pejabat ini diminta untuk bekerja penuh dedikasi dan menjadi teladan bagi para staf di lingkungan kerjanya.

“Tidak kalah pentingnya untuk disadari bahwa apa yang saudara kerjakan akan senantiasa dinilai oleh masyarakat, juga dilihat dan dipertanggungjawabkan kepada Tuhan yang Maha Kuasa dikemudian hari,” ucapnya.

Bupati Tamba mengajak para pejabat untuk bergerak cepat melaksanakan tantangan dan program kerja di tahun 2024. Selain itu, menurutnya tantangan besar ke depan adalah mempersiapkan diri dalam menyongsong terwujud Jembrana Emas 2026.

“Sebagai pejabat pimpinan tinggi, saudara sekalian harus bertanggung jawab dan berperan dalam mengelola, memotivasi dan mendukung pengembangan Pegawai Aparatur Sipil Negara, memberdayakan sumber daya serta mengambil keputusan menurut tingkat jabatannya untuk mencapai tujuan organisasi,” kata Bupati Tamba.

Selain itu, para pejabat ini juga dituntut untuk memiliki inisiatif dan mpu membuat program inovatif yang menjadi solusi dalam menuntaskan berbagai persoalan di lingkungan kerjanya masing-masing.

“Saya juga berharap kepada seluruh Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Jembrana yang baru saja dilantik untuk selalu mengimplementasikan nilai dasar ASN yaitu berorientasi pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis dan adaptif,” pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Cegah Wabah Demam Berdarah di Musim Penghujan

    Cegah Wabah Demam Berdarah di Musim Penghujan

    • calendar_month Minggu, 31 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 253
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Serda I Putu Wikanda selaku Babinsa desa Delod Berawah Koramil 1617-02/Mendoyo Kodim 1617/Jembrana mendampingi Tim melaksanakan pemantauan pengecekan jentik nyamuk di rumah-rumah warga bertempat di seputaran Desa Delodberawah, Kecamatan Mendoyo, Kabupaten Jembrana. Minggu (31/03/24). Ditegaskan Serda I Putu Wikanda kegiatan ini efektif dilaksanakan selama musim penghujan seperti sekarang ini, untuk mencegah berjangkitnya […]

  • Upacara Segara Kerthi di Selat Bali, Doa Untuk Keselamatan dan Harmoni Alam

    Upacara Segara Kerthi di Selat Bali, Doa Untuk Keselamatan dan Harmoni Alam

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 446
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Kapolres Jembrana, AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati, S.H., S.I.K., M.I.K., menghadiri Upacara Segara Kerthi (Pecaruan dan Mulang Pakelem) yang digelar di perairan Selat Bali, kawasan Pelabuhan Gilimanuk, Jumat (25/7/2025) pagi. Kegiatan keagamaan ini diselenggarakan atas prakarsa PT. ASDP Indonesia Ferry (Persero) dan difasilitasi oleh Desa Adat Gilimanuk. Ritual sakral yang berlangsung sejak pukul […]

  • Bupati Kembang Tinjau Langsung Lokasi Banjir, Pastikan Penanganan Cepat dan Tepat

    Bupati Kembang Tinjau Langsung Lokasi Banjir, Pastikan Penanganan Cepat dan Tepat

    • calendar_month Senin, 7 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 223
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Hujan deras yang mengguyur wilayah Jembrana dalam beberapa hari terakhir menyebabkan sejumlah kawasan terdampak banjir. Menanggapi kondisi tersebut, Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan turun langsung ke lokasi banjir pada Senin (6/7) sore untuk meninjau situasi serta memastikan penanganan darurat berjalan optimal. Didampingi jajaran Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Dinas Sosial, serta aparat […]

  • Disetujui Kemendagri, TPP ASN Jembrana Segera Cair

    Disetujui Kemendagri, TPP ASN Jembrana Segera Cair

    • calendar_month Jumat, 15 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 277
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) yang dinanti ASN Pemerintah Kabupaten Jembrana akhirnya menemui titik terang. Pembayaran TPP ASN Pemkab Jembrana sebagai penghargaan atas capaian kinerja serta disiplin dan tanggung jawab pegawai baru disetujui Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) setelah melalui sejumlah tahapan. Persetujuan itu hasil kordinasi Sekda Jembrana yang diperintah khusus Bupati I Nengah […]

  • Kodim 1617/Jembrana Dengan Bulog Berkolaborasi Gelar Pasar Murah

    Kodim 1617/Jembrana Dengan Bulog Berkolaborasi Gelar Pasar Murah

    • calendar_month Rabu, 6 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 220
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Tentunya kegiatan pasar murah yang telah diselenggarakan oleh Dinas Koperasi, UKM dan perdagangan Kabupaten Jembrana bekerjasama dengan Kodim 1617/Jembrana dan Badan Urusan Logistik mendapat apresiasi yang positif dari masyarakat karena dapat memberikan manfaat bagi masyarakat. Adanya pasar murah ini juga memberikan dampak positif bagi usaha kecil dan menengah UKM yang memproduksi bahan-bahan […]

  • Rakercab Pramuka Jembrana 2025, Fokus Tingkatkan Kompetensi Para Pembina

    Rakercab Pramuka Jembrana 2025, Fokus Tingkatkan Kompetensi Para Pembina

    • calendar_month Minggu, 20 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 191
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Rapat Kerja Cabang (Rakercab) Tahun 2025 yang merupakan agenda rutin Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Jembrana digelar di Aula Lantai II Jimbarwana, Kantor Bupati Jembrana pada Minggu (20/7). Rakercab ini dibuka secara resmi oleh Sekda Jembrana I Made Budiasa dengan penyerahan Palu Rakercab kepada perwakilan Kwarcab Jembrana yang juga didampingi Sekretaris Kwarda Bali dan […]

expand_less