Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Tamba Harap Program Boga Tresna Berlanjut di Kepemimpinan Selanjutnya

Tamba Harap Program Boga Tresna Berlanjut di Kepemimpinan Selanjutnya

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Jumat, 31 Jan 2025
  • visibility 354
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Sejak digulirkan pada tahun 2021 lalu, Bupati Jembrana, I Nengah Tamba, terus berkomitmen menunjukkan kepeduliannya terhadap lansia terlantar di wilayahnya. Jumat (31/1), Meski masa jabatannya yang akan segera berakhir , Bupati asal Desa Kaliakah ini kembali gencar turun langsung untuk melihat dan mengantarkan makanan siap saji bergizi kepada para lansia di wilayah Kecamatan Jembrana dan Negara.

Para lansia terlantar itu, merupakan penerima bantuan makanan siap saji bergizi sebagai bagian dari Program Boga Tresna Werdha.

banner 336x280

Program ini menjadi tonggak penting dalam upaya Pemerintah Kabupaten Jembrana untuk memberikan bantuan kepada masyarakat lanjut usia yang membutuhkan, dengan menyediakan makanan siap saji yang kaya nutrisi.

Dari Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Jembrana menunjukkan bahwa sebanyak 367 lansia dari keluarga miskin telah menerima bantuan melalui program ini di wilayah Jembrana.

Bupati Tamba memberikan apresiasi tinggi kepada dinas terkait yang telah berperan aktif dalam penyediaan makanan melalui program Boga Tresna. Menurutnya, program ini berbeda dengan program makan gratis yang biasanya diberikan di sekolah-sekolah.

“Saya memberikan apresiasi kepada dinas terkait sebagai penyedia Boga Tresna. Ini tentu berbeda dari program makan gratis di sekolah,” ujarnya.

Lebih lanjut, Bupati Tamba menjelaskan bahwa program ini adalah bentuk nyata perhatian dan kepedulian pemerintah daerah terhadap warganya, terutama kepada lansia yang berasal dari keluarga miskin atau kurang mampu.

“Hari ini, saya turun langsung ke empat lokasi di dua desa untuk memastikan penyaluran makanan Boga Tresna kepada lansia dapat berjalan dengan baik,” kata Tamba.

Ia juga berharap agar program ini tidak hanya berhenti di masa jabatannya.
Namun agar program ini dapat menjadi bagian yang berkelanjutan, Bupati Tamba mengajak semua pihak untuk mendukung keberlanjutan program sosial ini demi kesejahteraan masyarakat.

“Kami harap kepada Bupati terpilih, program ini dapat terus berlanjut di masa mendatang dan semakin banyak masyarakat yang bisa terbantu,” tutupnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polres Jembrana Membina Kesiapa pon Mental Personel untuk PAM TPS 2024

    Polres Jembrana Membina Kesiapa pon Mental Personel untuk PAM TPS 2024

    • calendar_month Sabtu, 3 Feb 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 419
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Polres Jembrana menggelar kegiatan Hypnopresisi Personil Polres Jembrana bersama stakeholder beserta Bhayangkari dan Persit dalam rangka pembinaan mental personil Polres Jembrana untuk kesiapan PAM TPS 2024. Kegiatan tersebut dihadiri oleh lebih dari 100 peserta dari stakeholder terkait, dengan tujuan untuk meningkatkan kesiapan mental para personel Polres Jembrana untuk PAM TPS mendatang pada […]

  • Sebanyak 15 Panwascam Se-Jembrana Dilantik

    Sebanyak 15 Panwascam Se-Jembrana Dilantik

    • calendar_month Sabtu, 25 Mei 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 333
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Sebanyak 15 Anggota Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) Untuk Pemilihan Serentak Tahun 2024 Di Kabupaten Jembrana dilantik bertempat di Hotel Jimbarwana , Sabtu (25/5). Acara Pengambilan Sumpah/Janji Anggota Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) itu turut dihadir Sekda Jembrana I Made Budiasa. Anggota panwascam berisikan tiga orang masing masing dari lima Kecamatan di […]

  • Exit Meeting BPK, Wabup Ipat Harap Kembali Raih WTP

    Exit Meeting BPK, Wabup Ipat Harap Kembali Raih WTP

    • calendar_month Jumat, 9 Mei 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 525
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Exit meeting Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Bali dengan Pemerintah Kabupaten Jembrana dilaksanakan di Ruang Rapat Lantai 3 Kantor Bupati Jembrana yang dihadiri oleh Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna, Sekda I Made Budiasa, Tim Pemeriksa BPK Bali dan kepala OPD di lingkungan Pemkab Jembrana. Exit meeting ini, sehubungan […]

  • Cara Bupati Tamba Rangkul Aspirasi Anak Muda Jembrana

    Cara Bupati Tamba Rangkul Aspirasi Anak Muda Jembrana

    • calendar_month Kamis, 6 Jun 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 354
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bupati Tamba mengajak Sekaa Teruna sebagai generasi muda untuk senantiasa kompak dan bersatu (Masikian), jika sudah kompak dan bersatu niscaya apapun yang diperjuangkan akan memperoleh hasil yang maksimal. Hal tersebut, Ia sampaikan saat Megendu Wirasa (hubungan yang harmonis antara manusia dengan lingkungan alam sekitarnya) bersama Sekaa Teruna Kecamatan Melaya bertempat di Balai […]

  • Bupati Tamba Buka Musrenbang Penyusunan RKPD Tahun 2025

    Bupati Tamba Buka Musrenbang Penyusunan RKPD Tahun 2025

    • calendar_month Rabu, 27 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 426
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Nengah Tamba didampingi Wakilnya I Gede Ngurah Patriana Krisna (Ipat) membuka secara resmi Musrenbang dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Semesta Berencana Kabupaten Jembrana tahun 2025, bertempat di Ruang Rapat Gedung Kesenian Ir. Soekarno, Rabu (27/3). Musrenbang tersebut, bertujuan untuk membahas rancangan RKPD kabupaten yang dilaksanakan. Turut […]

  • Secara Resmi, Bupati Tamba Buka Jembrana Hadrah Festival Bupati Cup Ke III

    Secara Resmi, Bupati Tamba Buka Jembrana Hadrah Festival Bupati Cup Ke III

    • calendar_month Minggu, 22 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 612
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Jembrana Hadrah Festival Bupati Cup kembali digelar tahun ini dengan diikuti oleh 22 grup peserta dari seluruh Kabupaten Jembrana di gedung Pendopo Kesari, Minggu (22/9). Pembukaan Jembrana Hadrah Festival Bupati Cup yang ketiga ini ditandai dengan pemukulan rebana oleh Bupati Jembrana, I Nengah Tamba didampingi Kapolres AKBP Endang Tri Purwanto, Dandim Letkol […]

expand_less