Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Tamba Harap Program Boga Tresna Berlanjut di Kepemimpinan Selanjutnya

Tamba Harap Program Boga Tresna Berlanjut di Kepemimpinan Selanjutnya

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Jumat, 31 Jan 2025
  • visibility 345
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Sejak digulirkan pada tahun 2021 lalu, Bupati Jembrana, I Nengah Tamba, terus berkomitmen menunjukkan kepeduliannya terhadap lansia terlantar di wilayahnya. Jumat (31/1), Meski masa jabatannya yang akan segera berakhir , Bupati asal Desa Kaliakah ini kembali gencar turun langsung untuk melihat dan mengantarkan makanan siap saji bergizi kepada para lansia di wilayah Kecamatan Jembrana dan Negara.

Para lansia terlantar itu, merupakan penerima bantuan makanan siap saji bergizi sebagai bagian dari Program Boga Tresna Werdha.

banner 336x280

Program ini menjadi tonggak penting dalam upaya Pemerintah Kabupaten Jembrana untuk memberikan bantuan kepada masyarakat lanjut usia yang membutuhkan, dengan menyediakan makanan siap saji yang kaya nutrisi.

Dari Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Jembrana menunjukkan bahwa sebanyak 367 lansia dari keluarga miskin telah menerima bantuan melalui program ini di wilayah Jembrana.

Bupati Tamba memberikan apresiasi tinggi kepada dinas terkait yang telah berperan aktif dalam penyediaan makanan melalui program Boga Tresna. Menurutnya, program ini berbeda dengan program makan gratis yang biasanya diberikan di sekolah-sekolah.

“Saya memberikan apresiasi kepada dinas terkait sebagai penyedia Boga Tresna. Ini tentu berbeda dari program makan gratis di sekolah,” ujarnya.

Lebih lanjut, Bupati Tamba menjelaskan bahwa program ini adalah bentuk nyata perhatian dan kepedulian pemerintah daerah terhadap warganya, terutama kepada lansia yang berasal dari keluarga miskin atau kurang mampu.

“Hari ini, saya turun langsung ke empat lokasi di dua desa untuk memastikan penyaluran makanan Boga Tresna kepada lansia dapat berjalan dengan baik,” kata Tamba.

Ia juga berharap agar program ini tidak hanya berhenti di masa jabatannya.
Namun agar program ini dapat menjadi bagian yang berkelanjutan, Bupati Tamba mengajak semua pihak untuk mendukung keberlanjutan program sosial ini demi kesejahteraan masyarakat.

“Kami harap kepada Bupati terpilih, program ini dapat terus berlanjut di masa mendatang dan semakin banyak masyarakat yang bisa terbantu,” tutupnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Doa Akbar di Jembrana, Serukan Kebersamaan menuju Pilkada Damai

    Doa Akbar di Jembrana, Serukan Kebersamaan menuju Pilkada Damai

    • calendar_month Rabu, 7 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 439
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Sukses gelaran Jembrana Bersholawat, kini kembali Pemkab Jembrana bersinergi dengan Polres dan Kodim 1617 Jembrana menyelenggarakan Doa Akbar Jembrana yang digelar di panggung terbuka, Gedung Kesenian Ir. Soekarno, Selasa malam (6/8/2024). Dipadati ribuan umat muslim dari seantero wilayah di Jembrana, Doa Akbar Jembrana disi dengan berbagai macam kegiatan seperti doa lintas agama (6 […]

  • Satu Lagi Jenazah Diduga Korban KMP Tunu Pratama Jaya Ditemukan Nelayan Play Button

    Satu Lagi Jenazah Diduga Korban KMP Tunu Pratama Jaya Ditemukan Nelayan

    • calendar_month Kamis, 10 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 993
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Diduga korban penuh/kru KMP Tunu Pratama Jaya ditemukan kembali oleh nelayan. Nelayan yang hendak memancing menemukan mayat terapung di perairan Perancak. Mayat laki-laki tanpa identitas ditemukan pukul 03.00 wita. Pada titik perkiraan koordinat 8°25.633’S – 114°34.314’E. Dengan jarak dari LKK : 18.8 dan Heading dari LKK : 151°. Nelayan Muhammad Fajri (60) menceritakan […]

  • Rehabilitasi Anjungan Cerdas Rambut Siwi dimulai, Fokus Perbaikan Lima Bangunan Utama

    Rehabilitasi Anjungan Cerdas Rambut Siwi dimulai, Fokus Perbaikan Lima Bangunan Utama

    • calendar_month Jumat, 17 Nov 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 489
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Rehabilitasi Anjungan Cerdas Rambut Siwi (ACR) yang berlokasi di Kecamatan Mendoyo mulai dikerjakan. Rehabilitasi sekaligus untuk inventarisasi dan evaluasi infrastruktur terbangun sehingga dapat memberi manfaat sesuai fungsinya yang selanjutnya akan menjadi aset pemerintah daerah Kabupaten Jembrana. Pelaksanaan rehabilitasi itu juga ditinjau langsung Bupati Jembrana I Nengah Tamba beserta jajaran, Kamis (16/11). Rehabilitasi […]

  • Selamat Lebaran, Bupati Tamba Sambangi Sejumlah Tokoh Muslim Jembrana

    Selamat Lebaran, Bupati Tamba Sambangi Sejumlah Tokoh Muslim Jembrana

    • calendar_month Rabu, 10 Apr 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 343
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Momentum perayaan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, Bupati Jembrana I Nengah Tamba mengunjungi ke kediaman jajaran Forkopimda serta tokoh-tokoh muslim Jembrana, Rabu (10/4). Kedatangan orang nomor satu di Pemkab Jembrana itu, untuk bersilaturahmi sekaligus mengucapkan selamat hari raya. Bagi Bupati Tamba momentum Harusari Raya Idul Fitri sekaligus untuk mempererat tali silaturahmi. […]

  • Pangdam IX/Udayana Tinjau Program Makan Bergizi Gratis di Jembrana

    Pangdam IX/Udayana Tinjau Program Makan Bergizi Gratis di Jembrana

    • calendar_month Selasa, 14 Jan 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 327
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Pangdam IX/Udayana, Mayjen TNI Muhammad Zamroni, S.IP., M.Si., melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Jembrana guna meninjau pelaksanaan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Dapur Sehat dan pelaksanaan Makan Bergizi Gratis (MBG) di SMP Negeri 2 Negara, Selasa (14/1). Tiba di Lokasi Yayasan BBG (Boga Bahagia Jembrana) Pangdam yang didampingi pejabat Kodam IX/Udayana disambut Bupati […]

  • Pertama Kali, Pemkab Jembrana Gelar Pekan Apresiasi Pertanian Tahun 2025

    Pertama Kali, Pemkab Jembrana Gelar Pekan Apresiasi Pertanian Tahun 2025

    • calendar_month Jumat, 14 Nov 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 415
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Untuk pertama kalinya, Pemerintah Kabupaten Jembrana melalui Dinas Pertanian dan Pangan menggelar Pekan Apresiasi Pertanian Kabupaten Jembrana Tahun 2025 di Ballroom, Gedung Kesenian Ir. Soekarno, Jumat (14/11). Pelaksanaan Pekan Apresiasi Pertanian ini merupakan bentuk penghargaan dan apresiasi pemerintah daerah kepada para pelaku utama dan stakeholder lainnya yang telah berkontribusi nyata dalam memajukan sektor […]

expand_less