Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Tak Terungkap Dua Jenazah Mr X Akhirnya Dikebumikan di Jembrana

Tak Terungkap Dua Jenazah Mr X Akhirnya Dikebumikan di Jembrana

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Kamis, 21 Mar 2024
  • visibility 439
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Dua jenazah Mr. X akhirnya dikuburkan petugas di kuburan Muslim, Banjar Pangkung Dedari, Desa/Kecamatan Melaya, Jembrana, Rabu (20/03). Sebab, sejak ditemukan identitas dari dua jenazah tersebut tak terungkap.

Proses dilakukan secara agama Islam diawali dengan memandikan dan mensholatkan jenazah yang dilaksanakan di Kamar Jenazah RSU Negara. Selanjutnya, jenazah diberangkatkan ke Kuburan Muslim Banjar Pangkung Dedari, Desa Melaya.

banner 336x280

“Keduanya (Mr.X) sudah dikuburkan siang tadi, dengan melalui prosesi yang benar,” ungkap Kasat Reskrim Polres Jembrana, AKP Agus Riwayanto Diputra.

Agus Riwayanto Diputra melanjutkan, seluruh proses pemakaman juga sudah dilakukan dan disaksikan para pihak terkait. Pelaksanannya juga telah berjalan dengan aman tertib dan lancar serta disaksikan masyarakat sekitar di wilayah kuburan tersebut. “Semua proses sudah dilaksanakan sebelum penguburan,” jelasnya.

Untuk diketahui, dua jenazah yang berstatus Mr.X di Jembrana belum terungkap sehingga dititip di kamar jenazah RSU Negara. Polisi mengungkapkan kendalanya adalah bagian vital seperti sidik jari jenazah tersebut sudah hancur sehingga tak bisa teridentifikasi oleh alat yang digunakan. Disisi lain, ada warga atau pihak keluarga yang kehilangan kerabat datang ke RSU Negara untuk pencocokan namun tidak identik.

Menurut data yang berhasil diperoleh, dua jenazah Mr.X yang belum terungkap adalah penemuan mayat di bibir Pantai tepatnya di belakang Pura Segara Rupek, Lingkungan Penginuman, Kelurahan Gilimanuk, Kecamatan Melaya, Jembrana, Sabtu 2 Maret 2024 lalu. Sosok mayat laki-laki tersebut kondisinya sudah mulai membusuk dan hancur.

Kemudian, penemuan mayat juga terjadi di jarak 1 mil laut dari pinggir Pantai Candikusuma, Kecamatan Melaya, Jembrana pada saat pelaksanaan Hari Suci Nyepi 11 Maret 2024 pagi. Saat itu, mayat tersebut ditemukan mengapung dengan posisi telungkup oleh nelayan yang hendak mencari ikan. Selanjutnya mayat tersebut dievakuasi dengan cara ditarik menggunakan tali oleh para saksi untuk dibawa ke daratan.™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Torehkan Prestasi Gemilang, Kabupaten Jembrana Raih Penghargaan Paritrana Award 2025

    Torehkan Prestasi Gemilang, Kabupaten Jembrana Raih Penghargaan Paritrana Award 2025

    • calendar_month Rabu, 15 Okt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 519
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana menorehkan prestasi gemilang dengan menyabet Penghargaan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (Paritrana Award) peringkat Kedua kategori Pemerintah Kabupaten/Kota se-Bali dan Desa Berangbang berhasil meraih peringkat pertama Paritrana Award Tahun 2025 untuk kategori Pemerintah Desa. Penghargaan bergengsi dalam bidang jaminan sosial ketenagakerjaan di Provinsi Bali diserahkan Staf Ahli Gubernur Bali Bidang Hukum, Politik, […]

  • Lomba Tari Bali Se-Jembrana, Tekad Lahirkan Seniman Tari Berbakat

    Lomba Tari Bali Se-Jembrana, Tekad Lahirkan Seniman Tari Berbakat

    • calendar_month Kamis, 29 Mei 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 517
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Peringati Hari Ulang Tahun Lembaga Kursus Pelatihan Tari Bali Pradnya Swari Ke – 13 gelar Lomba Tari Bali se-Kabupaten Jembrana, Kamis (29/5) bertempat di Gedung Kesenian Bung Karno. Diikuti 125 peserta, hadiah pemenang lomba tari se-Kabupaten Jembrana diserahkan langsung oleh Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan. Peringatan HUT LKP Tari Bali Pradnya Swari […]

  • Meriah, Parade Drum Band HUT Kota Negara Ke-130

    Meriah, Parade Drum Band HUT Kota Negara Ke-130

    • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 386
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Wakapolres Jembrana KOMPOL I Ketut Darta, S.H., M.H., menghadiri kegiatan Parade Drum Band tingkat SD hingga SMA se-Kabupaten Jembrana yang digelar di depan Kantor Bupati Jembrana, Selasa (19/8). Parade tersebut diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Negara ke-130 sekaligus HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia. Parade Drum Band dilepas langsung oleh […]

  • Dua Desa Kelompok Ternak di Jembrana Menerima Bantuan Bibit Ayam Petelor

    Dua Desa Kelompok Ternak di Jembrana Menerima Bantuan Bibit Ayam Petelor

    • calendar_month Jumat, 6 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 917
    • 0Komentar

    Jembrana, suarajembrana.com – Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Jembrana kembali menyalurkan bantuan bibit hewan ternak kepada dua kelompok ternak yang ada di Desa Pengambengan dan Desa Penyaringan. Secara simbolis diserahkan langsung oleh Bupati Jembrana, I Nengah Tamba, Jumat (6/9). Pemberian bantuan itu untuk mendorong pengembangan usaha ekonomi produktif khususnya di bidang pertanian sektor peternakan di […]

  • Tiadakan Pesta Kembang Api, Pemkab Jembrana Pilih Gelar Doa Bersama

    Tiadakan Pesta Kembang Api, Pemkab Jembrana Pilih Gelar Doa Bersama

    • calendar_month Minggu, 28 Des 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 406
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana resmi mengumumkan konsep perayaan malam pergantian tahun baru yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Demi menjunjung semangat kesederhanaan, dan rasa empati di tengah bencana, Pemerintah Kabupaten Jembrana meniadakan pesta kembang api dan menggantinya dengan kegiatan doa bersama serta atraksi budaya dan seniman lokal. Acara puncak malam pergantian tahun akan dipusatkan di […]

  • Pemkab Jembrana Gandeng Ritel Modern, UMKM Lokal Siap Naik Kelas

    Pemkab Jembrana Gandeng Ritel Modern, UMKM Lokal Siap Naik Kelas

    • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 2.716
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Langkah mendorong pertumbuhan ekonomi lokal, Pemerintah Kabupaten Jembrana secara resmi mewajibkan toko modern berjejaring di wilayahnya untuk menampung dan menjual produk-produk unggulan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Jembrana. Kebijakan ini merupakan bagian dari komitmen pemerintah daerah untuk memperkuat sektor UMKM dan memberikan akses pasar yang lebih luas bagi pelaku usaha lokal. Mengawali, […]

expand_less