Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Subsatgas Binluh Ops Patuh Agung 2025 Polres Jembrana Gencar Sosialisasi di Jalan

Subsatgas Binluh Ops Patuh Agung 2025 Polres Jembrana Gencar Sosialisasi di Jalan

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
  • visibility 21
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Dalam rangka meningkatkan kesadaran dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas, Subsatgas Binluh Operasi Patuh Agung 2025 Polres Jembrana melaksanakan kegiatan penyuluhan dan pemasangan spanduk imbauan di Jalan Umum Udayana, Negara, Rabu (16/7/2025).

banner 336x280

Kegiatan yang dimulai pukul 10.00 hingga 12.00 WITA ini dipimpin langsung oleh Kasubsatgas Binluh, AKP I Nyoman Pasar, S.H., bersama sejumlah personel Subsatgas Binluh. Spanduk yang dipasang berisi imbauan tertib berlalu lintas serta ajakan untuk mematuhi peraturan demi keselamatan bersama di jalan raya.

AKP I Nyoman Pasar mengatakan bahwa kegiatan ini menyasar jalur-jalur yang dinilai rawan pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas. Menurutnya, edukasi kepada masyarakat menjadi langkah penting untuk menciptakan budaya berlalu lintas yang aman dan tertib.

“Kami fokus pada langkah preventif melalui penyuluhan langsung dan pemasangan spanduk agar pesan keselamatan bisa tersampaikan secara masif kepada masyarakat. Harapannya, dengan upaya ini dapat menekan angka pelanggaran, kecelakaan, serta fatalitas yang terjadi di jalan,” ujar AKP I Nyoman Pasar saat ditemui di lokasi kegiatan.

Ia menambahkan, kegiatan Binluh ini merupakan bagian dari rangkaian Operasi Patuh Agung 2025 yang digelar serentak oleh jajaran Kepolisian untuk menciptakan Keamanan, Keselamatan, Ketertiban, dan Kelancaran Lalu Lintas (Kamseltibcarlantas).

“Disiplin masyarakat dalam berkendara adalah kunci utama keselamatan di jalan. Melalui kegiatan ini, kami ingin menggugah kesadaran itu,” tambahnya.

Operasi Patuh Agung 2025 akan terus berlangsung hingga tanggal 27 Juli 2025 dengan melibatkan berbagai subsatgas, termasuk Binluh, sebagai ujung tombak komunikasi dan edukasi kepada masyarakat. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Tamba Dorong Siswa Kreatif Melalui Aplikasi Pijar

    Bupati Tamba Dorong Siswa Kreatif Melalui Aplikasi Pijar

    • calendar_month Rabu, 8 Mei 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 273
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pijar sekolah merupakan aplikasi untuk memudahkan pembelajaran digitalisasi sekolah, salah satunya dalam pelaksanaan ujian sekolah di tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP). Sehingga pelaksanaan ujian sekolah, siswa tidak lagi menggunakan kertas namun dilakukan dalam sebuah sistem yang diciptakan untuk mengelola administrasi dengan pengurangan atau peniadaan penggunaan kertas dan beralih ke dokumen digital. “Hari […]

  • Operasi Ketupat Agung, Bupati Kembang Hartawan Minta Permudah Jalur Arus Mudik

    Operasi Ketupat Agung, Bupati Kembang Hartawan Minta Permudah Jalur Arus Mudik

    • calendar_month Kamis, 20 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 424
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Menjelang hari raya Nyepi dan Idul Fitri Tahun 2025, Pemerintah Kabupaten Jembrana melaksanakan upaya ekstra dalam membantu Polres Jembrana dalam menjaga ketertiban dan kelancaran arus mudik lebaran. Sejumlah kesiapan dilakukan pemerintah Kabupaten Jembrana mulai dari memastikan lampu-lampu penerangan jalan berfungsi dengan baik, serta kantong-kantong parkir untuk bisa menampung masyarakat yang dalam perjalanan mudik […]

  • Pelaku Curanmor Di Bekuk Polres Jembrana, Juliana: Harap Masyarakat Waspada

    Pelaku Curanmor Di Bekuk Polres Jembrana, Juliana: Harap Masyarakat Waspada

    • calendar_month Jumat, 6 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 269
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Satuan Reskrim Polres Jembrana telah berhasil mengungkap kasus pencurian kendaraan bermotor jenis sepeda motor di dua lokasi berbeda. Kejadian pertama terjadi di pinggir Jalan Denpasar-Gilimanuk, Banjar Cepaka, Desa Pangyangan, Kecamatan Pekutatan, Kabupaten Jembrana pada hari Senin tanggal 25 September 2023 sekitar pukul 21.00 Wita. Pemilik sepeda motor, Komang Adi Setyawan, kehilangan kendaraannya […]

  • Bupati Kembang Perintahkan Perbaikan Sekolah Gunakan Anggaran BTT

    Bupati Kembang Perintahkan Perbaikan Sekolah Gunakan Anggaran BTT

    • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 303
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan, menginstruksikan Dinas Pendidikan untuk segera memperbaiki bangunan Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Budeng yang mengalami kerusakan parah. Instruksi tersebut disampaikan langsung oleh Bupati Kembang saat meninjau kondisi sekolah pada Kamis (24/7). Dalam kunjungannya, Bupati Kembang menyampaikan bahwa pemerintah daerah akan memanfaatkan anggaran Belanja Tak Terduga (BTT) untuk […]

  • Sempat Molor, Pemkab Jembrana Dipastikan THR dan Gaji 13 Guru Tahun 2023 Cair Oktober Tahun Ini

    Sempat Molor, Pemkab Jembrana Dipastikan THR dan Gaji 13 Guru Tahun 2023 Cair Oktober Tahun Ini

    • calendar_month Jumat, 23 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 460
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Kepastian pembayaran gaji 13 dan Tunjangan Hari Raya (THR) Tahun 2023, yang sempat menjadi polemik dikalangan Tenaga Pendidikan atau Guru di Kabupaten Jembrana, akhirnya terjawab. Pemerintah Kabupaten Jembrana menjanjikan, pembayaran akan dicairkan sekitar bulan oktober tahun ini. Total anggaran yang disediakan Pemerintah Kabupaten Jembrana sebesar Rp.3,8 miliar, bersumber dari APBD Jembrana di […]

  • Polres Jembrana Gelar Upacara Bertema “Polri Untuk Masyarakat” di HUT Bayangkara Ke-79

    Polres Jembrana Gelar Upacara Bertema “Polri Untuk Masyarakat” di HUT Bayangkara Ke-79

    • calendar_month Selasa, 1 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 450
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Polres Jembrana menggelar upacara peringatan Hari Bhayangkara ke-79 tahun 2025 dengan penuh khidmat di Lapangan Taman Pecangakan, Kelurahan Dauhwaru, Selasa (1/7/2025) pagi. Upacara tersebut mengusung tema “Polri Untuk Masyarakat”, menegaskan komitmen institusi Kepolisian dalam mendekatkan diri serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Upacara dipimpin langsung oleh Kapolres Jembrana, AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati, […]

expand_less