Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Pemerintah » Puluhan Perbekel Ikuti Bimtek Peningkatan Kualitas Belanja Desa

Puluhan Perbekel Ikuti Bimtek Peningkatan Kualitas Belanja Desa

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Jumat, 3 Nov 2023
  • visibility 381
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Para Perbekel se-Kabupaten Jembrana mengikuti bimbingan teknis Peningkatan Kualitas Belanja Desa yang dibuka langsung oleh Bupati Jembrana, Jumat (3/11) di Aula Lantai II Jimbarwana, Kantor Bupati Jembrana.

Peningkatan kualitas belanja harus diawali dari perencanaan hingga pertanggungjawaban yang baik. Para Perbekel diharapkan mampu memahami regulasi yang akan jadi pedoman pelaksanaan kegiatan di desa.

banner 336x280

Dengan meningkatnya kualitas belanja di desa, akan berdampak positif bagi masyarakat, terutama dalam mengatasi kemiskinan ekstrem dan stunting serta mengatasi inflasi yang ada di desa.

Perbekel diminta senantiasa fokus dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan mensinergikan kebijakan-kebijakan yang ada di desa dengan program-program pemerintah daerah untuk mewujudkan masyarakat Jembrana yang bahagia.

“Perbekel agar selalu berorientasi memajukan masyarakat desa melalui program-program pemberdayaan yang lebih bermanfaat bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat,” ucap Bupati Tamba dalam sambutannya.

Selain itu, Pemerintah Desa juga didorong untuk dapat meningkatkan pendapatan asli desa dengan mengoptimalkan potensi yang dimiliki desa maupun dengan mengembangkan ekonomi kreatif.

“Desa agar selalu berupaya menumbuhkan upaya-upaya inovatif untuk meningkatkan pendapatan asli desa, misalnya program pengembangan potensi desa untuk meningkatkan perekonomian masyarakat seperti produk pangan,” ujarnya.

Lanjut, kata Bupati Tamba, Pemerintah Desa juga diharapkan dapat mendukung produk pertanian unggulan desa, selain itu juga pengembangan wisata di desa harus diimbangi dengan sumber daya manusia yang berkualitas yang mampu melaksanakan pengelolaan dengan baik.

“Desa juga mendorong program pengembangan pertanian unggul, potensi wisata dan budaya yang ditingkatkan pengelolaannya agar meningkatkan daya tarik wisata desa,” imbuhnya.

Bupati Tamba juga berharap setiap desa memiliki branding masing-masing. Produk unggulan di setiap desa agar dapat dipromosikan secara aktif baik melalui media cetak maupun media digital.

Sementara, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) I Made Yasa mengatakan sejumlah permasalahan masih dihadapi pemerintah desa di Jembrana. Salahsatunya kemiskinan ekstrem yang masih terus ada.

“Beberapa permasalahan yang masih terjadi di desa diantaranya penduduk miskin yang hampir ada di seluruh desa, pengangguran dan juga masalah stunting. Masalah lainnya yaitu Badan Usaha Milik Desa yang belum mampu memberikan kontribusi besar terhadap peningkatan Pendapatan Asli Desa,” ucapnya.

Made Yasa berharap, melalui bimbingan teknis ini para Perbekel dapat melaksanakan pengelolaan keuangan desa secara optimal sehingga mampu mengatasi berbagai permasalahan yang ada di desa.

“Kita harapkan para Perbekel bisa mengoptimalkan pengelolaan anggaran yang sudah dialokasikan kepada pemerintah desa. Pengalokasian anggaran itu harus mampu menjawab permasalahan yang ada, selain itu juga untuk branding potensi desa,” pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Penemuan Dua Remaja Hanyut di Sungai Gelar Dinyatakan Meninggal Dunia

    Penemuan Dua Remaja Hanyut di Sungai Gelar Dinyatakan Meninggal Dunia

    • calendar_month Selasa, 1 Okt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 359
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dua remaja berusia 14 tahun, berinisial DA dan RF, dilaporkan hilang di objek wisata Sungai Gelar, Banjar Palungan Batu, Desa Batuagung, Kecamatan Jembrana, Kabupaten Jembrana, Bali pada hari Senin (30/9/2024). Salah satu korban, DA, ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Korban DA ditemukan oleh warga setempat yang turut melakukan pencarian pada pukul 23.50 […]

  • Ciptakan Kondusif Wilayah Babinsa Optimalkan Komsos dengan Warga Binaan

    Ciptakan Kondusif Wilayah Babinsa Optimalkan Komsos dengan Warga Binaan

    • calendar_month Selasa, 20 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 299
    • 0Komentar

    Gianyar suarajembrana.com – Bintara Pembina Desa Kelurahan Samplangan Sertu I Komang Yudiartana melaksanakan anjangsana dan Komsos dengan warga Samplangan pemilik usaha Las Listrik di wilayah binaannya. Hal ini dilakukan guna mengkondusifkan wilayah jelang (Pilkada) Pemilihan Kepala Daerah. Sertu I Komang Yudiartana jelaskan, kegiatan anjangsana serta Komsos yang dilaksanakan di gudang/bengkel las milik Nyoman Pasek Sariawan […]

  • Jembrana Kedas Masuk Nominasi TOP 99

    Jembrana Kedas Masuk Nominasi TOP 99

    • calendar_month Kamis, 13 Jul 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 406
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Salah satu inovasi pemerintah kabupaten Jembrana “Jembrana Kedas” masuk nominasi TOP 99 dalam Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) Tingkat Nasional Tahun 2023 yang diselenggarakan oleh Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi RI. Program Jembrana Kedas dari Dinas Lingkungan Hidup kabupaten Jembrana ini berhasil lolos TOP 99 setelah sebelumnya mengikuti seleksi administrasi […]

  • Tamba Bukti Sinergitas Eksekutif dan Legislatif, Enam Ranperda Disetujui Jadi Perda

    Tamba Bukti Sinergitas Eksekutif dan Legislatif, Enam Ranperda Disetujui Jadi Perda

    • calendar_month Rabu, 17 Apr 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 368
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Rapat Paripurna V Masa Persidangan II Tahun Sidang 2023/2024 yang dipimpin Ketua DPRD Jembrana Ni Made Sri Sutharmi di Ruang Sidang Utama DPRD Kabupaten Jembrana, Rabu (17/4), menetapkan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) ditetapkan menjadi Peraturan Daerah (Perda) dalam 6 Ranperda yang ditetapkan terdiri dari 2 Ranperda usulan Pemerintah Kabupaten Jembrana dan 4 […]

  • Unik, Gelar Lomba Debat Dalam Peringatan Bulan Bahasa Bali

    Unik, Gelar Lomba Debat Dalam Peringatan Bulan Bahasa Bali

    • calendar_month Senin, 12 Feb 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 385
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Peringatan Bulan Bahasa Bali ke- 6 di Kabupaten Jembrana dipusatkan di areal Pura Jagatnatha,Senin (12/2).Dibuka Sekda I Made Budiasa dengan pemukulan gong, peringatan ini diisi berbagai kegiatan, Wimbakara (lomba) yang melibatkan berbagai kategori peserta mulai dari tingkat SD hingga SMA/SMK. Yang menarik, turut digelar lomba debat bahasa Bali diikuti perwakilan Sekehe Teruna […]

  • Membanggakan Siswa SMP 1 Negara Raih Peringkat 2 dan 3 Olimpiade Sains Nasional

    Membanggakan Siswa SMP 1 Negara Raih Peringkat 2 dan 3 Olimpiade Sains Nasional

    • calendar_month Kamis, 14 Sep 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 442
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Prestasi demi prestasi terus diukir siswa-siswi SMP Negeri 1 Negara baik tingkat provinsi maupun nasional. Terbaru, tiga medali berhasil diperoleh sebagai bukti prestasi siswa pada Olimpiade Sains Nasional (OSN) 2023. Babak final OSN 2023 digelar secara luring dan daring 27 Agustus hingga 2 September 2023 dan khusus OSN jenjang SD/MI dan SMP/MTs […]

expand_less