Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Polres Jembrana Serbu Makodim 1617/Jembrana dan Batalyon Mekanis 741/GN

Polres Jembrana Serbu Makodim 1617/Jembrana dan Batalyon Mekanis 741/GN

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Kamis, 5 Okt 2023
  • visibility 425
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Kamis (5/10/2023) di siang hari, Polres Jembrana serbu Markas Kodim 1617/Jembrana dan Batalyon Mekanis 741/GN. Hal tersebut bukan karena sebab sengketa, namun lantaran ingin turut serta menyambut dan memberikan ucapan selamat Hari Ulang Tahun ke-78 TNI (Tentara Nasional Indonesia) dengan memberikan surprize kue tar.

Seijin Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K., M.I.K., acara tersebut dilaksanakan oleh Kabag Ops Polres Jembrana Kompol I.B. Mertayasa, S.Ag. bersama seluruh PJU dan anggota Polres Jembrana.

banner 336x280

Rangkaian kegiatan tersebut dimulai pukul 13.15 hingga 14.20 Wita. Pada kunjungan pertama di Makodim 1617/JBR, rombongan Polres Jembrana yang dipimpin oleh Kabag Ops Polres Jembrana memberikan ucapan selamat dan kue tar HUT TNI ke-78 tahun 2023 kepada Kasdim 1617/JBR beserta anggota Militer dan PNS Kodim 1617/JBR. Hadir dalam kegiatan tersebut sejumlah pejabat Polres Jembrana dan anggota Kodim 1617/Jembrana.

Selanjutnya, pada kunjungan kedua di Mako Yon Mekanis 741 Garuda Nusantara, rombongan Polres Jembrana juga memberikan ucapan selamat dan kue tar HUT TNI ke-78 tahun 2023 kepada Komandan Kompi Bantuan Letu Samudi dan anggota Yon Mekanis 741 Garuda Nusantara. Dalam kunjungan ini, hadir pula pejabat Polres Jembrana serta anggota Yon Mekanis 741 Garuda Nusantara.

Kegiatan tersebut bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan solidaritas antara Polres Jembrana dan unsur TNI dalam menjaga situasi Kamtibmas di wilayah Kabupaten Jembrana. Selama kegiatan berlangsung, suasana berjalan dengan tertib dan lancar.

Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K., M.I.K. yang diwakili oleh Kabag Ops Polres Jembrana mengucapkan selamat ulang tahun kepada TNI yang ke-78. Ucapan selamat tersebut merupakan wujud apresiasi Polres Jembrana atas kerja keras dan dedikasi TNI dalam menjaga kedaulatan dan keamanan negara. *

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Geledah Rutan Kelas IIB Negara Cegah Masuknya Barang-Barang Terlarang

    Geledah Rutan Kelas IIB Negara Cegah Masuknya Barang-Barang Terlarang

    • calendar_month Kamis, 1 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 350
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dalam upaya mewujudkan lingkungan Rumah Tahanan Negara (Rutan) yang aman, kondusif, dan bebas dari barang-barang terlarang, Rutan Kelas IIB Negara menggelar penggeledahan gabungan bersama Aparat Penegak Hukum (APH) pada Kamis (1/7/2024). Kegiatan ini merupakan bagian dari peringatan Hari Pengayoman ke-79 dan tindak lanjut Instruksi Presiden Nomor 2 Tahun 2020 tentang Rencana Aksi […]

  • Berprestasi 39 Personel Naik Pangkat, Polres Gelar Upacara dan Beri Penghargaan

    Berprestasi 39 Personel Naik Pangkat, Polres Gelar Upacara dan Beri Penghargaan

    • calendar_month Senin, 30 Jun 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 428
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Polres Jembrana menggelar upacara laporan kenaikan pangkat bagi 39 personel Polri yang dirangkaikan dengan pemberian penghargaan kepada sejumlah anggota yang dinilai berprestasi selama tahun 2024. Upacara tersebut berlangsung di Lapangan Apel Mapolres Jembrana. Senin (30/6/2025) pagi. Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Jembrana AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati, S.H., S.I.K., M.I.K., yang bertindak […]

  • Parade Jegog Hari Kedua Peringatan HUT Kota Negara Ke-130

    Parade Jegog Hari Kedua Peringatan HUT Kota Negara Ke-130

    • calendar_month Rabu, 20 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 237
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Wakapolres Jembrana, Kompol I Ketut Darta, S.H., M.H., menghadiri kegiatan Parade Jegog Jembrana hari kedua yang digelar di Gedung Kesenian Dr. Ir. Soekarno, Kelurahan Dauhwaru, Kabupaten Jembrana, Rabu malam (20/8). Parade seni budaya khas Bumi Mekepung ini diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT Kota Negara ke-130 Tahun 2025. Acara yang berlangsung sejak pukul 19.00 […]

  • BGN Lakukan Verifikasi Lapangan di SPPG Polres Jembrana

    BGN Lakukan Verifikasi Lapangan di SPPG Polres Jembrana

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 321
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Badan Gizi Nasional (BGN) melaksanakan kegiatan verifikasi lapangan di Sentra Pengolahan Pangan Gizi (SPPG) Polres Jembrana, Kamis (24/7/2025). Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 16.00 hingga 17.40 Wita dan dihadiri oleh sejumlah pejabat daerah serta perwakilan dari BGN Provinsi Bali. Kegiatan ini bertujuan untuk meninjau langsung pelaksanaan operasional dan kesiapan sarana prasarana di SPPG […]

  • Jembatan Gantung Yehembang Diresmikan, Permudah Akses Siswa Ke Sekolah

    Jembatan Gantung Yehembang Diresmikan, Permudah Akses Siswa Ke Sekolah

    • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 2.328
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Harapan warga desa Yehembang untuk adanya akses yang lebih dekat menuju SMP Negeri 3 Mendoyo akhirnya terwujud dengan diresmikannya jembatan gantung “Sri Kirana”, Senin (15/9). Jembatan ini menjadi jawaban atas kebutuhan warga, terutama para siswa, yang selama ini harus menempuh jalur memutar dan cukup berisiko melewati jalan nasional untuk bisa sampai ke sekolah. […]

  • ASN Pemkab Jembrana Gelar Aksi Gotong Royong Cegah Banjir di Civic Center

    ASN Pemkab Jembrana Gelar Aksi Gotong Royong Cegah Banjir di Civic Center

    • calendar_month Jumat, 3 Okt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 998
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Mengantisipasi potensi banjir yang kerap terjadi di sekitar Jalan Surapati (kawasan civic centre) terutama saat musim hujan, Pemerintah Kabupaten Jembrana menggelar kegiatan gotong royong pembersihan lingkungan pada Jumat pagi (3/10). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan, bersama Wakil Bupati IGN Patriana Krisna, serta diikuti oleh Aparatur Sipil Negara […]

expand_less