Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Pemkab Jembrana Serahkan 100 Ribu Bibit Kakao Unggul, Komitmen Menuju “Jembrana Kota Coklat”

Pemkab Jembrana Serahkan 100 Ribu Bibit Kakao Unggul, Komitmen Menuju “Jembrana Kota Coklat”

  • account_circle Ed27
  • calendar_month 2 jam yang lalu
  • visibility 43
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Komitmen Pemerintah Kabupaten Jembrana dalam mengembangkan sektor perkebunan, khususnya kakao, terus ditunjukkan secara nyata.

banner 336x280

Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan bersama Wabup I Gede Ngurah Patriana Krisna menyerahkan sebanyak 100.000 bibit kakao unggul kepada para kelompok tani di Kabupaten Jembrana, sebagai langkah strategis menuju “Jembrana Kota Coklat”

Bahkan, Bupati Jembrana telah mengeluarkan instruksi pada setiap OPD sampai ditingkat paling bawah yakni di desa dan banjar melakukan penanaman kakao sebagai simbol penghormatan kepada para petani kakao serta sebagai bentuk nyata keberpihakan pemerintah terhadap salah satu komoditas unggulan daerah.

Penyerahan bibit dilakukan secara simbolis di Balai Banjar Munduk Tumpeng Kelod Desa Berangbang kepada 25 kelompok tani se Jembrana, Kamis (6/11). Langkah masif ini disebut sebagai upaya serius Pemda Jembrana untuk meremajakan dan meningkatkan kualitas serta kuantitas produksi komoditas andalan tersebut. Turut hadir Anggota DPRD Jembrana serta seluruh perwakilan Subak Abian/Kelompok tani se Jembrana.

Dalam kesempatan itu, Bupati Kembang Hartawan menyampaikan pembagian bibit kakao unggul tersebut merupakan tindak lanjut dari komitmen Pemkab Jembrana untuk memperkuat sektor pertanian berbasis komoditas unggulan lokal.

Disamping itu, ini juga upaya meningkatkan kesejahteraan petani sekaligus memperkokoh branding daerah, Jembrana sebagai pusat kakao berkualitas di Bali.

“Kami ingin Jembrana menjadi kabupaten yang dikenal bukan hanya karena keindahan alam dan budaya, tetapi juga karena kualitas kakaonya. Dengan bibit unggul ini, kami dorong petani agar lebih produktif dan berdaya saing,” ujar Bupati Kembang.

Lebih lanjut, kata Kembang bibit MCC 02 dan Sulawesi 1 (S1) yang diserahkan memiliki keunggulan dalam hal ketahanan terhadap hama dan potensi hasil yang jauh lebih tinggi. “Hal ini diharapkan mampu mengatasi masalah tanaman tua dan serangan penyakit yang selama ini menghantui petani kakao,” ungkapnya.

Dengan langkah ini, Pemerintah Kabupaten Jembrana semakin mantap menapaki jalan menuju terwujudnya “Jembrana Kota Coklat”, sebagai wujud sinergi antara pemerintah, petani, dan masyarakat dalam membangun ekonomi berbasis potensi lokal.

Sementara itu, Plt Kadis Pertanian dan Pangan Jembrana, Anak Agung Ngurah Mahadikara Sadhaka menyebut jenis bibit kakao diserahkan yakni MCC 01 dan Sulawesi 1. Jumlahnya 100.000 pohon dengan penerima manfaat sebanyak 25 Subak Abian/Kelompok tani yang tersebar di Kabupaten Jembrana.

“MCC 01 adalah bibit unggul karena produktivitasnya tinggi, dapat melakukan penyerbukan sendiri, dan memiliki ketahanan terhadap penyakit seperti busuk buah dan VSD, serta hama PBK (Penyakit Busuk Buah Koko). Keunggulan yang sama juga berlaku di bibit Sulawesi 1 (S1),” pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tim Supervisi Bidpropam Polda Bali Melakukan Kunjungan ke Polres Jembrana

    Tim Supervisi Bidpropam Polda Bali Melakukan Kunjungan ke Polres Jembrana

    • calendar_month Selasa, 10 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 296
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Tim Supervisi Bidpropam Polda Bali melakukan kunjungan ke Polres Jembrana pada hari Senin, tanggal 9 Oktober 2023. Kunjungan ini bertujuan untuk mengawasi dan memeriksa berbagai aspek terkait dengan tugas Propam dan administrasi kepolisian di wilayah tersebut. Tim Supervisi yang terdiri dari pejabat-pejabat Bidpropam Polda Bali, seperti Kasubbagyanduan Bidpropam Polda Bali KOMPOL I […]

  • Bhakti Sosial Polres Jembrana Bagikan Air Bersih di Hari Ulang Tahun Humas Polri Ke-72

    Bhakti Sosial Polres Jembrana Bagikan Air Bersih di Hari Ulang Tahun Humas Polri Ke-72

    • calendar_month Kamis, 5 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 283
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Polres Jembrana melaksanakan Bhakti Sosial Pembagian Air Bersih kepada warga yang membutuhkan dalam rangka perayaan Hari Ulang Tahun Humas Polri ke-72 pada hari Rabu, 4 Oktober 2023. Kegiatan ini berlangsung di Lingkungan Sawe Rangsasa, Kelurahan Dauhwaru, Kecamatan/Kabupaten Jembrana dari pukul 09.00 hingga 10.30 Wita. Kegiatan ini dihadiri oleh Kasi Humas Polres Jembrana […]

  • Sinergitas TNI Polri Bersihkan Material Sampah Paska Banjir

    Sinergitas TNI Polri Bersihkan Material Sampah Paska Banjir

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.068
    • 0Komentar

    Sinergitas TNI Polri Bersihkan Material Sampah Paska Banjir Sinergitas TNI Polri melaksanakan kerja bakti membersihkan lingkungan pasca banjir yang melanda beberapa Kecamatan di Wilayah Kabupaten Jembrana. Salah satunya di Desa Kaliakah, Kecamatan Negara, Jembrana Bali. Ini menjadi bukti nyata komitmen aparat keamanan dan pemerintah daerah dalam membantu masyarakat memulihkan kondisi lingkungan pasca-bencana. Kasdim 1617/Jembrana, Wakapolres […]

  • Bupati Tamba Kembali Gelontorkan Beras CPP Kepada Belasan Ribu KPM

    Bupati Tamba Kembali Gelontorkan Beras CPP Kepada Belasan Ribu KPM

    • calendar_month Kamis, 18 Jul 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 264
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana kembali menyalurkan Bantuan Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) tahap III sebagai wujud kepedulian dan perhatian Pemerintah kepada masyarakat dengan tujuan mengurangi beban pengeluaran bagi penerima bantuan manfaat. Distribusi Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) diawali dari Kecamatan Melaya di Banjar Pangkung Dedari, Desa Melaya dan dilanjutkan di Kecamatan Negara Banjar Pebuahan, Desa […]

  • Pasutri Menipu Modus Penggandaan Uang

    Pasutri Menipu Modus Penggandaan Uang

    • calendar_month Jumat, 15 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 243
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Akhirnya Polres Jembrana membekuk Pasangan Suami Istri (Pasutri) berinisial AI (33) tahun dan MI (40) tahun. Pasutri itu diduga menipu dengan modus dapat menggandakan uang melalui jalan gaib. Kapolres Jembrana, AKBP Endang Tri Purwanto, mengatakan kasus ini bermula saat salah satu korban, KAS, mengalami kesulitan uang. KAS lalu menceritakan masalah itu kepada […]

  • Perlombaan Tradisional isi HUT Ke-129 Kota Negara, Bupati Tamba : Sederhana Namun Sarat Makna

    Perlombaan Tradisional isi HUT Ke-129 Kota Negara, Bupati Tamba : Sederhana Namun Sarat Makna

    • calendar_month Jumat, 9 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 252
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Usai senam bersama, Pemkab Jembrana mengadakan perlombaan tradisional bertempat di Taman Surapati depan Kantor Bupati Jembrana dalam rangka memeriahkan HUT Kota Negara pada Jumat 9 Agustus 2024. Sejumlah pertandingan olahraga tradisional yang diikuti oleh seluruh OPD di lingkup Pemerintah Kabupaten Jembrana digelarkan untuk memeriahkan peringatan itu. Diantaranya lari balap karung, terompah panjang, […]

expand_less