Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Pemkab Jembrana Gelar Upacara Peringati Hari Lahir Pancasila

Pemkab Jembrana Gelar Upacara Peringati Hari Lahir Pancasila

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Sabtu, 1 Jun 2024
  • visibility 389
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana menggelar upacara peringatan Hari Lahir Pancasila di Stadion Pecangakan, Jembrana, Sabtu (1/6). Sekretaris Daerah Kabupaten Jembrana I Made Budiasa yang bertindak selaku inspektur upacara, membacakan sambutan dari Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Republik Indonesia.

Upacara peringatan Hari Lahir Pancasila di Jembrana ini, melibatkan peserta dari kalangan TNI, Polri, Korpri, PGRI serta para pelajar. Hadir pula jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Jembrana, beserta para Pimpinan OPD Pemkab Jembrana.

banner 336x280

Peringatan hari lahir Pancasila tahun 2024 ini mengambil tema “Pancasila jiwa pemersatu bangsa menuju Indonesia Emas 2045″. Tema ini mengandung maksud bahwa Pancasila menyatukan segala perbedaan suku, agama, budaya, dan bahasa dalam menyongsong 100 tahun Indonesia Emas yang maju, mandiri dan berdaulat.

Sekda I Made Budiasa yang membacakan sambutan Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Republik Indonesia mengatakan Pancasila dan nilai-nilai yang dikandungnya menjadi bintang yang memadu kehidupan bangsa agar sesuai dengan cita-cita pendirian negara. Dimana dalam Pancasila terkandung nilai-nilai luhur yang yang menjunjung tinggi nilai-nilai inklusivitas, toleransi, dan gotong royong.

“Dalam momentum yang sangat bersejarah ini, saya harap komponen bangsa dimana pun berada bahu-membahu untuk membumikan nilai-nilai Pancasila ke dalam setiap aspek kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara,” ucapnya.

Lebih Lanjut, pihaknya mengatakan perkembangan situasi global yang ditandai kemajuan teknologi komunikasi yang begitu pesat menjadi tantangan tersendiri bagi Bangsa Indonesia. Pancasila diharapkan menjadi filter agar Bangsa Indonesia tidak mengalami disorientasi di masa depan.

Pesatnya kemajuan teknologi informasi saat ini yang ditandai dengan masifnya penggunaan teknologi dan ponsel pintar (smartphone) dalam mengakses informasi melalui beragam media harus dapat dimanfaatkan secara bijaksana untuk menyiarkan konten-konten dan narasi positif yang mencerminkan aktualisasi nilai-nilai Pancasila di tengah kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

“Lebih dari itu, saya mengajak kepada seluruh komponen mengarusutamakan bangsa Pancasila untuk dengan metode dan cara-cara kekinian dalam menyongsong bonus demografi yang akan menempatkan kaum milenial dan gen-z sebagai pelaku utama pembangunan bangsa,“ ungkapnya.

Terakhir, pihaknya mengajak seluruh komponen bangsa untuk bersama-sama bergotong royong merawat anugerah Pancasila melalui peringatan hari lahir Pancasila yang jatuh setiap tanggal 1 Juni.

“Kita harus bekerjasama dan berkolaborasi menjaga kerukunan dan keutuhan sebagai wujud pengamalan nilai- nilai Pancasila. semoga peringatan hari lahir Pancasila semangat kita ini dapat memompa untuk semua terus mengamalkan Pancasila demi Indonesia yang maju, adil, makmur, dan berwibawa di kancah dunia,” pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ada 51 Kelembagaan Koperasi Desa Merah Putih di Jembrana diresmikan oleh Presiden Prabowo

    Ada 51 Kelembagaan Koperasi Desa Merah Putih di Jembrana diresmikan oleh Presiden Prabowo

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 373
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Sebanyak 51 Kelembagaan Koperasi Desa Merah Putih di Jembrana, dari 80.000 KopDes Merah Putih se Indonesia diresmikan Presiden RI Prabowo Subianto, Senin (21/7). Peresmian tersebut dilaksanakan secara daring dan Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan dan Wakil Bupati I Gede Ngurah Patriana Krisna hadir disalah satu KopDes di Desa Nusasari. Presiden Prabowo menyampaikan […]

  • Bupati Jembrana Tekankan Nilai Toleransi Saat Upacara Melasti di Pantai Pengambengan

    Bupati Jembrana Tekankan Nilai Toleransi Saat Upacara Melasti di Pantai Pengambengan

    • calendar_month Jumat, 8 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 326
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Jelang Hari Raya Nyepi umat Hindu menggelar upacara Melasti, termasuk di Kabupaten Jembrana. Pelaksanaan melasti diikuti ribuan masyarakat Hindu Jembrana dipusatkan di lima titik pantai dan pura segara masing-masing kecamatan. Tak terkecuali Bupati Jembrana I Nengah Tamba yang turut hadir bersama istri serta Wabup Jembrana I Gede Ngurah Patriana Krisna, mengikuti prosesi […]

  • Upayakan Percepatan Waktu Sandar, ASDP Rombak Satu Dermaga di Pelabuhan

    Upayakan Percepatan Waktu Sandar, ASDP Rombak Satu Dermaga di Pelabuhan

    • calendar_month Jumat, 23 Jun 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.114
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Fasilitas penyeberangan Ketapang, Banyuwangi – Gilimanuk, Bali terus ditambah. Terbaru, satu dermaga  di sisi Gilimanuk dirombak. Dermaga ini dinaikkan statusnya dari ponton menjadi mobile bridge (MB). Kapasitasnya juga ditingkatkan, dari 30 ton menjadi 90 ton. Perombakan dermaga ini diharapkan bisa mempercepat jadwal sandar di jalur Ketapang – Gilimanuk. Nantinya, dermaga baru ini […]

  • Sinergi Pemprov Bali dan Pemkab Jembrana Tekan Kasus Rabies

    Sinergi Pemprov Bali dan Pemkab Jembrana Tekan Kasus Rabies

    • calendar_month Minggu, 28 Sep 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 657
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Pemerintah Provinsi Bali bersama Pemerintah Kabupaten Jembrana menegaskan komitmen bersama dalam menangani kasus rabies. Kolaborasi ini dilakukan untuk memastikan perlindungan masyarakat sekaligus mencegah penyebaran lebih luas di wilayah Jembrana. Melalui momentum peringatan World Rabies Day 2025 yang digelar di Rest Area Desa Pengeragoan, Kecamatan Pekutatan Minggu (28/9) ratusan HPR (Hewan Penular Rabies) memperoleh […]

  • Pemkab Salurkan Bantuan Program CPP Sejumlah 17.006 KPM di Kabupaten Jembrana

    Pemkab Salurkan Bantuan Program CPP Sejumlah 17.006 KPM di Kabupaten Jembrana

    • calendar_month Selasa, 15 Okt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 347
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana (Pemkab Jembrana) melalui Dinas Pertanian dan Pangan Jembrana kembali menyalurkan bantuan program Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) Tahap IV kepada 17.006 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di setiap desa/kelurahan di Jembrana pada Selasa (15/10/2024). Bantuan berupa satu karung beras 10 kg merupakan program dari pemerintah pusat, yakni Badan Pangan Nasional (Bapanas). […]

  • 45 Tahun Menuju Spendura Yang Eksis dan Optimis Berprestasi

    45 Tahun Menuju Spendura Yang Eksis dan Optimis Berprestasi

    • calendar_month Senin, 1 Apr 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 708
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Ulang Tahun ke 45 tahun SMPN 2 (Spendura) Negara bertekad satu kata, satu langkah, wujudkan rasa cinta yang eksis dan optimis berprestasi. Berjumlah 985 siswa dan siswi di Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana menggelar Anniversary 45 Spendura di halaman sekolah, Senin (01/04). Tak hanya bersifat hura-hura akan saja banyak hal yang dilakukan berupa […]

expand_less