Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Pemkab Jembrana Gelar Tawur Kesanga di Catus Pata, Harmoni Alam dan Introspeksi Diri Jelang Nyepi

Pemkab Jembrana Gelar Tawur Kesanga di Catus Pata, Harmoni Alam dan Introspeksi Diri Jelang Nyepi

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Jumat, 28 Mar 2025
  • visibility 447
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Menjelang Hari Raya Nyepi Tahun Baru Caka 1947, Pemerintah Kabupaten Jembrana secara rutin menggelar Upacara Tawur Kesanga di Catus Pata Perempatan Kantor Bupati Jembrana, Simpang Jalan Sudirman, Kelurahan Dauhwaru, sebagai bagian dari harmoni alam dan Introspeksi diri jelang Nyepi, Jumat (28/3).

Acara tersebut menggunakan Caru Manca Kelud Agung maulu Bebangkit Gerombong.

banner 336x280

Dengan di puput oleh enam sulinggih, Diantaranya Ida Pedanda Anom Manuaba Griya Anom Manuaba, Ida Shri begawan Dharma Yoga, Griya Kedatuan Dua Sunia Lelateng, Ida Bhujangga Rsi Dharma Santika Griya Batur Suci Gumbrih, Ida Shri Begawan Jayawaringin Grya Mendoyo Dangin Tukad, Ida Shri Mpu Santika Putri, Grya Pande Taman Tigaron Mendoyo Dauh Tukad Banjar Monang, Ida Pandita Mpu Nabe Rastra Guna Wibawa Griya Amertha Kusuma Kaliakah.

Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan bersama Wabup IGN Patriana Krisna beserta istri masing-masing, Perwakilan Foprkopimda, Para Kepala OPD, unsur PHDI dan jajarannya turut hadir mengikuti persembahyangan.

Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan mengatakan prosesi upacara Tawur Kesanga dilaksanakan setiap tahun di catus pata dan setiap perempatan desa adat di Jembrana. Tujuannya adalah untuk melebur semua hal buruk atau negatif yang telah dilakukan selama ini, sehingga harapan di Tahun Caka 1947 bisa tercapai.

“Kami harap bisa lebih maju, sukses dan bisa mensejahterakan masyarakat Jembrana,” kata Kembang.

Bupati Kembang berharap Umat Hindu di Jembrana, dan seluruh Indonesia dapat melaksanakan Hari Raya Nyepi dengan penuh kekhusyukan dan sesuai dengan Catur Brata Penyepian.

“Saya harapkan kepada seluruh umat se-dharma yang ada di Jembrana, Seluruh Bali dan seluruh Indonesia semoga hari suci penyepian ini betul-betul dilaksanakan sesuai dengan asas catur brata penyepian,” harapnya.

Bupati asal Pahyangan ini juga berharap peristiwa serupa tidak terulang lagi di masa depan, dan para orang tua diharapkan selalu fokus saat mengasuh anak. “Semoga dengan pelaksanaan acara ini, Jembrana bisa semakin maju, sukses, dan mensejahterakan masyarakat,” tandasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jembrana Menggelar Tawur Kesanga di Catus Pata Simpang Sudirman

    Jembrana Menggelar Tawur Kesanga di Catus Pata Simpang Sudirman

    • calendar_month Minggu, 10 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 330
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dipusatkan di Catus Pata Perempatan Kantor Bupati Jembrana, Simpang Jalan Jenderal Sudirman Negara-Dauhwaru, Minggu (10/3). Pecaruan dipuput oleh lima Sulinggih, yakni Ida Bhagawan Dharma Yoga Grya Dharma Sunia, Ida Pedanda Gede Sigara Grya Sigaran Batuagung, Ida Sri Mpu Pande Istri Galuh Santika Putri Grya Taman Tigaron, Ida Pandita Mpu Rastra Prabu Wibawa […]

  • Hapus Kesan Seremonial Seluruh Agenda OPD Wajib Berbasis Pelestarian Lingkungan

    Hapus Kesan Seremonial Seluruh Agenda OPD Wajib Berbasis Pelestarian Lingkungan

    • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 482
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan, semakin mempertegas komitmennya dalam menjaga kelestarian alam di Bumi Makepung. Tak sekadar retorika, komitmen tersebut diwujudkan melalui arahan konkret untuk mengubah budaya seremonial di lingkungan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) hingga satuan pendidikan menjadi aksi nyata pelestarian lingkungan. ​ Hal itu ditegaskan Bupati Kembang saat melakukan aksi penanaman […]

  • Bupati Tamba Lepas Ratusan Tukik di KPP Jagat Kerthi Pekutatan

    Bupati Tamba Lepas Ratusan Tukik di KPP Jagat Kerthi Pekutatan

    • calendar_month Sabtu, 10 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 417
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Nengah Tamba bersama sejumlah pejabat Pemkab Jembrana, melepas anak penyu/tukik jenis Lekang dan penyu sisik di Kelompok Pelestari Penyu (KPP) Jagat Kerthi, Desa Pekutatan, Kecamatan Pekutatan, Jembrana, Jumat (23/10). Sebanyak 400 ekor Tukik yang dilepas di kawasan Pantai Pekutatan mendapat apresiasi dari Bupati Tamba. Menurutnya, dengan adanya kegiatan pelepasan […]

  • Kembang Hartawan Berkomitmen Pelestarian Satwa Dilindungi dan Peran Penting Masyarakat

    Kembang Hartawan Berkomitmen Pelestarian Satwa Dilindungi dan Peran Penting Masyarakat

    • calendar_month Selasa, 18 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 438
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jembrana menunjukkan komitmen penuh dalam pelestarian satwa laut, khususnya penyu yang merupakan salah satu satwa dilindungi dan banyak ditemukan di perairan Jembrana. Pada Selasa (18/3/2025), lima ekor penyu hijau yang sebelumnya diamankan oleh polisi dari kasus penyelundupan di Pesisir Pantai Teluk Gilimanuk, Kelurahan Gilimanuk, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana, dilepasliarkan ke […]

  • Polisi Ungkap AW Dinyatakan Tidak Memiliki Gangguan Jiwa

    Polisi Ungkap AW Dinyatakan Tidak Memiliki Gangguan Jiwa

    • calendar_month Rabu, 24 Jul 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 352
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Penyidik Satuan Reserse Kriminal Polres Jembrana Provinsi Bali menetapkan AW (32) sebagai pelaku pembunuhan di Desa Pulukan, Kabupaten Jembrana, Bali karena terbukti waras atau tidak mengalami gangguan kejiwaan. “Penetapan ini memang agak lama karena kami mendapat informasi pelaku mengalami gangguan jiwa. Karena itu kami harus berkoordinasi dengan ahli di bidang itu,” kata […]

  • Bupati Kembang Minta PDAM Tirta Amertha Jati Gali Potensi dan Tangkap Peluang Pendapatan

    Bupati Kembang Minta PDAM Tirta Amertha Jati Gali Potensi dan Tangkap Peluang Pendapatan

    • calendar_month Kamis, 17 Apr 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 526
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan melakukan kunjungan kerja ke Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Amertha Jati, Kamis (17/4) sebagai bentuk komitmen pemerintah daerah dalam memastikan kualitas pelayanan air bersih bagi masyarakat terus meningkat. Dalam kunjungan tersebut, Bupati Kembang meninjau sejumlah fasilitas kantor dan alur pelayanan serta berdialog dengan jajaran manajemen dan […]

expand_less