Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Pasangan Kembang Ipat Estafet Menuju KPU Jembrana

Pasangan Kembang Ipat Estafet Menuju KPU Jembrana

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Kamis, 29 Agt 2024
  • visibility 2.406
  • comment 0 komentar

Jembrana, suarajembrana.com – Pasangan calon bupati dan wakil bupati (cabup-cawabup) Jembrana, I Made Kembang Hartawan dan I Gede Ngurah Patriana Krisna, mendaftar pertama ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU). Kandidat yang populer disapa Bang-Ipat ini mendaftar Pilbup Jembrana dengan diiringi ratusan pendukung.

banner 336x280

Tampak mantan Bupati Jembrana dan mantan bupati periode, I Gede Winasa dan mantan bupati Putu Artha, turut mengantar Bang-Ipat menggunakan kereta kencana. Winasa merupakan ayah dari Ipat.

Ratusan pendukung Bang-Ipat memenuhi Jalan Ngurah Rai, Kelurahan Dauh Waru, Kecamatan Jembrana pada pukul 07.50 Wita. Dan melakukan orasi di Monumen Taman Sangkur, masa pendukung meneriakkan “Bang-Ipat” sambil menuju kantor KPU Jembrana.

Sebelum sampai di KPU Jembrana, pasangan Bang-Ipat melakukan deklarasi partai politik pendukung dan pengusung beserta relawan di Monumen Pahlawan Taman Sangkur. Sebanyak 12 partai politik yang ikut mendukung kandidat itu antara lain PDIP, PKB, Gelora, PKB, PPP, Partai Ummat, Hanura, Perindo, PKS, PBB, Partai Buruh, dan Partai Garuda.

Dengan sembilan partai tanpa raihan kursi di DPRD Jembrana seperti PBB, Perindo, Partai Buruh, Garuda, PKS, Gelora, PKN, Partai Ummat, dan Hanura juga menyatakan fakta integritas untuk mendukung Bang-Ipat.

“Kami hari ini melakukan pendaftaran sebelum jam 12.00 (siang). Memilih datang pagi diharapkan dalam periode ini lahir pemimpin dari ufuk timur bersama lahirnya fajar menyingsing,” ujar Kembang Hartawan, Kamis.

Kembang optimistis dapat suara lebih dari 50 persen di Pilbup Jembrana mendatang. “PDI 48 persen, PPP, PKB, ditambah partai non parlemen, kami perkirakan di atas 50 persen. Jangan lupa ada kekuatan militansi Pak Putu Artha dan Pak Winasa,” kata politikus PDI Perjuangan tersebut.

Bang-Ipat mengusung Jembrana Maju, Harmonis, dan Bermartabat. Mereka juga menyerukan sejalan dengan calon gubernur dan wakil gubernur Bali, Wayan Koster dan I Nyoman Giri Prasta.

Sejumlah program dijanjikan di bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi kreatif, pertanian, perkebunan dan peternakan serta adat budaya. Mereka juga tak akan mengesampingkan generasi Z dengan sejumlah program pengembangan kreativitas. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Rapat Paripurna, Ada Tiga Ranperda Dijadikan Perda Tahun 2025 di Kabupaten Jembrana

    Rapat Paripurna, Ada Tiga Ranperda Dijadikan Perda Tahun 2025 di Kabupaten Jembrana

    • calendar_month Senin, 13 Jan 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 329
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Rapat Paripurna I DPRD Kabupaten Jembrana Masa Persidangan I Tahun Sidang 2024/2025 yang dilaksanakan pada Hari Senin, 13 Januari 2025 bertempat di Ruang Sidang Utama DPRD Kabupaten Jembrana menetapkan tiga Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) menjadi Peraturan Daerah (Perda). Rapat paripurna dipimpin langsung Ketua DPRD Jembrana, Ni Made Sri Sutharmi. Penetapan dalam agenda sidang […]

  • “Memperbanyak Istighfar dan Taubat di Bulan Ramadhan”

    “Memperbanyak Istighfar dan Taubat di Bulan Ramadhan”

    • calendar_month Jumat, 14 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 266
    • 0Komentar

    suarajembrana.com Khotib : Ustadz Baihaqi Nur (Marcelino) Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Pada hari ini, kita berada di bulan yang penuh berkah dan ampunan, yaitu bulan Ramadhan. Bulan ini adalah kesempatan bagi kita untuk memperbanyak ibadah, memperkuat iman, dan memohon ampunan kepada Allah SWT. Isi Khotbah Di bulan Ramadhan ini, kita harus memperbanyak istighfar dan taubat. Istighfar […]

  • Disela Retreat, Kembang-Ipat Motivasi Praja IPDN Asal Jembrana

    Disela Retreat, Kembang-Ipat Motivasi Praja IPDN Asal Jembrana

    • calendar_month Kamis, 26 Jun 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 42
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Disela-sela mengikuti Retreat Kepala Daerah gelombang II di Kampus Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN), Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat, Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan bersama Wakil Bupati I Gede Ngurah Patriana Krisna menyempatkan diri bertemu dengan Praja IPDN asal Jembrana, pada Rabu (25/6/2025) malam. Dikesempatan ini, Bupati Kembang secara langsung menyampaikan apreasiasi kepada […]

  • Pria Paruh Baya Mencuri Aki Kendaraan di 10 Titik Lokasi di Jembrana

    Pria Paruh Baya Mencuri Aki Kendaraan di 10 Titik Lokasi di Jembrana

    • calendar_month Rabu, 5 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 169
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Seorang pria lanjut usia (lansia) bernama Yahya ditangkap polisi lantaran telah mencuri aki truk di 10 lokasi berbeda di wilayah Kabupaten Jembrana, Bali. Kini, Yahya terancam hukuman lima tahun penjara. Kapolres Jembrana, AKBP Endang Tri Purwanto, menyatakan dalam kasus pencurian tersebut terungkap setelah dua korban bernama Sulaiman dan Moh Supriyadi melaporkan aki truk […]

  • Danramil 01 Gianyar Lettu Inf. Bambang Sutikno, Genjot Peningkatan Produksi Pangan

    Danramil 01 Gianyar Lettu Inf. Bambang Sutikno, Genjot Peningkatan Produksi Pangan

    • calendar_month Kamis, 15 Mei 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 132
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bagian dari upaya percepatan luas tambah tanam, peningkatan produksi pangan, serta pengendalian inflasi komoditas strategis, telah dilaksanakan kegiatan gerakan tanam padi di Subak Pacung, Kelurahan Bitera, Kabupaten Gianyar, Kamis (15/5/2025). Kegiatan tanam ini berlangsung di lahan milik Pekaseh Subak Pacung I Dewa Nyoman Gede Widana, yang berlokasi di Lingkungan Pacung, Kelurahan Bitera, dengan […]

  • Jembrana Menggelar Tawur Kesanga di Catus Pata Simpang Sudirman

    Jembrana Menggelar Tawur Kesanga di Catus Pata Simpang Sudirman

    • calendar_month Minggu, 10 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 146
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dipusatkan di Catus Pata Perempatan Kantor Bupati Jembrana, Simpang Jalan Jenderal Sudirman Negara-Dauhwaru, Minggu (10/3). Pecaruan dipuput oleh lima Sulinggih, yakni Ida Bhagawan Dharma Yoga Grya Dharma Sunia, Ida Pedanda Gede Sigara Grya Sigaran Batuagung, Ida Sri Mpu Pande Istri Galuh Santika Putri Grya Taman Tigaron, Ida Pandita Mpu Rastra Prabu Wibawa […]

expand_less