Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Pasangan Kembang Ipat Estafet Menuju KPU Jembrana

Pasangan Kembang Ipat Estafet Menuju KPU Jembrana

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Kamis, 29 Agt 2024
  • visibility 2.673
  • comment 0 komentar

Jembrana, suarajembrana.com – Pasangan calon bupati dan wakil bupati (cabup-cawabup) Jembrana, I Made Kembang Hartawan dan I Gede Ngurah Patriana Krisna, mendaftar pertama ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU). Kandidat yang populer disapa Bang-Ipat ini mendaftar Pilbup Jembrana dengan diiringi ratusan pendukung.

Tampak mantan Bupati Jembrana dan mantan bupati periode, I Gede Winasa dan mantan bupati Putu Artha, turut mengantar Bang-Ipat menggunakan kereta kencana. Winasa merupakan ayah dari Ipat.

banner 336x280

Ratusan pendukung Bang-Ipat memenuhi Jalan Ngurah Rai, Kelurahan Dauh Waru, Kecamatan Jembrana pada pukul 07.50 Wita. Dan melakukan orasi di Monumen Taman Sangkur, masa pendukung meneriakkan “Bang-Ipat” sambil menuju kantor KPU Jembrana.

Sebelum sampai di KPU Jembrana, pasangan Bang-Ipat melakukan deklarasi partai politik pendukung dan pengusung beserta relawan di Monumen Pahlawan Taman Sangkur. Sebanyak 12 partai politik yang ikut mendukung kandidat itu antara lain PDIP, PKB, Gelora, PKB, PPP, Partai Ummat, Hanura, Perindo, PKS, PBB, Partai Buruh, dan Partai Garuda.

Dengan sembilan partai tanpa raihan kursi di DPRD Jembrana seperti PBB, Perindo, Partai Buruh, Garuda, PKS, Gelora, PKN, Partai Ummat, dan Hanura juga menyatakan fakta integritas untuk mendukung Bang-Ipat.

“Kami hari ini melakukan pendaftaran sebelum jam 12.00 (siang). Memilih datang pagi diharapkan dalam periode ini lahir pemimpin dari ufuk timur bersama lahirnya fajar menyingsing,” ujar Kembang Hartawan, Kamis.

Kembang optimistis dapat suara lebih dari 50 persen di Pilbup Jembrana mendatang. “PDI 48 persen, PPP, PKB, ditambah partai non parlemen, kami perkirakan di atas 50 persen. Jangan lupa ada kekuatan militansi Pak Putu Artha dan Pak Winasa,” kata politikus PDI Perjuangan tersebut.

Bang-Ipat mengusung Jembrana Maju, Harmonis, dan Bermartabat. Mereka juga menyerukan sejalan dengan calon gubernur dan wakil gubernur Bali, Wayan Koster dan I Nyoman Giri Prasta.

Sejumlah program dijanjikan di bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi kreatif, pertanian, perkebunan dan peternakan serta adat budaya. Mereka juga tak akan mengesampingkan generasi Z dengan sejumlah program pengembangan kreativitas. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ipat Sampaikan Jawaban Bupati atas Pandangan Umum Fraksi DPRD Jembrana

    Ipat Sampaikan Jawaban Bupati atas Pandangan Umum Fraksi DPRD Jembrana

    • calendar_month Senin, 18 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 321
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna (Ipat) menyampaikan jawaban Bupati Jembrana atas Pandangan Umum Fraksi DPRD kabupaten Jembrana terhadap dua Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) yang sebelumnya diusulkan Pemerintah Kabupaten Jembrana. Hal tersebut disampaikan dalam Rapat Paripurna III DPRD Kabupaten Jembrana masa persidangan II Tahun Sidang 2023/2024 yang dipimpin ketua DPRD […]

  • Unik, Pesona Semarak Kemerdekaan Lomba Lagu Nasional Bersambung dan Dirijen

    Unik, Pesona Semarak Kemerdekaan Lomba Lagu Nasional Bersambung dan Dirijen

    • calendar_month Jumat, 23 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.146
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Cukup unik menyanyikan lagu-lagu nasional dilantunkan secara bersambung dan lomba dirjen anak-anak. Hal ini dilakukan di Banjar Ketapang Muara, Desa Pengambengan, Kecamatan Negara yang justru banyak diminati anak-anak serta dewasa. Ini merupakan momentum dan edukasi bahwa bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawan. Dan salah satunya adalah menyanyikan lagu […]

  • Dandim 1617/Jembrana Pimpin Upacara Perabuhan  Almarhum Veteran Drs.I Nyoman Wather 

    Dandim 1617/Jembrana Pimpin Upacara Perabuhan  Almarhum Veteran Drs.I Nyoman Wather 

    • calendar_month Kamis, 30 Nov 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 563
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dandim 1617/Jembrana Letkol Inf Teguh Dwi Raharja, S.Sos pimpin langsung upacara Perabuan Jenazah Almarhum Veteran Drs. I Nyoman Wather Orangtua kandung dari Katopdam IX/Udayana, Kol. Ctp. I Komang Budi Arhantika, S.H yang meninggal karena sakit. Upacara yang digelar secara militer tersebut di laksanakan di Setra Pendem, Kelurahan Pendem, Kecamatan Jembrana, Kabupaten Jembrana. […]

  • Memperingati Hari Juang TNI AD Kodim 1617/Jembrana Lakukan Karya Bakti di TMP 

    Memperingati Hari Juang TNI AD Kodim 1617/Jembrana Lakukan Karya Bakti di TMP 

    • calendar_month Rabu, 13 Des 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 368
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dalam rangka memperingati Hari Juang TNI AD Tahun 2023 yang diperingati setiap tanggal 15 Desember, Kodim 1617/Jembrana melakukan kegiatan karya bakti pembersihan yang dilaksanakan di Taman Makam Pahlawan Kesatria Kusuma Mandala Kecamatan Jembrana, Kabupaten Jembrana. Rabu (13/12/2023). Pasi Teritorial Kodim 1617/Jembrana Kapten Inf Tri Winarto selaku koordinator kegiatan dalam keterangannya menyampaikan kegiatan […]

  • Kunjungan Wisata Religi Pangdam IX/Udayana ke Pura Besakih

    Kunjungan Wisata Religi Pangdam IX/Udayana ke Pura Besakih

    • calendar_month Sabtu, 7 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 359
    • 0Komentar

    Karangasem suarajembrana.com – Danrem 163/WSA, Brigjen TNI Ida Idewa Agung Hadisaputra, S,H beserta istri menyambut Kedatangan Pangdam IX/Udayana bersama rombongan. Pangdam IX/Udayana, Mayjen. TNI. Muhammad Zamroni, SIP., M.Si., didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah IX/Udayana, Ny. Dessy Muhammad Zamroni melaksanakan wisata religi ke Pura Penataran Agung Besakih, Desa Besakih, Kecamatan Rendang, Kabupaten Karangasem pada […]

  • Meriahkan Tahun Baru, Pemkab Jembrana Gelar Malam Hiburan Bahagia Akhir Tahun

    Meriahkan Tahun Baru, Pemkab Jembrana Gelar Malam Hiburan Bahagia Akhir Tahun

    • calendar_month Minggu, 31 Des 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 411
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana sukses menyelenggarakan pementasan kesenian/hiburan dengan tajuk Bahagia Akhir Tahun (BAT) 2023. Memeriahkan pergantian tahun, Pemkab Jembrana menggelar pagelaran hiburan yang dipusatkan di Gedung Kesenian Bung Karno selama dua hari, 30-31 Desember 2023. Sejumlah artis dan musisi dijadwalkan mengisi acara yang bertajuk Bahagia Akhir Tahun. Diantaranya band-band lokal Jembrana seperti […]

expand_less