Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Naas Seorang Bocah Tenggelam di Sungai Tukadaya

Naas Seorang Bocah Tenggelam di Sungai Tukadaya

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Sabtu, 27 Apr 2024
  • visibility 398
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Naas Yusuf Maulana (14) tahun asal Desa Candikusuma, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana ditemukan meninggal dunia tenggelam di Sungai Pangkungbuluh, Desa Kaliakah, Kecamatan Negara, Jembrana, Sabtu (27/04/2024).

Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BNPP) atau Basarnas Bali menerima informasi pada pukul 17.15 Wita dari Bhabinkamtibmas Desa Banyubiru. Jarak tempuh dari Pos SAR Jembrana hingga ke lokasi tidak terlalu jauh. Hanya berselang 10 menit lamanya, 6 personil Pos SAR Jembrana telah tiba di lokasi kejadian.

banner 336x280

Koordinator Pos SAR Jembrana Bali Dewa Putu Hendri Gunawan menyampaikan, langsung menerjunkan tim menggunakan peralatan selam, Aqua Eye (alat deteksi bawah permukaan air) dan drone thermal, sementara salah seorang lainnya berkoordinasi dengan pihak terkait untuk menggali informasi.

“Kejadian bermula, saat itu korban bersama teman-temannya hendak memancing. Memang ada saksi mata di sana, dimana sempat menceritakan ataupun kronologis yang dialami kerabatnya,” ungkap Dewa Hendri.

Namun nahas, ketika menyeberangi sungai dari Barat ke arah Timur, ia justru terseret arus dan tenggelam. Walaupun sempat berusaha berenang akan tetapi karena kelelahan, ia pun tak dapat diselamatkan. Oleh kerabatnya kejadian tersebut dilaporkan kepada pihak terkait.

Sehingga 2 orang personil melakukan penyelaman pada titik yang dicurigai korban berada. Setelah sekitar 45 menit melakukan pencarian, akhirnya Yusuf Maulana ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.

Jenasahnya ditemukan kurang lebih 2 meter arah Timur dari titik lokasi kejadian dan pada kedalaman 9 meter di dasar sungai yang hanya terdapat pasir serta bebatuan. “Lalu dibawa ke Rumah Sakit Umum Negara menggunakan ambulance dari PMI,” jelasnya.

Selama pencarian berlangsungnya operasi SAR turut melibatkan beberapa unsur SAR dari Pos SAR Jembrana (Basarnas Bali), Polair Polres Jembrana, Bhabinkamtibmas, PMI Kabupaten Jembrana, BPBD Kabupaten Jembrana, Potensi SAR 115, perangkat Desa Banyubiru serta masyarakat setempat. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Tamba Dorong masyarakat Wujudkan Keluarga Berkualitas Melalui Penguatan KB dan Kesehatan Reproduksi

    Bupati Tamba Dorong masyarakat Wujudkan Keluarga Berkualitas Melalui Penguatan KB dan Kesehatan Reproduksi

    • calendar_month Rabu, 28 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 781
    • 0Komentar

    Jembrana, suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Nengah Tamba didampingi Ny. Candrawati Tamba membuka kegiatan Sosialisasi Penguatan Program Keluarga Berencana dan Kesehatan Reproduksi Menuju Indonesia Emas 2045 Dalam Rangka Semarak Pelayanan Terpadu KB (SEPADU KB) dan HUT Kota Negara ke-129 Tahun 2024, Rabu (28/8/2024) di Gedung Sentra Tenun, Jembrana. Sekretaris BKKBN Provinsi Bali, I Made Arnawa […]

  • Satu Lagi Jenazah Diduga Korban KMP Tunu Pratama Jaya Ditemukan Nelayan Play Button

    Satu Lagi Jenazah Diduga Korban KMP Tunu Pratama Jaya Ditemukan Nelayan

    • calendar_month Kamis, 10 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 968
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Diduga korban penuh/kru KMP Tunu Pratama Jaya ditemukan kembali oleh nelayan. Nelayan yang hendak memancing menemukan mayat terapung di perairan Perancak. Mayat laki-laki tanpa identitas ditemukan pukul 03.00 wita. Pada titik perkiraan koordinat 8°25.633’S – 114°34.314’E. Dengan jarak dari LKK : 18.8 dan Heading dari LKK : 151°. Nelayan Muhammad Fajri (60) menceritakan […]

  • Ratusan Lansia Mengikuti Senam Bahagia Minggu Pagi

    Ratusan Lansia Mengikuti Senam Bahagia Minggu Pagi

    • calendar_month Senin, 26 Jun 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 366
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Ada 152 orang turut hadir senam lansia. Yang terdiri dari laki dan perempuan dengan mengupayakan agar sehat bugar dan ceria di usia lansia. Minggu pagi merupakan aktivitas santai selain bersama keluarga, juga olahraga merupakan menjaga kebugaran Oma dan Opa. Selain itu disajikan pula makanan sajian UMKM secara gratis. Tempat di area SPBU […]

  • Bela Negara Hingga Kuliah Umum: Sinergi TNI-Unud Tak Ada Intervensi Akademik

    Bela Negara Hingga Kuliah Umum: Sinergi TNI-Unud Tak Ada Intervensi Akademik

    • calendar_month Kamis, 3 Apr 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 609
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Beredar di media sosial naskah kerja sama atau MoU antara Universitas Udayana (Unud) dengan TNI AD (Kodam IX/Udayana). Dalam naskah yang viral itu, tertulis kerja sama tentang “Sinergitas di Bidang Pendidikan, Kebudayaan, Ilmu Pengetahuan dan Teknologi”. Namun, kerja sama ini menuai penolakan dari sejumlah mahasiswa, yang mengkhawatirkan adanya militerisasi di kampus serta intervensi […]

  • Misteri Penemuan Mayat Tanpa Identitas Akhirnya Terungkap di Perairan Gilimanuk

    Misteri Penemuan Mayat Tanpa Identitas Akhirnya Terungkap di Perairan Gilimanuk

    • calendar_month Sabtu, 5 Apr 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 335
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Misteri penemuan mayat tanpa identitas di perairan Gilimanuk akhirnya terungkap. Kepolisian Resor Jembrana membenarkan bahwa jenazah yang ditemukan pada Sabtu 5 April 2025, pagi tersebut adalah I Komang Soma Merta (38) tahun, seorang pria yang dilaporkan hilang akibat tenggelam di perairan Muara Desa Pengambengan, Kecamatan Negara, Jembrana, pada bulan Maret 2025 lalu. Jenazah […]

  • Karnaval Rangkaian HUT RI Ke-79 di Kampung Nelayan Pengambengan

    Karnaval Rangkaian HUT RI Ke-79 di Kampung Nelayan Pengambengan

    • calendar_month Senin, 26 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 945
    • 0Komentar

    Jembrana, suarajembrana.com – Suasana ramai meriah penuh kegembiraan nampak di Banjar Muara Indah, Desa Pengambengan, Kecamatan Negara, pada perayaan HUT RI ke-79, Minggu 25 Agustus 2024. Ribuan warga tumpah ruah menyaksikan karnaval kostum unik yang digelar di sepanjang jalan setempat. Dari anak-anak, dewasa dan orang tua pun ikut ramaikan kegiatan karnaval. Berbagai kostum kreatif dan […]

expand_less