Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Pemerintah » Masikian Festival Jembrana, Bupati Tamba Ajak Anak Muda Lebih Kreatif

Masikian Festival Jembrana, Bupati Tamba Ajak Anak Muda Lebih Kreatif

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Rabu, 6 Mar 2024
  • visibility 313
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Serangkaian Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1946, telah menjaring tiga ogoh-ogoh terbaik dari tiap kecamatan. Total 15 ogoh-ogoh dari 5 kecamatan se-Kabupaten Jembrana ini mulai dipamerkan dalam acara Masikian Festival Jembrana yang dibuka langsung oleh Bupati Jembrana I Nengah Tamba didampingi Wabup IGN Patriana Krisna di Gedung Kesenian Bung Karno (GKBK), Rabu (6/3/2024).

Masikian Festival Jembrana mengusung tema “Abhitah Yowana Catha” yang mengandung arti Keberanian pemuda Dalam Berkarya dengan Penuh Kreasi menuju Jembrana Emas 2026.

banner 336x280

Ogoh-ogoh nominasi tiga terbaik dari masing-masing kecamatan itu, merupakan hasil penjaringan dari lima ogoh-ogoh terbaik tiap kecamatan yang telah dinilai pada Sabtu (2/3/2024). Selanjutnya 15 ogoh-ogoh terbaik dari 5 Kecamatan itu, kembali bersaing untuk memperebutkan juara lomba tingkat kabupaten. Selain itu juga dilakukan penilaian untuk lomba sketsa ogoh-ogoh dan lomba ogoh-ogoh mini.

Usai membuka Masikian Festival Jembrana, Bupati Jembrana I Nengah Tamba sangat mengapresiasi kegiatan yang digarap oleh Pasikian Yowana Jembrana. Sebab, Masikian Yowana Festival Jembrana ini bakal memberikan dampak positif kedepannya. Terutama pada kesenian ogoh-ogoh.

“Saya sebagai Bupati sangat bangga merasa melihat kreativitas yowana Jembrana hari ini. Anak- anak muda Jembrana mulai positif, bangkit dan sudah mulai menunjukkan identitasnya. Bahwa anak muda itu mempunyai masa depan yang bagus,” ujarnya.

Politikus asal Desa Kaliakah ini pun menegaskan pada tahun berikutnya akan menaikkan subsidi pembuatan ogoh-ogoh sebagai bentuk mendukung kreativitas seni para Seka Teruna Teruni (STT. “Astungkara tahun depan kita akan naikkan subsidinya,“ tegasnya.

Dia menekankan, anak-anak muda Jembrana agar lebih menyiapkan diri dengan belajar lebih tekun serta menciptakan ide kreatif guna menyongsong Jembrana Emas 2026 mendatang.

“Kita sekarang harus satu tujuan untuk konsep menuju Jembrana emas. Kita butuh anak-anak muda yang luar biasa anak muda yang bertalenta anak muda yang punya kepribadian, anak muda yang semangat,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Yowana Festival Jembrana I Kadek Dika Agustian mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk menjaga seni dan Budaya Bali serta mendorong kreativitas generasi-generasi muda Jembrana.

“Kami mengajak para Yowana sebagai tombak memajukan kreasi yang mana sebagai garda terdepan untuk menjaga adat dan tradisi budaya Bali,” ujarnya.

Pihaknya juga mengucapkan terimakasih atas perhatian dan kepedulian Bupati Jembrana terhadap Yowana se Jembrana.

“Kami ucapkan terima kasih kepada bupati Jembrana yang telah memberikan dana subsidi untuk pembuatan ogoh-ogoh untuk STT se Jembrana sebesar 2,5 juta per STT. Itu merupakan bukti sayang dan perhatian pemerintah Jembrana dengan Yowana se Jembrana,” tandasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Tamba Serahkan Dana Hibah 1 Milyar Kepada FKUB Jembrana

    Bupati Tamba Serahkan Dana Hibah 1 Milyar Kepada FKUB Jembrana

    • calendar_month Rabu, 11 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 284
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Kabupaten Jembrana yang terdiri dari berbagai suku, etnis dan agama ini sangat rentan akan terjadi berbagai permasalahan sosial. Oleh sebab itu, keberadaan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) dan Forum Pembaruan Kebangsaan (FPK) ini menjadi landasan penting dalam menjaga kerukunan antar umat dan etnis/suku. Untuk itu, Bupati Jembrana I Nengah Tamba menyerahkan bantuan […]

  • Rencana Pengembangan PPN Pengambengan Melalui Proyek IFP-IFM Phase-I Leder IsDB Play Button

    Rencana Pengembangan PPN Pengambengan Melalui Proyek IFP-IFM Phase-I Leder IsDB

    • calendar_month Kamis, 18 Sep 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 3.296
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Sosialisasi rencana pengembangan PPN Pengambengan melalui Proyek IFP-IFM Phase-I Keder IsDB di Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPM) Pengambengan. Proyek IFP-IFM (Integrated Fishing Ports and International Fish Markets) Phase-I adalah proyek yang didanai oleh Bank Pembangunan Islam (IsDB) di Indonesia untuk mengembangkan dua pelabuhan perikanan standar internasional. Proyek ini bertujuan untuk meningkatkan standar fasilitas dan […]

  • Pemkab Jembrana Rancang Penataan Taman Makam Pahlawan Dukung Smart City

    Pemkab Jembrana Rancang Penataan Taman Makam Pahlawan Dukung Smart City

    • calendar_month Minggu, 1 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 359
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pemkab Jembrana menjadikan penataan taman makam pahlawan sebagai bagian dari upaya pengembangan kota smart city. Penataan taman ini diharapkan mampu mengakomodasi perubahan kebutuhan sosial masyarakat dan meningkatkan kualitas kehidupan kota. Selain penataan taman makam pahlawan, Pemkab juga akan melalukan penghijauan di Sentra Tenun dengan menanam pohon jepun. Pohon ini memiliki nilai estetik […]

  • Sebanyak 35 Anggota DPRD Jembrana Masa Bakti 2024-2029 Resmi Dilantik

    Sebanyak 35 Anggota DPRD Jembrana Masa Bakti 2024-2029 Resmi Dilantik

    • calendar_month Selasa, 13 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – DPRD Kabupaten Jembrana menggelar Rapat Paripurna dengan agenda Pengucapan Sumpah Janji Pimpinan DPRD Kabupaten Jembrana Masa Jabatan Tahun 2024-2029. Sebanyak 35 anggota DPRD Jembrana periode 2024-2029 resmi dilantik dan diambil sumpah/janjinya bertempat di Ruang Sidang Utama DPRD Kabupaten Jembrana, Selasa (13/8). Ketua DPRD Jembrana sementara dijabat oleh Ni Made Sri Sutharmi dari […]

  • Pencerahan Maulid Nabi Muhammad SAW Tanamkan Keimaman dan Kerukunan Umat Beragama

    Pencerahan Maulid Nabi Muhammad SAW Tanamkan Keimaman dan Kerukunan Umat Beragama

    • calendar_month Kamis, 19 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 707
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Tanamkan kerukunan umat beragama sebagai umat Islam dan kokohkan jiwa keIslaman dengan keimanan serta ketaqwaan. Indonesia bukan negara Islam tapi negeri yang beraneka corak agama dan juga kepercayaan. Ini perlu dijadikan acuan agar negeri ini makmur serta kaya akan hasil alamnya. Maulid Nabi Muhammad merupakan suri tauladan, lahirnya beliau membawa rahmat bagi […]

  • Program Jumat Curhat, Kapolres Jembrana Bahas Kebersihan Hingga KDRT

    Program Jumat Curhat, Kapolres Jembrana Bahas Kebersihan Hingga KDRT

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 185
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Kapolres Jembrana AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati, S.H., S.I.K., M.I.K. menggelar kegiatan Jumat Curhat bersama para Pegawai Harian Lepas (PHL) yang bekerja di lingkungan Polres Jembrana, Jumat (25/7/2025). Kegiatan ini berlangsung di Wantilan Asrama Polres Jembrana dan berlangsung selama lebih dari satu jam. Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Jembrana didampingi sejumlah pejabat utama, antara […]

expand_less