Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Hari Buruh di Jembrana Diperingati Dengan Kegiatan Sosial

Hari Buruh di Jembrana Diperingati Dengan Kegiatan Sosial

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Kamis, 1 Mei 2025
  • visibility 315
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Peringatan Hari Buruh (May Day) di Kabupaten Jembrana digelar ditengah pabrik PT. Indo Hamafish dengan berbagai kegiatan sosial, Kamis (1/5).

Kegiatan yang bertemakan “Merajut Kebersamaan Untuk Peningkatan Kesejahteraan Pekerja Dan Produktivitas Naional” dengan tagline “May Day is Colaboration”, mengubah paradigma peringatan hari buruh yang umumnya diisi dengan aksi demo turun ke jalan oleh para buruh, diganti dengan berbagai kegiatan sosial. Diantaranya layanan donor darah oleh PMI Jembrana, pemeriksaan kesehatan gratis oleh Rumah Sakit Kertayasa, pembagian sembako/santunan kepada para buruh dan bantuan kepada anak yatim.

banner 336x280

Tak hanya itu Peringatan May Day diisi juga dengan hiburan oleh sejumlah penyanyi lokal Jembrana. Dalam sambutannya Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan memberikan apresiasi atas terselenggaranya Peringatan Hari Buruh International dengan tag line May Day Is Colaboration.

“Momentum Hari Buruh Internasional hari ini dapat dijadikan sebagai titik refleksi bersama untuk memperkuat sinergitas antara pekerja, pengusaha, dan pemerintah. Dengan menjalin komunikasi yang terbuka dan saling menghargai, kita bisa menciptakan iklim kerja yang lebih produktif, adil, dan berkelanjutan,” ucap Bupati Kembang.

Bupati Kembang mengajak semua pihak untuk bersinergi dan senantiasa berkomitmen mengedepankan profesionalisme dan hubungan kerja yang sehat serta senantiasa memelihara hubungan industrial yang baik antara pekerja, pengusaha dan pemerintah.

“Kerja sama yang harmonis akan mendorong peningkatan kesejahteraan pekerja tanpa menghambat pertumbuhan dunia usaha. Dan tentu Pemerintah pun berperan penting sebagai mediator dan pembuat kebijakan yang berpihak pada keadilan sosial,” ujarnya.Tak lupa pihaknya pun menyambut hangat hadirnya Konfederasi Serikat Pekerja Kabupaten Jembrana dan APINDO kabupaten Jembrana ditempat tersebut.

“Saya berharap adanya perkumpulan seperti ini, dapat menjadi wadah aspirasi para pekerja untuk bersinergi dengan pengusaha agar memiliki semangat, karena majunya perusahaan akan membawa kesejahteraan bagi semuanya,” imbuhnya.

Diakhir sambutanya Bupati Asal Desa Pangyangan itu mengajak para pekerja dan pengusaha untuk bekerja sama dengan pemerintah sehingga tercipta langkah yang selaras untuk membangun bersama kabupaten Jembrana.

“Saya yakin, bersama-sama kita dapat meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat, dan pembangunan kabupaten Jembrana di segala lini dapat berjalan dengan baik menuju Jembrana yang maju harmoni dan bermartabat dengan membangun manusia, alam dan budaya,” pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Seorang Nenek Jatuh di Sumur Sedalam 25 Meter

    Seorang Nenek Jatuh di Sumur Sedalam 25 Meter

    • calendar_month Sabtu, 30 Sep 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 458
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Kejadian tragis yang menimpa nenek Sumiyati ini diduga disebabkan oleh dinding pengaman sumur yang rendah. Sumiyati yang berniat mengambil air untuk wudu justru tercebur ke dalam sumur yang memiliki kedalaman lebih dari 25 meter. Kejadian ini menjadi peringatan bagi masyarakat untuk lebih berhati-hati dalam menjaga keselamatan lingkungan sekitar, khususnya sumur yang menjadi […]

  • Puluhan Jemaah Haji Jembrana Diberangkatkan Menuju Mekkah

    Puluhan Jemaah Haji Jembrana Diberangkatkan Menuju Mekkah

    • calendar_month Rabu, 21 Mei 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 603
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Sebanyak 87 Jemaah Haji (JH) asal Kabupaten Jembrana secara resmi diberangkatkan menuju Embarkasi Surabaya, Rabu (21/5/2025). Pelepasan dilakukan langsung oleh Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan, di Gedung Kesenian Bung Karno. Dari total 698 kuota haji Provinsi Bali tahun ini, 87 dialokasikan untuk Jembrana. Para jemaah, yang terdiri dari 38 pria dan 49 […]

  • Dua Korban Mengalami Luka Bakar Akibat Kompor Mayat Meledak

    Dua Korban Mengalami Luka Bakar Akibat Kompor Mayat Meledak

    • calendar_month Kamis, 28 Des 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 374
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Kompor mayat meledak saat prosesi ngaben di Setra Desa Pakraman Yehsumbul, Kecamatan Mendoyo, Kabupaten Jembrana, Kamis (28/12). Akibatnya, dua orang terbakar. Diketahui dua korban adalah I Gusti Ngurah Kade Sandia (70) dan I Gusti Ngurah Kade Arta (70). Keduanya merupakan warga Desa Yehsumbul yang bertugas sebagai juru ngaben. Perbekel Yehsumbul I Putu […]

  • Pj Ketua TP PKK Bali Apresiasi Penanganan Stunting di Jembrana

    Pj Ketua TP PKK Bali Apresiasi Penanganan Stunting di Jembrana

    • calendar_month Selasa, 10 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 353
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Komitmen nyata TP (Tim Penggerak) PKK Jembrana sebagai mitra kerja pemerintah daerah dalam menurunkan angka stunting di Jembrana, diapresiasi Penjabat (Pj) Ketua TP PKK Bali, Ny. Drg. Ida Mahendra Jaya. Apresiasi tersebut diutarakannya saat berkunjung di Posyandu Ngulati Rahayu, Banjar Katulampa, Desa Manistutu, Kecamatan Melaya dalam program ‘Berkunjung dan Berbagi’ dalam rangka […]

  • Pertama di Bali, Kabupaten Jembrana Dapat Mesin Pengolah Sampah Menjadi RDF

    Pertama di Bali, Kabupaten Jembrana Dapat Mesin Pengolah Sampah Menjadi RDF

    • calendar_month Senin, 3 Jun 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 546
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana mulai mendapat angin segar untuk mengatasi permasalahan sampah yang telah menggunung di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) di Banjar Peh, esa Kaliakah, Kecamatan Negara. Bekerjasama dengan PT Wisesa Global Solusindo, Pemkab Jembrana mendapat bantuan satu unit mesin pengolahan sampah yang nantinya dapat mengolah sampah organik dan anorganik dimana sampah organik […]

  • Bupati Kembang Minta ASN Jadi Marketing Pemerintah Daerah

    Bupati Kembang Minta ASN Jadi Marketing Pemerintah Daerah

    • calendar_month Senin, 14 Apr 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 454
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan meminta seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Jembrana untuk aktif menjadi corong informasi sekaligus “marketing” bagi berbagai program dan kebijakan pemerintah daerah.Hal ini disampaikan Bupati Kembang dalam suatu acara olahraga bersama dengan seluruh pegawai Pemkab Jembrana beberapa waktu lalu. “Caranya sederhana, ketika ada pertemuan […]

expand_less