Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Gunakan BKK Badung, Jalan Tengah Perancak Segera di Renovasi

Gunakan BKK Badung, Jalan Tengah Perancak Segera di Renovasi

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Jumat, 2 Agt 2024
  • visibility 395
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Pemukiman (PUPRPKP) Kabupaten Jembrana melakukan sosialisasi kepada warga masyarakat Desa Perancak terkait perbaikan Jalan di Jalan Tengah Perancak, Jumat (2/8).

Perbaikan Jalan tersebut menggunakan Dana BKK Badung dengan nilai Rp.3.044.024.000 dan dikerjakan selama 120 hari kalender.

banner 336x280

Sosialisasi dihadiri oleh Bupati Jembrana I Nengah Tamba didampingi Kadis PUPRPKP I Wayan Sudiarta.

Dalam acara tersebut, Bupati Tamba menjelaskan Rehabilitasi atau servis Jalan Tengah Desa perancak ini menggunakan anggaran Bantuan Keuangan Khusus (BKK) Kabupaten Badung.

“Hari ini saya di Desa Perancak mengecek jalan yang di rehabilitasi/ servis dengan anggaran BKK Kabupaten Badung nilainya 3 miliar. Terima kasih kepada Bupati Badung, ini kita betul-betul manfaatkan anggaran yang kita terima dari BKK Kabupaten Badung, dan masyarakat disini juga sangat antusias menerima dari pada rehab jalan yang ada di Perancak ini,” ucapnya

Bupati Tamba berharap perbaikan jalan tengah Perancak dapat membantu masyarakat Perancak yang menjadi nelayan, karena jalan ini merupakan akses membawa hasil laut.

“Semoga dengan perbaikan jalan ini, dapat membantu kelancaran daripada seluruh masyarakat Desa Perancak dalam rangka kehidupannya menjadi nelayan, jadi hasil-hasil laut semua melalui jalan ini,” harapannya.

Kepala Dinas PUPRPKP Kabupaten Jembrana, I Wayan Sudiarta mengatakan perbaikan jalan ini menggunakan Hotmik dan untuk bahu jalannya akan menggunakan beton. Nilai pagu anggaran sendiri mencapai Rp 3.044.000.000,-.

“Badan jalan ini menggunakan hotmik dan bahu atau berma jalannya menggunakan beton 50 cm kanan kiri jalan, dengan panjang jalan 2.400 km dan lebarnya 2,60 meter,” katanya.

Perbekel Desa Perancak I Nyoman Wijana mengucapkan terima kasih atas perbaikan jalan ini, karena sudah 10 tahun penantian baru mendapatkan perbaikan.

“Saya Perbekel Perancak mewakili masyarakat Desa Perancak khususnya yang ada di pesisir ini merasa sangat bahagia. Jadi kita sudah 10 tahun menunggu-nunggu perbaikan jalan ini.saatnya sekarang sudah kita terima, jadi merasa bahagia,” pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mantap, Tiga Siswa Jembrana Jadi Wakil Bali Olimpiade Sains Nasional 2024

    Mantap, Tiga Siswa Jembrana Jadi Wakil Bali Olimpiade Sains Nasional 2024

    • calendar_month Kamis, 25 Jul 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 530
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Lolos wakili Bali dalam Olimpiade Sains Nasional, tiga siswa Jembrana temui Bupati Jembrana I Nengah Tamba di Rumah Kediaman Bupati, Banjar Peh, Desa Kaliakah, Rabu (24/7). Ketiganya akan berlaga dalam ajang Olimpiade Sains Nasional atau OSN 2024 dari perwakilan provinsi Bali pada bulan agustus di Jakarta. Kompetisi di bidang sains ini tergolong […]

  • Heboh, Mayat Terdampar Tanpa Identitas di Pantai Gilimanuk

    Heboh, Mayat Terdampar Tanpa Identitas di Pantai Gilimanuk

    • calendar_month Sabtu, 18 Nov 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 336
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Warga Kelurahan Gilimanuk digegerkan dengan penemuan sesosok mayat tanpa identitas terdampar di pinggir pantai Lingkungan Arum Barat, Kelurahan Gilimanuk, Kecamatan Melaya, Jembrana, Sabtu (18/11). Kapolsek Gilimanuk Kompol Dewa Putu Werdhiana saat dikonfirmasi membenarkan atas penemuan mayat tanpa identitas tersebut. Dewa menerangkan, mayat tersebut pertamakali diketahui oleh saksi Nurhalimin (45) yang saat itu […]

  • Bupati Tegaskan Peran Sebagai “Batang Penjaga” Menjaga Akar Desa Adat

    Bupati Tegaskan Peran Sebagai “Batang Penjaga” Menjaga Akar Desa Adat

    • calendar_month Selasa, 7 Okt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 2.577
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan menegaskan pentingnya peran Bendesa Adat sebagai figur sentral dalam menjaga kelestarian adat, budaya, dan jati diri masyarakat Bali di tengah arus perubahan zaman. Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri kegiatan acara pengukuhan tiga Bendesa dan Prajuru Desa diantaranya Desa Adat Budeng, Kecamatan Jembrana, Desa Adat Mengenuanyar, Kecamatan Pekutatan, […]

  • Kapolri Datang Ke Bali Dalam Rangkaian Kegiatan Dinas

    Kapolri Datang Ke Bali Dalam Rangkaian Kegiatan Dinas

    • calendar_month Sabtu, 20 Apr 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 368
    • 0Komentar

    Badung suarajembrana.com – Kapolres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai AKBP I Ketut Widiarta, S.H., S.I.K., M.Si., mendampingi Kapolda Bali Irjen. Pol. Ida Bagus Kd Putra Narendra, S.I.K., M.Si. menyambut kedatangan Kapolri Jenderal Pol. Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., melalui Base Ops Lanud I Gusti Ngurah Rai, jumat (19/4/2024) malam. Kedatangan Kapolri juga disambut oleh […]

  • Wabup Ipat Buka Turnamen Basket SMANSA Cup XIII

    Wabup Ipat Buka Turnamen Basket SMANSA Cup XIII

    • calendar_month Rabu, 27 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 376
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dengan ditandai pemukulan kulkul (Kentungan), event tahunan Kejuaraan Basket antar sekolah se-Jembrana yang diselenggarakan oleh SMA Negeri 1 Negara (SMANSA) resmi dibuka Wakil Bupati Jembrana IGN Patriana Krisna di GOR Krsna Jvara, Desa Dauhwaru, Kecamatan Jembrana, Rabu (27/3/2024). Turnamen Basket SMANSA CUP ke XIII 2024 ini berlangsung mulai dari tanggal 27 s/d […]

  • Dua Bangunan Milik Warga di Evakuasi Akibat Cuaca Ekstrim

    Dua Bangunan Milik Warga di Evakuasi Akibat Cuaca Ekstrim

    • calendar_month Minggu, 28 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 394
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com -Babinsa Mendoyo Dauh Tukad Koramil 1617-02/Mendoyo Serda Suwardi gerak cepat ke lokasi membantu warga binaan yang terdampak akibat hujan deras dan angin kencang disertai petir. Mengakibatkan dua bangunan rumah warga mengalami kerusakan pada bagian atap yang bertempat di wilayah Banjar Kepuh Desa Mendoyo Dauh Tukad, Kecamatan Mendoyo, Kabupaten Jembrana. sabtu (27/10/2024). Babinsa Serda […]

expand_less