Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Diduga Mengantuk, Mobil Hantam Taman Median Jalan di Negara

Diduga Mengantuk, Mobil Hantam Taman Median Jalan di Negara

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Selasa, 29 Agt 2023
  • visibility 433
  • comment 0 komentar

Jembrana suara Jembrana.com – Diduga mengantuk, sebuah mobil tiba tiba menabrak taman median yang berada di tengah jalan sebagai pemisah jalur, Selasa 29 Agustus 2023. Kecelakaan tunggal atau Out of Control ini terjadi di jalur Denpasar Gilimanuk, Kelurahan Baler Baler Agung, Kecamatan Negara, Jembrana.

Dari informasi, peristiwa kecelakaan terjadi sekitar pukul 07.30 wita. Kecelakaan tunggal dialami mobil bernopol F 1803 TO yang dikemudikan Iman Herdiansyah (36) asal Sukabumi, Jawa Barat. “Diduga pengemudi dalam kondisi mengantuk. Kecelakaan tersebut dilaporkan pukul 08.00 wita,” kata Kasat Lantas Polres Jembrana AKP Ni Putu Meipin Ekayanti, dalam keterangan tertulis, Selasa 29 Agustus 2023.

banner 336x280

AKP Meipin menjelaskan, insiden tersebut berawal dari mobil yang dikemudikan Herdiansyah bergerak dari arah barat ke timur atau Gilimanuk menuju Denpasar. Saat memasuki kawasan Kelurahan Baler Bale Agung, tepatnya di jalan bypass Udayana, pada KM 95-96, pengemudi mobil diduga mengantuk.

Sehingga mobil oleng ke kanan dan tidak bisa dikendalikan, lalu menabrak median berupa taman yang berada di tengah jalan sebagai pemisah jalur lalu terbalik di badan jalan sebelah kanan dari arah barat.

“Saat kejadian pagi hari cerah, situasi jalan lurus datar beraspal baik, dilengkapi dengan marka jalan putus-putus sebagai pemisah lajur, sementara arus lalulintas sedang,” ungkap AKP Meipin.

Akibat kecelakaan tersebut mobil mengalami kerusakan pada bemper depan, kap mobil kanan penyok kaca depan pecah, spion kanan lepas dan pecah ban dan pelek depan kanan bengkok. Kerugian materiil diperkirakan sekitar Rp. 25 juta. Sementara kondisi pengemudi dalam keadaan sehat.

Bersyukur tidak sampai menimbulkan korban jiwa. Pihaknya selalu menghimbau untuk berhati hati dalam berkendara serta selalu taati peraturan lalu lintas untuk keselamatan diri sendiri dan orng lain. “Jika dalam kondisi mengantuk, mohon untuk beristirahat sejenak, sehingga terhindar dari kecelakaan yang tidak diinginkan,” pungkasnya. *

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Waspadai Modus Penipuan yang Mengatasnamakan Kodam IX/Udayana

    Waspadai Modus Penipuan yang Mengatasnamakan Kodam IX/Udayana

    • calendar_month Sabtu, 28 Des 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 353
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Dalam beberapa waktu terakhir, sejumlah kasus penipuan yang merugikan masyarakat dengan nominal besar telah terjadi di wilayah Denpasar. Penipuan ini mengatasnamakan Kodam IX/Udayana dan menggunakan berbagai modus untuk menipu korban. Asisten Intelijen Kasdam IX/Udayana, Kolonel Inf Oki Andriansyah, menyampaikan imbauan kepada masyarakat untuk lebih waspada terhadap kejahatan ini. Dalam keterangannya pada Jumat (27/12/2024), […]

  • Bupati Kembang Resmikan Program Bedah Rumah, Empat Keluarga Kurang Mampu Kini Punya Hunian Layak

    Bupati Kembang Resmikan Program Bedah Rumah, Empat Keluarga Kurang Mampu Kini Punya Hunian Layak

    • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 338
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Wujud kepedulian bagi masyarakat kurang mampu, Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan, menyerahkan bantuan bedah rumah kepada empat keluarga di Kecamatan Negara, Selasa (19/8). Bantuan ini merupakan hasil kerja sama antara Badan Usaha Milik Desa Bersama (Bumdes Bersama) dan Lembaga Keuangan Desa (LKD) Kecamatan Negara untuk menghadirkan rumah yang layak huni bagi warga. […]

  • Warga Gerudug Pasar Murah Pemkab Jembrana di Pasar Melaya, Minta Rutin di Gelar

    Warga Gerudug Pasar Murah Pemkab Jembrana di Pasar Melaya, Minta Rutin di Gelar

    • calendar_month Senin, 25 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 406
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Warga Kecamatan Melaya, Jembrana yang di dominasi Ibu Rumah Tangga (IRT) antusias sambangi pasar murah yang digelar Pemkab Jembrana yang dilaksanakan di Pasar Melaya, Senin (25/3). Sebagai informasi, pasar murah Pemkab Jembrana digelar dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri Tahun 2024 dan dilaksanakan di enam lokasi berbeda. Sebelumnya Pasar Murah telah […]

  • Dua Titik Lokasi Di Gelar Gerakan Pangan Murah, Salurkan 400 Sak Beras SPHP

    Dua Titik Lokasi Di Gelar Gerakan Pangan Murah, Salurkan 400 Sak Beras SPHP

    • calendar_month Senin, 18 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 185
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Satuan Samapta Polres Jembrana, Polda Bali, menggelar kegiatan Gerakan Pangan Murah dengan menyalurkan beras program SPHP (Stabilitas Pasokan dan Harga Pangan) sebanyak 2 ton atau setara 400 sak beras ukuran 5 kilogram, Senin (18/8). Kegiatan tersebut berlangsung di dua lokasi, yakni Pasar Jembrana, Kelurahan Dauhwaru, Kecamatan Jembrana, serta di Lingkungan BB Agung, Kecamatan […]

  • Pos Haslot Satgas Yonif 741/GN Berhasil Temukan Anak yang Hilang di Hutan Perbatasan Indonesia-Timor Leste

    Pos Haslot Satgas Yonif 741/GN Berhasil Temukan Anak yang Hilang di Hutan Perbatasan Indonesia-Timor Leste

    • calendar_month Rabu, 26 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 609
    • 0Komentar

    suarajembrana.com Malaka – Pos Haslot berhasil temukan anak hilang di hutan perbatasan RI-RDTL Dusun Motamasin, Desa Alas Selatan, Kecamatan Kobalima Timur, Kabupaten Malaka. Senin (24/03/2025). Setelah mendapatkan informasi dari salah satu masyarakat terkait hilangnya Yafin Gause (2 tahun) pada saat berkebun bersama keluarganya di kawasan hutan perbatasan, dengan sigap anggota Pos Haslot dipimpin langsung Danpos […]

  • Bupati Tegaskan Peran Sebagai “Batang Penjaga” Menjaga Akar Desa Adat

    Bupati Tegaskan Peran Sebagai “Batang Penjaga” Menjaga Akar Desa Adat

    • calendar_month Selasa, 7 Okt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 2.564
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan menegaskan pentingnya peran Bendesa Adat sebagai figur sentral dalam menjaga kelestarian adat, budaya, dan jati diri masyarakat Bali di tengah arus perubahan zaman. Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri kegiatan acara pengukuhan tiga Bendesa dan Prajuru Desa diantaranya Desa Adat Budeng, Kecamatan Jembrana, Desa Adat Mengenuanyar, Kecamatan Pekutatan, […]

expand_less