Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Dandim Gianyar Pimpin Apel Gelar Pasukan Pam Satgas Pengamanan Pilkada Tahun 2024

Dandim Gianyar Pimpin Apel Gelar Pasukan Pam Satgas Pengamanan Pilkada Tahun 2024

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Senin, 5 Agt 2024
  • visibility 363
  • comment 0 komentar

Gianyar suarajembrana.com – Makodim, telah dilaksanakan Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pilkada Tahun 2024 oleh Jajaran Kodim 1616/Gianyar dengan pimpinan Apel Gelar Dandim 1616/Gianyar Letkol Cpn I Gede Winarsa, S.H.,M.Han. di Lapangan Makodim 1616/Gianyar Jalan Ngurah Rai No. 8A Kecamatan, Kabupaten Gianyar-Bali, Senin (5/8/2024).

Dalam kegiatan Apel Gelar Pasukan Pemgamanan Pilkada 2024, Kodim 1616/Gianyar melibatkan perangkat, peserta dan perlengkapan apel gelar yang diantaranya selaku Komandan Apel Kapten Inf I Wayan Sudarmika, Perwira Apel Kapten Cba I Wayan Wiranatha, Peserta Apel personel Perwira dan Bintara Kodim 1616/Gianyar sebanyak 92 orang. Serta menggunakan Perlengkapan kendaraan oprasional, 3 unit mobil D-Max dan 20 unit motor honda CRF.

banner 336x280

Dandim 1616/Gianyar Letkol Cpn I Gede Winarsa, S.H.,M.Han. selaku pimpinan apel dalam Apel Gelar pengamanan Pilkada Tahun 2024 tersebut menyampaikan, marilah kita panjatkan puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas rahmat dan izin-Nya pada hari ini kita masih diberikan kesehatan untuk melaksanakan Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pilkada Serentak di Kabupaten Gianyar.

“Para prajurit yang saya banggakan, perlu dipahami bersama bahwa pengamanan Pilkada serentak ini merupakan bagian integral dari sistem keamanan nasional yang dirancang untuk melindungi sekaligus untuk memastikan stabilitas dan kelancaran pemerintahan,” katanya.

I Gede Winarsa juga tegaskan, ancaman terhadap pengamanan Pilkada dapat berdampak negatif pada pemerintah. Oleh sebab itu, mari kita tunaikan tugas mulia ini dengan penuh rasa tanggung jawab dan penuh kebanggaan.

“Apel gelar pasukan kali ini merupakan langkah-langkah untuk mengecek kesiapan Satuan Tugas Pengamanan Pilkada Serentak, baik secara organisasi, personel, alat dan perlengkapan maupun sarana pendukung lainnya yang akan digunakan dalam melaksanakan tugas di lapangan. Pengamanan Pilkada serentak ini harus kita rencanakan dan siapkan dengan baik. Meskipun kita pernah melaksanakan tugas Pengamanan Pilkada, namun setiap kegiatan memiliki potensi kerawanan yang berbeda-beda, sehingga tidak ada istilah rutinitas,” tuturnya.

Dandim pun nyatakan, jadikan tugas ini sebagai operasi baru demi memotivasi seluruh anggota untuk melaksanakan tugas dengan baik dan zero mistake atau tanpa kesalahan. Masing-masing Perwira yang sudah ditunjuk agar dapat mengorganisir kekuatannya dengan baik, menyampaikan tugas dengan jelas dan mampu mengendalikan anggotanya selama pelaksanaan tugas Pengamanan Pilkada.

“Dalam upaya mengantisipasi kemungkinan yang akan terjadi, perlu dirumuskan Cara Bertindak (CB) yang relevan dan dapat dilaksanakan dengan baik sehingga setiap permasalahan dapat diatasi secara cepat, tepat dan tuntas. Saya tegaskan kepada seluruh personel yang terlibat dalam Pengamanan Pilkada agar memahami sasaran pengamanan dan tempat pelaksanaan kegiatan,” paparnya.

Ia pun jelaskan, yakinkan semua kegiatan berjalan dengan aman, baik sebelum, selama maupun sesudah pelaksanaan. Laksanakan tugas ini dengan sebaik-baiknya, ciptakan suasana aman dan nyaman serta jaga sinergitas TNI-Polri, Pemda maupun Masyarakat.

Kemudian yang terpenting, utamakan faktor keamanan personel dan materiil dalam setiap kegiatan. Hadirin dan seluruh peserta apel yang saya hormati, demikian amanat saya, semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan petunjuk dan bimbingan-Nya kepada kita sehingga Pengamanan Pilkada Serentak di Kabupaten Gianyar dapat berjalan tertib, aman dan lancar,” pungkas Dandim. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sekda Budiasa Puji Hasil Kerja Program TMMD di Jembrana

    Sekda Budiasa Puji Hasil Kerja Program TMMD di Jembrana

    • calendar_month Jumat, 20 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 371
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-118 tahun 2023 di Desa Banyubiru, Kecamatan Negara, Jembrana, resmi ditutup, Kamis (19/10). Apel penutupan TMMD dihadiri Sekda Jembrana I Made Budiasa mewakili Bupati Jembrana, yang sekaligus menerima berita acara TMMD dari Dansatgas TMMD Letkol Inf Teguh Dwi Raharja pada apel yang dihadiri anggota Forkopimda Jembrana, […]

  • Bangkitkan Nafas Kebanggaan Daerah, HUT Kota Negara ke-130 Usung Tema “Negaroa Pride”

    Bangkitkan Nafas Kebanggaan Daerah, HUT Kota Negara ke-130 Usung Tema “Negaroa Pride”

    • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 247
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Kabupaten Jembrana dengan kota Negara sebagai porosnya erat dianggap sebagai sisi lain Bali, karena memiliki keunikan tersendiri dari ragam bahasa, dialek tutur kata, hingga budaya dan keseniannya. Memasuki usia yang ke 130 tahun, Kota Negara bukan lahir dalam semalam, kota Negara telah menempuh perjalanan panjang selama 130 tahun menjadi saksi bisu sejarah, pergolakan, […]

  • Bupati Kembang Paparkan Capaian Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan

    Bupati Kembang Paparkan Capaian Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan

    • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 468
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan mengikuti tahapan wawancara kandidat Paritrana Award yang merupakan penghargaan tentang penyelenggaraan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan, Senin (28/7) di Four Star Hotel Denpasar. Dihadapan para penilai yang terdiri dari Kadis Naker dan ESDM Provinsi Bali, Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Bali Nusra, Ahli Ekonomi dan Apindo Bali, Bupati Kembang menyampaikan […]

  • Bupati Tamba Ingatkan Komitmen KTH Lestarikan Hutan

    Bupati Tamba Ingatkan Komitmen KTH Lestarikan Hutan

    • calendar_month Selasa, 20 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 453
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Masyarakat yang tinggal di pinggir hutan yang tergabung dalam sejumlah kelompok tani hutan (KTH) telah memiliki ijin untuk dapat memanfaatkan hasil hutan dengan tetap menjaga kelestarian lingkungan hutan yang mereka kelola. Hal tersebut, kata Bupati Tamba didasari atas rasa keadilan bagi masyarakat yang tinggal di pinggir hutan untuk bisa memanfaatkan hasil alam […]

  • Wanita Tangguh, Pertahankan Kelestarian Tenun Songket dan Endek Jembrana Play Button

    Wanita Tangguh, Pertahankan Kelestarian Tenun Songket dan Endek Jembrana

    • calendar_month Selasa, 17 Jun 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 731
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Melestarikan tentu tenun songket Jembrana adalah karya kain dari jaman ke jaman. Beranjak dari usia anak baru lahir, kini 18 tahun berkarya dan tetap menekuni tenun songket. Suka duka pun dilakoni sebagai sosok wanita karir dan juga pekerja di salah satu kelurahan di Jembrana. Upaya pertama berjibaku langsung menenun. Hingga dinamika kehidupan pun […]

  • Apresiasi Kreativitas Yowana di Masikian Festival, Bupati Kembang Janji Tambah Anggaran Tahun 2026

    Apresiasi Kreativitas Yowana di Masikian Festival, Bupati Kembang Janji Tambah Anggaran Tahun 2026

    • calendar_month Minggu, 23 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 699
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Gelaran Masikian Festival Tahun 2025 yang mengangkat tema “Abhinaya Yowana Argya” telah berlangsung sukses dengan menghadirkan lomba ogoh-ogoh dewasa, ogoh-ogoh mini dan sketsa ogoh-ogoh selama tiga hari dari tanggal 20-22 Maret di Gedung Kesenian Ir. Soekarno. Pada malam terakhir, Sabtu (22/3) gelaran Masikian Festival secara resmi ditutup oleh Bupati Jembrana, I Made Kembang […]

expand_less