Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Bupati Kembang Siapkan Dana Talangan Untuk KUD, Ambil Alih Pengadaan Beras PNS

Bupati Kembang Siapkan Dana Talangan Untuk KUD, Ambil Alih Pengadaan Beras PNS

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Senin, 28 Apr 2025
  • visibility 545
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan menyiapkan dana talangan berupa pinjaman daerah untuk diberikan kepada Koperasi Unit Desa (KUD). Pemberian dana talangan ini sebagai upaya untuk menjaga kelangsungan usaha koperasi, terutama dalam sektor pertanian.

Melalui suntikan dana ini, koperasi diharapkan dapat kembali aktif menyerap hasil panen para petani sehingga dapat menjaga stabilitas harga dan pasokan barang di tingkat lokal. Langkah ini juga dilakukan sebagai upaya dalam mendukung stabilitas harga sekaligus melindungi petani dari tengkulak dan anjloknya harga pasar.

banner 336x280

“Saya ingin membantu KUD, saya juga ingin membantu petani. Karena kalau KUD saya beri dana talangan, mereka akan membeli gabah petani,” ucap Bupati Kembang saat menerima Audensi KUD, Minggu (27/4).

Pembelian gabah petani oleh KUD yang mengacu pada Harga Pembelian Pemerintah (HPP), diharapkan dapat menjaga stabilitas harga gabah dan memberikan kesejahteraan bagi para petani. Selain itu, Bupati Kembang juga memastikan akan menyerap beras hasil produksi KUD dengan mendistribusikannya kepada Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Jembrana.

“Harapannya KUD bisa membeli gabah petani, kalau pembeli sudah banyak, otomatis harga tidak akan turun drastis. Gabah itu diolah, kemudian berasnya disalurkan kepada PNS,” ujarnya.

Pengadaan beras kepada PNS Pemkab Jembrana sebelumnya dilakukan oleh Perumda Tribhuwana. Untuk memberikan dampak yang lebih luas kepada masyarakat, Bupati Kembang meminta agar KUD menjadi supplier beras kepada PNS dan Perumda Tribhuwana diminta menjalankan usaha lainnya yang tidak bersinggungan langsung dengan usaha masyarakat.

Data dari Dinas Koperasi, UKM, Perdagangan Kabupaten Jembrana menyebutkan sejumlah KUD yang telah mengajukan permohonan pinjaman daerah diantaranya KUD Catur Guna Amertha, Desa Yehembang Kangin senilai Rp.1 Miliar, KUD Surya Mertha, Desa Gumbrih senilai Rp.200 juta, KUD Sapta Werdhi, Kelurahan Tegalcangkring senilai Rp.200 juta, KUD Tamblang senilai Rp.300 juta dan KUD Catur Karya Usaha, Desa Tuwed senilai 200 juta.

“Total dana yang disiapkan sesuai permohonan sebanyak Rp.1,9 Miliar,” jelas Kadis Koperasi, UKM, Perdagangan Jembrana, Agus Adinata. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dukung Ekonomi Kerakyatan, Melalui CSR BPD Bupati Kembang Berikan Bantuan Booth Kontainer

    Dukung Ekonomi Kerakyatan, Melalui CSR BPD Bupati Kembang Berikan Bantuan Booth Kontainer

    • calendar_month Kamis, 8 Jan 2026
    • account_circle Ed27
    • visibility 120
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana terus memperkuat pemberdayaan usaha mikro dan warung kecil dengan menyalurkan bantuan booth kontainer kepada para pedagang sebagai bentuk dukungan terhadap peningkatan ekonomi kerakyatan. Melalui program Bedah Warung, pedagang yang sebelumnya berjualan di atas trotoar kini memperoleh tempat usaha yang lebih layak tanpa kehilangan sumber penghidupan. Sebanyak 12 booth kontainer diserahkan […]

  • Punya Talenta Apik, Putri Pengambengan Jadi Model dan Peragawati Cilik

    Punya Talenta Apik, Putri Pengambengan Jadi Model dan Peragawati Cilik

    • calendar_month Minggu, 25 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 949
    • 0Komentar

    Jembrana, suarajembrana.com – Piawai di melintas di catwalk (panggung peragaan dalam fashion show) merupakan peragawati bernama Natasya Shidqiah Qieevani usia (8) tahun asli anak Desa Pengambengan berawal dari hanya coba-coba jadi model disalah satu acara di kota negara. Saat itu usia 6 tahun dan Alhamdulillah mendapatkan juara 1. Kemudian ikuti di salah satu Nirwana Garden […]

  • Ratusan Anak TK di Jembrana Meriahkan Pawai Ogoh-ogoh Mini 

    Ratusan Anak TK di Jembrana Meriahkan Pawai Ogoh-ogoh Mini 

    • calendar_month Kamis, 7 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 350
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Ratusan anak TK dan PAUD di Kabupaten Jembrana ikut berpartisipasi meramaikan pawai ogoh-ogoh mini yang diselenggarakan di depan Kantor Bupati Jembrana, Rabu (6/3). Pawai dibuka oleh Bupati Jembrana I Nengah Tamba didampingi Wakil Bupati I Gede Ngurah Patriana Krisna dan Bunda PAUD Ny. Candrawati Tamba serta jajaran Forkopimda kabupaten Jembrana ditandai dengan […]

  • Sekda Budiasa Buka Sosialisasi Penggunaan BMD

    Sekda Budiasa Buka Sosialisasi Penggunaan BMD

    • calendar_month Rabu, 6 Nov 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 319
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Sekretaris Daerah Kabupaten Jembrana, I Made Budiasa membuka sosialisasi penggunaan Barang Milik Daerah (BMD) yang diselenggarakan oleh Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Jembrana di Ruang Rapat Lantai 2 Jimbarwana, Kantor Bupati Jembrana, Selasa (5/11). Sosialisasi tersebut diikuti oleh Sekretaris, Pejabat Penatausahaan Barang Pengguna dan Pengurus Barang Pengguna di setiap Organisasi […]

  • Remaja Masjid Mujahidin Gelar Lomba Hadrah Al Banjari

    Remaja Masjid Mujahidin Gelar Lomba Hadrah Al Banjari

    • calendar_month Minggu, 1 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 339
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Para peserta lomba Al Banjari Al Habsy menunjukkan antusiasme dan semangat yang tinggi dalam mempersiapkan diri dan tampil di ajang ini. Mereka memperdengarkan tembang sholawatan yang indah serta melantunkan syair-syair penuh makna dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Kompetisi ini menjadi ladang pengalaman serta kesempatan untuk mereka menambah wawasan dan keahlian […]

  • Bupati Kembang Hartawan Sidak Sumur Bor di Kabupaten Jembrana

    Bupati Kembang Hartawan Sidak Sumur Bor di Kabupaten Jembrana

    • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 341
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan melakukan inspeksi mendadak (sidak) sumur bor yang ada di wilayah Kabupaten Jembrana. Tujuan sidak ini untuk melihat secara langsung kondisi sumur bor, baik itu yang terdapat kerusakan maupun sumur bor yang tidak aktif atau belum berfungsi. Bupati Kembang menyebut di Jembrana terdapat 132 sumur bor baik sumur […]

expand_less