Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Bupati Kembang Siapkan Dana Talangan Untuk KUD, Ambil Alih Pengadaan Beras PNS

Bupati Kembang Siapkan Dana Talangan Untuk KUD, Ambil Alih Pengadaan Beras PNS

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Senin, 28 Apr 2025
  • visibility 591
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan menyiapkan dana talangan berupa pinjaman daerah untuk diberikan kepada Koperasi Unit Desa (KUD). Pemberian dana talangan ini sebagai upaya untuk menjaga kelangsungan usaha koperasi, terutama dalam sektor pertanian.

Melalui suntikan dana ini, koperasi diharapkan dapat kembali aktif menyerap hasil panen para petani sehingga dapat menjaga stabilitas harga dan pasokan barang di tingkat lokal. Langkah ini juga dilakukan sebagai upaya dalam mendukung stabilitas harga sekaligus melindungi petani dari tengkulak dan anjloknya harga pasar.

banner 336x280

“Saya ingin membantu KUD, saya juga ingin membantu petani. Karena kalau KUD saya beri dana talangan, mereka akan membeli gabah petani,” ucap Bupati Kembang saat menerima Audensi KUD, Minggu (27/4).

Pembelian gabah petani oleh KUD yang mengacu pada Harga Pembelian Pemerintah (HPP), diharapkan dapat menjaga stabilitas harga gabah dan memberikan kesejahteraan bagi para petani. Selain itu, Bupati Kembang juga memastikan akan menyerap beras hasil produksi KUD dengan mendistribusikannya kepada Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Jembrana.

“Harapannya KUD bisa membeli gabah petani, kalau pembeli sudah banyak, otomatis harga tidak akan turun drastis. Gabah itu diolah, kemudian berasnya disalurkan kepada PNS,” ujarnya.

Pengadaan beras kepada PNS Pemkab Jembrana sebelumnya dilakukan oleh Perumda Tribhuwana. Untuk memberikan dampak yang lebih luas kepada masyarakat, Bupati Kembang meminta agar KUD menjadi supplier beras kepada PNS dan Perumda Tribhuwana diminta menjalankan usaha lainnya yang tidak bersinggungan langsung dengan usaha masyarakat.

Data dari Dinas Koperasi, UKM, Perdagangan Kabupaten Jembrana menyebutkan sejumlah KUD yang telah mengajukan permohonan pinjaman daerah diantaranya KUD Catur Guna Amertha, Desa Yehembang Kangin senilai Rp.1 Miliar, KUD Surya Mertha, Desa Gumbrih senilai Rp.200 juta, KUD Sapta Werdhi, Kelurahan Tegalcangkring senilai Rp.200 juta, KUD Tamblang senilai Rp.300 juta dan KUD Catur Karya Usaha, Desa Tuwed senilai 200 juta.

“Total dana yang disiapkan sesuai permohonan sebanyak Rp.1,9 Miliar,” jelas Kadis Koperasi, UKM, Perdagangan Jembrana, Agus Adinata. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemkab dan DPRD Jembrana Sepakati Dua Ranperda Disahkan Menjadi Perda

    Pemkab dan DPRD Jembrana Sepakati Dua Ranperda Disahkan Menjadi Perda

    • calendar_month Rabu, 7 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 363
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dua Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) resmi ditetapkan menjadi Peraturan Daerah (Perda) dalam Rapat Paripurna VIII DPRD Kabupaten Jembrana, Rabu (7/8). Sidang ini berlangsung di Ruang Sidang Utama DPRD Jembrana dan dipimpin oleh Ketua DPRD Jembrana, Ni Made Sri Sutharmi. Fokus utama rapat adalah pendapat akhir Bupati Jembrana terhadap keputusan pengesahan dua Ranperda. […]

  • Pemkab Jembrana Kembali Salurkan Bantuan Cadangan Pangan Pemerintah (CPP)

    Pemkab Jembrana Kembali Salurkan Bantuan Cadangan Pangan Pemerintah (CPP)

    • calendar_month Senin, 25 Sep 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 409
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana kembali menyalurkan Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) tahun 2023 se Kabupaten Jembrana. Bantuan diserahkan berupa beras 10 kg per Kepala Keluarga (KK) kurang mampu di enam desa dan enam kelurahan, Senin (25/9). Hadir langsung saat penyerahan, Ny. Candrawati Tamba selaku ketua Tim penggerak PKK Kabupaten Jembrana bersama Kadis Pertanian dan […]

  • Peringatan HUT Pramuka Ke-63, Sebanyak 360 Peserta Ikuti Lomba PRAKARSA

    Peringatan HUT Pramuka Ke-63, Sebanyak 360 Peserta Ikuti Lomba PRAKARSA

    • calendar_month Minggu, 11 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 435
    • 0Komentar

    Gianyar suarajembrana.com – Dalam rangka HUT Pramuka Ke-63, Babinsa Desa Batubulan Ramil 1616-05/Sukawati Koptu I Kadek Sudarmayasa bersama Bhabinkamtibmas Desa Batubulan Aiptu I Wayan Semadiyasa hadiri undangan acara Lomba Prakarsa Gianyar 2024 di Aula SMK N 1 Sukawati di wilayah Batubulan yang diikuti oleh 360 peserta, Minggu (11/8/2024). Adapun kategori lomba diantaranya untuk tingkat Penggalang […]

  • Peringatan Hari Ibu di Jembrana Bertema Perempuan Berdaya dan Berkarya

    Peringatan Hari Ibu di Jembrana Bertema Perempuan Berdaya dan Berkarya

    • calendar_month Jumat, 22 Des 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 380
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dengan mengusung Tema “Pesona Tenun Jembrana, Kekuatan Perempuan Berdaya dan Berkarya” peringatan Hari Ibu ke-95 dipusatkan di Wantilan Pura Jagatnatha Jembrana, Jumat (22/12). Acara peringatan Hari Ibu ini, diselenggarakan dengan tujuan untuk menghormati dan merayakan peran ibu dalam pembangunan keluarga dan masyarakat , selain itu melalui acara ini diharapkan agar perempuan Jembrana […]

  • Giliran Kecamatan Melaya Dibantu Beras Cadangan Pangan Pemerintah 

    Giliran Kecamatan Melaya Dibantu Beras Cadangan Pangan Pemerintah 

    • calendar_month Rabu, 7 Feb 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 427
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bantuan Pangan dari pemerintah kembali disalurkan di Kabupaten Jembrana. Kali ini giliran kecamatan Melaya, setelah sebelumnya sudah disalurkan di empat kecamatan lainnya. Distribusi Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) Pemerintah Tahap I tahun 2024 , wujud kepedulian dan perhatian Pemerintah kepada masyarakat dengan tujuan mengurangi beban pengeluaran bagi penerima bantuan manfaat. Masing masing kepala […]

  • Lepas Sambut Pejabat Makodim 1617/Jembrana Merupakan Putra Daerah

    Lepas Sambut Pejabat Makodim 1617/Jembrana Merupakan Putra Daerah

    • calendar_month Kamis, 13 Jul 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 454
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Lepas sambut pejabat Kodim 1617/Jembrana dari Mayor Inf (Penghargaan) Gede Yudana ke Mayor Inf. I Gede Wira M yang merupakan putra asli Jembrana. Hal yang biasa dilakukan di kalangan TNI. Berpisah dengan senyum dan sambut dengan semangat. Dandim 1617/Jembrana Letkol Inf Teguh Dwi Raharja, S.sos putra asli Jembrana asli Gilimanuk sedangkan Kasdim […]

expand_less