Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Apel Serpas Pengamanan TPS Pemilu Tahun 2024 di Kabupaten Jembrana

Apel Serpas Pengamanan TPS Pemilu Tahun 2024 di Kabupaten Jembrana

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Selasa, 13 Feb 2024
  • visibility 428
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Gelar apel Pergeseran Pasukan (Serpas) Pengamanan Pemungutan Suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS) dalam rangka Pemilu tahun 2024, Selasa (13/2/2024).

Apel yang dipimpin Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si. dan dihadiri oleh berbagai pihak terkait seperti Kabid Labfor Polda Bali, Direktur Tahti Polda Bali, Ketua KPU Jembrana, Ketua Bawaslu Jembrana, Kepala Pol PP Pemkab Jembrana, Waka Polres Jembrana, PJU Polres Jembrana, Kapolsek jajaran Polres Jembrana, dan Personel Pam TPS.

banner 336x280

Dalam sambutannya, Kapolres Jembrana menekankan pentingnya persiapan personel sebelum melaksanakan tugas pengamanan di TPS. “Petugas Polri harus memahami tugas, wewenang, dan kewajiban mereka sesuai dengan undang-undang, karena mereka memiliki peran penting dalam pengamanan seluruh tahapan Pemilu 2024,” jelasnya.

Pengamanan di TPS melibatkan 414 personel Polres Jembrana dan 10 personel BKO Polda Bali yang tersebar di 898 TPS. Mereka diminta untuk melaksanakan tugas dengan sungguh-sungguh dan penuh tanggung jawab agar Pemungutan Suara di TPS dapat berjalan dengan aman dan lancar.

Beberapa penekanan yang disampaikan kepada personel antara lain Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si. yaitu :

1. Memperhatikan sikap tampang, penampilan, dan kelengkapan perorangan.

2. Melakukan koordinasi dengan berbagai pihak terkait di TPS.

3. Menganalisis kerawanan yang mungkin muncul sebelum, saat, dan setelah pelaksanaan pemungutan suara di TPS.

4. Tetap bersikap netral dan tidak memihak kepada salah satu calon.

5. Melakukan pengawalan terhadap KPPS yang berkunjung ke rumah pemilih yang sakit.

Kapolres juga menyampaikan bahwa pada hari ini tanggal 13 Februari 2024, logistik Pemilu berupa Kotak Suara akan didistribusikan ke masing-masing PPS / TPS. “Sedangkan pada tanggal 14 Februari 2024, kotak suara yang telah selesai dihitung akan dikawal ke PPS dan selanjutnya ke PPK,” sambungnya.

Sebagai catatan, Polres Jembrana telah melakukan apel pergeseran pasukan (Serpas) pengamanan pemungutan suara di TPS dalam rangka Pemilu tahun 2024. Personil juga telah melakukan pemantauan terhadap proses distribusi logistik Pemilu agar berjalan aman dan lancar. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tim PKK Jembrana Jadi Garda Terdepan Sosialisasi Pengelolaan Sampah

    Tim PKK Jembrana Jadi Garda Terdepan Sosialisasi Pengelolaan Sampah

    • calendar_month Jumat, 28 Nov 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 817
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – PKK Kabupaten Jembrana menyambut hangat kehadiran Tim Penggerak PKK Provinsi Bali dalam kegiatan Sosialisasi Pengelolaan Sampah Berbasis Sumber (PSBS) yang dilaksanakan selama dua hari, 26–27 November 2025. Kegiatan yang dilaksanakan di 5 Kecamatan ini menjadi momentum penting bagi PKK Jembrana dalam memperkuat peran keluarga dan masyarakat untuk turut ambil bagian dalam pengelolaan sampah […]

  • Kapolres Jembrana Menghadiri Kegiatan Lepas Sambut Danyonif 741/GN

    Kapolres Jembrana Menghadiri Kegiatan Lepas Sambut Danyonif 741/GN

    • calendar_month Minggu, 19 Nov 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 499
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pada hari Sabtu tanggal 18 Nopember 2023, Kapolres Jembrana, AKBP I Dewa Gede Juliana, S.H., S.I.K., M.I.K., turut menghadiri kegiatan Lepas Sambut Danyonif 741/GN yang diselenggarakan di Mako Batalyon Infantri 741/Garuda Nusantara, Lingkungan Tinyeb, Kelurahan Banjar Tengah, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana. Kegiatan tersebut berlangsung dari pukul 18.30 hingga 20.35 WITA. Acara ini […]

  • Pemkab Jembrana Tingkatkan Infrastruktur Modal Dasar Transformasi Pembangunan

    Pemkab Jembrana Tingkatkan Infrastruktur Modal Dasar Transformasi Pembangunan

    • calendar_month Rabu, 31 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 431
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kabupaten Jembrana Tahun 2025, menitikberatkan pada peningkatan ekonomi masyarakat melalui pembangunan infrastruktur yang handal sebagai modal dasar transformasi pembangunan. Guna memperoleh pemahaman bersama terkait arah kebijakan pembangunan tahun 2025, Badan Perencana Pembangunan Daerah (Bappeda) kabupaten Jembrana menggelar Forum Konsultasi Publik Penyempurnaan Rancangan Awal RKPD Kabupaten Jembrana Tahun […]

  • JobStreet Express Perluas Lowongan Kerja Semi Terampil bagi Para Pejuang Kerja di Bali

    JobStreet Express Perluas Lowongan Kerja Semi Terampil bagi Para Pejuang Kerja di Bali

    • calendar_month Selasa, 21 Nov 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 412
    • 0Komentar

    Denpasar suarajembrana.com, 21 November 2023 – Dalam misi untuk membangun Indonesia dengan memperluas kesempatan #PastiDapatKerja, JobStreet Express, bagian dari Jobstreet by SEEK, teknologi pencarian kerja terkemuka di Indonesia terus membangun jejaring di berbagai kota besar di Indonesia. JobStreet Express yang hadir sejak Oktober 2022, kini telah memiliki puluhan ribu mitra perusahaan di Bali, Lombok, Yogyakarta, […]

  • Penilaian Desa Ekasari, Sebagai Desa Antikorupsi Tingkat Kabupaten/Kota Se-Bali

    Penilaian Desa Ekasari, Sebagai Desa Antikorupsi Tingkat Kabupaten/Kota Se-Bali

    • calendar_month Senin, 21 Okt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 568
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Sebagai sarana meningkatkan peran desa dan masyarakat dalam pencegahan korupsi, Tim Replikasi Desa Antikorupsi Provinsi Bali melaksanakan pemeriksaan dan penilaian Desa Antikorupsi di Desa Ekasari, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana, Senin (21/10). Desa Ekasari ditetapkan sebagai salah satu nominator desa terbaik se-Provinsi Bali. Terpilihnya Desa Ekasari mewakili Kabupaten Jembrana bukanlah hal yang mudah […]

  • Potensi Desa Pengambengan, Kerajinan Miniatur Perahu Dilombakan

    Potensi Desa Pengambengan, Kerajinan Miniatur Perahu Dilombakan

    • calendar_month Senin, 30 Okt 2023
    • account_circle Izzoel
    • visibility 626
    • 0Komentar

    Jembrana, suarajembrana.com – Sebanyak 12 perahu dengan bentuk mini berjejer dipajang di halaman Kantor Desa Pengambengan. Miniatur perahu selerek, jaring dan jaring gardan yang biasa digunakan warga nelayan Pengambengan, ditampakan dalam bentuk mini atau disebut miniatur. Tentu lomba ini dapat memacu, kreatifitas masyarakat dalam mengolah bahan kayu menjadi perahu. Di sela-sela lomba, Perbekel Desa Pengambengan […]

expand_less