Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Apel Serpas Pengamanan TPS Pemilu Tahun 2024 di Kabupaten Jembrana

Apel Serpas Pengamanan TPS Pemilu Tahun 2024 di Kabupaten Jembrana

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Selasa, 13 Feb 2024
  • visibility 378
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Gelar apel Pergeseran Pasukan (Serpas) Pengamanan Pemungutan Suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS) dalam rangka Pemilu tahun 2024, Selasa (13/2/2024).

Apel yang dipimpin Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si. dan dihadiri oleh berbagai pihak terkait seperti Kabid Labfor Polda Bali, Direktur Tahti Polda Bali, Ketua KPU Jembrana, Ketua Bawaslu Jembrana, Kepala Pol PP Pemkab Jembrana, Waka Polres Jembrana, PJU Polres Jembrana, Kapolsek jajaran Polres Jembrana, dan Personel Pam TPS.

banner 336x280

Dalam sambutannya, Kapolres Jembrana menekankan pentingnya persiapan personel sebelum melaksanakan tugas pengamanan di TPS. “Petugas Polri harus memahami tugas, wewenang, dan kewajiban mereka sesuai dengan undang-undang, karena mereka memiliki peran penting dalam pengamanan seluruh tahapan Pemilu 2024,” jelasnya.

Pengamanan di TPS melibatkan 414 personel Polres Jembrana dan 10 personel BKO Polda Bali yang tersebar di 898 TPS. Mereka diminta untuk melaksanakan tugas dengan sungguh-sungguh dan penuh tanggung jawab agar Pemungutan Suara di TPS dapat berjalan dengan aman dan lancar.

Beberapa penekanan yang disampaikan kepada personel antara lain Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si. yaitu :

1. Memperhatikan sikap tampang, penampilan, dan kelengkapan perorangan.

2. Melakukan koordinasi dengan berbagai pihak terkait di TPS.

3. Menganalisis kerawanan yang mungkin muncul sebelum, saat, dan setelah pelaksanaan pemungutan suara di TPS.

4. Tetap bersikap netral dan tidak memihak kepada salah satu calon.

5. Melakukan pengawalan terhadap KPPS yang berkunjung ke rumah pemilih yang sakit.

Kapolres juga menyampaikan bahwa pada hari ini tanggal 13 Februari 2024, logistik Pemilu berupa Kotak Suara akan didistribusikan ke masing-masing PPS / TPS. “Sedangkan pada tanggal 14 Februari 2024, kotak suara yang telah selesai dihitung akan dikawal ke PPS dan selanjutnya ke PPK,” sambungnya.

Sebagai catatan, Polres Jembrana telah melakukan apel pergeseran pasukan (Serpas) pengamanan pemungutan suara di TPS dalam rangka Pemilu tahun 2024. Personil juga telah melakukan pemantauan terhadap proses distribusi logistik Pemilu agar berjalan aman dan lancar. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Tamba Dorong masyarakat Wujudkan Keluarga Berkualitas Melalui Penguatan KB dan Kesehatan Reproduksi

    Bupati Tamba Dorong masyarakat Wujudkan Keluarga Berkualitas Melalui Penguatan KB dan Kesehatan Reproduksi

    • calendar_month Rabu, 28 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 776
    • 0Komentar

    Jembrana, suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Nengah Tamba didampingi Ny. Candrawati Tamba membuka kegiatan Sosialisasi Penguatan Program Keluarga Berencana dan Kesehatan Reproduksi Menuju Indonesia Emas 2045 Dalam Rangka Semarak Pelayanan Terpadu KB (SEPADU KB) dan HUT Kota Negara ke-129 Tahun 2024, Rabu (28/8/2024) di Gedung Sentra Tenun, Jembrana. Sekretaris BKKBN Provinsi Bali, I Made Arnawa […]

  • Torehkan Prestasi Gemilang, Kabupaten Jembrana Raih Penghargaan Paritrana Award 2025

    Torehkan Prestasi Gemilang, Kabupaten Jembrana Raih Penghargaan Paritrana Award 2025

    • calendar_month Rabu, 15 Okt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 489
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana menorehkan prestasi gemilang dengan menyabet Penghargaan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (Paritrana Award) peringkat Kedua kategori Pemerintah Kabupaten/Kota se-Bali dan Desa Berangbang berhasil meraih peringkat pertama Paritrana Award Tahun 2025 untuk kategori Pemerintah Desa. Penghargaan bergengsi dalam bidang jaminan sosial ketenagakerjaan di Provinsi Bali diserahkan Staf Ahli Gubernur Bali Bidang Hukum, Politik, […]

  • Untuk Ruas Jalan Lely BB Agung Segera Diperbaiki Sepanjang 770 Meter

    Untuk Ruas Jalan Lely BB Agung Segera Diperbaiki Sepanjang 770 Meter

    • calendar_month Jumat, 16 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 479
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Ruas jalan Lely yang berlokasi di Kelurahan Baler Bale Agung, Kecamatan Negara akan segera diperbaiki. Hal tersebut secara langsung disampaikan Bupati Jembrana I Nengah Tamba saat memberikan sosialisasi kepada warga setempat bertempat di Balai Subak Pangkung Jelepung, Baler Bale Agung, Jumat (16/8). Pemerintah Kabupaten Jembrana terus berupaya menggenjot perbaikan berbagai infrastruktur. Untuk […]

  • Pulang Kampung, Danrem 163/Wira Satya Bersilaturahmi dengan Tokoh Puri Kilian Bangli

    Pulang Kampung, Danrem 163/Wira Satya Bersilaturahmi dengan Tokoh Puri Kilian Bangli

    • calendar_month Sabtu, 21 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 506
    • 0Komentar

    Bangli suarajembrana.com – Dalam rangkaian kunjungan kerjanya ke Kabupaten Bangli, Danrem 163/Wirasatya Brigjen TNI Ida I Dewa Agung Hadisaputra, S.H., yang juga merupakan putra daerah Bangli menyempatkan diri untuk bersilaturahmi dengan Tokoh Puri Kilian Bangli. Silaturahmi ini tidak hanya untuk mempererat hubungan antara TNI dan tokoh masyarakat, tetapi juga untuk membangun sinergi yang kuat dalam […]

  • Meriahkan Hari Kemerdekaan Dusun Munduk Bentangkan Bendera Merah Putih Sepanjang 78 Meter

    Meriahkan Hari Kemerdekaan Dusun Munduk Bentangkan Bendera Merah Putih Sepanjang 78 Meter

    • calendar_month Kamis, 17 Agt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 401
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Masyarakat Dusun Munduk, Desa Pengambengan Kecamatan Negara parade semarak Merah Putih 78 bendera dan bentangkan bendera merah putih sepanjang 78 meter. Inisiatif yang dilakukan pondok pesantren Darussa’adah Ustadz Yusuf dengan mengambil tema siapapun kita, apapun warna kulit kita, dan apapun itu tetap dalam satu dalam naungan sang Merah Putih. Diikuti ratusan parade […]

  • 457 Honorer Resmi Dilantik Jadi PPPK di Jembrana, Bupati Kembang: Kerja Melayani, Rasakan Kesulitan Rakyat

    457 Honorer Resmi Dilantik Jadi PPPK di Jembrana, Bupati Kembang: Kerja Melayani, Rasakan Kesulitan Rakyat

    • calendar_month Selasa, 1 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 407
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Penantian panjang ratusan tenaga honorer di lingkungan Pemerintah Kabupaten Jembrana akhirnya berbuah manis. Sebanyak 457 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) resmi dilantik pada Senin (30/6), dalam sebuah seremoni penuh makna yang digelar di kawasan wisata budaya dan bahari Pantai Perancak, Kecamatan Jembrana. Dari total formasi tersebut, 9 orang berasal dari tenaga pendidikan, […]

expand_less