Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Apel Serpas Pengamanan TPS Pemilu Tahun 2024 di Kabupaten Jembrana

Apel Serpas Pengamanan TPS Pemilu Tahun 2024 di Kabupaten Jembrana

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Selasa, 13 Feb 2024
  • visibility 382
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Gelar apel Pergeseran Pasukan (Serpas) Pengamanan Pemungutan Suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS) dalam rangka Pemilu tahun 2024, Selasa (13/2/2024).

Apel yang dipimpin Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si. dan dihadiri oleh berbagai pihak terkait seperti Kabid Labfor Polda Bali, Direktur Tahti Polda Bali, Ketua KPU Jembrana, Ketua Bawaslu Jembrana, Kepala Pol PP Pemkab Jembrana, Waka Polres Jembrana, PJU Polres Jembrana, Kapolsek jajaran Polres Jembrana, dan Personel Pam TPS.

banner 336x280

Dalam sambutannya, Kapolres Jembrana menekankan pentingnya persiapan personel sebelum melaksanakan tugas pengamanan di TPS. “Petugas Polri harus memahami tugas, wewenang, dan kewajiban mereka sesuai dengan undang-undang, karena mereka memiliki peran penting dalam pengamanan seluruh tahapan Pemilu 2024,” jelasnya.

Pengamanan di TPS melibatkan 414 personel Polres Jembrana dan 10 personel BKO Polda Bali yang tersebar di 898 TPS. Mereka diminta untuk melaksanakan tugas dengan sungguh-sungguh dan penuh tanggung jawab agar Pemungutan Suara di TPS dapat berjalan dengan aman dan lancar.

Beberapa penekanan yang disampaikan kepada personel antara lain Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si. yaitu :

1. Memperhatikan sikap tampang, penampilan, dan kelengkapan perorangan.

2. Melakukan koordinasi dengan berbagai pihak terkait di TPS.

3. Menganalisis kerawanan yang mungkin muncul sebelum, saat, dan setelah pelaksanaan pemungutan suara di TPS.

4. Tetap bersikap netral dan tidak memihak kepada salah satu calon.

5. Melakukan pengawalan terhadap KPPS yang berkunjung ke rumah pemilih yang sakit.

Kapolres juga menyampaikan bahwa pada hari ini tanggal 13 Februari 2024, logistik Pemilu berupa Kotak Suara akan didistribusikan ke masing-masing PPS / TPS. “Sedangkan pada tanggal 14 Februari 2024, kotak suara yang telah selesai dihitung akan dikawal ke PPS dan selanjutnya ke PPK,” sambungnya.

Sebagai catatan, Polres Jembrana telah melakukan apel pergeseran pasukan (Serpas) pengamanan pemungutan suara di TPS dalam rangka Pemilu tahun 2024. Personil juga telah melakukan pemantauan terhadap proses distribusi logistik Pemilu agar berjalan aman dan lancar. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Kembang Lantik 144 PPPK Tahap II dan 6 PNS

    Bupati Kembang Lantik 144 PPPK Tahap II dan 6 PNS

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 844
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Menyusul 457 PPPK Tahap I yang sudah dilantik pada bulan Juli lalu, Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan, kembali melantik dan mengambil sumpah PPPK Tahap II sejumlah 144 orang di Ballroom Gedung Kesenian Ir. Soekarno, Selasa (30/9). Selain melantik PPPK Tahap II, Bupati juga melantik dan mengambil sumpah PNS dari lulusan IPDN sebanyak […]

  • Babinsa dan Bhabinkamtibmas Sepakat Cegah Kekerasan Terhadap Anak dan Proses Hukum 

    Babinsa dan Bhabinkamtibmas Sepakat Cegah Kekerasan Terhadap Anak dan Proses Hukum 

    • calendar_month Kamis, 28 Des 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 313
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Babinsa Desa Baler Bale Agung Koramil 1617-01/Jembrana Sertu I kadek Sukasrana menghadiri kegiatan, pencegahan dan penanganan kekerasan terhadap anak (KTA), kekerasan terhadap perempuan (KTP), tindak pidana perdagangan orang (TPPO), serta anak berhadapan dengan hukum (ABH) bertempat di Ruang rapat kantor camat Negara, lingkungan Baler Bale Agung, kelurahan Baler Bale Agung, kabupaten Jembrana.Rabu […]

  • Bupati Tamba Kagumi dan Bangga Jam Kayu Karya Anak Muda Jembrana

    Bupati Tamba Kagumi dan Bangga Jam Kayu Karya Anak Muda Jembrana

    • calendar_month Rabu, 17 Apr 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 350
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Nengah Tamba mengaku mengagumi dan bangga karya anak muda Jembrana berupa pembuatan jam kayu. Jam kayu itu, buatan I Putu Edit Andi Pratama, Pemuda asal Medewi, Kecamatan Pekutatan, Jembrana. Jika pada umumnya jam tangan terbuat dari bahan logam atau plastik, bahan yang digunakan sebagain besar berbahan kayu sehingga terlihat […]

  • Pertama di Bali, Jembrana Catatkan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi Ke Sepuluh

    Pertama di Bali, Jembrana Catatkan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi Ke Sepuluh

    • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 272
    • 0Komentar

      suarajembrana.com – Kabupaten Jembrana mencatatkan diri sebagai daerah pertama di Bali yang telah memiliki 10 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) aktif dari total target 21 unit. Capaian ini disampaikan Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan saat pelepasan pendistribusian makanan bergizi di SPPG Polres Jembrana dan Yayasan Bali Merta Yoga, Selasa (19/8), bersama Kapolres Jembrana […]

  • Menjelang Galungan, Bupati Tamba Pantau Ketersediaan Kebutuhan Pokok di Pasar Negara Bahagia

    Menjelang Galungan, Bupati Tamba Pantau Ketersediaan Kebutuhan Pokok di Pasar Negara Bahagia

    • calendar_month Sabtu, 21 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 577
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Menjelang hari raya Galungan dan Kuningan, permintaan sejumlah kebutuhan pokok mulai mengalami kenaikan. Untuk memastikan ketersediaan stok dan stabilitas harga kebutuhan pokok, Bupati Jembrana I Nengah Tamba berkunjung langsung ke Pasar Negara Bahagia, Sabtu (21/9). Situasi pasar cukup ramai, terlihat para pedagang yang sibuk melayani pembeli yang didominasi membeli kebutuhan menyambut Hari […]

  • Pemkab Jembrana Naikkan Gaji Tenaga Kontrak

    Pemkab Jembrana Naikkan Gaji Tenaga Kontrak

    • calendar_month Senin, 8 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 568
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana pada awal tahun 2024 ini menaikkan gaji pegawai yang berstatus tenaga kontrak. Kenaikan itu untuk pegawai kontrak yang sebelumnya mendapat gaji sebesar Rp1.265.000 naik menjadi Rp 1.5 juta. Kepastian Itu disampaikan Bupati Jembrana I Nengah Tamba saat memimpin apel rutin awal bulan ASN dan pegawai Non ASN di lingkup […]

expand_less