Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Kolaborasi Apik Koperasi KSS dan Pipiltin Cocoa Lahirkan Cokelat Premium Raya Jembrana

Kolaborasi Apik Koperasi KSS dan Pipiltin Cocoa Lahirkan Cokelat Premium Raya Jembrana

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Minggu, 5 Okt 2025
  • visibility 1.022
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Kolaborasi luar biasa ditunjukan Koperasi Kakao Kerta Samaya Samaniya (KSS) dengan Pipiltin Cocoa, produsen cokelat bean to bar asli Indonesia dengan meluncurkan produk terbaru bernama “Raya Jembrana”, sebuah cokelat single origin yang berasal dari Jembrana, Bali.

Peluncuran “Raya Jembrana” dengan citarasa Kakao Jembrana tersebut dilaksanakan di Alun – Alun Indonesia, Grand Indonesia, West Mall, Lantai 3, Jakarta, Kamis (2/10/2025). Hadir pada acara itu Ketua DPRD Jembrana Ni Made Sri Sutharmi.

banner 336x280

Produk ini tidak sekadar menjadi varian baru dalam lini cokelat lokal. Ia merupakan representasi dari ketekunan, keberanian, dan semangat berkelanjutan para petani kakao Jembrana yang tergabung dalam Koperasi Kakao Kerta Semaya Samaniya (KSS).

Direktur Yayasan Kalimajari Agung Widiastuti, menyebut bahwa kekuatan cokelat Jembrana hingga terkenal di manca negara terletak pada praktik perkebunan yang organik dan proses fermentasi berkualitas tinggi.

“Jadi Biji kakao yang digunakan dalam “Raya Jembrana” merupakan hasil dari perkebunan organik dan proses fermentasi berkualitas tinggi. Disisi lain, juga ada cerita perjuangan panjang para petani Jembrana. Mereka harus menghadapi berbagai tantangan seperti keraguan pasar dan kesulitan menjaga mutu yang konsisten,” ucapnya.

Agung Widiastuti juga menambahkan bahwa keberhasilan ini tidak terlepas dari dukungan penuh pemerintah daerah dibawah kepemimpinan Bupati I Made Kembang Hartawan dan Wabup I Gede Ngurah Patriana Krisna dan seluruh stakeholder di Jembrana.

“Beliau, Bapak Bupati dan Bapak Wakil sangat berkomitmen sekali bagaimana kakao Jembrana harus dikenal lebih luas lagi. Atas support dan dukung itu, kakao Jembrana mendapatkan Cocoa of Excellence Silver Award 2023 dalam ajang bergengsi di Amsterdam, Belanda. Penghargaan ini menjadi bukti bahwa kakao Indonesia, khususnya dari Jembrana, layak bersaing di kancah internasional,” ungkapnya.

Sementara itu, Bupati Kembang Hartawan menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas dukungan yang kuat dari Pipiltin kepada Koperasi KSS. Coklat ini bukan saja coklat yang rasanya enak, namun coklat yang dinikmati dengan penuh kebanggan, bahwa “Nama Jembrana” ada dan diakui memiliki cita rasa yang unik dan layak diperjuangkan untuk menjadi “Single Origin”.

“Atas nama Pemkab Jembrana, saya juga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah ikut berpartisipasi mensukseskan nya kegiatan ini. Kepada Koperasi KSS, saya berpesan untuk selalu menjaga kepercayaan Pipiltin untuk kolaborasi yang lebih kuat,” ungkapnya.

Peluncuran “Raya Jembrana” juga dimeriahkan dengan pameran foto bertajuk “Resilience” karya Beawiharta, fotografer ternama dan mantan jurnalis Reuters. Melalui karya visualnya, ia ingin mengangkat kisah ketahanan dan keberlanjutan yang ada di balik sebatang cokelat.

“Melalui Resilience saya ingin menunjukkan bahwa kakao bukan sekadar bahan pangan, melainkan kisah estafet antar generasi. Ini adalah tentang cinta pada tanah dan kebanggaan pada Indonesia,” pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Cegah Wabah Demam Berdarah di Musim Penghujan

    Cegah Wabah Demam Berdarah di Musim Penghujan

    • calendar_month Minggu, 31 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 363
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Serda I Putu Wikanda selaku Babinsa desa Delod Berawah Koramil 1617-02/Mendoyo Kodim 1617/Jembrana mendampingi Tim melaksanakan pemantauan pengecekan jentik nyamuk di rumah-rumah warga bertempat di seputaran Desa Delodberawah, Kecamatan Mendoyo, Kabupaten Jembrana. Minggu (31/03/24). Ditegaskan Serda I Putu Wikanda kegiatan ini efektif dilaksanakan selama musim penghujan seperti sekarang ini, untuk mencegah berjangkitnya […]

  • Potensi Desa Pengambengan, Kerajinan Miniatur Perahu Dilombakan

    Potensi Desa Pengambengan, Kerajinan Miniatur Perahu Dilombakan

    • calendar_month Senin, 30 Okt 2023
    • account_circle Izzoel
    • visibility 616
    • 0Komentar

    Jembrana, suarajembrana.com – Sebanyak 12 perahu dengan bentuk mini berjejer dipajang di halaman Kantor Desa Pengambengan. Miniatur perahu selerek, jaring dan jaring gardan yang biasa digunakan warga nelayan Pengambengan, ditampakan dalam bentuk mini atau disebut miniatur. Tentu lomba ini dapat memacu, kreatifitas masyarakat dalam mengolah bahan kayu menjadi perahu. Di sela-sela lomba, Perbekel Desa Pengambengan […]

  • Tamba Beri Motivasi Siswa Jembrana Wakili Bali Lomba UDG Ke Tingkat Nasional

    Tamba Beri Motivasi Siswa Jembrana Wakili Bali Lomba UDG Ke Tingkat Nasional

    • calendar_month Rabu, 3 Jul 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 382
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bertempat diruang kerja Bupati Jembrana, Bupati I Nengah Tamba, menerima dan memberikan motivasi serta semangat kepada I Komang Brasika Adi Semara Putra (13) siswa SD Negeri 5 Tegalcangkring yang akan mewakili Jembrana dalam lomba Utsawa Dharma Gita (UDG) tingkat Nasional di Solo, Jawa Tengah, Rabu (3/7/2024). “Saya bangga dengan talenta yang Komang […]

  • Bupati Kembang Minta Satpol PP Menjadi Garda Terdepan Tegakkan Perda di Jembrana

    Bupati Kembang Minta Satpol PP Menjadi Garda Terdepan Tegakkan Perda di Jembrana

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.325
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan melaksanakan kunjungan kerjanya ke Kantor Satpol PP Jembrana, Kamis (13/11). Ia meninjau sejumlah kendaraan operasional, kendati sebagian kendaraan umurnya tidak muda lagi, Bupati Kembang meminta kendaraan tersebut dirawat secara optimal. Selain itu, ia juga menegaskan pentingnya peran Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) sebagai garda terdepan dalam […]

  • 83 Ogoh-ogoh Ikuti Pawai Ogoh-ogoh Anak Usia Dini di Jembrana

    83 Ogoh-ogoh Ikuti Pawai Ogoh-ogoh Anak Usia Dini di Jembrana

    • calendar_month Rabu, 19 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 616
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana Made Kembang Hartawan dan Wakil Bupati Jembrana Patriana Krisna membuka pawai Ogoh-ogoh anak usia dini se Kabupaten Jembrana di Simpang Tiga Surapati, Barat Pura Jagatnatha Jembrana pada Selasa 18 Maret 2025. Kegiatan yang mengambil tema Paraspara Sahāya Alikya Šakti “KEKUATAN PERSATUAN DALAM GOTONG ROYONG”, diikuti oleh 33 Kontingen dengan total 83 […]

  • Kapolres Jembrana Edukasi Generasi Muda Untuk Peduli Sampah

    Kapolres Jembrana Edukasi Generasi Muda Untuk Peduli Sampah

    • calendar_month Kamis, 13 Jul 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 532
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K., M.I.K. mengajak anak anak sekolah sejak dini untuk peduli terhadap bersih lingkungan, khususnya bersih sampah plastik. Hal ini disampaikan oleh orang nomor satu di jajaran Kepolisian Resor Jembrana usai Gelar Pembersihan Sampah Serentak, Kapolres Jembrana Pimpin langsung Bersih Sampah di Desa Pengambengan,” Kamis […]

expand_less