Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Peringatan Hari Kesaktian Pancasila, Bupati Kembang Serukan Penguatan Jati Diri Bangsa

Peringatan Hari Kesaktian Pancasila, Bupati Kembang Serukan Penguatan Jati Diri Bangsa

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
  • visibility 906
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan memimpin langsung Apel Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2025 yang berlangsung khidmat di Lapangan Pecangakan, Kabupaten Jembrana, Rabu (1/10).

Peringatan yang jatuh setiap tanggal 1 Oktober ini mengusung tema nasional Pancasila Perekat Bangsa Menuju Indonesia Raya.

banner 336x280

Apel tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna, Ketua TP PKK Jembrana, Ny. Drg. Ani Setiawarini Kembang Hartawan, Wakil Ketua DPRD Jembrana, Kapolres Jembrana, Dandim 1617 Jembrana, Perwakilan Kejaksaan Negeri Jembrana, Kepala OPD, ASN, dan pelajar.

Bupati Kembang menegaskan bahwa Hari Kesaktian Pancasila adalah momentum penting untuk mengenang jasa para Pahlawan Revolusi yang gugur dalam mempertahankan ideologi negara.

“Peristiwa kelam di masa lalu mengajarkan kita bahwa Pancasila adalah benteng terakhir yang harus kita jaga dan pertahankan. Kelima sila ini telah terbukti sakti, mampu mempersatukan kita di tengah keberagaman suku, agama, ras, dan antargolongan,” ujar Bupati.

Bupati juga menekankan pentingnya menginternalisasi nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari, tidak hanya sebagai simbol, tetapi sebagai panduan dalam bersikap dan bertindak.

“Saya mengajak seluruh masyarakat Jembrana, terutama Aparatur Sipil Negara, untuk menjadikan Pancasila sebagai jati diri bangsa dan sumber inspirasi dalam setiap program pembangunan. Mari kita jadikan peringatan ini sebagai pemacu semangat untuk terus bergerak, bergotong royong, dan menjaga kerukunan demi mewujudkan Jembrana Maju, Harmoni dan Bermartabat ,” tambahnya.

Rangkaian Apel ditutup dengan pembacaan Ikrar Hari Kesaktian Pancasila yang diikuti oleh seluruh peserta apel sebagai bentuk komitmen untuk mempertahankan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan UUD 1945. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pengakuan Nelayan Penyelamatan Penumpang Korban Tenggelam KMP Tunu Pratama Jaya Play Button

    Pengakuan Nelayan Penyelamatan Penumpang Korban Tenggelam KMP Tunu Pratama Jaya

    • calendar_month Kamis, 3 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 469
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Kolaborasi nelayan dalam proses evaluasi KMP Tunu Pratama Jaya bersama Batalion C Pelopor di pesisir Pebuahan, Desa Banyubiru, Kecamatan Negara, Jembrana Bali. Nelayan Pebuahan Santoso (45) yang saat kejadian kisaran pukul 04.30 wita dimana mendengar salah seorang korban minta tolong. Tidak tahu sama sekali bahwa ada kapal tenggelam. Dalam keadaan takut mendengar suara […]

  • Ludes Terbakar Rumah Milik Warga Saat Halal Bihalal

    Ludes Terbakar Rumah Milik Warga Saat Halal Bihalal

    • calendar_month Minggu, 14 Apr 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 332
    • 0Komentar

    Jembrana – Tempat emperan dapur dan rumah warga Banjar Tengah, Desa Tegalbadeng Barat, Kecamatan Negara, Jembrana, Bali, terbakar, pada hari Minggu (14/04/2024). Kebakaran tersebut terjadi saat korban atau pemilik rumah sedang pergi atau halal bihalal ke rumah saudaranya. Diduga, peristiwa kebakaran ini karena api tungku yang lupa dipadamkan kemudian ditinggal begitu saja oleh pemilik rumah. […]

  • MERAUP BERKAH DIBULAN MULIA

    MERAUP BERKAH DIBULAN MULIA

    • calendar_month Kamis, 6 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 305
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Khotbah : Haji Rahmat Sidiq, S.Ag Jumat : 7 Maret 2025 Kaum muslimin, jamaah shalat Jum’at yang dirahmati Allah –Subhanahu Wa Ta’ala-. Dalam perjalanan hari demi hari selama setahun, biasanya mayoritas kaum muslimin tenggelam dalam kesibukan duniawinya, bekerja membanting tulang dalam rangka mengumpulkan rupiah demi rupiah untuk memenuhi kebutuhan hidupnya; sandang, pangan, dan […]

  • Waka Polres Jembrana Hadiri Rapat Paripurna I DPRD Kabupaten Jembrana

    Waka Polres Jembrana Hadiri Rapat Paripurna I DPRD Kabupaten Jembrana

    • calendar_month Rabu, 13 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 314
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Ruang Sidang Utama DPRD Kabupaten Jembrana telah dilaksanakan Rapat Paripurna I DPRD Kabupaten Jembrana Masa Persidangan II Tahun Sidang 2023/2024, dengan agenda pembacaan Raperda oleh Ketua Komisi I, II dan III dan penjelasan Bupati Jembrana tentang nota pengantar laporan keterangan pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Jembrana Tahun 2023, Rabu (13/03). Dan penjelasan Bupati Jembrana […]

  • Program Jumat Curhat, Kapolres Jembrana Bahas Kebersihan Hingga KDRT

    Program Jumat Curhat, Kapolres Jembrana Bahas Kebersihan Hingga KDRT

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 242
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Kapolres Jembrana AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati, S.H., S.I.K., M.I.K. menggelar kegiatan Jumat Curhat bersama para Pegawai Harian Lepas (PHL) yang bekerja di lingkungan Polres Jembrana, Jumat (25/7/2025). Kegiatan ini berlangsung di Wantilan Asrama Polres Jembrana dan berlangsung selama lebih dari satu jam. Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Jembrana didampingi sejumlah pejabat utama, antara […]

  • Bupati Tamba Tinjau Warga Yang Terdampak Bencana Angin Kencang

    Bupati Tamba Tinjau Warga Yang Terdampak Bencana Angin Kencang

    • calendar_month Kamis, 12 Des 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 324
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Hujan deras yang disertai angin puting beliung menerjang wilayah Kabupaten Jembrana beberapa hari lalu mengakibatkan sejumlah rumah warga rusak parah. Mengetahui warganya terkena musibah Bupati Jembrana I Nengah Tamba tinjau langsung warga yang menjadi korban bencana, Kamis (12/12) di Banjar Pebuahan, Desa Banyubiru, Kecamatan Negara. Sebagai wujud kepedulian Bupati Tamba menyalurkan bantuan berupa […]

expand_less